showpoiler-logo

10 Film Terbaik Kim Ok Bin, Salah Satu Aktris yang Berprestasi

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Kim Ok Bin atau Kim Ok Vin, salah satu aktris berprestasi Korea Selatan yang memulai karir keartisannya dari sebuah online beauty contest di tahun 2004. Tidak banyak memiliki pengalaman berakting, Kim Ok Bin langsung mendapatkan kesempatan bermain sebagai main role dalam film horor Voice (2005).

Penampilan perdananya tersebut langsung diganjar dengan nominasi Best New Actress di ajang Blue Dragon Film Awards dan Baeksang Arts Awards. Pengakuan signifikan atas kemampuan aktingnya itu menjadi modal bagi Kim Ok Bin untuk mantap berkarir sebagai aktris. Kamu bisa melihat dia beraksi dalam sepuluh film terbaiknya berikut ini!

Baca juga: 10 Drama Terbaik Kim Eui Sung yang Wajib Kamu Tonton

1. Thirst

Thirst

Film Kim Ok Bin berjudul Thirst (2009) merupakan karya sutradara Park Chan Wook yang juga menampilkan Song Kang Ho dan Shin Ha Kyun sebagai main role.

Film horor ini memenangkan Jury Prize pada pagelaran Cannes Film Festival 2009, sekaligus dinominasikan untuk Palme d’Or. Thirst (2009) merupakan film Korea Selatan pertama yang diproduksi bersama industri perfilman Hollywood.

Film ini bercerita tentang Sang Hyun, seorang pastor sekaligus sukarelawan di sebuah rumah sakit yang sangat disegani dan dihormati. Suatu hari dia menjadi sukarelawan untuk menemukan vaksin bagi sebuah virus yang mematikan. Percobaan tersebut gagal, tetapi Sang Hyun yang terinfeksi bisa sembuh total setelah menerima transfusi darah.

Kesembuhan Sang Hyun menarik banyak jemaat, salah satunya Kang Woo. Saat Sang Hyun bertemu istri Kang Woo, Tae Ju (Ok Bin), pastor itu merasa tertarik.

Perasaan Sang Hyun pun bersambut dan keduanya mulai berselingkuh. Namun, keanehan terjadi karena tubuh Sang Hyun membutuhkan transfusi darah untuk kembali segar. Tae Ju lantas memintanya membunuh Kang Woo.

2. The Villainess

The Villainess

The Villainess (2017) merupakan film Kim Ok Bin ber-genre thriller action karya sutradara Jung Byung Gil yang tayang perdana di Cannes Film Festival 2017. Cerita film ini terinspirasi dari film La Femme Nikita karya Luc Besson.

Film ini menuturkan kisah seorang pembunuh bayaran yang terampil bernama Sook Hee (Kim Ok Bin), yang dibesarkan di Yanbian, China. Hidup Sook Hee berubah ketika dirinya dibius dan dibawa menuju Badan Intelijen Korea Selatan.

Orang-orang BIN tersebut melakukan operasi plastik padanya dan memberi hidup yang baru untuk Sook Hee sebagai Chae Yeon Soo. Yeon Soo kemudian menyadari dirinya tengah hamil, lalu kesepakatan dengan BIN pun dibuat: dia akan bekerja sebagai agen BIN selama sepuluh tahun.

Yeon Soo melahirkan anak perempuan dan keduanya tinggal bersama di sebuah apartemen yang sudah disediakan. Tanpa sepengetahuannya, seorang agen bernama Jung Hyun Soo, dikirim untuk mengawasinya dan setelah sering berinteraksi mereka saling jatuh cinta.

Di tengah itu Yeon Soo mendapat tugas pertamanya untuk membunuh seseorang yang memicu kenangannya di masa lalu.

3. The Front Line

The Front Line
Tahun Rilis 2011
Genre , ,
Sutradara
Pemeran Shin Ha Kyun Go Soo

The Front Line (2011) terpilih sebagai wakil Korea Selatan untuk bersaing di ajang Academy Awards ke-84 dalam kategori Best Foreign Language Film. Film Kim Ok Bin bertemakan perang Korea Selatan ini juga memenangkan Best Film di ajang Grand Bell Awards 2011.

Film ini berlatarkan masa-masa akhir Perang Korea dan pertempuran untuk menentukan perbatasan baru antara Korea Selatan dan Korea Utara. Letnan Komando Kang Eun Pyo diperintahkan menyelidiki kematian seorang komandan kompi dari Korea Selatan yang tertembak oleh senjata milik Korea Selatan sendiri.

Saat tiba di Bukit Aerok atau lokasi kejadian, Eun Pyo terkejut karena melihat teman lama yang dia duga sudah tewas, Soo Hyeok, ternyata masih hidup dan berubah menjadi brutal sebab tak sungkan membunuh.

Eun Pyo semakin terkejut ketika mendapati Soo Hyeok terlihat menikmati keakraban dengan pihak Korea Utara, tetapi jahat terhadap tentara dari negaranya sendiri.

Dalam film ini Kim Ok Bin berperan sebagai Cha Tae Kyeong, penembak jitu dari Korea Utara yang merasa bersalah karena telah membunuh tentara kenalannya dari Selatan.

4. Whispering Corridors 4: Ghost Voice

Whispering Corridors 4: Ghost Voice

Whispering Corridors 4: Voice (2005) merupakan seri keempat dari Whispering Corridors (1998), sekaligus film pertama Kim Ok Bin. Dalam film horor ini kamu akan melihat Kim Ok Bin berperan sebagai Young Eon, penyanyi terbaik di sekolah khusus wanita yang tewas misterius saat bernyanyi di ruang musik sekolah.

Walau sudah meninggal, suara Young Eon terus terdengar oleh temannya yang bernama Seon Min. Dia lantas berusaha mencari tahu penyebab kematian Young Eon.

Seon Min sendiri mulai curiga bahwa guru musik mereka telah membunuh Young Eon, tapi yang terjadi sang guru musik justru ditemukan bunuh diri.

Seon Min yang kebingungan mendapat bantuan dari Cho Ah yang dapat mendengar suara dari orang-orang mati. Mereka harus bergegas karena jika tidak arwah Young Eun akan kehilangan suaranya.

Belakangan terungkap jika di masa lalu gadis tersebut mendorong ibunya sendiri untuk bunuh diri, dan Young Eon diduga memiliki kepribadian ganda karena trauma atas kejadian tersebut.

5. Dasepo Naughty Girls

Dasepo Naughty Girls

Film Kim Ok Bin berikutnya yang punya cerita menarik adalah Dasepo Naughty Girls (2006). Film ini ber-genre komedi musikal dan dibuat berdasarkan webtoon Dasepo Girls karya B-rate Dalgung.

Berlatarkan sebuah SMA di salah satu sudut Korea Selatan, salah satu siswi yang disebut ‘Poor Girl’, yang diperankan oleh Kim Ok Bin, berjalan-jalan dengan boneka di punggungnya. Boneka tersebut dia namai ‘Poverty’.

Sesuai sebutannya, dia memang berasal dari keluarga yang sangat miskin, yang hanya tinggal bersama ibunya di sebuah bangunan satu kamar. Ibunya sakit parah dan terbelit utang.

Untuk bantu membayar tagihan-tagihan tersebut, ‘Poor Girl’ nyemplung ke dunia prostitusi. Putusan tersebut membuat dia malu dan merasa bersalah sampai pernah mencoba bunuh diri.

Hingga kemudian dia bertemu seorang klien yang berniat mencari gadis untuk dijadikan saudara perempuan. Saat kondisinya mulai membaik, ‘Poor Girl’ diam-diam menyukai teman sekelasnya, Anthony. Sayangnya, Anthony jatuh cinta pada Double Eyes, seorang gadis yang ternyata menyimpan sebuah rahasia.

6. AM 11:00

AM 11:00

Film Kim Ok Bin berjudul 11 A.M merupakan tontonan ber-genre sci-fi thriller yang disutradarai oleh Kim Hyun Seok. Ini bercerita tentang para peneliti di sebuah laboratorium dalam laut yang akhirnya berhasil menemukan mesin waktu yang dapat ‘mengirim’ benda ke masa depan atau 24 jam ke depan. Namun, khusus untuk manusia, mereka belum mencobanya.

Kepala peneliti, Woo Seok, dijanjikan akan mendapat dana besar jika berhasil menyelesaikan uji coba untuk manusia. Bersama asistennya, Young Eun (Kim Ok Bin), Woo Seok memulai uji coba dengan mengatur lompatan waktu ke pukul 11: 00 siang esok hari.

Percobaan itu ternyata berhasil, tapi mereka malah melihat kekacauan. Woo Seok dan Young Eun lantas berusaha mencari cara untuk kembali ke masa lalu dan mencegah kekacauan tersebut terjadi. Berhasilkah mereka melakukannya?

7. Over My Dead Body

Over My Dead Body

Over My Dead Body (2012) merupakan comic heist film yang dibintangi oleh Lee Beom Soo, Ryu Seung Bum dan Kim Ok Bin. Ceritanya sendiri berputar pada kisah tiga orang berbeda latar belakang dan sesosok mayat yang hilang. Baek Hyun Chul, adalah seorang ilmuwan bioteknologi yang sedang meneliti obat untuk kanker kulit.

Kim Tae Soo, selaku head of the pharmaceutical conglomerate memutuskan menutup laboratorium milik Hyun Chul. Han Ji Soo, rekan kerja Hyun Chul keberatan dengan hal itu tapi kemudian dia mengalami kecelakaan yang membuat tubuhnya berada dalam kondisi vegetatif.

Nahas, Tae Soo juga dikhianati dan dibunuh oleh orang suruhannya, Steve. Mengetahui kondisi itu, Hyun Chul dan putri Ji Soo, Dong Hwa (Kim Ok Bin), berencana mencuri jasad Tae Soo untuk membayar biaya rumah sakit Ji Soo.

Namun, mereka melakukan kesalahan karena yang dibawa kabur bukan jasad Tae Soo, melainkan jasad orang lain. Keduanya harus berlomba dengan Steve yang menginginkan microchip berharga, yang ada di tubuh Tae Soo.

8. Actresses

Actresses

Diarahkan oleh sutradara Untold Scandal (2003), film drama bergaya mockumentary berjudul Actresses (2009) mempertemukan Kim Ok Bin dengan banyak aktris hebat lainya.

Setidaknya ada enam aktris yang terlibat, seperti Youn Yuh Jung, Lee Mi Sook, Go Hyun Jung, Kim Min Hee, Choi Ji Woo dan Kim Ok Bin. Dalam film ini, mereka berperan sebagai diri sendiri.

Keenam aktris berbeda generasi tersebut berkumpul bersama pada malam Natal untuk pemotretan majalah Vogue Korea di sebuah studio foto di Cheongdam-dong. Mereka yang terbiasa mendapat sorotan untuk diri sendiri, kini harus bekerjasama.

Film tanpa naskah ini difilmkan berdasarkan adegan per adegan. Para aktris berimprovisasi sesuai situasi yang diberikan. Ada Choi JI Woo yang datang terlambat ke lokasi dan menerima tatapan dingin dari Go Hyun Jung. Ada juga Kim Ok Bin yang mengagumi pakaian Kim Min Hee, hingga kemudian ketegangan dan kecemburuan mulai terjadi di antara mereka.

9. Minority Opinion

Minority Opinion

Minority Opinion (2015) adalah sebuah film courtroom drama karya penulis dan sutradara Kim Sung Je. Ceritanya diadaptasi dari novel Son A-Ram berjudul sama, yang kemudian dibuat berdasarkan ‘Tragedi Yongsan’ yang terjadi di tahun 2009.

Ketika itu 40 penyewa memprotes kompensasi yang terlalu kecil untuk pembangunan kembali pembaruan kota di lingkungan Yongsan. Protes tersebut menyebabkan bentrokan dengan pihak kepolisian hingga mengakibatkan lima orang penyewa dan satu orang polisi meninggal dunia.

Dalam film ini, seorang petugas polisi berusia 20 tahun dan remaja lelaki berusia 16 tahun tewas karena demonstrasi. Ayah remaja itu, Park Jae Ho ditangkap atas kematian polisi tersebut.

Kasus ini menjadi perhatian seorang reporter bernama Gong Soo Kyung. Karakter yang dibawakan oleh Kim Ok Bin tersebut memiliki kecurigaan mengenai penjelasan dari pihak pemerintah atas insiden tersebut.

Kecurigaan Gong Soo Kyung menggerakkan pengacara publik, Yoon Ji Won, yang semula meragukan kesaksian Park Jae Ho, untuk mencari kebenaran melalui sidang juri.

10. Life Is But a Dream

Life Is But a Dream

Film Kim Ok Bin berikutnya, Life is But a Dream (2022) adalah film pendek karya sutradara kenamaan, Park Chan Wook. Uniknya, pengambilan gambar film berdurasi sekitar 22 menit ini menggunakan iPhone 13 Pro. Selain Kim Ok Bin, aktor yang terlibat dalam pembuatan Life is But a Dream (2002) antara lain Yoo Hae Jin dan Park Jung Min.

Diceritakan pada suatu malam, seorang penduduk desa yang berprofesi sebagai tukang kayu, menggali kuburan tua untuk mencuri peti mati berkualitas tinggi. Tindakannya tersebut membangkitkan ruh dari jasad yang dikubur dalam peti mati itu, yang ternyata merupakan seorang pendekar pedang.

Merasa terusik, arwah si pendekar pedang ingin membunuh si tukang kayu dan mengambil petinya kembali. Penduduk desa yang mengetahuinya, memohon pada arwah pendekar untuk mengampuni tukang kayu tersebut. Pasalnya, dia mencuri peti kayu itu untuk menguburkan Hwim Dam Bil yang diperankan oleh Kim Ok Bin.

Dia adalah wanita baik hati yang menyelamatkan penduduk desa dari lintah darat. Mendengar alasannya, pendekar pedang mengampuni si tukang kayu dan hanya akan mengambil peti mati miliknya.

Namun, arwah Hwim Dam Bi tidak membiarkan si pendekar pedang melakukannya karena kini dia menganggap peti itu sudah jadi miliknya. Kedua arwah itu pun bertarung untuk menentukan siapa pemilik peti kayu tersebut.

Sepuluh film Kim Ok Bin yang kami rekomendasikan melalui artikel ini membuktikan bahwa Kim Ok Bin punya kualitas akting yang tidak main-main. Percaya saja, dari segi cerita dan akting, sang aktris dan langganan peran-peran pentingnya itu tidak akan mengecewakan. Sudah siap marathon film-film Kim Ok Bin? Agendakan untuk akhir pekan ini ya!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram