showpoiler-logo

10 Rekomendasi Film Tentang Ibu yang Seru dan Penuh Haru

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Film tentang ibu hampir selalu memuat kisah-kisah mengharukan. Bagaimana pergolakan ibu dengan anak-anaknya atau ibu dengan masalah yang dihadapinya adalah masalah-masalah yang kerap muncul dalam film. Meski dari, menonton film dengan tema keluarga seperti ini tidak pernah bosan.

Di sini Showpoiler akan merekomendasikan beberapa film tentang ibu dari berbagai tahun. Bagi Anda penggemar film lawas, Anda bisa menyaksikan Stepmom (1998) yang dibintangi Julia Roberts dan Susan Sarandon. Daftar film lainnya bisa langsung Anda cek pada bahasan di bawah ini.

1. Stepmom (1998)

*

  • Rilis: 25 Desember 1998
  • Pemain: Susan Sarandon, Jena Malone, Julia Roberts, Ed Harris, Liam Aiken
  • Sutradara: Chris Columbus
  • Skenario: Gigi Levangie
  • Genre: Drama, Romansa, Komedi
  • Produser: Michael Barnathan, Chris Columbus, Wendy Finerman, Mark Radcliffe
  • Durasi: 125 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Film ini bercerita tentang perceraian antara Jackie (Susan Sarandon) dan Luke Harrison (Ed Harris). Mereka tinggal di Kota New York dan sudah dikaruniai putra dan putri yang berusia remaja, yaitu Anna (Jena Malone) dan Ben (Liam Aiken). Meski sudah berpisah keduanya sepakat untuk tetap mengutamakan kebahagiaan anak-anaknya.

Luke kemudian memiliki kekasih bernama Isabel Kelly (Julie Roberts). Dia berusia lebih muda dan berprofesi sebagai fotografer fesyen. Isabel berusaha bersikap baik pada dua anak Luke. Namun, penolakan berulang kali didapatnya dari Anna, sementara Ben cenderung menerima walau kadang nakal. Mampukan Isabel menjadi ibu tiri untuk dua anak yang menginjak remaja tersebut?

2. You Can Count on Me (2000)

*

  • Rilis: 10 November 2000
  • Pemain: Laura Linney, Mark Ruffalo, Matthew Broderick, Rory Culkin
  • Sutradara: Kenneth Lonergan
  • Skenario: Kenneth Lonergan
  • Genre: Drama
  • Produser: Jeffrey Sharp, John Hart, Larry Meistrich, Barbara De Fina
  • Durasi: 111 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Film ini berkisah tentang seorang ibu bernama Sammy (Laura Linney) dan anaknya, Rudy (Rory Culkin). Mereka tinggal berdua tanpa sosok suami atau ayah. Hingga suatu hari, Sammy dan Rudy kedatangan Terry (Mark Ruffalo). Terry adalah adik lelaki Sammy yang sudah berbulan-bulan tidak berkomunikasi.

Terry membutuhkan bantuan berupa uang. Cerita pun berlanjut dengan keputusan Terry untuk tinggal lebih lama bersama Sammy dan Rudy. Saat Rudy tengah mengerjakan tugas menulis dari sekolah, anak itu menulis tentang ayahnya; seseorang yang tidak dia kenal tapi merupakan pahlawan baginya. Bagaimana kuatnya Sammy mendidik Rudy seorang diri?

3. Cheaper by the Dozen (2003)

*

  • Rilis: 25 Desember 2003
  • Pemain: Steve Martin, Bonnie Hunt, Hilary Duff, Tom Welling, Piper Perabo
  • Sutradara: Shawn Levy
  • Genre: Keluarga, Komedi
  • Produser: Robert Simonds, Michael Barnathan, Ben Myron
  • Durasi: 99 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Bisa bayangkan bagaimana rasanya menjadi ibu dari 12 orang anak? Coba tanyakan pada Kate Baker (Bonnie Hunt), istri dari Tom Baker (Steve Martin). Tom Baker adalah pelatih sepak bola universitas yang tinggal di Midland, Illinois. Sementara Kate menulis sebuah buku berisi cerita tentang dua belas anaknya.

Suatu hari, Tom mendapat tawaran untuk melatih di kampung halamannya, Evanston, Illinois. Tom menerima tawaran tersebut dan itu artinya dia serta Kate harus membawa anak-anak pindah.

Sebagian besar anak-anak tidak setuju, tapi Tom tetap pada keputusannya. Suasana di rumah baru mereka pun tidak kondusif. Kekacauan ini terjadi bersamaan dengan tur buku Kate. Mampukah sang ibu mengatasi dua masalah ini?

4. Mamma Mia! (2008)

*

  • Rilis: 3 Juli 2008
  • Pemain: Meryl Streep, Amanda Seyfried, Pierce Brosnan, Colin Firth, Stellan Skarsgảrd
  • Sutradara: Phyllida Lloyd
  • Penulis: Catherine Johnson, Benny Andersson, Björn Ulvaeus
  • Genre: Musikal, Drama, Komedi
  • Produser: Benny Andersson, Gary Goetzman, Tom Hanks (Executive), Rita Wilson (Executive), Björn Ulvaeus (Executive)
  • Durasi: 108 menit
  • Negara: Amerika Serikat, Inggris

Sinopsis & Review Mamma Mia!

Film ini merupakan adaptasi dari pertunjukan drama musikal bertajuk Mamma Mia yang pentas di Teater West End pada tahun 1999 dan di Broadway tahun 2001. Mamma Mia! versi film disutradarai oleh Phyllida Lloyd dan mengisahkan tentang Donna Sheridan-Carmichael (Meryl Streep), seorang orang tua tunggal yang mengelola sebuah villa kecil di Yunani.

Dia memiliki seorang putri berusia sekitar 20 tahun bernama Sophie Sheridan (Amanda Seyfried). Suatu hari, Sophie yang akan menikah berencana mengundang tiga orang lelaki dewasa yang namanya tertulis di buku diary Donna. Mereka adalah Sam Carmichael (Pierce Brosnan), Bill Anderson (Stellan Skarsgård) dan Harry Bright (Colin Firth).

Tujuan Sophie mengundang mereka adalah ingin mencari tahu siapa ayah biologisnya. Apakah Sam yang seorang arsitek? Apakah Bill yang merupakan seorang banker? Atau Stellan yang berprofesi sebagai pelaut dan penulis perjalanan?

5. The Guilt Trip (2012)

*

  • Rilis: 19 Desember 2012
  • Pemain: Barbra Streisand, Seth Rogen, Brett Cullen, Adam Scott, Ari Graynor, Casey Wilson
  • Sutradara: Anne Fletcher
  • Penulis: Dan Figelman
  • Genre: Komedi, Drama
  • Produser: Lorne Michaels, John Goldwyn, Evan Goldberg
  • Durasi: 95 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Andy Brewster (Seth Rogen) merupakan seorang ahli di bidang kimia. Dia menawarkan produk ciptaannya berupa pembersih ramah lingkungan ke berbagai toko besar. Namun, setiap toko yang dikunjungi menolak produknya tanpa mendengarkan penjelasan Andy sampai selesai.

Kecewa dengan hasil yang didapatkan, dia mengunjungi sang ibu. Namun, Andy berbohong dan mengatakan produknya banyak diminati. Lelaki itu kemudian mengajak sang ibu, Joyce Brewster (Barbra Streisand) untuk ikut dalam perjalanan.

Alasannya, karena dia ingin menghabiskan waktu dengan ibunya. Andy tidak mengira bahwa keputusannya membawa Joyce dalam perjalanan menciptakan “keseruan” lain.

6. Room (2015)

*

  • Rilis: 4 September 2015
  • Pemain: Brie Larson, Jacob Tremblay, Joan Allen, Sean Bridgers, William H. Macy
  • Sutradara: Lenny Abrahamson
  • Penulis: Emma Donoghue
  • Genre: Drama
  • Produser: Ed Guiney, David Gross
  • Durasi: 118 menit
  • Negara: Amerika Serikat, Inggris, Kanada, Irlandia

Film ini berkisah tentang nasib pilu seorang perempuan bernama Joy Newsome. Dia diculik saat usianya 17 tahun oleh seorang laki-laki yang dikenal dengan sebutan Old Nick (Sean Bridgers). Joy disekap di dalam ruangan dan mengalami pelecehan hingga hamil. Joy kemudian melahirkan seorang anak laki-laki yang dia beri nama Jack (Jacob Tremblay).

Jack tidak pernah melihat dunia luar. Baginya dunia hanya berputar di sekitar kamar pengap yang mereka tempati. Suatu hari, Joy berencana untuk melarikan diri. Wanita sekaligus ibu tangguh itu mencoba berbagai cara termasuk meminta Jack untuk pura-pura meninggal agar Old Nick mau membawanya ke rumah sakit.

Old Nick kemudian membawa Jack menggunakan pick upnya. Dia menyimpan anak lelaki itu di bagian belakang. Jack yang baru melihat dunia luar, seketika terpana. Anak itu melompat dari mobil dan menarik perhatian banyak orang. Old Nick pun akhirnya ditangkap karena perbuatannya selama ini.

7. 20th Century Women (2016)

*

  • Rilis: 8 Oktober 2016
  • Pemain: Annette Bening, Elle Fanning, Greta Gerwig, Lucas Jade Zumann, Billy Crudup
  • Sutradara: Mike Mills
  • Penulis: Mike Mills
  • Genre: Komedi, Drama
  • Produser: Anne Carey, Megan Ellison, Youree Henley
  • Durasi: 118 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Film tentang ibu selanjutnya yang tidak kalah seru ditonton adalah 20th Century Women. Ia mengisahkan hubungan seorang ibu berusia 55 tahun bernama Dorothea (Annette Bening) dan anaknya Jamie (Lucas Jade Zumann) yang berusia 15 tahun. Di tempat mereka, tinggal pula dua penyewa yaitu Abbie Porter dan William.

Suatu hari Dorothea meminta Abbie untuk memperlihatkan padanya seperti apa rupa dunia modern. Kemudian di sebuah klub punk, William mencium Dorothea tapi ditolak karena William punya hubungan dengan Abbie. Bagaimana kemudian hubungan antara ibu dan anak ini? Anda harus nonton film ini untuk mendapatkan jawabannya.

8. Lady Bird (2017)

*

  • Rilis: 1 September 2017
  • Pemain: Saoirse Ronan, Laurie Metcalf, Tracy Letts, Lucas Hedges, Timothée Chalamet, Beanie Feldstein
  • Sutradara: Greta Gerwig
  • Penulis: Greta Gerwig
  • Genre: Drama, Komedi
  • Produser: Scott Rudin, Eli Bush, Evelyn O’Neill
  • Durasi: 94 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Christine McPherson (Saoirse Ronan) atau Lady Bird adalah siswi senior di sebuah sekolah menengah atas Katolik. Hubungannya dengan kedua orangtua, yaitu Larry McPherson (Tracy Letts) dan Marion McPherson (Laurie Metcalf) tidak harmonis.

Sebagai remaja, Christine adalah anak yang sering membuat onar. Dia bersama temannya, Jenna Walton (Odeya Russ) pernah merusakan mobil salah satu suster di sekolah.

Christine bertemu dengan Kyle Scheible (Timothée Chalamet) ketika dia bekerja di kedai kopi. Mereka pun berhubungan. Ketika gadis ini mendaftar kuliah di luar kota, dia tidak memberitahu ibunya.

Walau kecewa, sang ibu mengetahui dan melepasnya pergi. Christine kemudian menemukan surat-surat dari ibunya. Dia lalu menyadari betapa ibu sangat menyayanginya.

9. Dumplin’ (2018)

*

  • Rilis: 7 Desember 2018
  • Pemain: Danielle Macdonald, Jennifer Aniston, Odeya Rush, Maddie Baillio, Bex Taylor Klaus, Luke Benward
  • Sutradara: Anne Fletcher
  • Genre: Drama, Komedi
  • Produser: Michael Costigan, Kristin Hahn, Trish Hofmann, Mohamed Al Rafi, Jennifer Aniston
  • Durasi: 110 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Film tentang ibu yang satu ini akan membuat Anda tersenyum hangat. Pasalnya ia mengisahkan tentang seorang ibu mantan ratu kecantikan yang memiliki anak gadis bertubuh gemuk. Ya! Dumplin’ bercerita tentang kepiluan Willow Dean Dickson (Danielle Macdonald) yang dipanggil dumpling oleh ibu kandungnya sendiri.

Will tumbuh dan dirawat oleh bibinya bernama Lucy Dickson (Hillary Begley). Di tahun terakhir sekolahnya, Lucy meninggal. Will kemudian tinggal bersama sang ibu, Rosie Dickson (Jennifer Aniston). Sebagai mantan ratu kecantikan, Rosie disibukkan oleh berbagai agenda yang berhubungan dengan hal tersebut.

Will kemudian mendaftar pada ajang pemilihan putri kecantikan. Dia melakukan itu sebagai bentuk protes. Bagaimana akhirnya kisah Will dan sang bunda? Mampukah dia diterima apa adanya?

10. Tully (2018)

*

  • Rilis: 23 Januari 2018
  • Pemain: Charlize Theron, Mackenzie Davis, Mark Duplass, Ron Livingston
  • Sutradara: Jason Reitman
  • Penulis: Diablo Cody
  • Genre: Drama, Komedi
  • Produser: Aaron L. Gilbert, Jason Reitman, Helen Estabrook, Diablo Cody, Mason Novick, Charlize Theron, A.J. Dix, Beth Kono
  • Durasi: 96 menit
  • Negara: Amerika Serikat

Film tentang ibu berjudul Tully ini berisi kisah yang memilukan. Ia bercerita tentang Marlo Moreau (Charlize Theron) ibu dari dua orang anak dan tengah hamil anak ketiga. Anak laki-lakinya bernama Jonah didiagnosis memiliki kelainan dalam perkembangannya. Untuk menggosok kulit Jonah, Marlo menggunakan Wilbarger Protocol.

Suatu hari, dia dan suaminya Drew Moreau (Ron Lovingston) berkunjung ke rumah keluarganya yang kaya. Mereka menawarkan pengasuh malam sebagai hadiah kehamilan. Akan tetapi Marlo menolak. Marlo kemudian melahirkan bayi perempuan. Kelelahannya pun semakin menjadi. Apalagi Jonah tetap memerlukan pemantauan ekstra.

Hingga suatu malam, seorang pengasuh bernama Tully datang ke rumahnya. Mereka dengan cepat menjalin persahabatan. Tully adalah sosok yang rajin, dia bisa sekaligus membantu membersihkan rumah. Tugas Marlo satu per satu jadi mudah.

Namun, suatu hari Tully memutuskan untuk berhenti. Marlo yang tengah mabuk tanpa sadar mengendarai mobilnya ke arah sungai. Wanita tersebut kemudian dilarikan ke rumah sakit.

Di sana baru lah diketahui bahwa Tully tidak pernah benar-benar ada. Dia hanya sosok yang diciptakan Marlo akibat kelelahan ekstrem yang ditanggungnya. Belakangan diketahui bahwa Tully adalah nama gadis Marlo.

Film tentang ibu di atas dari mulai Stepmom (1998) hingga Tully (2018) menyuguhkan kisah-kisah yang beragam namun tetap terasa hangat. Sepuluh film tersebut menyoroti ibu dengan sikap dan perangainya yang berbeda, unik namun sebenarnya tetap penuh kasih.

Penderitaan dan beban menjadi seorang ibu juga bisa ikut Anda rasakan pada beberapa film di atas. Belum lagi hubungannya dengan sang buah hati yang tidak kalah menguras emosi. Bagaimana, sudah terpikir ingin menonton film yang mana lebih dulu? Anda bisa menyaksikan film-film di atas bersama ibu!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram