9 Pemeran Utama The Imitation Game, Film tentang Alan Turing
The Imitation Game merupakan sebuah film yang berkisah tentang matematikawan asal Inggris yang menjadi pelopor untuk penciptaan komputer yang ada saat ini.
Dia sukses memecahkan kode Enigma Nazi bersama dengan tim yang dibentuk oleh pemerintah Inggris. Keberhasilannya membuat mesin pemecah kode Enigma itu membantu menyelamatkan banyak nyawa.
Sedihnya, meski dia berjasa, tapi dia harus berakhir dengan mendapatkan hukuman karena dianggap melakukan perbuatan yang tidak senonoh. Tokoh Alan Turing diperankan oleh Benedict Cumberbatch dengan ciamik.
Selain Benedict, film ini juga dibintangi oleh Keira Knightley yang begitu menggemari tokoh Alan. Untuk lengkapnya, berikut ini adalah beberapa pemeran The Imitation Game.
Baca juga: 14 Film Terbaik yang Dibintangi Benedict Cumberbatch
1. Alan Turing (Benedict Cumberbatch)

Benedict Cumberbatch yang sudah kita kenal sebagai Sherlock Holmes juga Dr. Strange, kali ini berperan sebagai Alan Turing. Alan Turing adalah seorang matematikawan. Dia berhasil memecahkan kode Enigma Nazi bersama dengan timnya.
Semasa kecil, Alan sering di-bully oleh teman-temannya karena dia berbeda. Hanya Christopher Morcom yang selalu menjadi temannya. Ternyata perasaan Alan pada Christopher tak hanya sebagai teman.
Dia jatuh cinta kepadanya. Sayang, Christopher meninggal karena TBC. Rasa cintanya pada Christopher dia wujudkan dengan menamai mesin ciptaannya dengan nama temannya tersebut.
Alan bekerja di Bletchley Park selama Perang Dunia Kedua dan diserahi tugas untuk memecahkan kode Enigma Nazi.
Agar bisa memecahkan dengan cepat, dia meminta dana kepada pemerintah untuk membuat sebuah mesin pemecah kode. Mesin itu yang nantinya menjadi cikal-bakal komputer yang kita kenal saat ini.
Sempat ditolak oleh Komandan Denniston, namun Alan akhirnya berhasil mendapatkan dana tersebut. Ini berkat surat yang dia kirimkan pada Winston Churchill, Perdana Menteri Inggris kala itu.
Di Bletchley Park dia bekerja dengan beberapa temannya, termasuk Joan Clarke. Dia adalah mahasiswa jurusan matematika yang berhasil menjawab teka-teki silang yang sengaja dibuat oleh Alan.
Alan senang menghabiskan waktu dengan Joan karena dia bisa memahami Alan. Namun perasaannya pada Joan tidak lebih dari itu. Sebaliknya, Joan justru memiliki perasaan lebih pada Alan.
Suatu hari Joan mengatakan pada Alan kalau dirinya harus pulang. Alasannya karena orang tua Joan memintanya untuk menikah. Tanpa pikir panjang, Alan melamar Joan agar dia tidak meninggalkan Bletchley Park.
Namun ketika top agen MI6, Stewart Menzies, mengancam Joan, Alan akhirnya meminta Joan untuk meninggalkan Bletchley Park karena dia takut akan keselamatan Joan.
Joan tentu saja tidak menerimanya. Supaya Joan pergi, akhirnya Alan mengakui kalau dirinya seorang homoseksual. Namun itu tak menyurutkan perasaan Joan.
Dengan terpaksa Alan mengatakan pada Joan kalau dirinya tak pernah peduli pada Joan. Itu menyakitkan bagi Joan sehingga dia akhirnya pergi.
Sementara itu, rahasia Alan sebagai seorang homoseksual terungkap dan dia harus menjalani kebiri kimia sebagai ganti untuk hukuman penjara. Setelah menjalani hukuman itu, Alan pun diperbolehkan meneruskan pekerjaannya.
Ternyata, akibat dari kebiri kimia itu, dia mengalami kemerosotan fisik juga mental. Di akhir cerita disebutkan kalau Alan akhirnya bunuh diri.
2. Joan Clarke (Keira Knightley)

Joan Clarke merupakan seorang mahasiswa jurusan matematika. Dia direkrut menjadi bagian tim Alan Turing karena Joan sukses menyelesaikan soal teka-teki silang.
Alan membuat teka-teki silang itu sebagai metode perekrutan anggota baru untuk menggantikan dua anggota yang dipecat. Kehebatan Joan dalam matematika membuat dirinya terpilih sebagai anggota pemecah kode Enigma.
Awalnya dia menolak tawaran tersebut meski sudah dinyatakan lolos. Joan tidak datang ke Bletchley Park karena orang tuanya berpikir tidak pantas baginya untuk bekerja di sana.
Seperti yang diketahui, tim Alan semuanya laki-laki, kecuali Joan. Itu yang membuat orang tuanya khawatir. Akhirnya Alan mendatangi rumah Joan dan berhasil meyakinkan kedua orang tuanya.
Joan pun akhirnya bisa bekerja di Bletchley. Bersama dengan anggota tim yang lain, Joan berusaha untuk memecahkan kode Enigma Nazi. Namun, Joan kembali mengatakan pada Alan untuk berhenti dari Bletchley.
Kali ini karena orang tuanya meminta dia untuk menikah. Ketakutan akan ditinggalkan oleh Joan, Alan pun melamar Joan untuk jadi istrinya. Tentu saja ini membuat Joan sangat bahagia karena dia sebenarnya menyukai Alan.
Namun berselang beberapa waktu, Alan memintanya untuk meninggalkan Bletchley dan mengatakan kalau dirinya seorang homoseksual. Alan juga tidak peduli padanya. Kata-kata terakhir Alan membuatnya sedih dan meninggalkan Alan.
Setelah tim Alan dibubarkan, Joan akhirnya bertemu seorang pria dan menikah dengannya. Dia sempat mengunjungi Alan yang sudah terlihat rapuh.
3. Hugh Alexander (Matthew Goode)

Hugh Alexander adalah seorang pemain catur andal. Dia memiliki gelar master dalam bidang catur. Awalnya Hugh direkrut untuk menjadi pemimpin tim pemecah kode Enigma. Namun ternyata timnya tidak berhasil memecahkan kode itu.
Dari awal Hugh merasa kesal dengan tingkah Alan yang sering menyendiri dan tidak mau bergaul. Ditambah lagi, ketika itu Alan berkirim surat pada Winston Churcill.
Akibatnya dia dilengserkan dari posisinya sebagai pemimpin dan berubah jadi anak buah Alan. Ketidaksukaannya pada Alan semakin menjadi saat mesin buatan Alan belum berhasil memecahkan kode Enigma.
Hampir saja dia menghancurkan mesin tersebut jika tidak ditahan oleh anggota yang lain. Namun dia akhirnya luluh setelah Alan memperlihatkan perubahan sikap.
Bahkan, dia pasang badan saat Alan hendak dipecat oleh Komandan Alexander Denniston yang merekrut dirinya. Dia dan Alan akhirnya bisa bekerja sama dengan baik dalam memecahkan kode Enigma.