Review dan Sinopsis Film Anime Weathering with You (2019)

Ditulis oleh Dhany Wahyudi
Weathering with You
3.7
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Seorang remaja melarikan diri ke Tokyo di masa iklim didominasi oleh hujan deras dan berteman dengan seorang gadis yang ternyata bisa memanipulasi cuaca. Film animasi karya Makoto Shinkai ini menampilkan kisah romantis remaja yang dibalut cerita fantasi tentang legenda pawang hujan, istilah dalam filmnya ialah “sunshine girl”, yang sangat populer ketika dirilis pada 19 Juli 2019 di Jepang.

Weathering with You, judul aslinya Tenki no Ko (Child of Weather), seolah menjadi film dalam paket komplit. Tidak hanya film animasi yang menyentuh hati saja, tetapi juga diiringi dengan novel adaptasinya yang juga ditulis oleh Shinkai sendiri. Selain itu serial manga juga diterbitkan mulai 25 Juli di Afternoon, sebuah buku anthology manga bulanan, yang digambar oleh Watari Kubota.

Band rock Jepang, Radwimps, yang mengisi seluruh lagu soundtrack di dalam film ini menjadikannya sebagai album ke-11 yang juga dirilis berbarengan dengan filmnya. Seiring kepopuleran filmnya, album soundtrack ini pun berhasil menembus top 5 tangga lagu di Jepang. Weathering with You juga menjadi film yang dipercaya untuk mewakili Jepang di Academy Award, hanya saja tidak berhasil masuk nominasi.

Tentu kalian penasaran kan akan kedahsyatan prestasi film ini? Kami akan ulas film yang dirilis di Amerika Serikat pada 15 Januari 2020 di bawah distribusi GKIDS ini.

Sinopsis

Sinopsis

Juni 2021, Hodaka kabur dari kampung halamannya menuju Tokyo dengan menumpang sebuah kapal ferry yang bertemu badai di lautan. Hodaka hampir saja celaka jika tidak ditolong oleh Suga. Sesampai di Tokyo, Hodaka berusaha mencari pekerjaan dan sementara menginap di warnet. Ketika keuangan semakin menipis, dia diberi makanan oleh pegawai McDonald’s bernama Hina yang kasihan kepadanya.

Hodaka kemudian menghubungi Suga dan datang ke rumahnya karena ditawari pekerjaan untuk melakukan liputan tentang legenda “sunshine girl” untuk majalah yang menampilkan berita-berita misteri. Bersama Natsumi, keponakan Suga yang dikira pacar olehnya, Hodaka belajar sambil berjalan sebagai reporter jalanan dalam mengumpulkan berita.

Suatu hari, Hodaka melihat Hina bersama pria dewasa di dekat klab malam. Hodaka membawa Hina lari dari pria itu yang mengejar mereka dan berhasil menghentikan tindakannya. Saat dibawah tekanan, Hodaka mengeluarkan pistol yang ditemukannya di tempat sampah dahulu dan menembakkannya ke samping telinga pria itu. Akhirnya Hodaka dan Hina berlindung di sebuah gedung kosong.

Hina memperlihatkan kemampuannya menghentikan hujan dan membuat langit cerah kepada Hodaka yang langsung terkesima. Menyadari jika Hina hanya hidup berdua dengan adiknya tanpa dibawah asuhan orang dewasa, Hodaka ingin membantu mereka dengan membuat jasa pawang hujan via internet. Hina pun menyanggupinya dan senang mengerjakannya karena dia merasa membantu orang lain bahagia.

Permintaan untuk mengentikan hujan mulai berdatangan setelah pekerjaan pertama mereka sukses. Tapi ketika sosok Hina tertangkap kamera televisi saat bekerja, mereka terpaksa menghentikan bisnis ini. Sementara itu, detektif dari kepolisian menyelidiki keberadaan Hodaka yang dilaporkan hilang oleh keluarganya dan tertangkap kamera ketika menembakkan pistol beberapa hari yang lalu.

Detektif itu datang dan menginterogasi Hina yang juga mulai khawatir jika dia dan adiknya kemungkinan akan dilaporkan ke pihak perlindungan anak. Bertiga mereka mencari tempat menginap malam itu dan akhirnya mereka berhasil menemukan hotel yang menerima mereka. Malam itu, Hina menceritakan bahwa jika dia mengorbankan dirinya maka cuaca di Tokyo akan cerah kembali.

Keesokan paginya, polisi menangkap Hodaka dan Nagi, adik Hina, di kamar hotel tanpa ada Hina yang malam itu menghilang tanpa jejak. Hodaka kabur dari para polisi yang menangkapnya dan bertemu Natsumi yang kemudian membawanya pergi dengan motornya. Karena masuk ke dalam banjir, Hodaka melanjutkan dengan berjalan kaki menuju puncak gedung yang pernah diceritakan oleh Hina.

Tanpa diduga, Suga berada di dalam gedung itu dan sempat menghalangi Hodaka meski akhirnya dia membantunya melarikan diri menuju atap gedung dimana terdapat sebuah kuil kecil. Hodaka kemudian berada di ketinggian langit dan berhasil menemukan Hina di atas awan. Hodaka membawa Hina kembali ke bumi dan mereka semua ditangkap oleh polisi.

Tiga tahun kemudian, Hodaka lulus dari SMA di kampung halamannya dan langsung menuju Tokyo yang saat ini sebagian besar kotanya terendam oleh air karena hujan yang tidak pernah berhenti. Setelah bertemu Suga yang kini telah sukses dengan bisnisnya, Hodaka berusaha mencari Hina. Akhirnya mereka bertemu di jalan ketika Hina sedang berdoa. Hodaka berjanji semua akan baik-baik saja.

1 2»
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram