showpoiler-logo

Sinopsis & Review Aggretsuko Season 4, Realita Dunia Kerja

Ditulis oleh Mutiara Dwi C.K.
Aggretsuko Season 4
3
/5
showpoiler-logo
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Frustasi dengan pekerjaan kantornya yang tanpa pamrih, Retsuko mengatasi perjuangan sehari-harinya dengan bernyanyi lagu death metal sepulang kerja. Setelah melunasi hutangnya, Retsuko memutuskan untuk keluar dari dari OTM Girls dan menikmati hidup bahagia dengan menjalani kehidupan normal.

Tetapi, perusahaan tempat Retsuko bekerja mengalami sebuah perubahan yang cukup besar. Tidak hanya kehidupan di kantornya saja yang berubah, hubungannya dengan Haida pun mulai ada perkembangan.

Penasaran dengan kehidupan Retsuko si Panda Merah di season ke-4? Berikut ini ulasan sinopsis dan review anime-nya. Selamat menyimak.

Sinopsis

sinopsis aggretsuko s4_
Tahun Rilis 2021
Genre
Sutradara
Pemeran Kaolip Shingo Katou
Review Baca di sini

Cerita dimulai ketika Retsuko memutuskan untuk pindah ke apartemen baru. Setelah pindah, Retsuko selalu ditemani oleh Haida sepulang kerja untuk memastikan Retsuko sampai dengan selamat.

Haida menyukai Retsuko, namun ia tidak memiliki keberanian untuk menyatakan perasaannya. Lantas Fenneko mencoba mengatur agar Retsuko dan Haida bisa berkencan. Tapi, hubungan Retsuko dan Haida semakin menjauh dan menjadi canggung setiap harinya.

Sementara, perusahaan mengalami kerugian yang cukup besar akibat proyek yang ditolak oleh Washimi dan direktur baru, Himuro. Ton yang merupakan direktur di divisi akuntansi sebentar lagi akan merayakan hari jadi pengabdiannya yang ke-30. Kemudian Retsuko diminta untuk membeli hadiah untuk Ton.

President perusahaan jatuh sakit, beruntung Haida menemukannya dan segera membawanya ke rumah sakit. Kemudian pada keesokan harinya, Hirumo ditunjuk sebagai pengganti presiden dan menjadi seorang CEO baru di perusahaan.

Himuro mengatakan kepada Ton, bahwa perusahaan sedang berusaha memotong biaya. Himuro meminta Ton untuk mengurangi biaya tersebut dengan cara memecat beberapa anggota dari divisi akuntansi.

Ton berpikir keras tentang perkataan Himuro, namun keesokan harinya dengan tegas Ton mengatakan kalau ia tidak akan memecat bawahannya. 

Tak lama, Retsuko mengetahui kalau Fenneko dan Tsunoda telah menjebak Haida dan meminta penjelasan pada mereka.

Semalaman Retsuko mabuk akibat mendengar penjelasan dari Fenneko mengenai Haida. Retsuko yang mabuk berat ditemani oleh Fenneko, namun secara tidak sengaja bertemu dengan Himuro di perjalanan.

Retsuko dan Fenneko diajak makan malam bersama dengan Himuro. Dalam keadaan mabuk Retsuko dan Fenneko mengeluh tentang kinerja dan sikap Ton pada bawahannya.

Tak lama setelah kejadian itu, Ton dipindahkan dari divisi akuntansi, meski sebenarnya hal tersebut hanya sebuah pengalihan untuk perlahan-lahan mengeluarkan Ton dari perusahaan.

Sementara, setelah mendengarkan masukan dari Tsunoda, Okami dan Gori, Retsuko pun mengunjungi Haida. Saat bertemu dengan Haida, Retsuko mengungkapkan isi hatinya kepada Haida.

Namun, karena masih belum pasti dengan perasaannya, Retsuko ingin mengenal Haida lebih jauh lagi. Kemudian Retsuko dan Haida akhirnya berkencan setelah Haida berhasil mengumpulkan keberaniannya.

Saat Haida menjadi lebih bersemangat ketika bekerja, Kabae diberikan pilihan untuk mengundurkan diri secara sukarela oleh Bibanuma. Tak lama, Kabae pun akhirnya mengundurkan diri dari perusahaan dan membuat Himuro puas dengan rencananya.

Retsuko, Haida dan Anai memperkirakan kalau manajemen perusahaan sengaja membuat Ton dan Kabae untuk mengundurkan diri. Mereka pun berpikir kemungkinan besar nanti salah satu dari mereka akan menjadi target selanjutnya. 

Himuro melihat kinerja Haida yang bagus, kemudian menyarankan Haida untuk mengajarkan rekan lainnya agar bisa bekerja efektif dan efisien. Dan tak lama Haida pun diangkat menjadi direktur akuntansi yang baru menggantikan Yagyu.

Hubungan Retsuko dan Haida mulai agak menjauh semenjak Haida diangkat menjadi direktur. Sementara itu, Retsuko meminta masukan dari Tadano, kemudian Tadano menyarankan Retsuko untuk menjalankan kembali channel miliknya agar bisa membantu Ton. Retsuko pun mulai mem-posting lagu death metal kembali.

Setelah Retsuko berhasil monetisasi channel-nya, Retsuko pun mempekerjakan Ton sebagai ahli akuntansi.

Baik Retsuko maupun Haida menjadi semakin sibuk dengan pekerjaan masing-masing. Namun, Retsuko mengkhawatirkan pekerjaan rahasia yang dilakukan oleh Haida. Meskipun Haida tidak mengakui hal tersebut, Retsuko meminta bantuan pada beberapa temannya untuk menyelidikinya.

Retsuko & Haida Daily Life

retsuko halda_

Pada season kali ini memiliki 10 episode dengan rata-rata durasinya berkisar antara 16-30 menit. Alur ceritanya sendiri fokus pada kisah keseharian Retsuko dan Haida di dunia kerja. Tapi tidak hanya menceritakan rutinitas di dunia kerjanya saja, ada kisah cinta Retsuko dan Haida juga. 

Retsuko bekerja sebagai salah satu karyawan yang bekerja di divisi akuntansi sama seperti Haida. Ketika bekerja, bisa dibilang Retsuko ini karyawan yang cukup baik mengerjakan pekerjaannya.

Jika diluar perusahaan, biasanya Retsuko kumpul dengan beberapa temannya, dan membicarakan banyak hal mulai dari pekerjaan dan ke masalah percintaannya.

Retsuko ini sebenarnya bisa dibilang hampir sama dengan Haida yang sama-sama takut untuk mengungkapkan perasaannya. Tapi setelah mendapatkan masukan dari beberapa temannya, akhirnya Retsuko pun berani menyatakan perasaannya pada Haida, meskipun Retsuko ingin tetap berteman seperti biasa dengan Haida.

Tapi setelah mendengarkan pernyataan dari Retsuko, akhirnya Haida pun mempunyai keberanian untuk menyatakan perasaannya pada Retsuko hingga akhirnya mereka pun berpacaran. Tapi, hubungan mereka mulai kembali meregang ketika mereka sama-sama sibuk dalam pekerjaannya.

Penggambaran Masalah di Dunia Kerja yang Nyata

penggambaran dunia kerja yang nyata_

Ketika menonton anime ini seolah sedang melihat realitas di dunia nyata. Atasan yang bossy dan seenaknya, karyawan yang bermalas-masalan, karyawan penjilat, karyawan tukang gosip dan masih banyak lagi. Mungkin beberapa sifat yang digambarkan oleh beberapa karakter di anime ini pernah atau akan kamu temui di dunia kerja.

Tidak hanya itu, ada juga beberapa masalah seperti pemecatan karyawan, serta yang paling disoroti pada season ini adalah tentang penggelapan pencatatan keuangan. Beberapa hal ini juga mungkin saja terjadi di dunia kerja yang nyata.

Anime ini memperlihatkan bagaimana perjuangan sehari-hari dan lelahnya kehidupan pekerjaan. Penggambaran slice of life yang cukup baik dan memiliki daya tarik unik, ditambah dengan alur ceritanya yang bisa dibilang cukup ringan. 

Visual yang Simpel Tapi Hidup

visual simpel_

Sementara dari segi sinematografi, sebenarnya bisa dibilang visualnya cukup sederhana dengan sudut pengambilan gambar yang tidak berlebihan. Pemilihan warnanya pun menurut saya sudah sesuai, apalagi ekspresi yang ditampilkan oleh masing-masing karakternya memberikan kesan yang menggemaskan.

Meskipun visualnya bisa dibilang cukup sederhana, tapi ceritanya memiliki pesan yang cukup mendalam. Kita semua pasti memiliki permasalahan dalam hidup dan harus berjuang dan menghadapi masalah tersebut. Namun, cara kita menghadapi masalah tersebut adalah yang akan membentuk jalan hidup kita.

Nah, itulah sinopsis juga review anime Aggretsuko Season 4 yang bisa kamu saksikan di Netflix. Di akhir episode, ada pengumuman kalau anime Aggretsuko akan ada season ke-5, lho.

Namun, belum ada kabar kapan season ke-5 akan tayang. Sembari menunggu season selanjutnya, kamu bisa menonton kembali Aggretsuko mulai dari season pertamanya.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram