showpoiler-logo

Inilah 7 Karakter Penting di Film Goliyon Ki Raasleela Ram-Leela

Ditulis oleh Suci Maharani R

Bagi para pecinta film Bollywood pasti sudah tidak asing lagi dengan film Goliyon Ki Raasleela Ram-Leela (2013). Film yang dibintangi oleh Deepika Padukone dan Ranveer Singh ini mengadaptasi kisah Romeo and Juliet karya William Shakespeare.

Jadi tidak aneh kalau kisah cinta antara Leela dan Ram terasa sangat menyakitkan dengan berakhir dengan sad ending.

Kemistri antara Deepika Padukone dan Ranveer Singh di film ini memang tidak ada bandingannya. Mereka memerankan karakter masing-masing dengan sangat baik, tentunya dengan kualitas akting yang mumpuni.

Tapi kamu akan merasa geram dengan karakter Bhavani yang diperankan oleh Gulshan Devaiah, karena pria ini menjadi troublemaker paling menyebalkan.

Selain tiga nama tadi, Goliyon Ki Raasleela Ram-Leela (2013) memiliki beberapa karakter lainnya yang tidak kalah penting. Mau tahu ada siapa saja? Untuk mendapatkan informasi lebih lengkapnya kamu bisa membacanya di bawah ini.

1. Deepika Padukone (Leela Sanera)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-1_

Berasal dari keluarga Sanera, gadis ini tidak pernah menyangka bahwa ia akan jatuh cinta pada seorang Rajadi. Leela dikenal sebagai gadis yang sangat riang dan pemberani, gadis ini bahkan disebut-sebut sebagai penerus ibunya yaitu Dhankor Baa. Tapi Leela sudah terlanjur jatuh cinta pada putra dari klan paling tinggi di Rajadi, ia rela meninggalkan keluarga dan klannya.

Berpikir kisah cintanya akan indah, Leela memutuskan untuk kawin lari dengan Ram. Tapi kehidupan harmonis itu hanya terjadi satu malam saja, pasalnya ia malah dibawa pulang oleh bawahan ibunya. Kembali kerumah dan membawa rasa malu, Leela harus rela menerima pernikahan yang sudah direncanakan oleh ibunya. 

Sebenarnya hubungan Rajadi dan Sanera sempat membaik, tapi sebuah kejadian tragis membuat gadis ini merelakan cintanya kepada Ram.

Penembakan Dhankor Baa, membuat Leela sangat terpukul dan termakan jebakan untuk menyalahkan klan Rajadi. Leela menyadari bahwa ia sudah masuk kedalam rencana Bhavani, tapi ia memutuskan untuk mengakhiri hidupnya bersama Ram.

2. Ranveer Singh (Ram Rajadi)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-2_

Ram adalah putra dari pemimpin klan Rajadi, makanya pria ini bisa melakukan apapun sesuai keinginannya. Ram tidak kenal rasa takut, bahkan Ram sampai nekat pergi ke markas klan Sanera untuk melihat para gadis di sana. Saat perayaan Holi, Ram tidak sengaja bertemu dengan seorang gadis cantik bernama Leela, yang ternyata putri dari pemimpin Sanera.

Ia jatuh cinta kepada gadis itu, bahkan Ram tidak peduli jika mereka berasal dari klan yang berbeda. Diam-diam keduanya kerap bertemu dan menghabiskan waktu bersama, alhasil cintanya pada Leela tidak bisa dibendung lagi. Hubungan mereka memang tidak mudah, apalagi permusuhan dua keluarga meninggalkan pertumpahan darah.

Mereka berusaha bertahan diantara cinta dan permusuhan kedua keluarga, namun keduanya masih belum cukup kuat. Sabotase kecil saja dapat membuat hubungan ini hancur, bahkan Ram harus berhadapan langsung dengan Leela.

Disaat mereka menyadari kesalahan masing-masing, waktu dan situasi tetap tidak mendukung dan keduanya memilih untuk mati bersama.

3. Supriya Pathak Kapur (Dhankor Sanera/Baa)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-3_

Menjadi pemimpin dari Sanera, tidak ada satupun orang yang meragukan kepemimpinan Dhankor Baa. Wanita ini tidak hanya kejam, tapi ia sangat cerdik untuk mendapatkan apapun yang diinginkannya.

Meski dikenal tidak memiliki belas kasih, Dhankor Baa adalah wanita yang sangat taat kepada agama. Ia tidak pernah sekalipun melewatkan waktu pemujaan dan merayakan setiap hari khusus dengan meriah.

Sebagai ibu, Dhankor Baa jelas sangat mencintai anak, menantu dan cucunya sepenuh hati. Itulah kenapa ia tidak meminta anak buahnya untuk membunuh Ram, karena ia memahami Leela.

Sayangnya, Dhankor Baa tidak akan merestui hubungan anaknya dengan Ram, selama ia masih hidup. Bahkan rencananya untuk membunuh Ram gagal, karena wanita ini dikhianati oleh anak buahnya sendiri.

4. Abhimanyu Singh (Meghji Bhai/Kakak Ram)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-4_

Meghji Bhai adalah kakak kandung dari Ram, pria ini menjadi calon pemimpin dari Klan Rajadi. Ia selalu mengajarkan adiknya Ram untuk bisa bertindak lebih bijak dan lebih serius dari sebelumnya.

Ia meminta Ram untuk berhati-hati dengan Sanera, jangan sampai melangkah di jalan yang salah. Sama seperti kebanyakan pria lainnya, Meghji Bhai merasa kemampuannya jauh di atas Sanera.

Hari itu Meghji, Ram dan beberapa orang Rajadi sedang bersantai di sebuah warung. Mereka bertemu dengan kelompok Sanera, salah satu orang diantaranya adalah Kanji Bhai.

Meghji tidak menyangka, bahwa hari itu adalah hari terakhirnya melihat dunia bersama sang adik. Setelah beradu kemampuan membidik, Meghji meregang nyawa karena peluru Kanji tidak mengenai gelas melainkan dadanya.

5. Richa Chadda (Rasila/Kakak Ipar Leela)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-5_

Rasila adalah kakak ipar yang selalu menyayangi dan mendukung apapun yang dilakukan oleh Leela. Perempuan ini mencintai Leela lebih dari adik ipar, ia menyayangi gadis itu seperti adiknya sendiri.

Rasila memang terluka atas kematian suaminya yang ditembak mati oleh Ram. Tapi ia tahu, bahwa cinta Ram dan Leela tidak ada hubungannya dengan hal ini, ia menyuruh Leela untuk segera pergi dari rumah.

Rasila merasa sedih, melihat senyum dan kebahagiaan Leela hilang setelah dibawa pulang ke rumah. Ia berusaha meyakinkan Dhankor Baa, bahwa Leela dan Ram berhak untuk hidup bahagia bersama.

Bahkan ia berusaha untuk menyampaikan pesan kepada Ram, mengenai penderitaan Leela. Tapi beberapa pria Rajadi telah menghina kehormatannya, hal ini memperkeruh suasana permusuhan dua keluarga.

6. Gulshan Devaiah (Bhavani)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-6_

Memiliki kepentingan sendiri, Bhavani bukanlah seorang Sanera yang setia pada tuannya. Pria ini kerap menyombongkan diri sebagai seorang Sanera, makanya tindakannya selalu abusive.

Bhavani akan  menyerang pria dewasa, perempuan hingga anak kecil, selama orang itu berlatar Rajadi. Bhavani akan memusnahkan mereka dengan cara apapun, karena kebenciannya terhadap Rajadi.

Tidak ingin melihat Rajadi dan Sanera memiliki hubungan baik, Bhavani membuat rencana untuk memperkeruh suasana. Bukannya mengikuti rencana Dhankor Baa untuk membunuh Ram, pria ini malah menyuruh anak buahnya menembak tuannya. Tapi keberhasilan ini tidak bertahan lama, karena semua kedoknya akhirnya diketahui oleh Ram dan Leela.

7. Sharad Kelkar (Kanji Bhai/Kakak Leela)

pemeran-goliyon-raasleela-ram-leela-7_

Menjadi salah satu orang penting di Saneran, Kanji Bhai adalah kakak yang sangat mementingkan keselamatan adiknya. Pria ini berusaha memberikan perlindungan untuk Leela, agar adiknya tidak digoda oleh pria dari Ranjadi. Sama seperti pria lainnya, Kanji Bhai sangat bangga dengan klan dan kemampuan menembaknya.

Pria ini sempat beradu menembak dengan Meghji dari Rajadi, keduanya saling unjuk kemampuan membidik. Tapi tembakan terakhirnya meleset, alhasil Kanji Bhai ditertawakan oleh Meghji, Ram dan beberapa orang dari Rajadi. Namun perlombaan ini berakhir buruk, karena Meghji salah membidik lalu  ditembaki peluru hingga tewas oleh Ram.

Goliyon Ki Raasleela Ram-Leela (2013) adalah kisah Romeo dan Juliet versi india yang terasa lebih megah dan artistik. Film ini memiliki sinematografi yang indah dan berbagai soundtrack-nya yang sampai sekarang masih sering didengar oleh banyak orang.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram