bacaterus web banner retina

Sinopsis & Review Rookie Cops, Drama di Sekolah Kepolisian

Ditulis oleh Desi Puji Lestari
Rookie Cops
3
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Seorang gadis bernama Eun Kang diam-diam menyukai tutornya yang ternyata berkuliah di KNPU. Sejak itu dia bercita-cita ingin masuk kampus khusus calon-calon polisi tersebut. Sayangnya, Eun Kang belum beruntung.

Di sisi lain seorang pemuda bernama Wi Seung Hyun berhasil lulus dengan nilai tertinggi. Dia adalah putra seorang perwira polisi yang tidak menyukai ketidakadilan. Keduanya sempat terlibat pertengkaran.

Nasib baik ternyata masih berpihak pada Eun Kang karena dia akhirnya diterima di KNPU setelah salah satu mahasiswa baru mengundurkan diri.

Perjalanan barunya sebagai mahasiswa baru KNPU tidak mulus-mulus saja karena dia harus bertemu Wi Seung Hyun dan menghadapi masalah yang tak pernah dia perbuat.

Bagaimana kelanjutan cerita Eun Kang dan Seung Hyun dalam drama Rookie Cops (2022)? Simak sinopsis, review dan update-nya melalui artikel di bawah ini!

Baca juga: Sinopsis & Review Miss & Mrs. Cops, Kisah Polisi Wanita

Sinopsis

Eun Kang sedih karena dia tidak berhasil diterima di KNPU, padahal gadis itu sangat ingin kuliah di sana karena ada pemuda yang diam-diam ditaksirnya.

Siapa sangka keberuntungan masih berpihak karena Eun Kang dihubungi KNPU untuk mengisi slot kosong akibat ada salah satu mahasiswi baru yang mengundurkan diri. Belum lama berada di kampus, Eun Kang sudah terlibat banyak masalah.

Dia juga bertemu Wi Seung Hyun, pemuda yang sempat bertengkar dengannya. Apa yang akan terjadi pada Eun Kang dan Seung Hyun selama jadi mahasiswa di sana?

Episode 1-2

Episode 1-2

Ko Eun Kang termotivasi masuk KNPU (Korean National Police University) karena Jang Ju Chan, pemuda yang dia sukai berkuliah di sana. Sayang pada waktu pengumuman penerimaan, namanya tidak ada dalam daftar.

Di sisi lain Wi Seung Hyun, putra seorang Perwira Polisi, diterima masuk KNPU dengan nilai tertinggi. Sang ayah, Wi Gi Yong, tidak ingin banyak orang tahu bahwa Wi Seung Hyun adalah putranya karena itu hanya akan menjadi beban.

Selama dua minggu mahasiswa baru KNPU harus menjalani masa pelatihan fisik dan materi dasar. Salah satu mahasiswi bernama So Yeon gagal karena fisiknya tidak kuat menghadapi pelatihan tersebut.

Berkah bagi Eun Kang karena hal itu dia dipanggil KNPU untuk mengisi slot kosong yang ditinggalkan So Yeon. Eun Kang satu kamar dengan tiga mahasiswi baru lainnya, yaitu Gi Han Na, Woo Ju Young dan Shin A Ri.

Hari pertama di universitas dia kaget karena melihat Wi Seung Hyun, pasalnya sebelum bertemu di kampus, keduanya sempat terlibat pertengkaran.

Ketika itu Eun Kang membela kakak perempuannya, Mi Kang, yang dituduh berselingkuh dan mata duitan oleh Seung Hyun karena mencampakkan sahabatnya, Min Yong.

Baru beberapa hari Eun Kang bergabung dengan mahasiswa baru lainnya, gadis itu sudah terkena masalah karena kepergok mengantuk saat di kelas oleh seniornya.

Eun Kang mengelak dan menolak hukuman karena merasa tidak tidur. Namun, upayanya tetap tidak berhasil dan Eun Kang dihukum bersama beberapa mahasiswa baru lain.

Tanpa disadari semua orang, hukuman yang diberikan para senior pada mahasiswa baru tersebut direkam diam-diam oleh orang misterius.

Sialnya Eun Kang kembali kena getah karena rekaman yang disimpan dalam USB tersebut tanpa dia ketahui ada di saku jaketnya dan jatuh saat pelatihan. Um Hyuk yang menemukannya langsung menindak Eun Kang.

Sementara itu Profesor Cha Yu Gon dan staff KNPU membicarakan berita tentang pengajuan RUU untuk menghapus KNPU oleh Anggota Kongres Seo Ki Chul.

Salah satu alasannya karena Ki Chul merasa konyol jika lulusan KNPU langsung memimpin kepolisian. Atas kasus yang sedang menimpanya Eun Kang dipisahkan dari mahasiswa lain.

Di sisi lain Seung Hyun mengetahui bahwa Shin A Ri yang memasukkan USB ke dalam jaket Eun Kang. Shin A Ri mengaku dia yang memasukkannya tapi bukan dia pemiliknya.

Dia mengira USB tersebut milik Eun Kang, karena itu dia memasukkannya ke dalam jaket. Eun Kang meminta bantuan Seung Hyun untuk menyelidiki kasus ini.

Di tempat berbeda Gi Han Na terlihat mencurigakan karena terdengar menelepon seseorang. Eun Kang sendiri juga mulai mencurigai Han Na dan memeriksa kamarnya.

Tepat saat gadis itu menemukan sebuah charger kamera yang dianggapnya sebagai petunjuk pertama, Han Na tampak berjalan menuju kamarnya.

Episode 3-4

Episode 3-4

Gi Han Na hampir dikeluarkan dari KNPU karena kasus kamera tersembunyi. Namun putusan dekan KNPU berubah karena Han Na mengancam akan menyebarkan video tersebut.

Hari itu Han Na dihukum sampai pingsan karena datang terlambat ke pelatihan. Padahal dia memang tidak mengetahuinya.

Eun Kang menemui dekan dan menyampaikan keberatannya dengan pola pelatihan yang kejam dan tidak adil. Dekan Kim Soon Young mengingatkan gadis itu bahwa ketidakadilan yang dia lihat selama di pelatihan tidak ada apa-apanya dengan kondisi di masyarakat.

Akibat tindakannya Eun Kang mendapat hukuman dari Um Hyuk tapi Seung Hyun membelanya. Dua mahasiswa itu lantas mengajak mahasiswa yang lain untuk mogok latihan dan menuntut agar Pelatihan Cheongram dibubarkan.

Tuntunan mereka dipenuhi karena KNPU juga sedang jadi sorotan. Eun Kang disambut seperti pahlawan oleh mahasiswa yang lain.

Namun, saat pesta perayaan penerimaan resmi mahasiswa baru, Eun Kang patah hati karena melihat lelaki idamannya, sekaligus Ketua BEM KNPU dan alasannya berkuliah di sana, Jang Ju Chan, ternyata diam-diam berpacaran dengan senior yang sempat menuduhnya tidur di kelas, Baek Sun Yu.

Eun Kang lalu mabuk sampai muntah dan merepotkan Seung Hyun yang membantunya kembali ke asrama. Akibatnya di hari pertama belajar dia sangat terlambat karena baru datang lima menit sebelum kelas bubar.

Eun Kang tampak kewalahan apalagi dia kini satu kamar dengan Han Na. Situasi-situasi sulit itu membuatnya berpikir untuk berhenti. Seung Hyun kecewa mengetahuinya.

Sementara itu Han Na tetap menyembunyikan identitas Kang Nam Gi sebagai seseorang yang menyuruhnya. Di masa lalu ketika Han Na kerap di-bully, Kang Nam Gi yang bertugas sebagai anggota kepolisian secara tidak langsung menolongnya.

Kang Nam Gi punya agenda pribadi karena dia ingin mengungkap polisi-polisi lulusan KNPU yang korup, termasuk Wi Gi Yong, ayah Seung Hyun.

Seung Hyun, Eun Gak dan mahasiswa KNPU lainnya mendapat cuti satu minggu. Wi Gi Yong tahu kalau putranya terlibat pembubaran Pelatihan Cheongram.

Wi Gi Yong mengingatkan Seung Hyun bahwa menghormati manusia tidak akan membuat manusia bertanggung jawab, melainkan akan menyebabkan kekacauan sosial.

Menurut Gi Yong, bukan rasa hormat yang bisa mengendalikan ego manusia, tetapi rasa takut. Selama satu minggu cuti, Eun Kang akhirnya menemukan tujuan baru berkuliah di KNPU. Dia merasa berguna dan bisa membantu orang lain.

Sekembalinya ke kampus Eun Kang menemui Ju Chan. Dia menyampaikan perasaannya sekaligus berusaha merelakannya. Seung Hyun tersenyum saat diam-diam mendengar pengakuan gadis itu.

Episode 5-6

Episode 5-6

Eun Kang memutuskan melupakan perasaannya pada Ju Chan dengan berencana keluar dari klub Yuyitsu, klub yang Ju Chan ikuti.

Namun rencananya gagal dan Eun Kang tetap berada di klub itu sembari terus mengaguminya. Eun Kang diajak Ari melakukan kencan buta kelompok. Bersama Ju Young mereka pergi bertiga.

Di tempat berbeda Yu Gon mendapat petunjuk kalau kamera pengintai milik Han Na sebenarnya milik Kim Nam Gi. Ingatannya kembali ke masa lalu ketika untuk pertama kalinya dia bertemu Kim Nam Gi guna menyelesaikan sebuah kasus.

Saat itu Yu Gon datang bersama Kim Hyun Soo, petugas polisi unit narkoba yang tewas dalam bertugas. Sementara itu, Seung Hyun cemburu mengetahui Eun Kang ikut kencan buta kelompok.

Dia lalu mengajak Kim Tak makan di luar dan tanpa sengaja bertemu Hyun Suk, salah satu seniornya di kampus. Selesai makan dua pemuda itu menuju tempat billiar tapi malah harus berurusan dengan berandalan perisak.

Perkelahian di antara mereka tak bisa dihindari. Hyun Suk datang dan meminta keduanya segera pulang. Esoknya UTS salah satu mata kuliah dimulai. Seung Hyun mendapati Hyun Suk menyontek.

Setelah tahu seniornya berbohong, dia meminta Hyun Suk mengaku. Namun, Hyun Suk malah mengancam Seung Hyun dengan video saat Kim Tak menghajar salah satu pengganggu di tempat billiard kemarin.

Beberapa hari kemudian bukti Hyun Suk melakukan kecurangan saat ujian sampai ke BEM. Bukti tersebut rupanya dikirim diam-diam oleh Han Na.

Hyun Suk mengelaknya dan tanpa pikir panjang langsung mengunggah video Kim Tak yang dia miliki. Han Na sempat melihat video itu lalu mengirimkannya pada Kim Nam Gi.

Nam Gi meneruskan video tersebut pada salah satu reporter. Keadaan semakin kacau ketika segerombolan perisak dan korban memojokkan serta memfitnah Seung Hyun dan Kim Tak. Namun berkat bantuan Eun Kang, korban bersedia mengatakan yang sebenarnya.

Masalah pun selesai untuk Kim Tak dan Seung Hyu. Berbeda dengan Hyuk Sun yang harus menghadapi bukti kejahatannya yang lain. Selama tiga tahun dia ternyata bekerja sama dengan para perisak itu untuk mendapatkan keuntungan dari kampus.

Hyun Suk mengorupsi dan secara tidak langsung menaikkan anggaran untuk promosi kampus. Akibatnya dia pun dikeluarkan dari KNPU. Seung Hyun berterima kasih pada Eun Ta katas pertolongannya.

Mereka kemudian terlihat berlatih menembak bersama. Saat Seung Hyun mengajarinya dari dekat, Eun Tak merasa gugup dan berdebar-debar.

Episode 7-8

Episode 7-8

Sun Yu berencana berhenti kuliah di KNPU dan melanjutkan mimpinya ke sekolah mode. Hubungan dengan Ju Chan pun terpaksa harus diakhiri. Hari itu para mahasiswa diberi waktu pulang ke rumah masing-masing.

Ju Chan diundang makan ke kedai ayam goreng orangtua Eun Kang. Eun Kang akhirnya tahu kalau Ju Chan sudah putus dengan Sun Yu, begitu pun Seung Hyun yang jadi lebih gelisah.

Di kampus Profesor Yu Gon mulai mengetahui kalau Kim Tak adalah adik Kim Hyun Soo. Ingatannya kembali ke masa lalu ketika Hyun Soo tewas saat dilibatkan dalam sebuah operasi. Wi Gi Yong selaku penanggungjawab ketika itu malah lepas tangan.

Wi Gi Yong yang kini jadi komisaris polisi menjadi dosen tamu di KNPU. Selesai memberi kuliah dia menemui Seung Hyun dan melarangnya bergaul dengan Kim Tak.

Gi Yong lantas mencari tahu informasi tentang Kim Tak dan semakin terkejut ketika tahu pemuda itu adik Kim Hyun Soo. Festival Olahraga Cheongram akan digelar. Ada dua tim terkuat yang dijagokan menang, yaitu Tim Ju Chan dan Tim Um Hyuk siap bertanding.

Setelah dibagi kelompok, Seung Hyun, Kim Tak, Hanna dan Eun Kang satu tim dengan Ju Chan. Ju Chan meminta Seung Hyun mengajak Hanna latihan tapi Kim Tak menawarkan diri melatih Hanna agar Seung Hyun bisa melatih Eun Kang.

Di kampus Seung Hyun tidak membiarkan Eun Kang dan Ju Chan berduaan. Ketika dua teman kecil itu minum-minum, Seung Hyun datang tanpa diundang. Namun dia pulang tanpa pamit karena salah mengira kalau Eun Kang menyukai Ju Chan.

Hari pelaksanaan festival olahraga tiba dan semua tim mengerahkan tenaga memenangkan pertandingan. Saat giliran lomba Triathlon, Eun Kang dan Hanna diturunkan untuk mewakili Tim Ju Chan.

Eun Kang tampak paling cepat memimpin di depan, sedang peserta yang lain termasuk Hanna tertinggal jauh di belakang. Sayang, jempol kaki Eun Kang yang terluka sejak awal ditambah terkilir, membuatnya kesulitan berlari.

Hingga saat Hanna datang, Eun Kang meminta bantuan. Setelah sempat menolak dan bertengkar, Hanna memutuskan kembali dan membantu Eun Kang. Keduanya berhasil sampai finish walau bukan sebagai juara. Hanna mulai mendapat banyak teman.

Pada pesta penutupan, selesai tampil bersama tiga temannya yang lain, Seung Hyun bergegas menemui Eun Kang yang memang berencana mengajaknya bicara.

Di sebuah kotak telepon umum saat yang lain asyik berpesta kembang api, Eun Kang coba mengatakan perasaannya. Belum selesai bicara, Seung Hyun langsung mencium gadis itu. Dia tidak peduli sekalipun Eun Kang menyukai Ju Chan.

Episode 9-10

Episode 9-10

Kim Tak mengakui perasaannya pada Ari setelah gadis itu coba mengonfirmasinya langsung. Kim Tak tidak mengharapkan jawaban tapi Ari memintanya menunggu.

Sementara itu Ju Young tertipu saat membeli barang secara online. Setelah mendapat perkuliahan tentang investigasi, dia mengajak Dae Il dan Bom Ju ke Cheongu untuk menangkap si pelaku di akhir pekan nanti.

Akhir minggu Eun Kang, Seung Hyun dan mahasiswa lain pulang ke rumah. Ari tampak menghabiskan jatah liburnya dengan mengikuti seminar yang diisi oleh Jo Hansol, CEO terbaik di Korea sekaligus anggota Klub Sinyu, klub alumni KNPU yang juga diikuti Wi Gi Yong.

Malam itu Seung Hyun mabuk dan tidak sadar tidur di rumah Eun Kang. Di tempat berbeda Kang Nam Gi mengajak Hanna bertemu, tapi gadis itu tidak mau lagi membantunya menuntaskan dendam pada KNPU.

Percakapan mereka terdengar oleh Cha Yu Gon. Yu Gon mengingatkan Kang agar tidak mengganggu muridnya. Ju Young, Dae Il dan Bom Ju sungguh-sungguh pergi ke Cheongu.

Di saat bersamaan Eun Kang yang sedang belajar mengemudi dengan Seung Hyun melajukan mobilnya tanpa sadar sampai ke daerah Cheongu. Pertemuan tidak sengaja itu mengejutkan mereka.

Ju Young lantas berhasil menemukan pemuda yang menipunya. Dia adalah Lee Se Hyun, yang ternyata juga korban pemerasan dan eksploitasi seorang berandalan.

Eun Kang berniat membantunya tapi gagal sampai kemudian KNPU menugaskan para mahasiswa untuk pelatihan patroli di lapangan.

Eun Kang, Seung Hyun dan Kim Tak berada dalam satu tim dan ditugaskan di Cheongu. Kim Tak tanpa sengaja bertemu nenek Lee Se Hyun yang mengaku kalau cucunya sudah lama tidak pulang.

Eun Kang mengetahui hal ini dan ingin menemukan Se Hyun. Dibantu Seung Hyun dan Kim Tak, Eun Kang berhasil menangkap berandal si pelaku kejahatan dan membebaskan Se Hyun.

Di kampus Hanna diserang oleh beberapa orang yang mencari ibunya. Dae Il membantu Hanna melarikan diri. Gadis itu menangis karena terpukul dengan kejadian tersebut.

Sejurus kemudian Dae Il menemuinya dan coba menenangkan. Hanna meminta Dae Il tidak memberi tahu anak-anak yang lain atas kejadian tadi.

Keberhasilan Eun Kang, Seung Hyun dan Kim Tak diganjar penghargaan. Mereka lalu menikmati waktu bebas di sebuah klub. Di sana ponsel Seung Hyun tertukar dengan ponsel seorang gadis.

Seung Hyun mencoba menelepon menggunakan ponsel Eun Kang. Gadis tersebut mengangkat telepon Seung Hyun dalam keadaan setengah sadar; dia seperti tengah dicekoki narkoba oleh Jo Hansol.

Episode 11-12

Episode 11-12

Seung Hyun mendapatkan ponselnya kembali setelah seorang pria yang dia kenali sebagai Sekretaris Shin mengantarkannya. Shin mengaku kalau wanita pemilik ponsel sedang mabuk, jadi dia menggantikannya.

Ternyata wanita itu bernama Min Haeji. Dia memeras Jo Hansol menggunakan video yang dapat menghancurkan reputasinya. Video yang disimpan dalam ponsel Haeji ternyata sudah di-back up di tempat lain.

Min Haeji rupanya juga teman Mi Kang, kakak Eun Kang, yang menghilang setelah meminjam uang. Seung Hyun teringat pada Shin lalu menghubunginya dan menitipkan pesan pada Haeji agar segera menghubungi Mi Kang.

Seung Hyun, Eun Kang dan lainnya pergi berlibur ke daerah Gangneung atas ide Dae Il yang diam-diam merindukan Hanna.

Sayangnya Hanna tidak bisa ikut bergabung karena harus menyelesaikan masalah dengan ibunya. Kegiatan liburan yang dipandu Dae Il dirasa sangat membosankan oleh Ari dan lainnya. Merasa tersinggung Dae Il meninggalkan mereka dan pisah dari rombongan.

Saat pergi sendiri, tanpa sengaja dia melihat Hanna sedang bertengkar dengan ibunya. Hanna kesal karena Dae Il melihatnya selalu dalam keadaan paling buruk. Dae Il membesarkan hati Hanna dan mengajaknya bergabung dengan anak-anak yang lain.

Pagi hari Seung Hyun dan Eun Kang bangun lebih dulu lalu berjalan santai di sekitar pelabuhan. Secara mengejutkan mereka menemukan mayat Haeji.

Seung Hyun dan Eun Kang memberi kesaksian kalau beberapa hari lalu Seung Hyun bertemu Haeji di sebuah klub. Di sana dia bersama Sekretaris Shin. Kang Nam Gi, detektif yang memimpin penyelidikan menemukan fakta bahwa Shin adalah kepala sekretaris Jo Hansol.

Hansol mendesak Shin segera menemukan video cadangan yang disimpan Haeji. Shin memeriksa ponsel Haeji dan menemukan chat bersama Mi Kang.

Dalam pesannya Mi Kang mengancam jika Haeji tak kunjung membayar hutang dia akan menjual laptop yang dititipkan padanya. Shin menghubungi Mi Kang dan berpura-pura menjadi pemilik laptop tersebut. Mi Kang hampir percaya beruntung Eun Kang cukup peka dan curiga.

Eun Kang bertemu Seung Hyun dan Kim Tak lantas bercerita tentang laptop tersebut. Mereka berusaha keras memasukkan ribuan kombinasi kata sandi sampai akhirnya berhasil.

Ketiganya mendapati video yang sama yang digunakan Haeji untuk memeras Hansol. Mereka menyimpulkan kalau Haeji kemungkinan dibunuh oleh seseorang yang sedang dia peras.

Eun Kang tiba-tiba teringat pada pria berjam tangan yang muncul tanpa memperlihatkan wajahnya di video itu. Dia merasa jam tersebut persis dengan jam yang dipakai Jo Hansol dalam salah satu foto di media sosialnya.

Eun Kang lalu menghubungi Seung Hyun dan mengatakan kalau seseorang yang diperas Haeji sekaligus menjadi pembunuhnya kemungkinan adalah Jo Hansol.

Episode 13-14

Episode 13-14

Atas saran Eun Kang, Seung Hyun menyerahkan laptop milik Haeji pada Wi Gi Yong daripada Kang Nam Gil, tapi yang terjadi Gi Yong terlihat menyerahkan laptop tersebut pada Jo Hansol. Kang sangat kesal sampai-sampai  membuka semua kebusukan Gi Yong di masa lalu.

Ketika itu Gi Yong rela mengorbankan nyawa Kim Hyun Soo yang sudah melakukan tugas dengan dalih melindungi nama besar kepolisian.

Pasalnya beberapa nama petinggi di kepolisian terlibat kasus layanan prostitusi yang diberikan Jo Hyun Tae, dan Hyun Soo memegang bukti tersebut.

Seung Hyun masih diselimuti kegelisahan. Dia menemui Jo Hansol dan menegaskan akan menghukumnya karena video itu juga sudah dilihat oleh beberapa temannya.

Jo Hansol lalu memancing Kim Tak agar mau menemuinya. Di tempat berbeda Seung Hyun baru tahu kalau Kim Hyun Soo adalah kakak Kim Tak.

Hansol mengatakan pada Kim Tak kalau Kim Hyun Soo bukan tewas akibat kecelakaan, melainkan karena Wi Gi Yong membocorkan rahasia Kim Hyun Soo sebagai mata-mata. Hyun Soo yang sudah memegang semua bukti kejahatan Hansol tewas saat karena melarikan diri.

Emosi Kim Tak tak terbendung dan langsung mendatangi Gi Yong untuk menanyakan kebenarannya. Seung Hyun tiba-tiba muncul menambah panas situasi. Kim Tak merasa dibohongi dan kecewa dengan Seung Hyun.

Gi Yong tampaknya tahu siapa sosok yang membocorkan identitas Kim Hyun Soo sebagai mata-mata pada Hansol. Dia adalah Kim In Myeon yang sebelas tahun lalu menjabat sebagai wakil kepala penyidik.

Dia juga terlibat menikmati layanan prostitusi yang diberikan Jo Hyun Tae, beserta beberapa nama petinggi lain. Kim Tak memutuskan berhenti kuliah tanpa memberi tahu yang lain.

Di saat bersamaan Daeil mengetahui Hanna mengalami kesulitan keuangan. Kim Tak kembali ke kampung halaman sedangkan Daeil kerja sambilan menjadi sopir panggilan.

Hari itu Eun Kang mengajak Seung Hyun menemui Kim Tak. Hubungan dua sahabat itu belum bisa membaik. Di tempat berbeda Daeil mendapat order lumayan besar. Sampai di area yang ditentukan, Daeil mendengar keributan.

Rupanya di sana seperti sedang berlangsung pesta seks atau semacamnya. Salah satu yang hadir adalah In Myeon. Daeil melihat salah satu wanita diperlakukan kasar sampai tak berdaya. Pemuda itu inisiatif merekam dengan niat melaporkannya pada polisi. Nahas, upayanya tertangkap basah.

Daeil dikejar oleh Sekretaris Shin dan yang lain. Bertepatan dengan itu Seung Hyun meneleponnya tapi dia hanya mendengar keributan. Daeil berusaha melarikan diri dari kejaran Sekretaris Shin hingga akhirnya mobil yang dia kendarai jatuh ke sungai.

Episode 15-16

Rookie Cops Ep 15-16

Kematian Dae Il meninggalkan luka yang dalam untuk teman-temannya, terutama Hanna. Selain itu Kim Tak juga memutuskan pergi dari KNPU tapi tak lama berubah pikiran dan kembali. Hanna mengenang Dae Il dengan membuka-buka pesan yang dikirim olehnya. Perhatian Hanna tertuju pada video terakhir yang direkam Dae Il.

Video tersebut berisi rekaman suap seks yang diperintahkan Jo Hansol untuk menyuap para petinggi. Akibat video tersebut pula, Dae Il meninggal dunia. Hanna memberi tahu yang lain lalu melapor pada Cha Yu Gon. Seminggu berlalu Yu Gon membuat anak-anak itu khawatir karena tak kunjung mengambil tindakan sehingga mereka mengambil jalan lain.

Video itu akhirnya tersebar dan Sekretaris Shin mengorbankan diri dengan mengaku pada polisi sebagai orang yang bertanggungjawab. Tak puas, Seung Hyun lalu menghubungi Kang Nam Gil dan memintanya memeriksa wanita yang ada di video tersebut. Sayang, nyawa Kang malah terancam ketika mengintainya.

Eun Kang lalu memilih cara berbahaya. Dia akan menyelinap ke tempat Jo Hansol dan mendapatkan pengakuannya. Sebelum itu Hanna dihubungi anak buah Jo untuk memata-matai Seung Hyun, Hanna dan Kim Tak. Hanna lalu menyusun rencana bersama yang lain untuk menipu Jo Hansol.

Eun Kang yang berhasil menyelinap mencoba memprovokasi Hansol agar dapat semua pengakuannya. Strategi Eun Kang berhasil tapi Jo Hansol menemukan alat penyadap yang disimpan Eun Kang. Nyawa gadis itu terancam tapi beruntung Hanna, Seung Hyun dan yang lain sudah siap bertarung di belakang.

Setelah pertarungan sengit, Seung Hyun berhasil melumpuhkan Jo Hansol. Penjahat itu pun ditangkap. Wi Gi Yong bangga dan bersiap untuk segala macam penyelidikan, termasuk hukuman. Terungkapnya kejahatan Jo Hansol merembet pada kejahatan klub para petinggi yang terorganisasi. Para petinggi polisi yang terlibat mengundurkan diri.

Acara kelulusan angkatan 47 pun tiba. Seung Hyun dan Hanna mendapat penghargaan dan membuat keluarga keduanya bangga. Mereka semua kini sudah sah menjadi anggota kepolisian walau tanpa Dae Il.

Rasa-Rasa Mirip Police University

Rasa-Rasa Mirip Police University

Nonton dua episode perdana Rookie Cops (2022), yang terlintas pertama kali adalah drama ini punya vibe dan tema yang relatif mirip dengan drama Police University (2021).

Keduanya sama-sama bercerita tentang kehidupan mahasiswa baru KNPU berikut dengan masalah-masalahnya.

Karakter Eun Kang yang ingin masuk KNPU karena gebetannya kuliah di kampus tersebut mengingatkan pada karakter Kang Sun Ho di Police University (2021).

Sun Ho juga memutuskan masuk KNPU karena gadis yang dia taksir, Oh Kang Hee, mendaftar berkuliah di sana. Sementara karakter Seung Hyun yang pintar, mengingatkan pada Oh Kang Hee.

Di luar kesamaan itu, konflik yang ditawarkan Rookie Cops (2021) tentu saja berbeda dengan pendahulunya tersebut. Dua episode pertamanya gak hanya berisi pengenalan karakter utama, tetapi langsung masuk ke konflik yang potensial mengarah ke masalah lebih besar.

Apalagi di bagian awal episode pertama, terdapat scene yang bikin penasaran karena memperlihatkan cerita tentang kematian tragis seseorang.

Penampilan Debut Akting Kang Daniel

Penampilan Debut Akting Kang Daniel

Kang Daniel yang lebih banyak dikenali sebagai member Wanna One akhirnya nyemplung ke dunia akting. Setelah tiga tahun ‘diteror’ pertanyaan mengenai minatnya terjun ke dunia lakon, Kang Daniel menjawabnya di tahun ini. Pilihannya jatuh pada Rookie Cops (2022) karena berbagai alasan.

Salah satunya karena dia tertarik dengan chemistry aktor-aktor seumuran yang terlibat. Dia ingin terlibat dalam satu proyek akting sebagai ‘penutup’ masa mudanya.

Dalam Rookie Cops (2022) Kang Daniel berperan sebagai Wi Seung Hyun. Dia adalah pemuda cerdas yang meninggalkan sekolah kedokterannya demi masuk KNPU.

Wi Seung Hyun ingin menjadi seorang perwira seperti ayahnya. Karakter Wi Seung Hyun digambarkan sebagai mahasiswa yang pintar dan tidak suka melihat ketidakadilan.

Untuk menilai kemampuan akting Kang Daniel sebagai pendatang baru di bidang akting, dua episode rasanya tidak cukup.

Kita perlu melihatnya di episode-episode mendatang. Sejauh ini karakter Wi Seung Hyun yang dia bawakan cukup menjanjikan.

Sebagai drama awal tahun, Rookie Cops (2022) cukup segar karena memasang cast-cast muda dan belia. Selain itu penampilan Kang Daniel juga bikin antusias, terutama bagi para penggemarnya.

Dari segi ceritanya sendiri, ia tidak terlalu asing dan bukan sesuatu yang baru, apalagi jika kamu sudah nonton Police University (2021) sebelumnya. Tertarik untuk mengikutinya?

Bubarkan Tradisi Pelatihan yang Keras

Bubarkan Tradisi Pelatihan yang Keras

Masalah kamera tersembunyi yang membuat heboh di dua episode awal drama ini, bisa dikatakan selesai di episode 3 dan 4. Eun Kang dapat membuktikan kalau dirinya tidak bersalah dan pelaku sebenarnya, Han Na, terungkap.

Sejak kedatangannya ke KNPU, Eun Kang memang menonjol karena cenderung bersikap lebih berani dibanding mahasiswa yang lain.

Di episode minggu ini, khususnya di episode 3, keberanian Eun Kang mendapat dukungan dari Seung Hyun. Mereka beraksi memboikot pelatihan yang dirasa terlalu keras dan tidak adil.

Keduanya pun membuat sejarah karena akhirnya KNPU setuju untuk membubarkan pelatihan menggunakan metode kekerasan.

Scene-scene keberhasilan Eun Kang dan Seung Hyun mengubah tradisi KNPU dikemas secara dramatis. Ada part ketika Eun Kang disambut layaknya pahlawan oleh mahasiswa lainnya. Sayang, di satu titik karakter Eun Kang terasa naif, sok jagoan dan ignorance.

Terlihat ketika dia nekat menghadap dekan dan berusaha terus membantah tanpa keinginan untuk mendengarkan atau meresapi penjelasan dekan tentang tujuan pelatihan yang sebenarnya.

Beda halnya dengan Seung Hyun yang terlihat masih mau mendengar dan memikirkan perkataan sang ayah mengenai ego dan tanggung jawab manusia.

Ada dialog yang cukup menarik dari Wi Gi Yong di epsiode 4, bahwa menurutnya sesuatu yang bisa mencegah keegoisan manusia dan kekacauan sosial bukanlah rasa hormat tetapi rasa takut. Mendapat kehormatan justru bisa membuat manusia serakah.

Sedihnya Masa Lalu Han Na

Sedihnya Masa Lalu Han Na_

Selain ramai dengan kesuksesan Eun Kang sekaligus patah hatinya karena Ju Chan ternyata punya pacar serta Seung Hyun yang terlihat mulai menyukai gadis itu, episode 3 dan 4 Rookie Cops juga memperlihatkan masa lalu Han Na.

Karakternya yang di-plot jahat sampai dijauhi oleh senior atau teman-temannya justru terlihat lebih menarik karena menjanjikan kejutan dan perkembangan di episode mendatang.

Melihat masa lalu Han Na di episode 4, kita diajak mengetahui latar belakang kehidupannya yang berat, sehingga membuatnya cenderung menyendiri dan kasar.

Selain itu sosok Kang Nam Gi, yang berhubungan dengan Han Na, juga potensial menciptakan alur lebih menarik karena ternyata punya masalah di masa lalu dengan ayah Seung Hyun.

Kira-kira masalah apa yang terjadi antara Kang Nam Gi dan Wi Gi Yong? Adakah kaitannya dengan kematian kakak Kim Tak di awal episode drama ini?

Masalah Pertama untuk Seung Hyun dan Kim Tak

Masalah Pertama untuk Seung Hyun dan Kim Tak

Episode minggu lalu kita diajak melihat sikap heroic Eun Kang dan Seung Hyun saat akhirnya berhasil mengubah sistem pelatihan semi militer di KNPU.

Pada dua episode minggu ini, Eun Kang kembali menjadi penolong, tapi khusus untuk dua temannya, Seung Hyun dan Kim Tak. Pasalnya, untuk pertama kali sejak drama Rookie Cops (2022) dimulai, kedua pemuda itu terlibat masalah.

Seung Hyun dan Kim Tak menunjukkan kemampuannya dalam berkelahi saat melawan para berandalan. Adegan yang hanya berlangsung beberapa menit itu rasanya memuaskan, apalagi Kim Tak menghajar para perisak sampai babak belur.

Konflik yang sebenarnya sangat khas terjadi di kalangan anak muda tersebut alurnya jadi semakin menarik ketika ada dendam orang dewasa ikut terlibat.

Dendam Kim Nam Gi pada KNPU semakin jelas diperlihatkan di episode ini, terutama pada Seung Hyun selaku putra Wi Gi Yong.

Seung Hyun Mulai Menyukai Eun Kang?

Seung Hyun Mulai Menyukai Eun Kang

Selesai dengan masalah pertamanya sebagai mahasiswa KNPU, di episode ini pula Seung Hyun terlihat mulai menunjukkan ketertarikannya pada Eun Kang.

Ekspresi kecemburuan Seung Hyun terhadap Eun Kang yang mengikuti kencan buta terselip di beberapa scene. Tentu saja akting Kang Daniel di bagian ini menggemaskan karena dia bisa cemberut dan tersenyum dalam waktu berdekatan.

Beberapa gesture yang menunjukkan ketertarikannya pada Eun Kang juga mulai disuguhkan. Romansa anak muda ini tampaknya akan mulai menemani perjalanan Rookie Cops (2022) sampai selesai.

Siap-siap saja merasa gemas dan ikut senyum-senyum sendiri atau malah terganggu karena plot seperti ini rentan cringe kalau beberapa adegannya terkesan dipaksakan.

Rahasia Masa Lalu Kakak Kim Tak dan Ayah Seung Hyun

Rahasia Masa Lalu Kakak Kim Tak dan Ayah Seung Hyun

Jika kamu ingat di episode awal, tampak seorang pria tewas di tengah jalan setelah sebelumnya dikejar-kejar beberapa orang. Identitas pria tersebut di episode 7 semakin diperjelas bahwa dia adalah kakak lelaki Kim Tak.

Bukan hanya identitas kakak Kim Tak yang diungkapkan di sini tetapi juga hubungannya dengan ayah Seung Hyun dan Profesor Yu Gon.

Konflik masa lalu ayah Seung Hyun atau Wi Gi Yong yang secara tidak langsung terlibat dalam kematian kakak Kim Tak tau Kim Hyun Soo, potensial membuat alur drama ini berjalan semakin seru di episode mendatang.

Apalagi hubungan Seung Hyun dan Kim Tak lebih dekat dibandingkan dengan dua teman lainnya. Seung Hyun sudah sangat nyaman bersahabat dengan Kim Tak sampai-sampai permintaan sang ayah untuk menjauhi pemuda itu ditolak.

Di sisi lain Seung Hyun juga begitu bangga terhadap sang ayah sampai-sampai memotivasinya masuk KNPU. Lalu kira-kira bagaimana reaksi Seung Hyun ketika mengetahui sosok yang diidolakan punya rahasia di masa lalu? Bagaimana pula reaksi Kim Tak ketika mengetahui kejadian sebenarnya? Akankah mereka tetap berteman?

Perkembangan Hubungan Seung Hyun dan Eun Kang

Perkembangan Hubungan Seung Hyun dan Eun Kang_

Seung Hyun dan Kim Tak saat ini memang masih baik-baik saja, tetapi perkembangan hubungan mereka lumayan bikin was-was. Mengingat konfliknya cukup serius karena berhubungan dengan nyawa seseorang; nyawa kakak dari sahabatnya sendiri.

Bagusnya, dua episode Rookie Cops (2022) minggu ini belum masuk terlalu jauh ke dalam konflik yang serius itu. Pada episode 7 dan 8 kamu masih dimanjakan oleh interaksi Eun Kang dan Seung Hyun yang menggemaskan.

Keduanya tampak mulai menyadari perasaan masing-masing; Seung Hyun bahkan terlihat cemburu pada Ju Chan yang berusaha mendekati Eun Kang lagi.

Mengejutkannya perkembangan hubungan mereka seperti loncat kelas alias terasa terlalu cepat. Scene-scene yang memperlihatkan masa-masa pendekatan mereka masih cukup kurang.

Apalagi Seung Hyun juga baru memberitahu Kim Tak soal perasaannya pada Eun Kang. Ending episode 8 jadi lumayan mengagetkan karena Seung Hyun tanpa aba-aba mencium Eun Kang; seorang gadis yang beberapa waktu lalu masih jadi temannya.

Selain dua orang yang sedang jatuh cinta itu, Rookie Cops (2022) episode 8 juga memperlihatkan perkembangan karakter Hanna ke arah lebih baik.

Hanna mulai tegas dan menolak dimintai pertolongan oleh Nam Gil karena ingin bebas. Senior Um Hyuk yang kemarin-kemarin tegasnya minta ampun, terutama pada Hanna, di episode ini juga berubah secara tidak terduga.

Eun Kang Kembali Jadi Pahlawan

Eun Kang Kembali Jadi Pahlawan

Eun Kang tampaknya memang punya dorongan dalam dirinya untuk berlaku nekat dan sok jagoan. Setelah berhasil membubarkan sistem pelatihan semi militer yang sudah jadi tradisi di KNPU, Eun Kang menangkap pelaku kejahatan tanpa koordinasi lebih dulu dengan seniornya.

Melihat Eun Kang bertingkah seperti itu di satu sisi terasa sangat gegabah, karena dia bisa membahayakan dirinya, Seung Hyun dan Kim Tak yang ikut membantu.

Di sisi lain, keberanian Eun Kang patut diapresiasi. Bagaimana pun semangat Eun Kang membantu Lee Se Hyun di dua episode Rookie Cops (2022), seperti sebuah harapan bagi orang-orang yang membutuhkannya.  

Rookie Cops (2022) episode 9 dan 10 juga memunculkan satu karakter baru yang mencurigakan. Setelah tidak ada perkembangan berarti dari kasus yang melibatkan kakak Kim Tak dan ayah Seung Hyun, karakter ini menambah panjang rasa penasaran sekaligus calon-calon konflik berat di episode mendatang.

Bisa jadi dia masih ada hubungannya dengan kematian kakak Kim Tak beberapa tahun lalu. Lantas apakah Eun Kang akan kembali muncul sebagai pahlawan pada kasus yang tampaknya cukup berat ini?

Mulai Memasuki Konflik Lebih Berat

Mulai Memasuki Konflik Lebih Berat_

Rookie Cops (2022) sejak awal menyuguhkan cerita yang cukup ringan tentang persahabatan dan kisah romantis mahasiswa baru KNPU.

Interaksi mereka menggemaskan, layaknya drama remaja dengan lika-likunya, termasuk persahabatan, cinta dan perselisihan.

Sedikit konflik yang menegangkan disuntikkan sebagai bumbu saja, tapi di dua episode minggu ini, Rookie Cops (2022) tampaknya mulai menyuguhkan permasalahan yang lebih berat.

Kemunculan karakter Jo Hansol di episode minggu lalu seperti mengubah genre drama ini menjadi thriller. Cerita mendadak lebih menegangkan karena karakternya yang menyeramkan dan misterius.

Pada dua episode minggu ini, tanpa sadar Eun Kang, Seung Hyun dan Kim Tak mulai masuk dalam masalah pelik yang dapat membahayakan nyawa mereka.

Misteri masa lalu kematian kakak Kim Tak, kemungkinan masih ada hubungan dengan Jo Hansol; mengingat Wi Gi Young juga tidak memiliki hubungan baik dengan Jo Hansol.

Lantas siapa Jo Hansol sebenarnya? Apa yang akan dia perbuat pada Eun Kang, Seung Hyun dan Kim Tak? Apakah cuplikan scene duka cita di akhir episode 11 masih berhubungan dengannya? Kita tunggu empat episode terakhirnya untuk mengetahui jawaban dari pertanyaan-pertanyaan itu.

Konflik Semakin Berat, Persahabatan dan Nyawa Dipertaruhkan?

Konflik Semakin Berat, Persahabatan dan Nyawa Dipertaruhkan_

Cerita Rookie Cops (2022) yang semula berjalan ringan dan menyenangkan. Ceritanya lebih banyak menyoroti persahabatan, percintaan, lovey-dovey anak muda yang menggemaskan dan lika-liku kehidupan mahasiswa baru.

Namun, ia mendadak berubah di episode 13 dan 14. Dua episode minggu ini harus diakui bertensi tinggi dan konflik yang ditampilkan pun semakin berat dan serius.

Karakter Jo Han Sol yang muncul beberapa episode lalu benar-benar mengubah plot drama ini menjadi ber-genre thriller. Kejahatan yang dilakukannya meneror anak-anak KNPU; Seung Hyun, Kim Tak dan paling nahas, Daeil.

Semakin sedikit scene bersenang-senang di dua episode minggu ini dan yang menyedihkan Jo Hansol merusak persahabatan antara Seung Hyun dan Kim Tak.

Dua episode terakhir minggu depan rasanya akan sangat emosional karena di akhir episode 14, nasib Daeil dipertanyakan.

Keselamatanya bikin penasaran sekaligus deg-degan. Apakah dia berhasil selamat dan hidup atau tidak? Apakah Daeil bisa lulus bersama yang lain atau tidak? Sudah siap dengan ending yang sedih? Atau masih berharap dengan akhir yang bahagia? Nantikan Rookie Cops (2022) minggu depan!

Kematian Dae Il dan Tertangkapnya Jo Hansol

Kematian Dae Il dan Tertangkapnya Jo Hansol

Drama age of youth tentang persahabatan mahasiswa KNPU, Rookie Cops (2022) sampai di episode terakhir dengan memberikan kejutan pedih atas meninggalnya Dae Il. Karakter paling kocak dan menghibur ini jadi ‘tumbal’ keberhasilan Seung Hyun dan Eun Kang menangkap Jo Hansol.

Scene-scene yang memperlihatkan kedekatan Dae Il dan Hanna, kebaikan Dae Il kepada Hanna jadi yang paling memilukan di episode 15. Mereka harus kehilangan satu orang sahabat paling tulus dan baik hati untuk mengakhiri kejahatan Jo Hansol.

Tekad Seung Hyun, Hanna, dan sahabat Dae Il yang lain untuk menjebloskan Jo Hansol jadi alur utama di episode 16. Rookie Cops (2022) menutup ceritanya dengan aksi Seung Hyun, Eun Kang dan lainnya sebagai polisi sungguhan. Mereka menyelinap dan memprovokasi Jo Hansol demi mendapatkan bukti. Para mahasiswa kepolisian itu melakukan tugas-tugas berisiko yang biasa dilakukan polisi untuk menangkap penjahat.

Sebagai episode terakhir, bagian ending dari Rookie Cops (2022) tentu saja berisi scene pelulusan yang emosional. Perjuangan Seung Hyun, Eun Kang, Kim Tak, Hanna dan lainnya terbayar dengan satu kebanggaan yang dirayakan bersama.

Pada akhirnya Rookie Cops (2022) bukan sekadar drama remaja yang berisi perjalanan sekumpulan mahasiswa KNPU menemukan jati diri, persahabatan dan cinta, melainkan sebuah perjalanan menyelesaikan konflik dewasa yang berbahaya, yang bisa diselesaikan dengan tekad dan kerjasama.

Drama ini seperti ingin menyampaikan idealisme bahwa kebenaran akan selalu menang sekalipun butuh waktu lama, pengorbanan nyawa dan jalan yang panjang.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram