bacaterus web banner retina

Sinopsis & Review The Crown S4, Fairytale atau Persaingan?

Ditulis oleh Dhini Oktavianti
The Crown Season 4
4.4
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Penggemar keluarga kerajaan Britania Raya pasti sangat menanti kehadiran The Crown Season 4 (2020). Bagaimana tidak, di musim ini karakter Putri Diana muncul. Selain itu, cerita mengenai kejadian antara Putri Diana, Pangeran Charles, dan Camila dibuka gamblang di sini. 

Rotten Tomatoes memberikan rating 95% untuk The Crown Season 4 (2020). Rating yang cukup tinggi untuk serial atau drama. Tak hanya itu, berbagai jebis penghargaan berhasil dimenangkan oleh para pemain maupun drama ini sendiri. Agar tak makin penasaran, simak ulasannya di bawah ini. 

Sinopsis

sinopsis the crown s4_

Episode pertama dibuka dengan Ratu Elizabeth II (Olivia Colman) berseragam lengkap menunggangi kuda hitam miliknya. Ia pun keluar untuk melakukan acara. Acara dihadiri oleh Lord Mountbatten (Charles Dance) dan anggota keluarga kerajaan Britania Raya lainnya. Adegan ini dibarengi dengan narasi konflik yang memanas di Republik Irlandia. 

Scene berlanjut ke Pangeran Charles (Josh O’Connor) yang berkendara dengan narasi seluruh anggota keluarga kerajaan makan siang. Mereka membicarakan tentang perempuan yang sedang memiliki hubungan dengan Pangeran Charles. 

Ternyata Pangeran Charles berkendara menuju kediaman keluarga Spencer untuk menemui Sarah Spencer (Isobel Eadle). Di sana mereka akan menunggang kuda. Saat ada masalah, Sarah Spencer meninggalkan Pangeran Charles di ruang tunggu rumah. Di sana, Pangeran Charles bertemu dengan Putri Diana (Emma Corrin).

Putri Diana menggunakan kostum balet yang menarik. Pertemuan ini sesungguhnya menarik perhatian Pangeran Charles. Kemudian, adegan berpindah ke Putri Diana yang melihat Pangeran Charles menunggang kuda dari jendela kamar. 

Lalu, sosok Margaret Thatcher (Gillian Anderson) muncul di scene selanjutnya. Adegan tentang perhitungan suara untuk pemilihan perdana menteri selanjutnya.

Peristiwa ini ditonton oleh Ratu Elizabeth II di rumah bersama dengan Pangeran Philip (Tobias Menzies). Pangeran Philip sendiri berbincang seraya membaca segala hal mengenai Thatcher dari koran. 

Margaret Thatcher terpilih dan membuatnya serta suami harus menemui Ratu Elizabeth II. Di sana, Margaret Thatcher memberi hormat yang dalam kepada sang ratu serta membicarakan mengenai menteri-menteri yang akan menjabat. Dari awal pertemuan, sudah ada “persaingan” menarik di dalamnya.

Adegan berpindah ke Istana Balmoral di mana anggota keluarga kerajaan menikmati momen berlibur di sana. Lalu Putri Anne (Erin Doherty) dipaksa untuk berburu dengan ratu membuatnya sedikit kesulitan. Pangeran Philip pun membesarkan hati Putri Anne. 

Selanjutnya, Pangeran Charles di Sungai Hofsa Islandia terlihat menerima telepon dari Lord Mountbatten yang berada di Istana Classiebawn, Republik Irlandia. Mereka berseteru. Hal itu membuat Lord Mountbatten menulis surat untuk Pangeran Charles sebelum berangkat untuk berburu lobster bersama anak dan cucunya. 

Adegan pun silih berganti dari liburan di Istana Balmoral, Islandia, dan Irlandia. Sampai akhirnya kejadian mengejutkan terjadi. Kapal yang dinaiki Lord Mountbatten dan keluarganya di Irlandia meledak. 

Kejadian tersebut menyebar dengan cepat ke Ratu Elizabeth II di Istana Balmoral dan Pangeran Charles di Irlandia. Lord Mountbatten, awak perahu, serta cucu Lord Mountbatten tewas.

Ledakan tersebut diakui dilakukan oleh pihak IRA. Kejadian ini membuat Perdana Menteri Margaret Thatcher berang dan berjanji akan melawan Tentara Republik Irlandia kepada Ratu Elizabeth II. Kejadian ini membuat Perdana Menteri Margaret Thatcher berang dan berjanji akan melawan Tentara Republik Irlandia kepada Ratu Elizabeth II. 

Kematian Lord Mountbatten membuat Pangeran Philip dan Pangeran Charles bersitegang akan pidato kematian. Lord Mountbatten ingin Pangeran Charles yang memberikan pidato terakhir. Namun, Pangeran Philip merasa sedih kenapa bukan dia yang dipilih. Padahal, dia adalah keponakannya. 

Suasana sendu pun berubah ke adegan selanjutnya. Adegan dimana Putri Anne akan mengikuti kompetisi kuda. Kompetisi ini dihadiri oleh kedua orang tuanya. Walau suasana tegang tetapi berakhir dengan baik. Pangeran Charles pun datang untuk memberi dukungan. 

Setelah selesai, mereka pulang mengendarai mobil masing-masing. Di perjalanan, Pangeran Charles bertemu Putri Diana kedua kalinya namun pertama kalinya bertatap muka. Pangeran Charles terlihat tertarik dan mencoba untuk mengajaknya bertemu.

Episode satu berakhir dengan Pangeran Charles berkendara ke kediaman Spencer lagi tetapi untuk bertemu dengan Putri Diana. Dari sini, kisah sejoli yang menjadi perbincangan dunia pun dimulai. 

Margaret Thatcher x Queen Elizabeth II

Margaret Tatcher the crown 4_

The Crown Season 4 (2020) dibuka dengan kemenangan Margaret Thatcher sebagai perdana menteri Inggris perempuan pertama. Ia merupakan bagian dari golongan rakyat biasa, berbeda dengan Perdana Menteri sebelumnya yang merupakan kalangan bangsawan atau aristokrat.

Kemunculan Margaret Thatcher sebagai perdana menteri ini sempat ditakuti oleh suami sang ratu. Alasannya karena mereka berdua dikenal sama-sama memiliki karakter yang cukup kuat. Saat kamu melihat keduanya dalam satu adegan, terdapat suasana “persaingan” tetapi berusaha untuk menyatu satu sama lain. 

Persaingan tersebut justru membuat beberapa pihak harus berkorban. Bahkan persaingan pun berubah, dari yang hanya mereka berdua menjadi lebih besar, menjalar ke pemerintahan bahkan umum.

Menariknya, saat salah satunya membicarakan mengenai anak atau peran sebagai ibu, yang lain bisa langsung merasakan kemiripan satu sama lain bahkan saling mendukung. 

Berbicara dengan Sang Ratu

berbicara tentang sang ratu_

Ratu Elizabeth II dinobatkan menjadi ratu Inggris saat Pangeran Charles dan Putri Anne masih sangat kecil. Hal itu pula yang membuatnya tak selalu ada di sisi anak-anak selama menjabat. Ditambah lagi, kehadiran Pangeran Edward dan Pangeran Andrew membuatnya tak lebih dekat dengan Pangeran Charles maupun Putri Anne. 

Kejadian yang menimpa Margaret Thatcher membuat Ratu Elizabeth tersadar dan memutuskan untuk berbincang dengan anak-anak mereka satu per satu, tanpa sepengetahuan satu sama lain. 

Yang menarik adalah saat ratu meminta sekertarisnya untuk memberikan daftar favorit anak-anaknya agar ia terlihat tidak mengetahui kesukaan anak sendiri. Tindakan ratu tersebut membuatnya terlihat seperti ia manusia biasa, memiliki kelemahan dan ketidakberdayaan dengan anaknya sendiri. 

Adegan ia mengobrol dengan anak-anaknya seakan membawanya tersadar. Kondisi anak-anaknya, apa yang mereka hadapi, serta bagaimana mereka mengatasinya membuatnya sanggup melihat karakter sekaligus kekhawatiran sebagai ibu muncul. Ia juga seperti menyesal bagaimana melewatkan waktu berharga dengan anak-anaknya sendiri. 

Tak hanya itu, Ratu Elizabeth II juga mendapatkan “kesempatan” berbicara dengan penyusup saat Inggris dalam masa krisis. Pemuda menyusup ke dalam istana dan berbincang dengan ratu di kamar pribadinya. Kontras dari kehidupan di dalam dan luar istana digambarkan dengan baik. 

Kehidupan Rumah Tangga Prince Charles dan Princess Diana

kehidupan rumah tangga charles diana_

Bagi penggemar keluarga kerajaan, serial The Crown bisa menjadi pilihan tontonan yang paling ditunggu. Apalagi adegan dan tayangan Putri Diana hadir sebelum pernikahan, selama pernikahan, dan menjalani kehidupan pernikahan di Istana Buckingham. 

Alur maju memang dilakukan oleh tim produksi di musim keempat. Beberapa episode terlihat menggunakan alur maju mundur bahkan menggunakan narasi bercerita untuk mempertegas adegan yang ada.

Teknik pengambilan gambar yang lebih modern juga terlihat pada drama. Tone warna yang lebih cerah digunakan di musim ini untuk memberikan kesan modern

The Crown Season 4 (2020) seakan mengobati kerinduan akan kehadiran Putri Diana di tengah-tengah kita. Dari drama ini pula, penonton bisa mengetahui alur cerita dan bagaimana semua itu bermula. Apalagi banyak yang ingin tahu kehidupan rumah tangga Pangeran Charles dan Putri Diana. 

Keduanya terlihat menyayangi satu sama lain tetapi juga bersaing. Pangeran Charles dengan inner child yang belum terobati dan Putri Diana yang struggling dengan kesehatan mentalnya. Keduanya haus akan pengakuan tetapi tidak ada yang bisa mengerti. 

Namun, saat keduanya dalam kondisi saling menyayangi, terlihat bagaimana mereka saling mendukung. Hanya saja, kondisi mental dan latar belakang masing-masing tokoh yang membawa mereka kepada keputusan yang kurang netral. Ditambah, adanya protokol kerajaan yang membuat keadaan lebih runyam.

Memang, The Crown hanyalah drama fiksi tetapi kuncinya tetap berdasarkan fakta yang telah terjadi. Bumbu drama memang ditambahkan agar terlihat lebih menarik. 

Bahkan, thanks to The Crown, kita bisa mengetahui karakter tiap-tiap tokoh dengan baik dan hal-hal yang membuat ia menjadi seperti itu. Jadi, cerita dari dua sisi ditampilkan dengan baik tanpa membuatnya terlihat lebih dominan di sisi lain. 

Hubungan Putri Diana dengan Anggota Keluarga Kerajaan yang Lain

hubungan putri diana_

Dalam 10 episode dengan durasi sekitar 55 – 75 menit, ada satu adegan yang membuat penonton The Crown terkejut yaitu saat Putri Diana bersepatu roda keliling istana. Adegan ini disinyalir memang dilakukan oleh Putri Diana, bahkan ia bersepeda di istana. 

Kemunculan Putri Diana dalam keluarga kerajaan memang disambut sangat baik tetapi tak menyangka lebih menarik perhatian masyarakat biasa. Hal tersebut membuatnya adanya persaingan tak terlihat antara Putri Diana dan Putri Anne. 

Namun, persaingan tersebut tak terlalu terlihat karena lebih fokus ke karakter utama dari The Crown Season 4 (2020) yaitu Pangeran Charles dan Putri Diana. Yap, serial musim keempat ini memiliki karakter utama, bukan lagi Ratu Elizabeth II. Walau seperti itu, tetap saja, keduanya masih mendukung sang ratu.

Pada awalnya, kamu akan melihat bahwa Pangeran Philip memiliki hubungan baik bahkan mempercayai Putri Diana. Namun, di episode akhir, akan terjadi adengan mengejutkan. Di sisi lain membuat penonton paham bahwa Pangeran Philip sudah lebih dewasa. Akan tetapi, membuat hubungan Pangeran Philip dan Putri Diana jadi pertanyaan. 

Banjir Penghargaan

banjir penghargaan_

Dengan sinematografi yang lebih modern, karakter yang lebih kuat, kostum yang tak ada cela, cerita yang lebih menarik lagi The Crown Season 4 (2020) patut diberikan rating 4.4/5. 

Memang, semuanya masih khas dengan tampilan serial The Crown sebelumnya. Tiap episode memiliki permasalahan utama yang jelas, sesuai dengan judul episode. Pada bagian akhir adalah penyelesaian masalah tersebut. Tentu, masih ada benang merah dari masing-masing episode. 

Kamu tak akan menemukan plot kosong pada The Crown Season 4 (2020). Bahkan pengembangan karakternya makin baik dan menguras emosi. Ditambah dengan teknik pengambilan gambar yang lebih moderen dan sanggup menyalurkan emosi lebih kuat ke penonton. Hal tersebut membuat musim ini jauh lebih drama dibanding musim lainnya.  

Kualitas drama ini bisa kamu lihat dari penghargaan yang sudah didapatkan. Beberapa diantaranya adalah Olivia Colman dan Helena Bonham Carter memenangkan kategori Outstanding Performance Penghargaan SAG-AFTRA 2019. Di tahun 2020, Helena Bonham Carter dan Gillian Anderson memenangkan penghargaan dengan kategori yang sama. 

Josh O’Connor, pemeran Pangeran Charles, menjadi pemenang dalam kategori Best Actor dalam penghargaan Golden Globe 2020. Best Actress Golden Globe 2019 dimenangkan oleh Olivia Colman sebagai Ratu Elizabeth II, sedangkan Best Actress Golden Globe 2020 dimenangkan oleh Emma Corrin sebagai Putri Diana. 

The Crown sendiri memenangkan penghargaan Golden Globe dalam kategori Best Television Series-Drama pada 2016 dan 2020. Jadi, tak ragu lagi untuk menonton drama Netflix The Crown bukan?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram