bacaterus web banner retina

10 Drama Terbaik yang Diperankan Aktris Cantik Jodie Comer

Ditulis oleh Syarip Ahmad D

Jodie Comer berhasil memukau penonton dengan perannya sebagai Marguerite de Carrouges di film The Last Duel pada tahun 2021. Sejak kemunculannya tahun 2008 silam, aktris asal Liverpool, Inggris ini telah berhasil memerankan berbagai karakter dalam berbagai genre untuk serial televisi populer.

Perannya di beberapa drama tersebut bahkan berhasil membawa kemenangan sebagai 'Best Actress' di ajang penghargaan. Apa saja judul serial televisi menarik dari aktris bernama lengkap Jodie Marie Comer ini versi Bacaterus? Berikut adalah daftarnya.

1. Killing Eve

series-jodie-comer-1_
  • Tahun Rilis: 2018
  • Genre: Thriller, Drama, Black Comedy
  • Sutradara: Sally Woodward Gentle, Lee Moris, Phoebe Waller
  • Pemeran: Sandra Oh, Jodie Comer, Fiona Shaw, Darren Boyd, Owen McDonnell, Kirby Howell-Baptiste
  • Perusahaan Produksi: Sid Gentle Films, BBC America Original Production, Endeavor Content

Killing Eve berfokus pada dua karakter utama Eve (Sandra Oh) dan Villanelle (Jodie Comer). Eve merupakan seorang agen intelijen Inggris MI5.

Tanpa sepengetahuan atasannya Frank (Darren Boyd), Eve mulai melancarkan misi untuk menyelidiki kasus pembunuhan berantai yang diduga dilakukan oleh seorang pembunuh bayaran wanita bernama Villanelle.

Setelah Eve dipecat oleh atasannya karena misi tersebut, ia kemudian bekerja sama dengan Carolyn Martens (Fiona Shaw), seorang agen MI6. Keduanya lantas menjalankan aksi untuk melacak keberadaan sang pembunuh dan orang-orang yang diduga terlibat dalam kasus tersebut.

Bagi para pecinta film thriller, khususnya tentang agen mata-mata, serial televisi dengan jumlah 24 episode ini wajib untuk kamu tonton.

2. Doctor Foster

series-jodie-comer-2_
  • Tahun Rilis: 2015
  • Genre: Drama, Thriller, Romance
  • Sutradara: Tom Vaughan, Jeremy Lovering
  • Pemeran: Suranne Jones, Bertie Carvel, Jodie Comer, Tom Taylor, Adam James, Victoria Hamilton, Robert Pugh
  • Perusahaan Produksi: Drama Republic

Doctor Foster merupakan serial televisi yang berfokus pada kehidupan keluarga Dr. Gemma Foster (Suranne Jones) dan suaminya, Simon (Bertie Carvel). Melalui serangkaian penyelidikan yang dilakukan Dr Foster, ia menemukan bahwa suaminya telah berselingkuh dengan Kate (Jodie Comer), seorang wanita yang tidak lain anak dari pasien yang ditanganinya.

Pernikahan Dr. Foster yang awalnya bahagia pun mulai berujung pada perceraian dan konflik yang lebih besar dengan mantan suami dan wanita selingkuhan yang diketahui sedang mengandung anaknya.

Doctor Foster sendiri merupakan serial televisi yang sukses menarik perhatian penonton dan telah diadaptasi ke dalam jalan cerita drama populer asal Korea yang berjudul The World of The Married. Bagi para pecinta drama keluarga yang penuh intrik, Doctor Foster bisa menjadi salah satu tontonan yang cukup menghibur.

3. Thirteen

series-jodie-comer-3_
  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre:  Crime, Drama, Mystery
  • Sutradara: Marnie Dickens
  • Pemeran: Jodie Comer, Valene Kane, Richard Rankin
  • Perusahaan Produksi: BBC Drama Productions, BBC America, British Broadcasting Corporation (BBC)

Thirteen merupakan sebuah drama psikologis yang berpusat pada kehidupan seorang gadis bernama Ivy Moxham (Jodie Comer). Setelah terkurung selama 13 tahun di penjara bawah tanah, Ivy pada akhirnya kembali ke keluarga dan kehidupannya.

Sayangnya, kehadiran Ivy sendiri membuat kehidupan keluarga yang telah kehilangan semua harapan tersebut mulai dilanda berbagai konflik.

Sanggupkah Ivy melewati kehidupan barunya dan bertahan di tengah keluarga dengan banyak tekanan besar yang mendera? Biar nggak penasaran, tonton sendiri serial drama yang telah tayang perdana pada tahun 2016 di saluran televisi BBC ini.

4. The White Princess

series-jodie-comer-4_
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre:  Drama, Historical, Fiction
  • Sutradara: Jamie Payne, Alex Kalymnios
  • Pemeran: Jodie Comer, Rebecca Benson, Jacob Collins-Levy, Kenneth Cranham, Essie Davis, Rossy de Palma
  • Perusahaan Produksi: Company Pictures, Playground

Kisah The White Princess bermula saat Raja Henry VII (Jacob Collins-Levy) kembali ke kerajaan setelah kemenangannya di Pertarungan Bosworth.

Sayangnya, kebahagiaan sang Raja kemudian sirna karena harus menikahi putri bernama Elizabeth of York (Jodie Comer). Elizabeth sendiri merupakan salah satu pihak yang menginginkan House of Lancaster dan House of York bersatu.

Awalnya, Raja Henry VII tidak menginginkan hal tersebut. Pengetahuan luas yang dimiliki Elizabeth tentang kerajaan membuat Raja Henry VII akhirnya menyetujui pernikahannya.

Namun, secara diam-diam Elizabeth mulai menyusun rencana untuk mengkudeta suaminya tersebut. Bagaimana akhir drama karya Jamie Payne dan Alex Kalymnos ini. Tonton sendiri dramanya, ya!

5. The Royal Today

series-jodie-comer-5_
  • Tahun Rilis: 2008
  • Genre:  Medical, Drama, Fiction
  • Sutradara: Ken Horn
  • Pemeran: Andrew Scarborough, Paul Nicholas, Kirsty Mitchell, Fiona Dolman, Jodie Comer
  • Perusahaan Produksi: ITV Productions

The Royal Today merupakan serial spin off dari drama berjudul The Royal yang mengambil latar waktu pada tahun 1960-an. The Royal Today sendiri berkisah tentang kehidupan para staf yang bekerja di sebuah rumah sakit bernama St Aidan's Royal Free Hospital. 

Di serial televisi yang ditayangkan oleh saluran ITV, Jodie Comer berperan sebagai gadis muda bernama Leanne. The Royal Today sendiri merupakan serial televisi yang menjadi debut perdananya sebagai seorang aktris. Penasaran bagaimana kualitas akting wanita pemilik rambut pirang ini? Saksikan sendiri filmnya.

6. Justice

series-jodie-comer-6_
  • Tahun Rilis: 2011
  • Genre: Drama, Political
  • Sutradara: Colin McKeown
  • Pemeran: Robert Pugh, Gillian Kearney, Tom Georgeson, Gary Mavers, Jake Abraham, Jodie Comer
  • Perusahaan Produksi: LA Productions

Di serial drama yang bertema tentang hukum ini, Jodie Comer mendapat kesempatan menunjukan aktingnya dengan berperan sebagai seorang gadis bernama Sharna Mulhearne.

Jalan cerita serial Justice sendiri berfokus pada kehidupan Patrick Coburn (Robert Pugh), seorang hakim yang bekerja di pusat peradilan masyarakat yang berada di kota kelahirannya Dovefield, Liverpool.

Menghadirkan konflik yang cukup menarik tentang dunia hukum dan peradilan, serial televisi yang dibintangi pula oleh Gillian Kearney dan Tom Georgeson ini bisa menjadi salah satu rekomendasi tontonan menghibur di akhir pekan.

7. My Mad Fat Diary

series-jodie-comer-7_
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre: Teen, Drama, Comedy
  • Sutradara: Tim Kirkby, Benjamin Caron, Anthony Philipson, Luke Snellin, Vanessa Caswill, Alex Winckler
  • Pemeran: Sharon Rooney, Claire Rushbrook, Ian Hart, Dan Cohen, Jodie Comer, Nico Mirallegro
  • Perusahaan Produksi: Tiger Aspect Productions, Drama Republic

Mad Fat Diary adalah serial asal Inggris yang menceritakan tentang Rae Earl, seorang gadis berusia 16 tahun. Ia memiliki permasalahan dengan berat badan dan kesehatan mental yang membuat hidupnya kurang percaya diri. Hal itu pula yang membuat Rae kerap bersikap insecure.

Meski ia sering diremehkan oleh-oleh teman-temannya, tetapi ia beruntung memiliki beberapa sahabat yang tetap mendukungnya, salah satunya adalah Chloe Gemell (Jodie Comer). Gadis cantik dan populer ini sudah menjadi sahabat baik Rae sejak kecil.

Selain mengangkat isu tentang kesehatan mental remaja, serial televisi yang telah tayang perdana pada tahun 2013 ini juga menghadirkan kisah asmara yang cukup menggemaskan.

8. Remember Me

series-jodie-comer-8_
  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Drama, Supernatural, Horror
  • Sutradara: Ashley Pearce
  • Pemeran: Jodie Comer, Richard Lumsden, Noreen Kershaw
  • Perusahaan Produksi: Mammoth Screen

Remember Me merupakan serial televisi bergenre horor yang dirilis pada 2014 silam. Kisahnya sendiri bermula saat Tom Parfitt (Michael Palin) menjatuhkan diri dari rumahnya di Yorkshire.

Hal tersebut kemudian membuat Hannah (Jodie Comer), seorang asisten perawat merasa penasaran dan mulai mencari tahu apa yang terjadi sebenarnya di rumah tempatnya bekerja.

Situasi tampak semakin rumit ketika Rob Fairholme (Mark Addy), seorang detektif mengalami kejadian misterius yang diduga berhubungan dengan Tom. Berhasilkah Hannah mengumpulkan petunjuk tentang masa lalu Tom?

9. Rillington Place

series-jodie-comer-9_
  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre: Biographical, Crime, Drama
  • Sutradara: Craig Viveiros
  • Pemeran: Tim Roth, Samantha Mortons, Nico Milalegro, Jodie Comer
  • Perusahaan Produksi: BBC, Bandit Television

Rillington Place merupakan mini series berjumlah 3 episode yang mengisahkan tentang kehidupan rumah tangga seorang pembunuh berantai bernama John Christie (Tim Roth). Film ini diangkat berdasarkan kisah nyata pembunuhan 8 wanita, termasuk sang istri pada akhir tahun 1940-an dan awal 1950-an di Notting Hill.

Rillington Place menyajikan jalan cerita tidak hanya dari sudut pandang tokoh utama John, tetapi juga dari karakter lain seperti istrinya Ethel (Samantha Mortons) dan Timothy Evans (Nico Milalegro). Jodie Comer sendiri berperan sebagai Baryl Evans, istri dari Timothy yang tewas bersama putri balitanya bernama Geraldine.

10. Inspector George Gently

series-jodie-comer-10_
  • Tahun Rilis: 2007
  • Genre:  Drama, Crime, Action
  • Sutradara: Peter Flannery
  • Pemeran: Martin Shaw, Lee Ingleby, Simon Hubbard, Lisa McGrillis, Tom Hutch, Jodie Comer
  • Perusahaan Produksi: Company Pictures

Inspector George Gently merupakan drama kejahatan berlatar di Newcastle di Tyne, Northumberland, dan County Durham. Ceritanya sendiri berfokus pada Kepala Inspektur George (Martin Shaw), yang harus terjebak dalam pusaran pembunuhan dan kekacauan di tahun 1960-an.

Bersama sahabat karibnya, Sersan Detektif John Bacchus (Lee Ingleby), yang ambisius, keduanya bekerja sama memecahkan berbagai kasus. Di serial drama ini, Jodie Comer sendiri berperan sebagai Justine Leyland.

Demikian serial drama yang dimainkan oleh aktris cantik Jodie Comer. Penampilannya yang memukau untuk setiap karakter yang dimainkannya memang patut diacungi jempol. Kamu punya drama atau film lainnya yang dibintangi Jodie Comer? Kasih tahu kita di kolom komentar ya.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram