showpoiler-logo

6 Fakta Menarik Kim Eun Sook, Penulis Drama dengan Karya Luar Biasa

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Sebuah cerita drama Korea yang berkualitas, salah satunya, lahir dari penulis-penulis hebat. Bicara mengenai hal itu, nama Kim Eun Sook tak boleh ketinggalan untuk disebutkan.

Penulis wanita yang sudah melahirkan karya-karya luar biasa tersebut seolah belum mau berhenti melahirkan kesuksesan. Alhasil, informasi tentang penulis Kim Eun Sook tak kalah menarik untuk disimak.

Drama terbaru Kim Eun Sook, The Glory (2022), adalah bukti bahwa penulis ini memang bertangan dingin. Sosoknya menjadi daya tarik sebuah drama.Tak banyak penulis yang bisa mencapai posisi seperti Kim Eun Sook ini.

Penasaran dengan kehidupannya sebagai penulis dan bagaimana proses kreatifnya dalam menciptakan naskah The Glory (2022)? Simak artikel di bawah ini yuk!

Baca juga: Rumor Bullying Drama The Glory (2022), Apakah Kisahnya Nyata?

1. Penulis Jenius dengan Karya-Karya Sukses

Penulis Jenius dengan Karya-karya Sukses

Kualitas sebuah drama bisa dilihat dari banyak faktor, selain kualitas pemain, mutu penulis naskah pun jadi sesuatu yang diperhitungkan. Banyak penonton yang mempertimbangkan akan menonton suatu drama berdasarkan penulis naskahnya. Penulis naskah yang berkualitas, kemungkinan untuk melahirkan karya bagus berikutnya pasti akan lebih besar.

Hal seperti ini terjadi pada penulis Kim Eun Sook. Memulai karir sebagai penulis drama sejak 2003, nama Kim Eun Sook terus melejit. Ketenaran yang biasanya dimiliki para aktor dan aktris, ikut dia rasakan. Karya-karya Kim Eun Sook berikutnya pun selalu dinantikan; tidak beda jauh dengan berita casting dari aktor dan aktris ternama.

Kim mulai aktif sebagai screenwriter sejak 2003 lalu dengan menulis untuk drama South of The Sun (2003) bersama Kang Eun Jeong. Setahun berikutnya Kim Eun Sook meraih kesuksesan untuk drama Lovers in Paris (2004) yang meraih rating hingga 57,6%. Sejak itu dia cukup produktif melahirkan naskah setiap tahun sampai 2006.

Kim Eun Sook mulai tercatat menulis drama lagi di tahun 2008 untuk On Air (2008) dan terus berlanjut sampai kesuksesan Secret Garden (2010) semakin menaikkan namanya. Tak berselang lama, Kim Eun Sook semakin meroket seiring ketenaran The Heirs (2013) yang luar biasa.

Secara berurutan dia melahirkan karya-karya laris dan fenomenal lainnya seperti Descendants of The Sun (2016), Goblin (2016), Mr. Sunshine (2018), The King: Eternal Monarch (2020) dan yang paling baru, The Glory (2022). Di antara judul-judul tersebut salah satunya pasti sangat familiar, kan?

2. Dapat Bayaran Fantastis dari The Glory (2022)

Dapat Bayaran Fantastis dari The Glory (2022)

Dengan nama besar yang disandangnya dan jaminan kualitas dari karya yang dibuatnya, tidak mengejutkan jika Kim Eun Sook diapresiasi dengan bayaran fantastis dalam menyusun naskah The Glory (2022). Bisa menebak berapa bayaran yang diterima Kim Eun Sook untuk setiap episode drama tersebut?

Menurut kabar yang beredar, yang bermula dari sebuah postingan di komunitas online, Kim Eun Sook mendapatkan bayaran sebesar 100 Juta Won atau jika dirupiahkan saat ini mencapai 1,2 miliar.

Bayaran tersebut diperoleh per episode, lho, bukan per proyek. Rumor mengenai besaran bayaran yang diterima Kim Eun Sook sebagai penulis naskah ternama sudah jadi rahasia umum.

Tahun 2019 lalu dalam sebuah program bertajuk Channel A 'Heard It Through the Grapevine terungkap bahwa bayaran penulis kelahiran 1973 ini mengalami kenaikan drastis sejak debutnya di tahun 2003 silam. Bermula dari 700.000 Won, sejak sukses dengan Lovers in Paris (2004) bayaran Kim Eun Sook meningkat pesat hingga 30 Juta Won per episode.

Besaran gaji yang diterimanya terus naik hingga mencapai 70-80 Juta Won saat berhasil menulis naskah untuk drama fenomenal, Goblin (2016). Oleh karena itu, tidak heran jika saat ini beredar kabar bahwa fee yang diterima Kim Eun Sook untuk proyek The Glory (2022) menyentuh angka 100 Juta Won.

3. Menulis The Glory (2022) Karena Pertanyaan Anak

Menulis The Glory (2022) karena Pertanyaan Anak_

Drama Korea tentang bullying kerap disebut-sebut terinspirasi dari kejadian nyata. Isu semacam ini tidak terlalu mengejutkan mengingat angka perundungan di Korea memang terkenal tinggi.

Rumor bahwa The Glory (2022) juga dibuat karena terinspirasi dari kejadian nyata pun kencang dibicarakan, terutama karena tindak penyiksaan dalam drama ini dianggap mengerikan.

Setidaknya ada dua kisah perundungan yang kabarnya ada di balik tindak kekerasan yang dimuat dalam The Glory (2022). Rumor bullying The Glory (2022) mengacu pada dua cerita pilu yang terjadi di tahun 2006 dan 2020.

Nyatanya, Kim Eun Sook mendapatkan inspirasi menulis The Glory (2022) karena pertanyaan dari sang putri yang duduk di kelas 11.

Putrinya bertanya, manakah yang akan membuat sang ibu lebih terluka, mengetahui dirinya memukuli orang lain sampai meninggal atau dipukuli oleh orang lain sampai meninggal?  Pertanyaan itu memancing Kim Eun Sook untuk mengeksplorasi kisah bullying hingga jadilah naskah The Glory (2022) yang banyak dibicarakan ini.

Kim Eun Sook menyadari bahwa hal yang diinginkan para korban bullying bukanlah kompensasi, melainkan permintaan maaf yang tulus: “It’s not about gaining something, but rather getting it back.” Oleh karena itu dia memilih The Glory (2022) sebagai judul karyanya ini; bahwa seseorang harus mendapatkan maaf untuk kembali ke titik awal.

4.The Glory (2022): Reuni Kim Eun Sook dengan Song Hye Kyo

The Glory (2022): Reuni Kim Eun Sook dengan Song Hye Kyo

Drama The Glory (2022) sangat dinantikan karena banyak penggemar penasaran dengan karya reuni antara Kim Eun Sook dan Song Hye Kyo. Keduanya pernah sama-sama menuai kesuksesan dalam drama Descendants of The Sun (2016) sehingga wajar jika kerjasama mereka sudah ditunggu-tunggu.

Untuk kerjasama mereka kali ini Kim Eun Sook menaruh khawatir pada Song Hye Kyo karena ada satu adegan yang mengharuskan sang aktris memperlihatkan bagian tubuhnya.

Kim juga berterima kasih atas totalitas Song Hye Kyo karena rela menurunkan berat badannya dengan mengonsumsi nasi konjak untuk menguatkan image Moon Dong Eun sebagai korban penyiksaan.

5. Kim Eun Sook Memilih Baduk untuk Sebuah Dialog

Kim Eun Sook Memilih Baduk untuk Sebuah Dialog

Dalam drama The Glory (2022), permainan Baduk menjadi salah satu elemen penting yang menarik perhatian. Dari baduk, kedekatan antara Moon Dong Eun dengan orang lain mulai terjalin.

Itulah sebabnya permainan tradisional ini jadi perbintangan. Selain itu Kim Eun Sook juga dinilai pandai menggabungkan aturan permainan Baduk dengan alur ceritanya. Rupanya alasan Kim Eun Sook menggunakan permainan Baduk dalam dramanya karena untuk mendukung dialog yang dia tulis.

Dialog tersebut diucapkan secara monolog oleh Moon Dong Eun ketika bermain Baduk bersama Ha Do Young. Kim Eun Sook ingin dialog itu lebih sempurna dengan adegan yang memperlihatkan ketegangan saat Moon Dong Eun dan Ha Do Young tengah bermain Baduk. 

6. Kim Eun Sook Pikirkan Yeom Hye Ran Sejak Awal Menulis

Kim Eun Sook Pikirkan Yeom Hye Ran Sejak Awal Menulis

Ada banyak hal yang dipikirkan seorang penulis ketika pertama kali menulis naskah drama, termasuk siapa-siapa saja aktor dan aktris yang akan ikut berperan menghidupkan karyanya.

Setiap penulis pasti punya pertimbangan sendiri saat memilih aktor dan aktris tertentu. Khusus drama The Glory (2022), Kim Eun Sook ternyata sudah memikirkan satu nama ketika mulai menulis naskahnya.

Dia adalah Yeom Hye Ran. Menurut pengakuannya, sosok Yeom Hye Ran sudah dipikirkan bahkan saat masih dalam tahap perencanaan karakter. Dalam ceritanya, Yeom Hye Ran berperan sebagai kaki tangan Moon Dong Eun.

Dia adalah seorang ibu rumah tangga yang mengalami penyiksaan oleh suaminya. Dua orang korban kekerasan itu bekerjasama untuk membalas derita yang sudah mereka terima.

Bicara tentang penulis Kim Eun Sook, kesuksesan drama-drama karyanya dan bagaimana proses kreatif itu terjadi, adalah topik yang selalu menarik dibahas.

Tidak ketinggalan The Glory (2022) yang meraih kesuksesan. Drama yang dibintangi Song Hye Kyo ini semakin memantapkan posisinya sebagai salah satu screenwriter terbaik dan termahal Korea Selatan.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram