bacaterus web banner retina

Review & Sinopsis Live Action Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno

Ditulis oleh Mutiara Dwi C.K.
Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno
3.7
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno adalah film lanjutan dari film Rurouni Kenshin yang sebelumnya tayang pada tahun 2012. Sama halnya dengan film pertamanya itu, film ini juga sama-sama diadaptasi dari seri manga Rurouni Kenshin karya Nobuhiro Watsuki.

Film yang disutradarai oleh Otomo Keishi ini berhasil meraih pendapatan sebesar $ 52,9 juta dalam kancah internasional. Bahkan berhasil menduduki posisi teratas di Jepang pada minggu pertama tayang pada Agustus 2014.

Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno ini merupakan film sekuel pertama yang nantinya dilanjutkan dengan Rurouni Kenshin: The Legend Ends yang sama-sama tayang pada tahun 2014. Keberhasilan di film pertamanya dan masih dengan pemeran utamanya Sato Takeru sebagai Himura Kenshin pun berlanjut pada season ke-2 ini. Berikut ini review dan sinopsis film Rurouni Kenshin: Kyoto Inferno.

Sinopsis

  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Action, Historical, Fantasy, Drama
  • Produksi: Warner Bros. Japan
  • Sutradara: Otomo Keishi
  • Pemeran: Sato Takeru, Takei Emi, Fujiwara Tatsuya

Dimulai dengan seorang mantan anggota Shinsengumi divisi 3, Saito Hajime (Eguchi Yosuke) memimpin pencarian Shishio Makoto (Fujiwara Tatsuya) yang merupakan seorang pemberontak yang merasa dikhianati oleh pemerintah setelah ia membantu mengalahkan Keshogunan Tokugawa pada pertempuran Toba Fushimi.

Saito memasuki sebuah tempat yang sudah terbengkalai dan mirip dengan labirin. Di tempat tersebut satu persatu petugas polisi menghilang. Dan dalam pencariannya itu ia bertemu dengan Shishio, seorang laki-laki yang hampir diseluruh kujur tubuhnya terbalut dengan perban. Lantas Shishio memberi tahu Saito tentang rencananya akan menaklukkan Jepang. Lalu Shishio pun menghilang sesaat sebelum dikejar oleh Saito.

Setelah pertarungannya dengan kelompok Kanryu (Teriyuki Kagawa), kini Kenshin (Sato Takeru) sudah tinggal menetap di dojo miliki Kaoru (Takei Emi) bersama dengan Yahiko (Oyagi Kaito), Sanosuke (Aoki Munetaka) dan juga Megumi (Aoi Yu). Suatu hari Kenshin dipanggil oleh pemerintahan pusat, Okubo Toshimichi (Miyazawa Kazufumi) meminta Kenshin untuk membantu melacak Shishio yang meneror Kyoto dan sekitarnya.

Meskipun awalnya Kenshin menolak untuk membantu, tapi pada akhirnya ia pun turut ikut membantu mencari keberadaan Shishio setelah pejabat Okubo dibunuh oleh Seta Sojiro (Kamiki Ryunosuke) salah satu bawahan Shishio.

Kemudian ketika dalam perjalanan Kenshin bertemu dengan seorang gadis bernama Makimachi Misao (Tsuchiya Tao) yang berusaha mencuri pedang Sakabato miliknya. Ketika Kenshin berusaha mengambil kembali pedangnya, mereka bertemu dengan seorang anak laki-laki yang menderita karena perbuatan Shishio.

Kenshin pun berusaha menolong penduduk desa yang diceritakan oleh anak laki-laki yang ia jumpai. Sehingga identitas Kenshin sebagai seorang Hitokiri Battousai pun terungkap. Lalu Kenshin ditangkap oleh kawanan Shishio dan dibawa untuk bertemu dengan Shishio.

Setelah Kenshin bertemu dengan Shishio, Sojiro diperintahkan untuk berduel dengan Kenshin sebagai pemanasan. Dan duel pun diberhentikan setelah Sojiro mematahkan pedang Sakabatou milik Kenshin. Lalu Shishio memerintahkan kepada 10 kawanannya untuk berkumpul di markas persembunyian untuk membahas rencana Shishio untuk menguasai Jepang.

Setelah Kenshin berduel dengan Sojiro, ia pergi ke Kyoto atas permintaan Misao agar bisa berlindung di penginapan yang dikelola oleh Kashiwazaki Nenji (Tanaka Min) yang biasa dipanggil Okina. Okina adalah seorang mantan ninja yang pernah bekerja untuk Keshogunan Tokugawa. Dan Misao pun adalah seorang calon ninja yang akan menjadi penerusnya.

Setibanya disana Okina yang telah mengetahui identitas asli Kenshin, memperingatkan Kenshin untuk berhati-hati dengan Shinomori Aoshi (Iseya Yusuke). Ia merupakan salah seorang letnan dari kelompok ninjanya yang sekarang memiliki tujuan untuk menjadi orang terkuat di Jepang dan sedang mengincar Kenshin.

Sementara itu Kenshin mencari keberadaan Arai Shakku (Watanabe Dai) yang merupakan orang yang telah membuatkan pedang Sakabato miliknya. Dan dalam pencariannya Arai Shakku, Kenshin pun bertemu dengan musuh lainnya dan dimulai lah peperangan yang lebih memanas dengan orang yang mengincar Kenshin dan juga kelompok Shishio.

Pedang Sakabatou yang Sesungguhnya

Pedang yang selalu dipakai oleh Kenshin ini memang beda dari pedang pada umumnya, dimana bilah pedangnya terbalik. Disini diceritakan, ternyata pedang Sakabatou ini ada dua. Dimana pedang yang selama ini digunakan oleh Kenshin adalah pedang bayangan yang dinamai dengan Sakabatou Kageuchi yang merupakan pedang bayangan.

Sedangkan pedang Sakabatou yang ‘sesungguhnya’ itu memiliki nama Sakabatou Shinuchi. Tapi ternyata, tadinya pedang ini akan diberikan untuk kuil. Tapi karena pedang Sakabatou kageuchi miliknya patah, mau tidak mau Kenshin pun mencari pedang pengganti.

Akhirnya Kenshin mendapatkan pedang Sakabatou Shinuchi yang merupakan sakabato yang sesungguhnya. Pedang ini tentunya lebih kuat dari pada pedang bayangannya, walaupun masih sama-sama menjadi pedang bilah terbalik. Pedang ini juga yang terus Kenshin bawa sampai pertarungan terakhirnya lho.

Arai Shakku

Meskipun sosok Arai Shakku tidak dimunculkan di film ini, tapi ia dikenal sebagai seorang pandai besi yang terkenal akan kehebatannya dalam menciptakan sebuah pedang. Termasuk pedang Sakabtou milik Kenshin dan pedang yang digunakan oleh Sawagejo Cho (Miura Ryosuke).

Disini juga diceritakan sebelum Shakku meninggal, ia sempat membuat sebuah pedang terakhir yang tadinya diberikan ke sebuah kuil. Pedang tersebut adalah pedang Sakabatou Shinuchi yang pada akhirnya digunakan oleh Kenshin.

Pertarungan yang Semakin Menegangkan

Dengan bertambahnya pemain dan karakter baru di film kali ini, masalah yang harus dihadapi oleh Kenshin pun semakin rumit. Saat ia sudah tidak ingin menjadi seorang pembunuh lagi, tapi muncul musuh baru yang harus dihadapi dan mau tak mau pasti ada orang yang akan terbunuh dalam pertarungannya itu.

Musuhnya pun lebih kuat dibandingkan dengan yang ada di season sebelumnya. Ditambah lagi ketika pedang Kenshin patah ketika bertarung dengan Seta Soujiro (Kamiki Ryunosuke) yang dikatakan memiliki kekuatan yang hampir menandingi Kenshin.

Belum lagi ia juga tiba-tiba harus menghadapi Sawagejo Cho (Miura Ryosuke) disaat Kenshin belum memiliki pengganti pedangnya yang patah. Lalu ia juga harus menghadapi Shinomori Aoshi (Iseya Yusuke) yang mengincar Kenshin ketika Kenshin sedang mencari keberadaan Shishio.

Cerita yang Menggantung

Sayangnya, film ini memiliki akhir yang menggantung ketika ia sedang mengincar Shishio. Dimana saat Kenshin berusaha menyelamatkan Kaoru yang diculik oleh kawanan Shishio, lalu Kenshin memutuskan untuk menyelamatkan Kaoru.

Dan di akhir cerita Kenshin digambarkan terdampar disuatu pulau di pinggir pantai. Kemudian muncul sosok misterius yang sampai akhir film ini belum diketahui siapa sosok tersebut.

Untuk saya pribadi, di film Rurouni Kenshin kali ini ceritanya memang lebih menegangkan dibandingkan dengan seri sebelumnya. Oleh karena itu, film ini menurut saya bisa mendapatkan nilai 9/10. Meskipun kalau saya pribadi kadang suka gemas melihat Kaoru yang berusaha menghentikan Kenshin untuk membunuh, tapi kalau tidak ada adegan itu pun mungkin jadinya tidak akan terlalu seru.

Tapi terlepas dari itu, adegan yang memang paling seru menurut saya adalah ketika pemain Sato Takeru memamerkan teknik bertarungnya dengan perpaduan teknik breakdance. Dan ternyata Sato Takeru ini pada aslinya memang bisa melakukan breakdance lho.

Untuk pecinta film action pasti adegan ketika bertarung itu akan sangat ditunggu-tunggu. Dikarenakan ceritanya yang seru juga cukup menegangkan, saya sangat merekomendasikan film ini untuk kamu tonton. Tapi karena di film kali ini ceritanya masih menggantung, jangan lupa untuk membaca sinopsis dan review Rurouni Kenshin: The Legend Ends di bacaterus ya.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram