showpoiler-logo

Sinopsis & Review Supergirl S2, Cerita Kara Hadapi Musuhnya

Ditulis oleh Desi Puji Lestari
Supergirl Season 2
3.7
/5
showpoiler-logo
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Perjalanan Kara menghadapi musuh-musuhnya berlanjut di Supergirl S2. Pada musim ini, selama beberapa episode, dia mendapat tenaga tambahan dari sang sepupu, Superman. Clark akan ikut beraksi bersama Kara dalam membereskan kekacauan demi kekacauan.

Pada musim ini akan ada beberapa karakter yang pergi dan ada juga karakter baru. Kara juga mendapat kejutan dari seseorang yang datang dari sebuah planet, yang punya kekuatan sama dengannya. Penasaran? Sebelum melanjutkan nonton serial Supergirl musim kedua, Anda bisa membaca sinopsis dan ulasannya terlebih dulu berikut ini. Simak yuk!

Sinopsis

  • Tanggal/Tahun Rilis: 10 Oktober 2016 – 22 Mei 2017
  • Genre: Superhero, Action, Drama, Science Fiction
  • Produksi: Berlanti Productions, DC Entertainment, Warner Bros. Television
  • Sutradara: Glen Winter, Rachel Talalay, James Marshall, James Bamford, Larry Teng, Stefan Pleszczynski, Kevin Smith, Rebecca Johnson, David McWhirter, Tawnia McKiernan, Michael Allowitz, John Medlen, Armen V. Kevorkian, Rob Greenlea, Ben Bray, Millicent Shelton
  • Pemeran: Melissa Benoist, Mehcad Brooks, Chyler Leigh, Jeremy Jordan
  • Jumlah Episode: 22

Pada akhir Supergirl S1, kita melihat Kara Danvers (Melissa Benoist) bertarung dengan Alex Danvers. Jika tidak dihentikan oleh Eliza Danvers (Helen Slater), Alex yang sedang dikendalikan oleh Non bisa membunuh Kara  dengan pedang Kryptonite. Beruntung pengaruh Non bisa hilang setelah itu. Sementara itu tim belajar bahwa kunci untuk menghancurkan “Myriad” adalah harapan.

Kara sebagai Supergirl menginspirasi warga kota hingga berhasil membangunkan mereka dari trans Myriad. Namun, Indigo (Laura Vandervoort) tidak tinggal diam. Dia meyakinkan Non untuk menghabisi semua manusia di Bumi dan meningkatkan frekuensi Myriad.

Kara sendiri mendapat peringatan dari Max (Peter Facinelli) bahwa dia mungkin akan kalah bertarung dengan Non dan Indigo jika menghadapinya sendirian. Mengetahui itu J’onn (David Harewood) bersikeras membantu. Pertarungan pun dimenangkan oleh Kara dan J’onn.

Sesaat sebelum tewas, Indigo mengatakan bahwa dia mengunci sistem sehingga Myriad tidak bisa dimatikan. Kara lantas menerbangkan Fort Rozz ke luar angkasa dan membuat Myriad tidak berbahaya. Sementara itu Alex menyelamatkannya menggunakan pod.

J’onn lantas diangkat kembali sebagai Direktur DEO dan Cat memberikan promosi kepada Kara. Ketika Kara merayakan hal ini di rumahnya, sebuah pod yang mirip dengan miliknya jatuh di sekitar National City. Kara lalu membuka dan kaget melihat yang ada di dalamnya.

Supergirl S2 dimulai ketika Kara menemukan seorang pemuda tak dikenal terbaring tidak sadarkan diri di dalam pod. Gadis itu lantas membawanya ke DEO. Cerita berlanjut ketika pesawat ruang angkasa komersial, Venture, yang diluncurkan mengalami kerusakan mesin dan meluncur ke Bumi. Beruntung Kara dengan bantuan Superman berhasil menyelamatkan pesawat tersebut.

Sementara itu mereka menemukan target utama pembunuhan yang sebenarnya adalah Lena Luthor (Katie McGrath), CEO dari Luthor Corp; saudara Lex yang dihukum karena kejahatan. Ketika mengadakan pesta untuk pergantian nama perusahaan, Lena diserang oleh seorang pembunuh bayaran bernama John Corben (Frederick Schmidt). Sebelum ditembak oleh Lena, Corben mengungkapkan bahwa dirinya dibayar oleh Lex untuk melakukan hal tersebut.

Cerita berlanjut ketika Kara memilih menjadi reporter untuk CatCo dan Winn (Jeremy Jordan) bekerja untuk DEO. Sementara itu Kara dan James (Mehcad Brooks) memutuskan untuk menjadi teman. Cerita beralih ketik J’onn mengungkapkan kepada Alex bahwa dirinya yang menemukan cluster pertama Kryptonite dan memutuskan untuk menyimpannya.

Keputusan tersebut bertentangan dengan Clark (Tyler Hoechlin) yang ingin menghancurkannya. Di sisi lain, Corben yang sudah ditembak mati oleh Lena dihidupkan kembali melalui Project Cadmus dan mengubah nama Corben menjadi Metallo. Di musim kedua, Kara terus ditemani Clark untuk beroperasi sebelum dia kembali ke Metropolis.

Pada satu ketika keduanya bertemu Corben yang sudah berubah menjadi cyborg prototype milik Project Cadmus. Kekuatan Corben yang berbasis Kryptonite menimbulkan ancaman yang serius. Kekacauan pun terjadi ketika prototype Matello lainnya mengamuk di Metropolis. Lantas bagaimana Kara menghadapinya? Mampukah dia melakukan itu tanpa Clark?

Perubahan Formasi Karakter

Pada Supergirl S2 hal paling menonjol yang akan Anda sadari adalah terjadinya perubahan formasi karakter. Beberapa karakter kunci yang ada di musim pertama tidak akan ditemukan pada musim kedua, di antaranya adalah karakter Maxwell Lord dan Cat Grant. Maxwell Lord sendiri merupakan sosok yang bisa diandalkan. Dia bisa menjadi musuh sekaligus teman.

Sementara itu Cat Grant adalah sosok atasan yang berhati dingin tapi di akhir musim, dia mempromosikan Kara menjadi reporter junior. Cat juga merupakan sosok yang sedikit banyak membangun pola pikir dan kepribadian Kara. Walau masih hadir di empat episode, karakter Cat tidak akan Anda temukan di sisa episode lainnya di musim ini.

Ada karakter yang pergi ada juga mereka yang datang. Di Supergirl S2, Anda akan bertemu dengan karakter Lena Luthor; pengganti Lex Luthor yang dipenjara sekaligus penerus Luthor Corp. dia berusaha mengubah citra Luthor Corp menjadi lebih baik.

Selain Lena karakter baru yang akan dikenalkan pada para penonton di musim ini adalah Mon-El (Chris Wood). Dia adalah sesosok laki-laki asing yang ditemukan pingsan di dalam pod. Mon datang dari Planet Daxam dan memiliki kekuatan yang sama persis dengan Superman atau Supergirl.

Baca juga: Sinopsis & Review The Flash S1, Si Manusia Super Cepat

Kehadiran Superman

Pada Supergirl Season 2 serial ini akan kehadiran tamu seorang pahlawan sekaligus sepupu dari Supergirl itu sendiri. Siapa lagi jika bukan Clark atau Superman. Setidaknya, Clark akan hadir di dua episode awal, membantu Kara membereskan kekacauan-kekacauan yang terjadi di kotanya.

Anda akan melihat Clark beraksi bersama Kara menyelamatkan pesawat ruang angkasa yang meluncur ke Bumi. Clark juga membantu Kara menyelamatkan gedung Luthor Corp yang akan runtuh. Menariknya, di sini Anda tidak akan melihat Superman lebih menonjol dari Supergirl. Superman bahkan tidak meremehkan kekuatan sepupunya tersebut. Mereka bekerja sama dengan baik!

Selain membantu membereskan kekacauan, Clark juga memberi beberapa tips pada Kara mengenai cara-cara menyeimbangkan identitasnya sebagai masyarakat sipil dan pahlawan super. Walau sudah lebih dulu terkenal dan diakui kekuatannya, Clark tetap berperan sebagai sepupu yang siap membantu.

Suguhkan Kejutan Menarik

Supergirl S2 berjalan dengan banyak plot yang membuat jalan ceritanya semakin seru dan menambah rasa penasaran. Misalnya siapa yang memerintah Corben untuk membunuh Lena. Siapa juga yang berada di balik Project Cadmus hingga menghidupkan Matello. Karakter Lena pada musim kedua ini juga menimbulkan spekulasi sendiri. Mengingat saudaranya, Lex, yang dipenjara karena beberapa tindak kejahatan.

Kejutan  lain yang akan Anda temui pada musim kedua ini adalah keberadaan alien yang “menyamar” menjadi tokoh-tokoh penting. Beberapa kekacauan yang tidak terduga, juga akan siap mengejutkan Anda. Di sisi lain, karakter Kara juga semakin matang.  

Konflik yang Biasa Dihadapi Para Superhero

Kara di Supergirl S2 cukup banyak menghadapi musuh, antara lain Cadmus yang dipimpin oleh Lillian Luthor, Daxamites yang dipimpin oleh King Lar Gand dan Lady MacBet atau Queen Rhea. Namun, mereka, teruyama Cadmus punya misi memusnahkan para alien di Bumi, termasuk Supergirl sebagai target nomor satu mereka.

Setting cerita demikian bukan hal baru. Para pahlawan super yang banyak kita ketahui terbiasa menghadapi konflik semacam itu. Singkatnya, konsep penjahat yang ingin memusnahkan superhero bukan sesuatu yang mengejutkan.  

Perjalanan Kara sebagai Supergirl masih cukup panjang. Setelah Supergirl S2 akan ada musim-musim selanjutnya hingga musim ke 6. Sementara itu Anda bisa mulai menonton serial ini dari season 1. Tertarik menyaksikan pahlawan super wanita beraksi? Serial ini bisa Anda saksikan melalui Netflix. Selamat menonton!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram