showpoiler-logo

10 Pemeran Dear. M, Ada Jaehyun NCT Bucin Sahabat Sendiri

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Joo Ah dan Min Ho sudah bersahabat selama dua belas tahun. Ketika Joo Ah mulai merasakan cinta pertama pada pemuda lain, Min Ho merasa cemburu.

Dia mulai menyadari kalau dirinya sudah mencintai sahabat sendiri. Kehidupan mereka sebagai sahabat dan mahasiswa pun semakin bergejolak. Keduanya bukan lagi anak sekolah yang bisa bertingkah konyol satu sama lain.

Kecanggungan antara Joo Ah dan Min Ho tidak dialami Ji Min dan Ha Neul. Sayangnya, pasangan yang terkenal di kampus tersebut diterpa orang ketiga. Kekuatan cinta antara keduanya pun diuji.

Kisah cinta dan kesibukan dunia kampus yang nano-nano, terpotret melalui akting para pemeran Dear. M (2022). Mereka kerjasama menghidupkan karakter yang dipercayakan. Siapa saja aktor yang dimaksud?

1. Ma Joo Ah (Park Hye Su)

Ma Joo Ah (Park Hye Su)

Pemeran Dear. M (2022) yang pertama adalah Park Hye Su. Sempat terkena kabar bullying hingga menyebabkan penayangan drama ini tertunda, Park Hye Su memberikan penampilan terbaiknya sebagai Ma Joo Ah.

Joo Ah adalah gadis berusia 21 tahun yang berkuliah di Jurusan Administrasi Bisnis Universitas Seoyeon angkatan 2019.

Joo Ah gadis yang periang, wajahnya selalu tersenyum dan ramah terhadap siapa pun. Dia bersahabat selama dua belas tahun dengan Cha Min Ho serta baru mengalami cinta pertamanya di bangku kuliah.

Joo Ah berkepribadian menyenangkan, tulus, apa adanya, tetapi canggung, terutama ketika berhadapan dengan Moon Joon.

Joo Ah berasal dari keluarga sederhana. Dia hanya tinggal bersama ibunya yang mencari penghasilan dengan membuka kedai jajanan.

Joo Ah masuk universitas melalui jalur khusus bagi keluarga berpenghasilan rendah. Hal tersebut kerap membuatnya tidak percaya diri. Namun, Joo Ah bisa membuktikan bahwa anak dari keluarga rendah bukan berarti tidak bisa bersaing.

Joo Ah bekerja paruh waktu di sebuah kafe. Sosoknya tekun, pekerja keras, tidak pernah main-main jika menginginkan sesuatu.

Dia bermimpi menjadi presenter acara olahraga, tetapi kerap tersendat oleh biaya-biaya yang diperlukan. Meski begitu, Joo Ah pantang menyerah dan belajar untuk tidak mudah kecil hati.

2. Cha Min Ho (Jeong Jae Hyun)

Cha Min Ho (Jeong Jae Hyun)

Bagi para penggemar NCT, penayangan Dear. M (2022) pasti sudah ditunggu-tunggu. Pasalnya Dear. M (2022) menjadi ajang debut Jaehyun sebagai seorang aktor.

Sebagai pendatang baru di dunia akting, Jaehyun langsung dipercaya menjadi tokoh utama. Dia berperan sebagai Cha Min Ho, yaitu sahabat Joo Ah yang sudah menjalani kebersamaan selama dua belas tahun.

Cha Min Ho adalah anak yatim piatu yang tinggal dan besar bersama kakak perempuannya. Dia punya kenangan buruk terhadap hujan karena kedua orangtuanya meninggal dalam kecelakaan saat hujan turun.

Min Ho berusia 21 tahun dan menjadi mahasiswa jurusan Teknik Komputer angkatan 2019. Dia mahasiswa yang sangat pintar dan pekerja keras.

Min Ho beberapa kali berhasil membuat aplikasi yang menarik. Dia juga kerja sampingan melakukan banyak hal.

Min Ho sangat menyayangi kakak perempuannya sampai-sampai uang yang dia hasilkan dari bekerja, tak pernah dipakai. Min Ho menyimpannya untuk persiapan pernikahan sang kakak.

Min Ho pribadi yang ringan tangan, tak segan membantu siapa pun, dan pandai bernyanyi. Dia punya banyak mantan karena tak pernah betah menjalin hubungan lama-lama.

Belakangan diketahui kalau dia sebenarnya sudah lama menyukai Joo Ah dan baru menyadarinya saat sama-sama duduk di bangku kuliah.

3. Seo Ji Min (Roh Jeong Eui)

Seo Ji Min (Roh Jeong Eui)

Aktris cantik Roh Jeong Eui turut berperan dalam drama ini setelah sebelumnya sukses bersama Our Beloved Summer (2021). Peran yang dia bawakan bernama Seo Ji Min.

Dia adalah gadis populer di kampus yang aktif di club pemandu sorak. Ji Min berusia 22 tahun dan mengambil jurusan Adminstrasi Bisnis angkatan 2019.

Dia menjalin hubungan dengan Park Ha Neul dan keduanya menjadi couple populer paling banyak dibicarakan di kampus.

Sebagai kekasih, Ji Min berusaha selalu memberikan yang terbaik. Namun, Ji Min kerap memendam perasaan dan pikirannya. Dia lebih memilih overthinking daripada membicarakan sesuatu dan mendapat penjelasan.

Seo Ji Min gadis yang berpikiran positif hingga kadang terasa naif. Dia sosok yang lembut serta merupakan pemimpin grup cheerleaders yang bertanggungjawab dan bijaksana.

Ji Min selalu mementingkan anggotanya dibanding diri sendiri. Dia gadis yang tak ingin membalas kejahatan dengan kejahatan. Ji Min fokus terhadap perkembangan dirinya daripada mengurusi kekurangan orang lain.

4. Park Ha Neul (Bae Hyun Sung)

Park Ha Neul (Bae Hyun Sung)

Setelah sukses bersama para senior melalui drama Our Blues (2022), penampilan Bae Hyun Sung bisa kamu nikmati di drama ini.

Di sini dia berperan sebagai Park Ha Neul, mahasiswa jurusan Teknik Komputer angkatan 2018 yang berusia 22 tahun. Ha Neul merupakan mahasiswa pindahan karena sebelumnya dia berada di jurusan Liberal Arts.

Park Ha Neul hanya tinggal bersama ibunya sejak sang ayah meninggal dalam tugas. Dia dibebaskan dari wajib militer karena hal tersebut. Sejak itu Ha Neul berkeinginan mencari uang sesegera mungkin untuk memenuhi kebutuhan sang ibu.

Sayang, Ha Neul kesulitan berkuliah di Teknik Komputer. Dia selalu kesulitan dan meminta bantuan Min Ho. Park Ha Neul sangat menyayangi Ji Min dan tidak tergoda oleh gadis mana pun.

Dia sosok yang baik hati terhadap siapa pun sehingga kerap menimbulkan kesalahpahaman, khususnya pada lawan jenis. Sebagai kekasih, Ha Neul tegas terhadap sikapnya. Dia tidak goyah terhadap perasaannya pada Seo Ji Min.

5. Hwangbo Young (Woo Da Vi)

Hwangbo Young (Woo Da Vi)

Pemeran Dear. M (2022) berikutnya adalah aktris pendatang baru yang cantik dan berbakat, Woo Da Vi. Da Vi memulai karirnya di dunia akting dengan ikut membintangi Extracurricular (2020).

Dia juga bisa kamu temukan di drama Melancholia (2021) yang sekaligus digawangi oleh Lee Do Hyun dan aktris senior Lim Soo Jung. 

Dalam drama ini Da Vi berperan sebagai Hwangbo Young. Dia mahasiswi jurusan Administrasi Bisnis angkatan 2020, tetapi usianya paling tua di antara Joo Ah atau Ji Min, yaitu 24 tahun.

Young adalah penderita diabetes tipe 1 yang selalu membawa insulin atau obat dan alat pengukur gula darah ke mana pun dia pergi.

Akibat penyakitnya, Young lebih suka makan sendirian karena dia tak ingin orang lain menjadi repot karena harus menyesuaikan makanan dengannya.

Young terkesan kasar dan galak. Dia tidak banyak memberi toleransi saat berkencan dan tak sungkan memutuskan hubungan.

Sesungguhnya Young gadis yang hangat dan paling dewasa di antara Ji Min serta Joo Ah. Dia menjalin hubungan dengan Gil Mok Jin.

6. Gil Mok Jin (Lee Jin Hyuk)

Gil Mok Jin (Lee Jin Hyuk)

Selain Jaehyun, idol kpop yang turut bermain dalam drama ini adalah Lee Jin Hyuk. Dikenal dengan nama panggung Wei, pemuda ini debut sebagai member UP10TION.

Dear. M (2022) bukan drama pertamanya karena sebelum ini Jin Hyuk juga terlibat dalam Find Me In Your Memory (2020).

Di sini Lee Jin Hyuk berperan sebagai Gil Mok Jin. Dia adalah mahasiswa jurusan Psikologi angkatan 2017 berusia 23 tahun.

Gil Mok Jin punya obsesi terhadap kebersihan dan kerapian. Dia mendapat kepuasan setelah merapikan semua ruangan, termasuk lemari pakaian.

Meski begitu dia pemuda yang lucu dan selalu bisa mencairkan suasana. Mok Jin berasal dari keluarga yang berada. Dia sangat ingin berkencan hingga akhirnya merasa menemukan kecocokan dengan Hwangbo Young.

7. Moon Joon (Lee Jung Shik)

Moon Joon (Lee Jung Shik)

Lee Jung Shik menjadi pemeran Dear. M (2022) selanjutnya yang memberikan penampilan cukup meyakinkan. Dia berperan sebagai Moon Joon, mahasiswa berusia 24 tahun yang mengambil jurusan Teknik Komputer angkatan 2016.

Sosoknya dihormati karena Moon Joon terkenal lembut dan berjiwa pemimpin. Dia adalah cinta pertama Mo Joo Ah yang meninggalkan kenangan baik dan buruk.

Moon Joon merupakan putra CEO sebuah perusahaan yang bergerak di bidang teknologi. Saat mahasiswa yang lain tinggal bertiga dalam satu kamar, Moon tinggal di satu kamar premium berukuran luas dan cukup mewah.

Sayangnya, Moon pemuda yang pengecut dan hanya mementingkan diri sendiri. Pribadinya terbentuk karena tekanan dari sang ayah yang punya ekspektasitinggi terhadapnya. 

8. Choi Ro Sa (Hwang Bo Reum Byeol)

Choi Ro Sa (Hwang Bo Reum Byeol)

Hwang Bo Reum Byeol meraih ketenaran melalui drama School 2021 (2021). Dia bahkan dinominasikan sebagai Best New Actress di ajang KBS Drama Awards berkat penampilannya tersebut.

Kali ini, Hwang Bo Reum Byeol mengambil peran yang berisiko dibenci banyak orang. Dia membawakan karakter seorang gadis berusia 22 tahun bernama Choi Ro Sa yang licik, penuh kedengkian dan bermuka dua.

Sifat-sifat buruk tersebut berakar dari rasa tidak percaya dirinya terjadap Seo Ji Min. Sebagai teman satu SMA, Ro Sa merasa tersaingi dalam banyak hal oleh Ji Min.

Dia diam-diam menyimpan dendam dan lantas berusaha merebut Ha Neul dari Ji Min. Ro Sa adalah mahasiswi Teknik Komputer angkatan 2018 yang cukup pintar dan rajin.

Dia mahasiswa yang baru saja menyelesaikan pertukaran pelajar. Ro Sa merupakan asisten pemimpin klub pemandu sorak yang lagi-lagi merasa tersaingi oleh ketenaran Ji Min. Dia bukan sahabat yang dibutuhkan karena hobi menusuk dari belakang dan tukang fitnah.

9. Ban Yi Dam (Jo Joon Young)

Ban Yi Dam (Jo Joon Young)

Kemunculan aktor Jo Joon Young memang tidak terlalu banyak, tetapi pesonanya tak kalah bersinar. Jo Joon Young berperan sebagai Ban Yi Dam.

Dia adalah mahasiswa jurusan Psikologi angkatan 2020 berusia 21 tahun yang diam-diam mengagumi Seo Ji Min. Namun, karena Seo Ji Min terkenal sebagai pasangan Ha Neul, Ban hanya bisa memendam perasaannya.

Ban pemuda yang blak-blakan, terbuka dan terus terang. Ketika mendapat kesempatan untuk mendekati Seo Ji Min, Ban memanfaatkannya dengan cukup agresif.

Dia tidak buang waktu untuk membuat Ji Min terkesan. Ban tidak pernah memaksakan perasaannya. Ketika dia merasa tak punya peluang mendapatkan Ji Min, pemuda ini melepaskannya tanpa banyak drama.

10. Min Yang Hee (Kwin Eun Bin)

Min Yang Hee (Kwin Eun Bin)

Pemeran Dear. M (2022) yang terakhir yaitu Kwin Eun Bin. Dengan wajah bulat yang menggemaskan, aktris Kwin berperan sebagai Min Yang Hee.

Dia merupakan mahasiswi berusia 20 tahun yang masuk jurusan Teknik Komputer angkatan 2020. Min Yang Hee berasal dari keluarga berada dan terbiasa bicara terus-terang hingga terasa menyinggung atau menyakiti orang lain.

Min Yang Hee tidak terlalu pandai, tetapi gaya berpakaiannya selalu on point. Dia punya ketertarikan terhadap Min Ho karena sempat tersentuh oleh bantuan yang diberikan pemuda tersebut.

Min Yang Hee mendekati Min Ho melalui Joo Ah. Dia juga cukup berani menunjukkan kesukaannya pada Min Ho secara langsung.

Sebagian besar pemeran Dear. M (2022) adalah aktor dan aktris muda yang berbakat dan rupawan. Secara visual, drama ini dijamin gak akan mengecewakan.

Tim produksi seperti sengaja memajang wajah-wajah cantik dan tampan sebagai daya tarik utama mereka. Penasaran bagaimana mereka beradu akting?

Kategori:
Tag:
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram