showpoiler-logo

10 Film Keren dan Seru yang Diperankan Andrew Garfield

Ditulis oleh Yanyan Andryan

Film berjudul Lions for Lambs pada tahun 2007 menjadi tonggak awal Andrew Garfield dalam berkarir di kancah layar lebar. Tiga tahun setelahnya, pria ini kemudian mendapatkan sorotan positif dari kritikus atas perannya di film The Social Network.

Namanya semakin akrab terdengar saat ia memerankan karakter Peter Parker dalam dua film The Amazing Spiderman yang dirilis pada tahun 2012 serta 2014. Selepas berperan sebagai manusia laba-laba tersebut, dirinya mendapatkan tawaran untuk bermain di film besar lainnya.

Salah satunya adalah ia sukses berakting dalam film keluaran 2016 yang berjudul Hacksaw Ridge. Atas peran luar biasanya itu, Andrew mendapatkan penghargaan sebagai aktor terbaik di Australian Academy of Cinema and Television Arts (AACTA) Awards dan Critics' Choice Movie Awards.

Untuk mengenal lebih dekat dari pria yang sempat berpacaran dengan Emma Stone ini, Showpoiler akan memberikan rekomendasi film-film yang telah dibintanginya. Berikut adalah ulasannya di bawah ini.

1. Never Let Me Go (2010)

Never Let Me Go (2010)

Film Never Let Me Go mengambil judul dan cerita yang diadaptasi dari novel karya penulis Inggris bernama Kazuo Ishiguro.  Pada saat perilisannya di tahun 2005, novel tersebut langsung masuk dalam daftar 100 Best English-Language Novel from 1923 to 2005 yang dirilis oleh majalah TIME.

Lima tahun berselang di tahun 2010, sutradara Mark Romanek berhasil mentransformasikan ceritanya ke dalam layar lebar. Andrew Garfield kemudian dipercayai memerankan karakter Tommy yang bersahabat dengan dua orang perempuan, yakni Kathy dan Ruth.

Ketiganya sudah saling mengenal sejak berada di asrama sekolah Hailsham. Saat remaja, mereka lalu dipindahkan ke sebuah perkebunan yang bernama The Cottages untuk bersiap mendonorkan anggota tubuhnya. Drama cinta segitiga menjadi konflik asmara dalam film ini.

2. The Amazing Spiderman 1 & 2 (2012-2014)

The Amazing Spiderman 1 & 2 (2012-2014)

Setelah mentok di film ketiga Spiderman karya Sam Raimi, tongkat estafet karakter Peter Paker pun beralih dari Tobey Maguire kepada Andrew Garfield. Walaupun Andrew hanya membintangi dua film saja, namun ia patut diapresiasi karena memberikan gambaran karakter “tengil” Peter Parker yang seharusnya.

Film The Amazing Spiderman mendapatkan nilai sebanyak 73% dari situs penilaian film Rotten Tomatoes. Film ini kemudian menghadirkan karakter Gwen Stacy (Emma Stone) sebagai love interest dari Peter Parker.

Dalam film pertamanya, Peter harus menghadapi masalah yang cukup besar dengan melawan Dr. Connors yang berubah menjadi reptil The Lizard. Sekuel film keduanya pun tidak kalah seru, ia pun dipertemukan dengan sahabat baiknya Harry Osbon, dan harus melawan musuh lainnya bernama Elektro.

3. Lions for Lambs (2004)

Lions for Lambs (2004)

Lions for Lamb adalah sebuah film yang menawarkan intrik-intrik drama, perang dan politik. Semua cerita yang digambarkan mempunyai tiga sudut pandang yang berbeda, namun semuanya menuju benang merah yang sama.

Kisah-kisah itu kemudian terkoneksi lewat hubungan antara satu pasukan militer Amerika yang ada di Afghanistan dengan seorang senator, reporter dan guru besar West Coast University.

Dalam film ini, Andrew Garfield memerankan seorang mahasiswa yang bernama Todd Hayes. Ia adalah pelajar yang jenius, namun jenuh dengan kebijakan negaranya yang mengorbankan banyak nyawa untuk berperang di daerah konflik.

Sementara itu, Tom Cruise menjadi senator Jasper Irving yang sedang mencari popularitas dengan kebijakan memerangi teroris sebagai upaya menciptakan perdamaian dunia.

4. Hacksaw Ridge (2016)

Hacksaw Ridge (2016)

  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre: Biography, Drama, History
  • Sutradara: Mel Gibson
  • Pemeran: Andrew Garfield, Sam Worthington, Luke Bracey
  • Perusahaan Produksi: Summit Entertainment, Cross Creek Pictures, Demarest Films

Sinopsis & Review Hacksaw Ridge

Lepas dari bayang-bayang karakter Spiderman, Andrew Garfield selanjutnya berperan dalam film ini yang sukses melambungkan namanya sebagai seorang aktor. Hacksaw Ridge sendiri merupakan sebuah film dari kisah nyata tentang seorang tenaga medis Amerika Serikat bernama Desmond Doss.

Andrew kemudian memerankan tokoh tersebut dan harus berakting dalam situasi konflik Perang Dunia II. Diceritakan bahwa Desmond Doss bergabung bersama Bataylon Infanteri 77 yang ditugaskan ke Okinawa, Jepang.

Ia bersama pasukan lainnya harus merebut sebuah bukit yang disebut dengan Hacksaw Ridge. Untuk sampai ke sana, mereka harus berhadapan dengan serangan tembakan bom dari tentara Jepang. Namun selama peperangan berlangung, Doss menolak membunuh orang bahkan musuh sekalipun.

5. Breathe (2017)

Breathe (2017)

Breathe adalah sebuah film drama biopik yang mengangkat kisah nyata dari kehidupan Robin Cavendish. Ia merupakan seorang penderita polio yang kemudian menciptakan kursi roda. Cerita hidupnya yang inspiratif lantas membuat anaknya, Jonathan Cavendsih, memproduksi film ini.

Sang anak kemudian mempercayakan Andrew Garfield untuk memerankan sosok ayahnya dalam film yang diproduserinya ini. Film ini mengambil latar waktu tahun 50-an sesuai dengan cerita asilnya.

Kisah film ini dimulai saat Robin yang sedang bermain cricket melihat seorang perempuan bernama Diana. Seketika juga ia langsung jatuh hati, dan selanjutnya mereka berpacaran kemudian menikah. Masalah pelik lalu muncul saat Robin jatuh sakit dan tidak bisa menggerakan tubuhnya. Di sinilah konflik film ini menjadi dramatis dan mengharukan.

6. Silence (2016)

Silence (2016)

Sinopsis & Review Silence

Pria yang sekarang berusia 36 tahun ini tampil cukup memukau dalam film yang satu ini. Selain dibintangi oleh dirinya sendiri, film Silence juga turut menghadirkan pemeran Kylo Ren di trilogi film Star Wars, Adam Driver, dan aktor senior Liam Neeson.

Diceritakan bahwa Francisco Garupe (Adam Driver), dan Sebastian Rodrigues (Andrew Garfield) adalah dua orang misionaris Katolik yang berasal dari Portugal. Keduanya lalu pergi ke Jepang dengan membawa sebuah misi untuk mencari mentor mereka, Cristovao Ferreira (Liam Neeson).

Berada di negara asing membuat mereka sangat kesulitan dalam bertahan hidup. Jauh sebelum mereka tiba, Pemerintah Jepang sudah melarang keras penyebaran agama Kristen di negaranya. Mereka harus menghadapi berbagai persoalan yang belum pernah dibayangkan sebelumnya.

7. The Social Network (2010)

The Social Network (2010)

Walaupun tidak berperan sebagai karakter utama di film ini, namun keberadaanya tidak hanya menjadi penghangat jalan cerita saja. Dirinya tampil apik beradu peran dengan Jesse Einsenberg yang memerankan tokoh Mark Zuckerberg sang pencipta Facebook.

Andrew sendiri tetap menunjukan kualitas terbaiknya dalam berakting. Di sini, ia berperan sebagai teman baik dari Mark yang bernama Eduardo Saverin.

Cerita dimulai saat Mark meminta bantuan Eduardo untuk membuat sebuah website yang diberi nama Facemash. Ia lalu meretas database dari perguruan tinggi tempat keduanya berkuliah untuk mencuri foto-foto mahasiswa perempuan.

Atas aksinya itu, ia mendapatkan skorsing dari kampusnya selama 6 bulan. Namun, disinilah titik awal perjalanan Mark Zuckerberg dalam membangun media sosial Facebook.

8. 99 Homes (2014)

99 Homes (2014)

Film yang satu ini menggambarkan sosok Andrew Garfield sebagai seorang ayah yang pekerja keras dalam karakternya yang bernama Dennis Nash. Dia tinggal bersama ibunya dan anak semata wayangnya.

Suatu hari, rumah yang mereka tinggali harus disita karena telah menunggak pembayaran selama tiga bulan. Alhasil, Nash bersama keluarganya harus rela diusir oleh seorang broker bernama Rick Craver.

Nash yang bekerja sebagai tukang bangunan pun harus bekerja keras guna menghidupi keluarganya. Ia lalu mendapatkan tawaran kerja untuk memperbaiki rumah dari sang broker tersebut.

Setelah itu, Rick menawari kepada Nash untuk kerja dengannya. Demi membantu kehidupan ibu dan anaknya, Ia pun sepakat dan menjadi pesuruh Rick untuk mengusir orang-orang yang menunggak sewa bayar rumah.

9. Boy A (2007)

Boy A (2007)

Eric Wilson adalah seorang anak yang berasal dari keluarga kurang harmonis. Ia berteman dengan seorang anak nakal bernama Phillip. Suatu hari mereka melakukan suatu perbuatan yang sangat mengerikan.

Merasa kesal dan marah atas ucapan dari seorang gadis bernama Angela, mereka dengan sadar lantas membunuhnya. Keduanya kemudian dijebloskan ke dalam penjara walaupun usia masih di bawah umur.

Phillip yang menyesal atas perbuatannya memilih jalan bunuh diri. Sementara itu, Eric bisa menghirup udara bebas setelah menghabiskan masa hukumannya. Ia pun merubah namanya dan menjadi seorang pria bernama Jack Burridge (Andrew Garfield).

Ia berusaha melupakan masa lalunya dan hidup normal. Namun, sebuah kejadian tak terduga dialaminnya saat identitas aslinya kembali terungkap.

10. Under The Silver Lake (2018)

Under The Silver Lake (2018)

Under the Silver Lake menawakan cerita ala film-film noir dengan sentuhan genre crime thriller. Dalam film ini diceritakan bahwa seorang pemuda bernama Sam (Andrew Garfield) tidak mempunyai tujuan apa-apa di hidupnya.

Cara pandangnya terhadap hidup mulai sedikit berubah saat dia menyukai tetangganya, Sarah. Namun, perempuan yang ia cintai tersebut tiba-tiba menghilang tanpa jejak sedikitpun.

Setiap sudut kota pun ia telusuri untuk mendapatkan petunjuk keberadaan Sarah. Usahanya dalam mencari gadis pujaannya tersebut membuatnya terjun ke dalam konspirasi jahat yang melibatkan para publik figur, pop culture bahkan mitos sekalipun.

Siapakah Sarah sebenarnya dan mengapa ia bisa menghilang secara misterius? Langsung saja menonton film ini untuk mengetahui kebenaran jawabannya.

 Meskipun belum ada kabar tentang proyek film terbaru dari aktor ini, dirinya masih aktif berakting dalam dunia panggung teater. Pada tahun 2018 lalu, ia mendapatkan penghargaan Tony Awards sebagai Best Actor in a Play atas perannya di drama teater Angels in America.

Nah, untuk kamu yang mengidolakan pria yang satu ini, jangan lupa untuk menyaksikan rekomendasi film yang sudah diberikan ya!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram