showpoiler-logo

Inilah 10 Pemeran Utama di Drama Link: Eat, Love, Kill (2022)

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Drama misteri, thriller dengan bumbu romansa berjudul Link: Eat, Love, Kill (2022) menceritakan kisah hidup seorang pemuda yang punya kemampuan khusus merasakan emosi orang lain.

Kemampuannya ini dia miliki dan saling tukar dengan sang adik perempuan. Sayang, sejak adiknya dinyatakan hilang, koneksi itu seperti terputus.

Anehnya, belasan tahun kemudian, dia kembali merasakan sebuah koneksi. Apakah itu pertanda sang adik masih hidup?

Dibintangi dua pemain cilik yang sudah beranjak dewasa dan tetap eksis, drama ini tawarkan premis berbeda. Siapa saja pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022)? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

1. Eun Gye Hoon (Yeo Jin Goo)

Eun Gye Hoon (Yeo Jin Goo)

Yeo Jin Goo sebagai pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) yang utama memainkan karakter bernama Eun Gye Hoon. Dia adalah seorang koki muda berprestasi yang memiliki kemampuan terhubung secara emosi dengan adik perempuannya yang dinyatakan hilang belasan tahun lalu.

Gye Hoon kerap tiba-tiba menangis atau gelisah karena merasakan perasaan milik seorang gadis bernama No Da Hyun.

Dia menjalani kehidupan dengan rasa bersalah atas hilangnya sang adik. Gye Hoon mendedikasikan hidup untuk mendampingi ibunya yang depresi berkepanjangan.

Gye Hoon harus merelakan keutuhan keluarganya atas kejadian tersebut. Peristiwa traumatis di hidupnya mengantarkan dia menjadi koki karena dengan memasak, Gye Hoon bisa melupakan hal tersebut. Dia bisa menyajikan makanan enak untuk ibunya yang kehilangan semangat hidup.

Gye Hoon memiliki hubungan khusus dengan No Da Hyun; teman masa kecilnya yang terhubung secara misterius. Dia sangat menyayangi Da Hyun karena gadis itu membawa semangat baru di hidupnya. Gye Hoon sosok berhati luas dan banyak memaafkan serta menerima keadaan. 

2. No Da Hyun (Moon Ga Young)

No Da Hyun (Moon Ga Young)

Moon Ga Young menjadi pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) selanjutnya. Aktris yang sudah mengawali karir sejak usia belia ini berperan sebagai No Da Hyun, seorang gadis biasa yang kesulitan mendapatkan pekerjaan. Da Hyun tinggal bersama ibu dan neneknya yang kerap bertingkah misterius.

Da Hyun mengalami peristiwa traumatis setelah seorang penguntit membahayakan nyawanya. Setiap malam dia tak pernah tidur dengan tenang dan selalu menangis, meski begitu dia cukup pemberani dan mandiri. Da Hyun sebisa mungkin tak ingin merepotkan orang lain dengan semua masalahnya.

Da Hyun memiliki hubungan yang dekat dengan Gye Hoon setelah bekerja di restoran miliknya. Walau tidak pandai memasak, Da Hyun punya keinginan untuk belajar dan bersedia membantu Gye Hoon setiap dibutuhkan di dapur. Keduanya saling terhubung karena peristiwa mengerikan di masa lalu.

3. Hong Bok Hee (Kim Ji Young)

Hong Bok Hee (Kim Ji Young)

Aktris senior Kim Ji Young ikut menyukseskan drama ini. Dia berperan sebagai Hong Bok Hee, ibu kandung Da Hyun yang mengelola restoran sup.

Hong Bok Hee bukan koki yang andal, tetapi dia adalah ibu yang kuat, pemberani, cenderung menakutkan dengan berbagai tingkahnya yang misterius. Dia seolah bisa membunuh siapa pun yang mengganggu Da Hyun.

Sebagai single parent Bok Hee memang memosisikan diri sebagai pelindung Da Hyun. Namun, bukan berarti hubungan keduanya manis-manis saja. Mereka kerap berselisih, apalagi Bok Hee berusaha mendorong Da Hyun untuk segera mendapatkan pekerjaan.

Bok Hee punya rahasia masa lalu yang mengerikan karena dia pernah membunuh seseorang, tepatnya penculik Da Hyun belasan tahun lalu.

Dalam berumahtangga, Bok Hee tidak terlalu beruntung karena sang suami tidak pernah menginginkannya. Namun, diam-diam Bok Hee menarik hati seorang petugas polisi yang merupakan kenalan lamanya.

4. Na Chun Ok (Ye Soo Jung)

Na Chun Ok (Ye Soo Jung)

Satu lagi aktris senior pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) yang akan kamu temui di drama ini adalah Ye Soo Jung. Aktris Ye Soo Jung berperan sebagai Na Chun Ok, nenek kandung Da Hyun yang tinggal bersama-sama.

Na Chun Ok tak kalah mencurigakan dengan sikapnya yang misterius. Sebagai wanita paruh baya, dia masih sangat kuat dan berani melindungi cucunya.

Na Chun Ok menbantu Bok Hee menjalankan bisnis restoran sup yang tak begitu ramai pembeli. Dia mendampingi Bok Hee seperti seorang ibu kandung, padahal Chun Ok adalah ibu mertua. Chun Ok memilih bersama dengan Bok Hee karena malu dan tak enak hati atas perlakuan anak lelakinya.

5. Cha Jin Hu (Lee Suk Hyeong)

Cha Jin Hu (Lee Suk Hyeong)

Aktor Lee Suk Hyeong menjadi pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) selanjutnya yang membuat cerita drama ini lebih segar. Dia berperan sebagai Cha Jin Hu, yaitu satu-satunya sahabat Gye Hoon yang setia menamani.

Jin Hu dan Gye Hoon bertemu saat sama-sama bekerja di sebuah restoran. Ketika Gye Hoon memutuskan membuka restoran sendiri, Jin Hu mengikutinya.

Dia menjadi unsur komedi saat jalan cerita drama ini penuh misteri. Wajahnya cukup datar kecuali ketika khawatir dan ketakutan. Jin Hu sosok yang logis, berbeda dengan Gye Hoon yang cenderung emosional.

Walau begitu dia tidak menjauhi Gye Hoon dan tetap mengikuti rencananya, termasuk berkali-kali gagal membuka restoran.

6. Ji Won Tak (Song Duk Ho)

Ji Won Tak (Song Duk Ho)

Song Duk Ho yang pernah ikut membintangi Juvenile Justice (2022) turut berperan dalam drama ini sebagai Ji Won Tak. Dia adalah anggota kepolisian sekaligus teman masa kecil Gye Hoon dan Da Hyun.

Ji Won Tak bernama asli Han Se Jin, tapi karena peristiwa memilukan di masa lalu dia mengganti nama pemberian ayahnya.

Ji Won Tak merupakan mantan kekasih Hwang Min Jo yang kemudian menjadi juniornya di kepolisian. Dia seorang pemuda yang tidak banyak bicara dan cenderung temperamental.

Sikapnya kerap mencurigakan karena ternyata dia menyembunyikan identitasnya di masa lalu sebagai anak yang melaporkan ayahnya sendiri atas penculikan Gye Young.

Belakangan, setelah fakta terungkap, Ji Won Tak merasa bersalah dan berusaha memperbaiki hubungan dengan sang ayah. Dia bukan seseorang yang pandai mengungkapkan perasaan.

Kasih sayangnya terlihat melalui sikap dan ketulusan hatinya. Dia tidak segan menghajar siapa pun yang terus-menerus menyudutkan ayahnya.

7. Hwang Min Jo (Lee Bom Sori)

Hwang Min Jo (Lee Bom Sori)

Lee Bom Sori menjadi pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) selanjutnya. Dia berperan sebagai Sersan Hwang Min Jo; mantan kekasih Ji Won Tak sekaligus seniornya.

Min Jo seorang anggota kepolisian yang pemberani dan berdedikasi. Dia tidak pernah melewatkan tugas atau menyepelekannya.

Min Jo kerap berpatroli di sekitar lingkungan kediaman Da Hyun dan Gye Hoon serta warga lain. Dia juga cukup profesional karena berusaha untuk tidak mencampurkan urusan pribadi dan pekerjaan. Kesan pertama, Min Jo adalah gadis yang dingin, tapi sebenarnya cukup hangat.

8. Lee Jin Geun (Shin Jae Hwi)

 Lee Jin Geun (Shin Jae Hwi)

Karakter yang diperankan Shin Jae Hwi dalam drama ini cukup menarik. Dia adalah seorang penguntit bernama Lee Ji Geun. Perilakunya tak beda jauh dari psikopat yang terobsesi terhadap sesuatu, dalam hal ini Da Hyun.

Lee Jin Geun bahkan mengaku sebagai kekasih Da Hyun dengan mengoleksi foto Da Hyun secara diam-diam dan mengunggahnya di media sosial.

Jin Geun dan Da Hyun sebenarnya adalah teman masa kecil, sama seperti Ji Won Tak dan Gye Hoon. Namun, sejak kecil Jin Geun memang bermasalah.

Dia tak sungkan membahayakan nyawa orang lain selama dirinya mendapat keuntungan. Jin Geun bukan hanya stalker, melainkan pembunuh. Dia adalah saksi kunci atas hilangnya Gye Young.

9. Han Ui Chan (Lee Gyu Hoe)

Han Ui Chan (Lee Gyu Hoe)

Selanjutnya, aktor yang turut membintangi drama ini adalah aktor senior Lee Gyu Hoe. Di sini, Aktor Lee berperan sebagai Han Ui Chan; ayah kandung Han Se Jin atau Ji Won Tak.

Han adalah korban salah tuduh atas penculikan Gye Young. Sejak itu hidupnya berantakan, menggelandang dan kerap dianggap tidak waras. Dia mencari nafkah dengan mengumpulkan barang-barang bekas.

Sebelum dituduh sebagai penculik Gye Young dna kehilangan hidupnya, Han Ui Chan adalah guru piano. Sosoknya memang cukup misterius karena dia tidak banyak bicara.

Ui Chan juga terlihat tidak banyak membela diri ketika dituduh menjadi penculik Gye Young. Dia menerima nasibnya yang berubah drastis. Sebagai ayah, hati Ui Chan hancur ketika Ji Won Tak menolaknya.

10. An Jung Ho (Kim Chan Hyung)

An Jung Ho (Kim Chan Hyung)

Terakhir, pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) adalah aktor Kim Chan Hyung. Drama ini merupakan dramanya yang kedua setelah Juvenile Justice (2022).

Kim sejauh ini sudah membintangi beberapa judul film sebagai pemain pendukung, di antaranya Alienoid (2022), The Roundup (2022), Hunt (2022) dan Twenty (2015).

Dalam drama ini dia berperan sebagai Letnan An Jung Ho, petugas kepolisian yang tampak selalu khawatir terhadap Bok Hee dan keluarga.

Kekhawatirannya ternyata bukan tanpa alasan; Jung Ho sudah lama menyukai Bok Hee dan memilih memendamnya. Perasaan spesial yang dimiliki Jung Ho membuat dia rela melakukan tindak kejahatan untuk menyelamatkan hidup Bok Hee.

Itulah sepuluh pemeran Link: Eat, Love, Kill (2022) yang suguhkan penampilan menarik setiap episodenya. Menjejerkan dua bintang yang sudah eksis sejak belia, drama ini tak perlu kamu ragukan lagi, terutama dari segi aktingnya. Di antara mereka, siapa yang membuatmu penasaran? Atau karakter mana yang jadi favoritmu?

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram