bacaterus web banner retina

Inilah 9 Drama Terbaik yang Diperankan oleh Lee Jun Ho 2PM

Ditulis oleh Syuri K.N.

Lee Jun Ho atau yang lebih akrab dipanggil sebagai Jun Ho adalah member dari grup K-pop generasi kedua: 2PM. Setelah bertahun-tahun mencicipi kesuksesan sebagai grup, masing-masing anggota 2PM mulai mengembangkan karir solo, tak terkecuali Junho yang merambah dunia seni peran.

Lee Jun Ho mulai terjun ke dunia akting pada tahun 2013 dengan membintangi film bertajuk “Cold Eyes”. Tiga tahun berselang, dia mulai berperan dalam serial televisi melalui drama tvN “Memory”. Selepas itu, Jun Ho terus memperpanjang filmografinya dengan berperan dalam sejumlah proyek film maupun drama. 

Jun Ho sempat hiatus pada tahun 2019 karena harus menjalankan wajib militer yang membuat para penggemarnya sangat rindu. Akhirnya, pada Maret 2021, Jun Ho secara resmi dibebastugaskan dan sudah kembali seliweran di layar kaca. 

Ingin tahu apa saja drama terbaik yang sudah diperankan Jun Ho selama ini? Bacaterus punya daftarnya di bawah ini.

1. King the Land

k

Gu Won (Lee Jun Ho) adalah pewaris dari keluarga chaebol King Group. Seperti kisah para orang kaya pada umumnya, Gu Won juga menghadapi ‘perang warisan’ yang dilakukan oleh orang-orang yang ingin mencuri posisinya. Tentunya persaingan warisan ini bisa dimenangkan dengan mudah oleh Gu Won yang cerdas. 

Diberkahi dengan ketampanan dan ekonomi yang sangat baik, seharusnya wajar jika dia memiliki banyak wanita di sekitarnya, bukan? Akan tetapi, Gu Won sama sekali tidak memiliki pengalaman tentang hubungan romantis. Pasalnya, Gu Won ini dikenal sebagai pria dingin yang selalu marah jika melihat 'senyuman palsu' dari orang lain.

Di sisi lain, ada gadis dengan kepribadian ceria yang bertolak belakang dengan Gu Won, gadis itu bernama Cheon Sa Rang (Im Yoon Ah). Bekerja di hotel milik King Group, Sa Rang memiliki senyuman manis yang disukai banyak orang. Dia sudah bekerja di Hotel King sejak lama dan Hotel King memang adalah tempat kerjaan impiannya sejak kecil.

Tentunya tidak mudah bagi Sa Rang untuk bekerja di hotel terbaik ini, karena persaingannya sangat ketat. Para rekan kerjanya saling sikut dan iri pada Sa Rang. Namun karena Sa Rang adalah pekerja terbaik di sana, akhirnya dia ditugaskan di King the Land, ruangan VVIP di hotel tersebut.

Sialnya, King the Land memiliki Gu Won sebagai atasannya. Dan, sudah pasti Sa Rang menjadi incaran kemarahan Gu Won, karena seperti yang disebutkan sebelumnya bahwa ia tidak suka dengan senyuman palsu.

Namun, Sa Rang mengatakan kalau senyumannya tidak palsu, tapi Gu Won bersikeras agar Sa Rang jangan tersenyum di hadapannya. Seringnya berdebat hanya karena 'senyuman' lama kelamaan mereka justru malah saling jatuh cinta. Tetapi, kisah romantis mereka tidak bisa berjalan mulus karena keduanya punya kelas sosial yang berbeda.

2. The Red Sleeve

The Red Sleeve

Siapa di sini yang suka menonton drama sageuk? Berlatarkan Korea Selatan pada tahun 1700-an, ada Yi San (Lee Jun Ho), seorang pangeran muda yang suka menyendiri. Ketika ayahnya dibunuh dan kakeknya meninggal, otomatis Yi San naik tahta menjadi raja. Akan tetapi, pembunuhan sang ayah begitu menghantuinya.

Sebelumnya, Yi San pernah berjanji akan menjadi raja yang baik dan adil dalam memerintah. Dia juga berniat mereformasi sistem hukum. Akan tetapi, mengingat sang kakek lah yang membunuh ayahnya dengan keji, Yi San terluka secara mental dan emosional.  

Suatu hari di dalam istana, Yi San bertemu dengan gadis bernama Sung Deok Im (Lee Se Young). Jatuh cinta pada pandangan pertama, Yi San berniat menjadikan Deok Im sebagai selir utamanya. Namun, Deok Im yang berjiwa bebas enggan menyetujuinya. 

Deok Im tidak ingin mempertaruhkan kebahagiaannya dengan menjadi selir seorang raja, yang tentunya dipantau oleh orang-orang dan harus mengikuti banyak peraturan.

Tapi, Yi San yakin jika Deok Im mau menjadi selirnya, pandangan dan pemikiran Deok Im mampu membuat kerajaan jadi lebih baik lagi. Jadi, dia tidak menyerah untuk mendapatkan hati Deok Im.

3. Confession

f

“Confession” merupakan drama terakhir Lee Jun Ho sebelum memenuhi mandat untuk menjalani wajib militer. Dalam drama bergenre misteri-kriminal ini, Lee Jun Ho kembali mendapatkan kepercayaan untuk memeran karakter utama. Perannya adalah sebagai Choi Do Hyun, seorang pengacara yang menyimpan dendam. 

Di sini, Jun Ho beradu akting dengan aktor veteran Yoo Jae Myung yang sebelumnya dikenal melalui drama “Reply 1988” dan “Stranger”.

Kisah “Confession” dimulai dari Choi Do Hyun yang menghabiskan masa kecilnya di rumah sakit karena penyakit jantung yang dideritanya. Suatu ketika, keajaiban membuat dirinya mendapatkan donor jantung. Namun, tepat setelah keberhasilan operasinya, sang ayah justru dituduh sebagai pembunuh dan mendapatkan hukuman mati.

Bertahun-tahun setelah tragedi tersebut, Choi Do Hyun yang telah dewasa kini bekerja sebagai pengacara. Sambil bekerja, dia memegang tekad untuk membersihkan nama ayahnya.

Dengan bantuan detektif senior; Ki Choon Ho, dan reporter; Han Yoo Ri, Do Hyun mengusut kembali kasus yang membelit ayahnya dan mulai membuka misteri yang sudah terkubur dalam selama bertahun-tahun.

4. Good Manager

d

Lewat drama “Good Manager”, Lee Jun Ho unjuk gigi kemampuan aktingnya dengan memerankan karakter Seo Yul yang cinta uang dan kekuasaan. Pada awalnya, Seo Yul adalah jaksa yang berencana untuk mengusut praktik korupsi di TQ Group.

Namun, sang CEO menawarinya bergabung dengan perusahaan sebagai Direktur Keuangan dan Seo Yul pun menerima tawaran tersebut. Setelah itu, Seo Yul bertemu dengan Kim Sung Ryong (Namkoong Min), Kepala Akuntan baru yang cerdas.

Berbeda dari image-nya, Sung Ryong sebenarnya adalah penipu ahli dalam menggelapkan uang. Alasannya bergabung dengan TQ Group bahkan untuk menggelapkan uang supaya dia bisa pindah ke Denmark. Ironisnya, Sung Ryong malah lupa tujuan dan kini berusaha untuk menyelamatkan perusahaan dari korupsi yang dilakukan oleh para petinggi.

Dinamika hubungan teman-tapi-musuh antara Seo Yul dan Sung Ryong menambah sentuhan komedi yang segar pada keseluruhan narasi. Saking kerennya duet akting Lee Jun Ho dan Namkoong Min, mereka berhasil menyabet penghargaan “Best Couple Award” di ajang KBS Drama Awards 2017.

Padahal, mereka tidak dipasangkan sebagai couple romantis, lho! Tidak hanya satu, Jun Ho juga membawa pulang piala untuk kategori “Excellent Actor” dalam ajang yang sama.

5. Just Between Lovers

vd

Tak lama setelah kesuksesannya di “Good Manager” (2017), pada tahun yang sama, Lee Jun Ho menyapa penonton lagi dengan membintangi melodrama “Just Between Lovers” atau “Rain or Shine”. 

Di sini, Lee Jun Ho memainkan peran utama bernama Lee Kang Doo. Lewat karakter tersebut, Jun Ho mempertunjukkan kemampuan akting emosionalnya dengan mumpuni. 

Saat berusia 15 tahun, Kang Doo merupakan seorang atlet muda yang bermimpi untuk menjadi pesepak bola nasional. Namun, sebuah insiden runtuhnya gedung S Mall membuat Kang Doo harus mengubur mimpinya. Sebab, insiden tersebut membuat dirinya mengalami cedera serius.

Naasnya lagi, ayah Kang Doo menjadi satu dari 48 korban yang meninggal di reruntuhan gedung tersebut. Bertahun-tahun setelah kejadian, Kang Doo masih bergelut dengan kesakitan baik secara fisik maupun emosi. Hidupnya berantakan dan dirinya sering terlibat dalam perkelahian.

Suatu ketika, dirinya ditawari untuk bekerja dalam proyek pembangunan konstruksi gedung baru yang menggantikan S Mall. Melalui proyek ini, Kang Doo bekerja sama dengan beberapa korban yang selamat dari insiden jatuhnya S Mall.

Kang Doo pun jadi dekat dengan para penyintas, Ha Moon So (Won Jin Ah) dan Lee Ki Woo (Seo Joo Won). Bersama, mereka mencoba untuk menghadapi trauma dan berdamai dengan masa lalu.

6. Wok of Love

g

“Wok of Love”, atau yang dikenal juga sebagai “Greasy Melo”, merupakan drama komedi-romantis produksi SM Ent. yang disiarkan pada tahun 2018 di SBS. 

Lewat drama ini, Lee Jun Ho menguji kemampuan aktingnya dengan berperan sebagai chef profesional bernama Seo Poong. Untuk bisa menyempurnakan karakter dan adegan memasak dalam drama, Jun Ho bahkan sampai melakukan pelatihan dengan chef profesional, lho!

Kerja kerasnya tidak berakhir sia-sia. Berkat perannya sebagai Chef Seo Poong, Jun Ho berhasil masuk nominasi untuk kategori “Top Excellence Award” dalam ajang SBS Drama Award 2018.

Diceritakan Seo Poong adalah chef paling top di restoran Cina milik hotel berbintang 6, Giant Hotel. Akan tetapi, Seo Poong terjebak dalam sebuah masalah yang membuat dirinya dikeluarkan. 

Sekarang, Seo Poong menjadi juru masak dan co-owner Hungry Wok, sebuah restoran Cina sederhana di sebrang hotel tempat dulu dia bekerja. 

Sang pemilik restoran, Doo Chil Seong (Jang Hyuk), dulunya adalah seorang gangster. Dia mengambil alih restoran guna menyediakan tempat kerja untuk teman satu selnya di penjara. 

Suatu kebetulan membuat Chil Seong bertemu dengan Seo Poong dan pewaris bangkrut Dan Sae Woo (Jung Ryeo Won) yang memohon bantuan padanya. Bertiga, mereka pun bekerja sama untuk mendapatkan kehidupan yang lebih layak lewat Hungry Wok.

7. Memory

Memory

“Memory” merupakan penampilan perdana Lee Jun Ho dalam serial televisi di Korea Selatan. Dalam drama debutnya ini, Jun Ho menjadi pemeran pendukung bernama Jung Jin.

Jung Jin adalah pengacara junior yang bekerja di firma hukum yang sama dengan Park Tae Suk (Lee Sung Min), pengacara senior yang terkenal. Jung Jin mempunyai etos kerja yang baik, tetapi sifatnya yang mudah jengkel membuat kliennya seringkali mundur.

Drama bertajuk “Memory” ini sebenarnya berporos pada kisah Park Tae Suk. Pengacara kondang yang terdiagnosa penyakit Alzheimer ini berusaha keras untuk menutupi penyakitnya dan menyelesaikan kasus terakhirnya sebelum ingatannya mulai memudar.

Di tengah-tengah usahanya, Tae Suk mulai sadar akan keberhargaan hidupnya dan arti keluarga. Kisah “Memory” yang menyentuh hati berhasil membuat produser drama lainnya tertarik.

Pada tahun 2018, Jepang membuat remake drama ini dengan judul “Kioku”. Bahkan Lee Jun Ho dan Lee Sung Min diundang untuk menjadi cameo dalam remake tersebut.

8. Celebrity

Celebrity

Apa yang terbesit di benak kalian ketika membayangkan selebritas Korea Selatan? Visual? Kekayaan? Ketenaran? Well, semuanya benar, para seleb itu memiliki semuanya.

Drama Celebrity ini mengangkat kisah Seo Ah Ri (Park Gyu Young) yang berjuang untuk menjadi selebriti papan atas. Banyak hal kotor yang dilakukan oleh para selibriti hanya demi popularitas saja. Seo A Ri pun menggunakan cara instan dan akhirnya jatuh oleh para selibriti lain yang merasa iri padanya.

Bahkan, hidup Seo A Ri benar-benar hancur hingga memutuskan untuk bunuh diri. Namun, ternyata Seo A Ri selamat dari peristiwa bunuh diri itu, dan ia kembali untuk membalaskan dendam pada para selibriti yang sudah membuat hidupnya berantakan.

Lalu, bagaimana kontribusi Lee Jun Ho di drama ini? Sebenarnya ia hanya menjadi guest role saja. Ia muncul di episode akhir saat menjadi staf kebersihan. Sebagai penutup, Jun Ho hanya muncul beberapa detik sambil melihat ke arah tablet yang menampilkan porfil instagram Seo A Ri.

Menariknya, Kim Chul Gyu, sutradara drama ini sendirilah yang secara khusus mengajak Lee Jun Ho untuk menjadi kameo. Walau hanya muncul sebentar, Jun Ho mampu menarik perhatian para penonton. 

Karena muncul di episode penutup, pemirsa jadi bertanya-tanya, apakah Jun Ho akan memiliki peran penting di kemudian hari? Ternyata bukan begitu teman-teman, sang sutradara hanya ingin meninggalkan kesan spesial bagi penonton dengan mendatangkan Jun Ho.

Dengan ‘open ending’, sutradara ingin pemirsa jadi memikirkan tentang drama ini terus dan berharap akan ada kelanjutannya. Oh iya, ini pertama kalinya bagi Jun Ho untuk melakukan special appearance di suatu proyek, lho! Menurut kalian, penambahan adegan Jun Ho sebagai kameo di drama ini pas atau tidak?

9. Uncontrollably Fond

s

“Uncontrollably Fond” menceritakan Shin Joon Young dan Noh Eul yang pernah menjalin hubungan sewaktu remaja. Akan tetapi, karena sebuah kondisi, keduanya berpisah. Bertahun-tahun setelah itu, Joon Young dan Noh Eul bertemu kembali.

Sekarang, Joon Young sudah menjadi penyanyi dan aktor terkenal, sedangkan Noh Eul menjadi sutradara dokumenter. Keduanya dipertemukan kembali karena Noh Eul diberi tugas untuk membuat dokumenter tentang Joon Young. Selama proses tersebut, rahasia di masa lalu mulai terungkap.

Joon Young sebenarnya mengidap penyakit parah dan umurnya diprediksi tak lama lagi. Dalam drama populer yang dibintangi oleh Suzy dan Kim Woo Bin ini, Lee Jun Ho diundang sebagai guest role bersama dengan aktris Lee Yoo Bi untuk episode 4. Keduanya berperan sebagai diri mereka sendiri dan diceritakan sedang berkencan secara backstreet.

Lee Jun Ho adalah salah satu idol yang kualitas aktingnya diakui oleh publik. Terlebih lagi, peran-peran yang pernah diambil olehnya juga berbeda dengan tipikal idol lainnya. 

Meskipun Lee Jun Ho baru membintangi beberapa drama, masing-masing karakter di tiap drama selalu berbeda antara satu dengan yang lainnya sehingga Lee Jun Ho mampu menunjukkan kapabilitasnya sebagai aktor yang versatile.

Jadi, drama Lee Jun Ho mana yang paling kalian sukai? Lalu, apakah ada drama Junho lain yang mau kalian masukkan ke dalam watching list? Bagikan jawaban kalian di kolom komentar, ya!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram