bacaterus web banner retina

Sinopsis & Review Drakor Legend of the Blue Sea (2016)

Ditulis oleh Desi Puji Lestari
Legend of the Blue Sea
4
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Siapa penggemar drama Korea yang tidak terpesona dengan ketampanan Lee Min Ho? Lelaki kelahiran 1987 ini memang menjadi sebuah daya tarik pada satu jalan cerita. Drama-drama yang dia bintangi, hampir selalu meledak di pasaran. Salah satunya berjudul Legend of the Blue Sea.

Drama Korea yang tayang pada 2016 lalu ini merupakan drama terakhir sebelum Lee Min Hoo menjalankan wajib militernya. Beradu akting dengan Jun Ji Hyun, keduanya sukses membawa Legend of the Blue Sea menjadi salah satu drama yang hits pada masanya.

Jalan cerita drama ini penuh fantasi. Legend of the Blue Sea juga dikemas dengan lucu sekaligus romantis. Masih belum tertarik untuk mulai menontonnya? Kalau begitu simak lebih dulu sinopsis di bawah ini agar Anda mulai tergoda.

Sinopsis

Sinopsis Legend of the Blue Sea
*

Anak lelaki dari kalangan bangsawan bernama Dam Ryeong hampir tenggelam. Namun, nyawanya berhasil diselamatkan oleh putri duyung. Dari kejadian itu, keduanya menjadi dekat. Dam Ryeong memberi nama Se Hwa pada putri duyung tersebut. Tumbuh bersama, mereka pun saling jatuh cinta.

Hingga suatu ketika Dam Ryeong yang merupakan anak hakim diperintahkan untuk menikah dengan gadis pilihan keluarganya. Mengetahui hal tersebut hati Se Hwa hancur. Putri duyung itu pun pergi dan menghapus ingatan Dam Ryeong mengenai dirinya juga cintanya.

Pertemuan mereka seperti memang sudah ditakdirkan sejak semula. Bagaimana pun berpisah, keduanya kembali bertemu. Pada bulan Agustus tahun 1598, Dam Ryeong yang baru saja diangkat menjadi gubernur menginap di sebuah penginapan dalam suatu keperluan.

Pemilik penginapan tersebut menunjukkan sesuatu yang mengejutkan pada Dam Ryeong. Yakni seorang putri duyung yang berhasil ditangkapnya. Putri duyung yang diberi nama Sim Chung oleh pemilik penginapan tersebut lantas dibebaskan oleh Dam Ryeong.

Reinkarnasi dan Pertemuan Kembali

Reinkarnasi dan Pertemuan Kembali
*

Kehidupan cinta antara dirinya dan Se Hwa yang tidak berakhir bahagia menjadi alasan bagi Dam Ryeong untuk mengirim artefak sebagai pengingat bagi reinkarnasinya kelak. Cerita pun beralih ke masa depan.

Heo Joon Jae (Lee Min Ho) merupakan penipu ulung yang gemar dengan barang-barang antik. Suatu hari, Joon Jae harus pergi ke Spanyol guna menjalankan pekerjaannya. Dia menginap di sebuah resort tepi laut. Secara tiba-tiba, seorang wanita bertingkah aneh berada di dalam kamar hotelnya.

Joon Jae yang panik, tidak menghubungi dan menyerahkan wanita tersebut ke pihak berwajib. Dia memilih untuk membiarkannya. Bukan tanpa sebab Joon Jae mempertahankan wanita asing itu. Alasannya karena dia memakai gelang antik yang menarik perhatian Joon Jae.

Joon Jae kemudian memberi nama Shim Cheong padanya. Sejak pertemuan yang tiba-tiba, Joon Jae terus bermimpi mengenai sebuah artefak. Hal ini membuatnya penasaran. Dia pun mencari tahu mengenai hal tersebut: artefak dan Dam Ryeong.

Di samping itu, Joon Jae ternyata juga memiliki rahasia di masa lalunya. Dia harus terpisah sejak kecil dari ibu dan ayahnya. Hidupnya sebagai seorang penipu ulung, tak jauh masih berhubungan dengan hal tersebut. Siapa sangka bahwa di balik sikapnya yang penuh trik, dia juga menyimpan luka.

Semakin dia mengetahui tentang Dam Ryeong dan kisahnya, semakin dia tahu bahwa dirinya terikat sebuah hubungan dengan Sim Cheong. Mereka saling terikat oleh nasib, takdir dan reinkarnasi yang tidak bisa dihindari. Lalu, apakah keduanya dapat bersatu kembali?

Drama Komedi Romantis yang Patut Ditonton

Drama Komedi Romantis yang Patut Ditonton
*

Legend of The Blue Sea menawarkan jalan cerita yang segar. Bumbu-bumbu romantis yang diselipi dengan kelucuan jadi satu dari beberapa hal yang membuat drama ini menyenangkan untuk disaksikan.

Lee Min Ho dengan image-nya yang tenang dan penuh pesona, entah bagaimana justru membuat Legend of The Blue Sea semakin menggemaskan. Peran Jun Ji Hyun sebagai putri duyung yang kikuk dan kaku menghadapi dunia manusia menambah kelucuan.

Seperti, bagaimana dia harus beradaptasi dengan pakaian, bahasa, tingkah laku serta kebiasaan manusia. Kepolosannya memerankan karakter putri duyung benar-benar sukses.

Bagi Anda yang tidak terlalu suka dengan jalan cerita penuh cinta atau drama air mata, Legend of The Blue Sea wajib masuk ke dalam daftar drama Korea yang harus ditonton. Anda akan dibuat jatuh cinta oleh sikap Lee Min Ho yang manis namun pura-pura dingin dan Jun Ji Hyun yang apa adanya serta baik hati.

Didukung Artis-Artis Besar

Didukung Artis-Artis Besar
*

Hal menarik lainnya dari Legend of the Blue Sea adalah kehadiran para aktor dan aktris besar di dalamnya. Mereka ikut terlibat, baik sebagai cameo atau ikut ambil peran dalam beberapa episode.

Sebut saja Krystal, Ahn Jae Hong (Reply 1988), Cho Jung Seok (Hospital Playlist) dan Kim Sun Young (Reply 1988). Mereka terlibat dalam pembuatan drama ini dan membuatnya tambah penasaran untuk disaksikan.

Meraih Penghargaan

Meraih Penghargaan
*

Keberhasilan akting Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun dalam membawakan cerita Legend of The Blue Sea diapresiasi oleh banyak orang. Raihan rating yang selalu tinggi di hampir setiap episodenya menjadi bukti paling sederhana.

Selain itu, dalam SBS Drama Award ke 24 yang digelar pada 2016 lalu, Legend of The Blue Sea masuk dalam beberapa kategori sebagai nominasi. Terutama untuk para pemainnya. Lee Min Ho dinobatkan menang sebagai Top Excellence Award, Actor in a Genre & Fantasy Drama.

Keserasian antara Jun Ji Hyun dan Lee Min Ho dalam memerankan dua karakter pada drama ini juga menang dalam kategori Best Couple. Tidak ketinggalan, Sung Dong Il yang berperan sebagai pemilik penginapan juga mendapat penghargaan berupa Special Award, Actor in Fantasy Drama.

Melakukan Pengambilan Gambar di Korea dan Spanyol

Melakukan Pengambilan Gambar di Korea dan Spanyol
*

Dalam pembuatan sebuah drama, insan-insan kreatif di Korea Selatan terbukti melakukannya dengan sepenuh jiwa dan biaya. Proses pengambilan gambar yang harus dilakukan di dua negara bukan jadi soal. Tujuannya tentu saja agar dapat menyuguhkan jalan cerita yang utuh serta menarik bagi para pemirsa.

Legend of The Blue Sea turut meramaikan jajaran drama Korea yang melakukan pengambilan gambar di luar Korea. Drama ini mengambil gambar di beberapa lokasi di Korea, tepatnya di Goesan, Provinsi Chungcheong Utara dan Kepulauan Palau dan di Spanyol.

Digawangi Sutradara dan Penulis Naskah Handal

Digawangi Sutradara dan Penulis Naskah Handal
*

Kesuksesan Legend of The Blue Sea tidak akan mungkin terwujud tanpa campur tangan dari sutradara dan penulis naskah andal. Mereka adalah Park Ji Eun yang sukses menulis naskah untuk drama My Love From the Star dan Crash Landing on You dan sang sutradara, Jin Hyuk.

Selaku sutradara, Jin Hyuk punya nama yang berkilau di dunia hiburan Korea. Dia berhasil menyutradarai serial Master’s Sun, Doctor Stranger dan City Hunter. Sungguh tidak heran jika kolaborasi antara keduanya menghasilkan drama yang berkualitas.

Legend of The Blue Sea sendiri terinspirasi dari cerita tentang putri duyung koleksi “Eou Yadam” dari Joseon Scholar bernama Yu Ming In. Cerita ini kemudian dikembangkan dengan apik oleh sang sutradara dan penulis naskah.

Agar dapat membuktikan keseruannya, Anda harus menonton drama ini sendiri. Sudah siap marathon? Siap juga dengan ketampanan dan kemampuan akting Lee Min Ho? Selamat menyaksikan! Jangan lupa siapkan cemilan ya!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram