bacaterus web banner retina

20 Film Tentang Bencana Alam Terbaik yang Wajib Ditonton

Ditulis oleh Gerryaldo
ARTIKEL INI ADA VERSI INGGRISNYA!
Jika meng-update artikel ini, WAJIB tulis link-nya di sheet ini

Film memang menjadi kiblat buat para movie mania dalam menikmati suguhan cerita. Pasalnya lewat film, kita bisa melihat bagaimana semua cerita bisa diramu dengan apik. Mulai dari cerita aksi, horor, komedi, thriller, romansa atau bahkan mix antara horor-komedi, komedi-aksi, komedi-romansa dan sebagainya.

Tapi apa jadinya kalau thriller, drama, aksi hingga romansa digabung menjadi satu? Wuih pastinya oke banget yah? Nah, film bergenre ganda campuran tersebut biasanya kita temui di film-film berbau bencana, dimana ada situasi tegang (thriller), adegan aksi di mana-mana, lalu ditambah bumbu-bumbu drama dan romansa.

Kenapa begitu? Sebab film bencana selalu menayangkan bagaimana orang-orang yang terlibat di dalamnya mau tak mau menghadapi situasi yang mencakup semua genre di atas. Jadi, kalian mesti memasukkan 'disaster movie' menjadi salah satu tipe film yang wajib ditonton yah!

Pasalnya, selain mendapatkan beberapa genre seperti yang sudah disebutkan diatas, film bencana biasanya menampilkan pelajaran-pelajaran penting yang patut kita tiru, misalnya bagaimana cara untuk bertahan hidup, bagaimana cara menjaga emosi dan sebagainya.

Penasaran sama 'disaster movie' apa aja yang menjadi favorit para movie mania? Bacaterus.com sudah merangkumnya ke dalam 20 film tentang bencana alam terbaik di dunia berikut ini.

1. Only the Brave

Only the Brave

Di tahun 2013, Amerika Serikat dilanda kebakaran hutan hebat. 200 personel pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api di hutan yang luas. Kebakaran tersebut menelan korban jiwa sebanyak 19 orang yang semuanya merupakan petugas pemadam kebakaran.

Dalam film ini kamu akan diajak menyaksikan perjuangan pemadam kebakaran dalam memadamkan api di hutan yang luas dari sudut pandang Brendan McDonough (Miles Teller). Brendan sendiri adalah seorang pemuda yang memperoleh panggilan jiwa dengan melamar pekerjaan sebagai pemadam kebakaran.

2. The Impossible

film tentang bencana alam lo impossible

The Impossible adalah film tentang bencana alam yang diangkat dari kisah nyata, lho. Film ini memuat kisah keluarga Belon yang berjuang untuk bertahan hidup saat gelombang Tsunami dahsyat menerjang Samudera Hindia tahun 2004 silam. Saat itu, keluarga ini sedang berada di Negeri Gajah Putih, Thailand dalam rangka berlibur.

Naomi Watts, Ewan McGregor hingga Tom Holland didapuk memainkan tokoh utama di film besutan J.A Bayona ini. Akting mereka tentu tak perlu diragukan lagi.

Para penonton yang menyaksikan film bahkan mampu merasakan betapa ngerinya suasana saat itu lewat akting yang mereka bawakan. Film yang satu ini berhasil meraih pendapatan box office senilai $198.1 juta.

3. Contagion

film tentang bencana alam contagion

Merebaknya virus Corona (Covid-19) membuat beberapa film yang memuat kisah tentang bencana berupa wabah kembali naik daun. Selain The Flu (2013) film Contagion besutan sutradara Steven Soderbergh juga kembali diminati penonton.

Film ini mengisahkan tentang penyebaran virus mematikan yang dapat membunuh manusia dalam hitungan jam. Salah satu korbannya adalah Bett Emhoff (Gwyneth Paltrow) istri dari Mitch Emhoff (Matt Damon).

Beth meninggal secara mengenaskan akibat tertular virus yang kabarnya berasal dari China tersebut. Bukan hanya di Amerika Serikat, virus ini juga menyebar ke beberapa belahan dunia lainnya.

China sendiri memiliki jumlah korban terbanyak yang terjangkiti virus ini. Akankah para tokohnya berhasil bertahan di tengah pandemi virus yang kabarnya berasal dari hewan babi dan juga kelelawar ini?

Oh ya, selain Matt Damon dan Gwyneth Paltrow, beberapa aktris dan aktor kenamaan lain juga bermain di film ini. Di antaranya ada Jude Law (The Grand Budapest Hotel), Marion Cotillard (Allied) sampai Kate Winslet (Titanic).

4. The Wave

film tentang bencana alam the wave

Film tentang bencana alam arahan Sutradara Roar Uthaug (Tomb Raider) ini juga layak banget untuk ditonton. The Wave mengisahkan seorang ahli geologi bernama Kristian Eikjord (Kristofer Joner) yang sedang bertugas di sebuah desa wisata bernama Geiranger, tepatnya di Arkenset Monitoring Station yang berada di Gunung Arkenset.

Ia mendapati sensor pendeteksi air yang menghilang di beberapa lokasi. Tak disangka, bencana tsunami setinggi kurang lebih 80 meter menerjang Geiranger.

Kristian bersama putrinya Julia (Edith Haagenrud-Sande) yang sedang berada di rumah mereka, terpisah dari sang istri Idun (Ane Dahl Torp) dan anak lelakinya Sondre (Jonas Hoff Oftebro) yang berada di sebuah hotel di Geiranger.

Kristian dan Julia kembali ke sana untuk menyelamatkan Idun dan Sondre. Akankah mereka kembali bertemu? Saksikan kisahnya langsung dalam film The Wave.

Film ini berhasil meraih penghargaan untuk kategori Best Sound Design, Best Visual Effects dan Best Norwegian Film in Theatrical Release di ajang Amanda Awards yang dihelat tahun 2016 silam.

5. Greenland

Greenland_Poster (Copy)
  • Tahun rilis: 2020
  • Genre: Action, Thriller, Disaster
  • Sutradara: Ric Roman Waugh
  • Pemain: Gerard Butler, Morena Baccarin, Roger Dale Floyd
  • Produksi: Thunder Road

Sinopsis & Review Greenland

John Garrity (Gerard Butler) merupakan seorang insinyur bangunan yang terkenal dengan projek-proyek besarnya. Suatu kali saat pulang ke rumah mantan istrinya, Allison Garrity (Morena Baccarin) setelah selesai bekerja, John mendapatkan kabar bahwa bumi akan kedatangan ‘tamu’ yaitu meteor Clarke.

John, Allison dan Nathan anak lelakinya mendapat 'tiket' untuk evakuasi sementara kerabat lainnya tidak membuat semua panik. Meski sudah mendapatkan tiket, tetap saja proses evakuasi John sekeluarga jadi alot setelah Allison dan Nathan tidak diperbolehkan naik ke pesawat akibat Nathan memiliki penyakit.

Belum lagi John yang terpisah dengan anak istrinya menjadi bikin satu keluarga terpecah belah. Beruntung mereka bisa bertemu kembali dan melewati seluruh skenario kiamat tersebut bersama dan selamat.

6. Twister

Twister

Bill Harding (Bill Paxton) adalah seorang mantan peneliti cuaca dan badai yang beralih profesi sebagai reporter cuaca. Bill menemui istirnya yang merupakan ahli meteorologi, Jo (Helen Hunt), karena ingin meminta sang istri menandatangani surat cerai agar ia bisa menikahi pacar barunya.

Di hari pertemuan tersebut ternyata terjadi badai yang membuat mereka mempersiapkan sebuah rencana yang dulu pernah dirancang ketika mereka masih menjadi suami istri. Alih-alih jadi berpisah, hubungan Bill dan Jo justru kembali dekat karena harus bekerjasama.

7. The Perfect Storm

The Perfect Storm

Tahun 1991 silam, ada sebuah peristiwa di mana nelayan yang melawan ombak besar di lautan. Ceritanya cukup populer hingga dijadikan sebuah film The Perfect Storm pada tahun 2000. Dikisahkan, seorang nelayan yang punya masalah karena tangkapan ikannya tidak terlalu banyak. Ia merasa direndahkan oleh sang majikan.

Karena itulah, ia memutuskan untuk mengajak crew-nya untuk memancing lagi, padahal mereka baru saja tiba dari memancing di lautan. Tentu saja ada pro dan kontra, tapi pada akhirnya mereka pun menyetujuinya dengan dijanjikan tangkapan yang memuaskan.

Sayangnya, hasil tangkapan mereka masih sama saja dan justru makin sedikit. Karena ambisius sang kapten, mereka masih tetap memancing ikan di lautan, hingga akhirnya ombak besar menerjang. Sulit untuk bertahan hidup di atas lautan dengan ombak besar. Bagaimana kisah selanjutnya? Langsung tonton filmnya, ya!

8. Earthquake

Earthquake
  • Rilis: 1974
  • Genre: Action, Drama, Thriller
  • Produksi: Universal Pictures
  • Sutradara: Mark Robson
  • Pemeran: Charlton Heston, Ava Gardner, George Kennedy

Sebagai salah satu film bencana alam yang tayang di era tahun 70-an, Earthquake merupakan film yang menuai banyak pujian. Walaupun special effect di film ini tidak secanggih film-film disaster masa kini, tapi penonton akan memperoleh keseruan tersendiri ketika menonton Earthquake.

Film ini memberi gambaran ketika Los Angeles diguncang gempa bumi dahysat. Dengan setting tahun 70-an, film ini masih minim efek sehingga hasilnya tidak senorak film-film saat ini yang mungkin penggunaan efeknya terlalu over.

9. Volcano

Volcano

Akibat gempa kecil yang terjadi di Los Angeles lahirlah sebuah gunung berapi. Anehnya, gunung berapi ini tidak berdiri di daratan, melainkan berada di bawah tanah. Kondisi ini sangat berbahaya karena lava panas dari gunung berapi tersebut sewaktu-waktu bisa ke luar dan menghancurkan Los Angeles.

Pemerintah yang tadinya enggan mengambil keputusan akhirnya menyadari bahwa semua warga Los Angeles dalam berbahaya. Evakuasi pun segera dilakukan mengingat gempa terus menerus terjadi dan bisa memicu meletusnya gunung api bawah tanah tersebut.

10. The Day After Tomorrow

The Day After Tomorrow

Bila melihat tagline filmnya saja, jujur Saya merinding sendiri. Roland Emmerich memasang kata-kata yang menurut Saya ngeri 'Where You Will Be? (Dimanakah Kau Akan Berada?).

Film ini benar-benar menggambarkan murka alam. Tidak heran sih mengingat kita suka semena-mena memperlakukan mereka dan akhirnya membuat pemanasan global menjadi tak terkendali, membuat banjir, kebakaran hutan, dll.

Tahukan kalian? Selama pembuatan film ini berlangsung, Roland bersama seluruh kru mengikuti misi pengurangan emisi karbon. Mereka berjanji untuk tetap menjaga tempat yang mereka pakai untuk syuting tetap bersih.

Film dibuka dengan adegan belahnya dataran es di benua Antartika. Disusul pengumpulan seluruh ilmuwan meteorologis dan geofisika di New Delhi untuk membicarakan masalah pecahnya es di Antartika tersebut yang diakibatkan oleh pemanasan global.

Saat konferensi tersebut selesai, sebuah tempat penelitian iklim di Skotlandia menangkap pemandangan ganjil. Sebuah alat yang berfungsi untuk menangkap suhu air laut turun sebesar 13 derajat celsius dengan sangat cepat.

Hal ini langsung diberitahu pada Jack Hall (Dennis Quaid), seorang paleoclimatologist, yang sudah memprediksi kejadian ini. Tak lama, Jack meresponnya dan mencocokan dengan data yang ada. Alangkah terkejutnya dia saat melihat hasil penelitiannya, badai besar akan menutup sebagian negara bagian di dunia.

Salah satunya Manhattan, tempat dimana anaknya Sam (Jake Gyllenhaal) bersama kedua temannya, Laura Chapman (Emmy Rossum) dan Brian Pakrs (Arjay Smith) sedang mengikuti dasalomba dengan seluruh sekolah pilihan di Amerika.

Panik, Jack pun berniat menolong Sam yang terperangkap di Manhattan yang kini telah membeku setelah terhantam tsunami setinggi dada patung Liberty. Bergabung dengan Jason Evans (Dash Mihok) dan Frank Harris (Jay O. Sanders), Jack menerjang badai untuk menjemput Sam.

Rentetan kejadian mengerikan namun sarat makna berhasil mengaduk perasaan para penonton! Apalagi saat Sam harus berhadapan dengan serigala dan mata badai ketika dirinya mencoba mengambil obat untuk Laura yang terancam keselamatannya akibat infeksi darah. Dijamin dag-dig-dug!

1 2»
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram