showpoiler-logo

6 Drama Terbaik Moon Sang Min yang Mesti Ditonton

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Popularitas drama Under the Queen’s Umbrella (2022) turut meroketkan beberapa nama pemainnya. Salah satu aktor yang paling banyak mengumpulkan penggemar baru dari drama tersebut adalah Moon Sang Min. Perawakan yang tinggi dengan wajah tampan membuatnya mudah digemari para penonton drama Korea yang didominasi oleh wanita.

Setelah sukses dengan drama tersebut, Moon Sang Min tampil mengejutkan dalam Duty After School (2023). Tidak ada lagi kesan kalem yang berwibawa sebagai Putra Mahkota karena Moon Sang Min berperan sebagai siswa jorok yang bau badan.

Dua drama itu memang melambungkan namanya, tapi aktor kelahiran 2000 ini juga punya drama lain lho. Apa sajakah itu? Simak artikel di bawah ini, yuk!

Baca juga: 10 Drama Lee Joo Seung, Aktingnya Selalu Mencuri Perhatian

1. Under the Queen’s Umbrella

Under the Queen’s Umbrella

Under the Queen’s Umbrella (2022) merupakan drama Moon Sang Min yang melambungkan namanya. Dia memperoleh banyak penggemar baru selama membintangi drama ini.

Karakternya sebagai Pangeran Agung Sung Nam, anak kedua dari Raja Lee Ho dan Ratu Im Hwa Ryeong, yang dingin, berkharisma dan bijaksana sangat digilai.

Under the Queen’s Umbrella (2022) bercerita tentang perjuangan Ratu Im Hwa Ryeong dalam melindungi anak-anaknya atau Pangeran Agung dari rencana jahat orang-orang haus kekuasaan.

Sung Nam sempat tinggal di luar istana karena satu alasan sehingga dia lebih peka dengan kondisi rakyat jelata. Sung Nam harus melalui banyak rintangan untuk mewarisi tahta mendiang kakaknya.

Sung Nam dan Pangeran Agung serta pangeran yang lain harus mengikuti serangkaian tes untuk membuktikan kelayakan mereka. Saingan terberatnya adalah putra dari Selir Hwang yang bernama Pangeran Ui Sung.

Pasalnya Ui Sung dan Selir Hwang bekerjasama dengan Ibu Suri dalam menyabotase tes tersebut. Beruntung ada Ratu Hwa Ryeong yang selalu bersiap melindungi putra-putranya.

2. Duty After School

Duty After School

Berbeda citra dengan Pangeran Agung Sung Nam yang tenang, penampilan Moon Sang Min dalam drama Duty After School (2023) sebagai Wang Tae Man benar-benar mengejutkan. Wang Tae Man adalah siswa yang percaya diri walau malas mandi, terkenal jorok, slengekan, jauh dari kesan kalem.

Wang Tae Man tidak sungkan kentut di kelas dan membuat teman-temannya kerepotan. Kekonyolan Tae Man seketika harus berhadapan dengan situasi yang lebih serius karena dia dan teman-teman mengikuti pelatihan semi militer yang dicanangkan pemerintah guna melawan alien misterius.

Setelah mengikuti pelajaran regular, Tae Man dan siswa SMA Sungjin yang lain diwajibkan mengikuti pelatihan semi militer yang dikomandoi oleh Letnan Lee. Belum sempat mendapat pelatihan secara sempurna, para siswa dikejutkan dengan serangan alien yang mengerikan. Dapatkah Tae Man dan siswa lainnya selamat dari mimpi buruk itu?

3. My Name

My Name

Drama My Name (2021) yang dibintangi Han So Hee ternyata turut melibatkan Moon Sang Min sebagai salah satu support role-nya. Di sini dia berperan sebagai detektif Go Geon Pyeong, detektif termuda dari unit investigasi narkoba. Geon Pyeong berada satu divisi dengan Oh Hye Jin, karakter yang diperankan Han So Hee saat sudah menyamar menjadi anggota polisi.

My Name (2021) mengisahkan perjuangan seorang anak gadis dalam mencari pembunuh sang ayah yang meninggal tepat di hari ulang tahunnya. Yoon Ji Woo tak pernah menyangka jika sang ayah, Yoon Dong Hoon, harus meregang nyawa di hari yang spesial.

Choi Mu Jin, seorang bos dari jaringan narkoba terbesar di Korea mengaku sebagai sahabat Dong Hoon. Dia kemudian merekrut Ji Woo menjadi bagian dari kelompoknya. Mu Jin mengatakan jika pembunuh sang ayah adalah pihak kepolisian dan satu-satunya cara untuk membalas dendam adalah menjadi anggota polisi.

Ji Woo lantas mengubah namanya menjadi Oh Hye Jin dan mulai menyusup untuk mencari informasi. Namun, yang dia dapati justru fakta mengejutkan tentang Mu Jin.

4. The Mermaid Prince: The Beginning

The Mermaid Prince: The Beginning

The Mermaid Prince: The Beginning (2020) adalah web-drama yang pernah Moon Sang Min bintangi di tahun 2020 lalu. Di sini dia bermain bersama Moon Bin, Chae Won Bin, Hwiyoung, Yoon Seo Bin, dan Jung Bo Min. Drama berjumlah 10 episode ini mendapuk Moon Sang Min berperan sebagai seorang perenang bernama Jo A Seo.

Berlatarkan kehidupan SMA yang menyenangkan, The Mermaid Prince: The Beginning (2020) menceritakan kisah cinta yang terjadi saat seorang siswi SMA bernama Jo Ara memutuskan untuk berhenti pacaran karena tidak percaya dengan cinta. Situasi berubah ketika dia bertemu dengan Woo Hyuk.

Sementara itu seorang siswa lainnya bernama Yoon Gun punya sifat yang sangat dingin. Di balik sikapnya yang seperti es, dia sebenarnya punya hati yang hangat dan hanya tertuju pada satu orang. Web-drama Moon Sang Min ini cukup singkat karena hanya berdurasi sekitar 14 menit per episodenya.

5. 4 Reasons Why I Hate Christmas

4 Reasons Why I Hate Christmas

4 Reasons Why I Hate Christmas merupakan web-drama berjumlah 6 episode yang tayang dari 7 Desember hingga 25 Desember 2019. Drama ini merupakan debut Moon Sang Min sebagai pelakon. Dramanya tayang di Naver TV dan ditulis oleh Bang Yoo Jung yang juga menulis untuk drama Live On (2020). 

Dengan durasi sekitar 16 menit per episodenya, 4 Reasons Why I Hate Christmas (2019) memasang Moon Sang Min sebagai salah satu pemeran utama. Dia beradu akting dengan Park Shi An, Jung Hwi Young dan Jin Ye Ju sebagai Yeom Se Jin. Dia adalah satu dari empat orang mahasiswa yang membenci Natal sebab alasan berbeda-beda.

Yeom Se Jin bertemu dengan tiga mahasiswa lainnya, yaitu Jeong Pu Reum, Kim Ba Da dan Lee Ha Rim di sebuah cafe bernama Refeel. Di sana mereka menghabiskan bulan Desember bersama hingga kemudian menjadi bagian dari cerita satu sama lain saat waktu Natal semakin dekat.

6. The Colors of Our Time

The Colors of Our Time

The Colors of Our Time (2020) menjadi web-drama kedua Moon Sang Min setelah setahun sebelumnya dikenal melalui 4 Reasons Why I Hate Christmas (2019). Kali ini jumlah episodenya lebih sedikit, yakni hanya 4 episode dengan durasi 15 menit per episodenya.

Moon Sang Min beradu akting dengan Lee Hyun Joo yang dikenal juga sebagai mantan anggota girl grup April. Keduanya didapuk menghidupkan kisah romansa dengan latar kota pesisir yang indah.

Moon Sang Min berperan sebagai Jung Woo, seorang fotografer tampan yang bertemu dengan Yu Ra. Dia adalah penulis novel yang tengah menyusun novel roman terbarunya.

Pertemuan dengan Jung Woo seperti memberi inspirasi bagi Yu Ra karena akhirnya Jung Woo menjadi karakter utama dalam novel karyanya. Seperti apa penampilan Moon Sang Min saat menjadi fotografer? Kalau penasaran kamu bisa nonton web-drama yang pernah dia bintangi ini.

Moon Sang Min dan pesonanya menjelma jadi salah satu idola baru bagi penonton drakor. Dengan tinggi 188 cm dan wajah rupawan, Sang Min sudah punya modal lebih dari cukup untuk diterima dan dicintai. Jika kamu termasuk fans barunya, enam drama di atas boleh kamu nonton selagi menunggu penampilan terbaru dari Moon Sang Min. Sudah siap marathon?!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram