showpoiler-logo

6 Pemeran Film Smile (2022), Film yang Sukses Bikin Takut

Ditulis oleh Dhany Wahyudi

Tidak diduga, ternyata film Smile sukses membuat para penontonnya di seluruh dunia ketakutan. Terbukti dengan terus bertambahnya pundi-pundi penghasilan ini setelah hampir sebulan film ini dirilis.

Atmosfer mencekam menjadi faktor utama tingginya tingkat keseraman film ini, ditambah lagi dengan misteri yang tebal di dalam ceritanya.

Tidak memiliki nama-nama besar sebagai pemerannya, awalnya membuat produser film ini ragu untuk merilisnya di bioskop dan hanya akan tayang di Paramount+ saja.

Tapi setelah respon positif bermunculan ketika tayang perdana di Fantastic Fest, film ini akhirnya mengambil jadwal penayangan di bioskop pada 30 September 2022.

Meski tidak ada nama yang familiar, para pemerannya tampil meyakinkan. Mau kenalan dengan mereka? Yuk, langsung simak artikel berikut yang akan memaparkan karakter di dalam filmnya juga para pemerannya ini!

Baca juga: Sinopsis & Review Smile, Misteri Senyum Terkutuk yang Mengerikan

1. Dr. Rose Cotter (Sosie Bacon)

Dr. Rose Cotter (Sosie Bacon)

Rose adalah seorang psikiater di rumah sakit yang selalu tenang saat berhadapan dengan pasiennya. Tapi kemudian trauma masa lalu kembali menghantuinya ketika dia menyaksikan seorang pasien bunuh diri di depannya.

Dia kemudian mulai dihinggapi keresahan ketika mulai melihat penampakan yang mengerikan. Orang-orang terdekatnya menganggap itu hanya halusinasi. Untuk mengatasinya, dia meminta bantuan psikiater senior demi mendapatkan resep obat penenang.

Rasa penasarannya membawa dia mencari sendiri data pasien dan menemukan fakta mengejutkan terkait bunuh diri berantai ini. Dengan bantuan Joel, mantan kekasihnya, dia bisa menelusuri siapa saja korbannya dari data kepolisian.

Rose sangat terobsesi untuk mengungkap misteri ini sehingga seolah tidak memikirkan dirinya juga tunangannya yang kemudian pergi meninggalkannya. Keluarganya pun mulai menjauh darinya yang membuatnya mengalami depresi.

Rose memiliki masa kecil yang kelam dibawah asuhan ibunya yang pecandu narkoba. Dia menyaksikan ibunya bunuh diri yang kemudian membuatnya trauma. Rose menduga bahwa waktunya tinggal sebentar ketika menyadari kutukan bunuh diri dalam kondisi tersenyum ini.

Dia tidak mengambil pilihan untuk melakukan pembunuhan demi melepas kutukan, melainkan memilih pergi menyendiri agar tidak ada seorangpun yang bisa dia bunuh. Akhirnya, dia harus berhadapan seorang diri dengan setan yang menjadi penyebab kutukan ini.

Sosie Bacon mungkin adalah nama baru di perfilman Hollywood. Dia adalah putri dari aktor senior Kevin Bacon. Darah akting ayahnya mengalir deras pada dirinya sehingga dia bisa tampil memukau di film-film yang dibintanginya sejak masih menjadi aktris cilik.

Performanya sangat apik di film ini dan mampu menghipnotis kita dengan segala perasaan khawatir, takut dan penasaran yang dialami oleh karakternya.

2. Trevor (Jessie T. Usher)

Trevor (Jessie T. Usher)

Trevor adalah tunangan Rose dimana mereka memiliki rumah yang bagus di pinggiran kota. Dia seringkali pulang malam karena kesibukannya bekerja. Trevor sangat menyayangi Rose, namun ketika kekasihnya itu mulai bersikap aneh, dia pun berusaha mencari keterangan sendiri dari sudut pandang profesional.

Salah satunya adalah dari Madeline, psikiater Rose. Perlahan tapi pasti Trevor meninggalkan Rose sendiri dengan masalahnya. Jessie T. Usher adalah aktor yang popularitasnya sedang merambat naik.

Dia membintangi film Netflix Shaft (2019) sebagai tokoh utamanya dan juga tergabung dalam kelompok superhero di serial Amazon The Boys. Di film ini aktingnya cukup bagus, hanya saja karakternya tidak mendapat porsi yang banyak dalam ceritanya.

3. Joel (Kyle Gallner)

Joel (Kyle Gallner)

Joel adalah seorang detektif yang mengusut kasus bunuh diri yang terjadi di rumah sakit. Dia juga adalah mantan kekasih Rose yang menjadi saksi mata kejadian tersebut. Joel masih menaruh hati kepada Rose, meskipun dia tahu Rose sudah memiliki tunangan dan tak mungkin baginya mengulang kisah asmaranya kembali.

Dia turut membantu Rose menyelidiki aksi bunuh diri yang ternyata terjadi secara berantai. Bahkan dengan inisiatifnya, dia berhasil melacak sampai ke pangkalnya yang bermula di Brasil. Setelah mengetahui hal ini, dia mulai khawatir akan keselamatan Rose dan ingin melindunginya.

Kyle Gallner mampu tampil apik dengan sikapnya yang terlihat santai namun bisa menjadi sangat khawatir ketika mengetahui fakta sebenarnya dari kasus yang investigasinya ditangani olehnya ini. Sebelum bermain di film ini, aktingnya bisa kita lihat di Ghosts of War (2020), Scream (2022) dan serial Paramount+ Interrogation.

4. Laura Weaver (Caitlin Stasey)

Laura Weaver (Caitlin Stasey)

Laura adalah seorang mahasiswi yang dibawa ke rumah sakit karena dianggap mengalami trauma setelah menyaksikan dosennya bunuh diri. Dia menjelaskan kepada Rose bahwa dia melihat penampakan setan yang selalu berada di sekitarnya.

Dia juga bilang bahwa dia pasti akan mati dalam waktu dekat di tangan setan itu. Semua ini dia akhiri dengan menggorok lehernya sambil tersenyum hingga mati.

Durasi bermain aktris dan penyanyi Australia ini memang sedikit. Dia hanya tampil di satu adegan pada awal film. Namun efek yang disebabkan karakternya sangat terasa hingga ke akhir film.

Caitlin Stasey sangat meyakinkan dengan aktingnya membuat kita menimbun rasa penasaran yang selalu menghantui kita di sepanjang filmnya.

5. Dr. Morgan Desai (Kal Penn)

Dr. Morgan Desai (Kal Penn)

Morgan adalah atasan Rose di rumah sakit. Dia sangat perhatian kepada Rose, terutama terkait dengan kesehatan jiwanya. Dia khawatir melihat Rose mengambil jam kerja panjang, bahkan terkadang melewati jadwal kerja normal.

Dan ketika terjadi konflik antara Rose dengan salah satu pasiennya, Morgan meminta Rose untuk mengambil cuti agar bisa menenangkan pikirannya.

Kal Penn merupakan aktor yang biasa kita lihat bermain dalam film-film komedi. Namun sejak tahun 2013, dia sudah jarang berakting.

Ternyata dia terjun ke pemerintahan di kabinet pimpinan Presiden Barack Obama. Dia baru kembali berakting di film ini. Meski hanya tampil di dua adegan saja, dia terlihat nyaman membawakan karakter serius yang dipercayakan kepadanya.

6. Robert Talley (Rob Morgan)

Robert Talley (Rob Morgan)

Robert adalah satu-satunya penyintas dari kutukan bunuh diri berantai yang diakibatkan oleh setan jahat ini. Dia bisa selamat karena melakukan pembunuhan yang dia maksudkan untuk memutus rantai kutukan yang menerpanya.

Tapi justru kutukan itu terus berlanjut kepada orang lain yang menyaksikan aksi pembunuhannya. Kini dia ditahan di dalam penjara berkeamanan tinggi.

Rob Morgan adalah aktor senior yang belakangan ini cukup sibuk bermain di beberapa judul film, meski hanya sebagai pemeran pendukung saja. The Photograph (2020), Greyhound (2020), The Unforgivable (2021) dan Don’t Look Up (2021) hanyalah beberapa diantaranya saja.

Aktingnya di film ini cukup kuat. Dia hanya tampil di satu adegan saja, tapi performanya sangat mengejutkan. Dari ucapannya saja, kita sudah mengerti apa yang dihadapi Robert pada saat diterpa kutukan tersebut.

Bagaimana ketakutannya tergambar jelas di wajah dan nada suaranya. Seandainya bisa diceritakan lebih dalam lagi, karakter ini bisa menjadi bagian paling krusial di dalam film ini.

Itulah aktor dan aktris yang bermain di film Smile. Film arahan Parker Finn ini sudah pasti menjadi salah satu film horror terbaik di tahun 2022 dengan segala kelebihan yang ada di dalamnya. Penasaran dengan setan apa yang menebar kutukan ini? Kalau begitu, segera tonton film ini, ya!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram