bacaterus web banner retina

Sinopsis & Review Kukejar Cinta ke Negeri China (2014)

Ditulis oleh Desi Puji Lestari
Kukejar Cinta ke Negeri China
3.5
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Cinta bisa membuat seseorang jadi nekat dan gila. Begitu kata banyak orang. Namun, sepertinya Anda akan mulai setuju dengan ungkapan tersebut setelah menyaksikan Adipati Dolken berakting dalam film Kukejar Cinta ke Negeri China karya sutradara Fajar Bustomi.

Dalam film tersebut, Adipati diceritakan tergila-gila pada seorang gadis muslim asal Tiongkok. Cintanya ini tidak semulus yang diharapkan. Dia harus berhadapan dengan kenyataan bahwa gadis secantik itu pasti sudah ada yang menunggu. Berubah penasaran dengan jalan ceritanya? Anda boleh langsung menontonnya di Netflix, tapi sebelum itu silakan baca sinopsis dan review-nya terlebih dahulu di bawah ini.  

Sinopsis

Sinopsis

Kisah percintaan di bangku kuliah jadi bagian dari pendewasaan diri yang sangat berkesan. Termasuk bagi Ridwan Imam Fadli (Adipati Dolken) atau Imam dan Widya (Nina Zatulini). Keduanya sudah menjalin asmara selama kurang lebih 4 tahun, tepatnya ketika mereka sama-sama berstatus mahasiswa baru. Ketika tiba waktunya lulus, sepasang kekasih itu tidak bisa menyelesaikan kuliah sama-sama. Widya lulus lebih dulu meninggalkan Imam.

Tidak lama, Widya berhasil mendapatkan pekerjaan sementara Imam masih betah berstatus sebagai mahasiswa. Hal ini lama-lama membuat WIdya lelah dengan hubungannya. Apalagi dia juga mendapat tuntutan dari kedua orangtua yang meminta Imam untuk lebih rajin beribadah. Imam juga merasa kecewa ketika mengetahui Widya harus bekerja menggunakan busana yang cukup seksi.

Suatu hari, Imam, pemuda yang tidak terlalu religius itu menemani temannya bernama Billy (Ernest Prakasa) pergi ke sebuah kelenteng. Di sana tanpa sengaja Imam bertemu dengan seorang gadis cantik asal Tiongkok yang tampil berjilbab. Gadis tersebut diketahui bernama Chen Jia Li (Eriska Rein). 

Dia datang ke Indonesia dengan tujuan berlibur dan mengunjungi tempat para leluhurnya. Perkenalannya dengan Imam meninggalkan bekas di hati pemuda tersebut. Apalagi Chen memiliki pembawaan sangat lembut  dan anggun. Sayang, tanpa diketahui Imam, Chen sebenarnya akan dilamar oleh Ma Fu Hsien (Mithu Nisar).

Ma Fu Hsien merupakan seorang pemilik dari padepokan Wing Chun sekaligus pesantren di Beijing. Sementara itu Imam sudah terlanjur merasa nyaman dengan Chen. Selain lembut dan anggun, gadis ini juga tidak pernah memaksa dirinya dalam hal beribadah. Chen merasa bahwa sesuatu yang sifatnya personal, antara manusia dengan Tuhan harus datang dari keinginan sendiri.

Berbekal perasaan yang mulai tumbuh untuk Chen, Imam memilih mengakhiri hubungannya dengan Widya. Dia tidak merasa sayang dengan waktu yang sudah dilaluinya bersama Widya. Pemuda itu pun memutuskan untuk menyatakan cinta pada Chen. Sayang belum sempat Imam menyatakan perasaannya, Chen sudah pulang ke Tiongkok.

Masih ingin mempertahankan hubungan dengan Imam, Widya menolak putus dan berjanji untuk mengubah sifatnya. Namun semua terlambat, Imam hanya ingin menyusul Chen ke Tiongkok. Dia kemudian mengajak Billy untuk segera terbang ke sana. Begitu sampai di Beijing, tekad Imam untuk melamar Chen semakin kuat. 

Impian yang dibangun Imam sejak dari Indonesia harus rubuh ketika pemuda itu mengetahui bahwa Chen dilamar oleh Fu Hsien. Hatinya hancur dan kecewa, tapi Imam tidak patah semangat dan ingin terus percaya untuk memperjuangkan perasaannya. Didukung oleh sahabatnya, Imam memberanikan diri meminta Chen kepada Fu Hsien. Lantas, apakah Chen akan berpaling pada Imam atau tetap memilih Fu Hsien? 

Komedi Romantis dengan Unsur Religi

Komedi Romantis dengan Unsur Religi

Film Kukejar Cinta ke Negeri China secara sekilas mungkin mengingatkan Anda pada pepatah lama yang berbunyi “Tuntutlah ilmu sampai ke China”. Rupanya, pembuatan film ini memang mengacu pada hadist tersebut. Bedanya yang dikejar kali ini adalah cinta, bukan ilmu. Berdasarkan hal tersebut, unsur-unsur religi nyatanya ikut diselipkan dalam film ini. 

Meski judulnya sangat tidak islami, karakter Chen, seorang mualaf asal Tiongkok yang sudah berjilbab memberikan kesan yang religius pada film ini. Sementara plot utamanya tetap tentang percintaan atau hubungan asmara antara dua insan yang dibumbui dengan tingkah-tingkah konyol. Cerita yang seperti itu, melahirkan sebuah tontonan yang romantis dan lucu sekaligus memuat nilai-nilai islami. 

Alur Cerita Sederhana

Alur Cerita Sederhana

Kukejar Cinta ke Negeri China punya alur cerita yang sederhana. Ia menjadi salah satu film drama Indonesia yang bisa dinikmati tanpa perlu berpikir terlalu dalam. Semua berjalan tanpa konflik berarti hingga dapat menguras emosi. Anda hanya perlu duduk manis, menonton Adipati Dolken bucin dengan seorang gadis cantik dari Tiongkok yang diperankan oleh Eriska Rein.

Namun, meski alur ceritanya cukup sederhana, Anda tidak akan kecewa, terutama dengan kemampuan akting para pemainnya. Kisah romantis dan perjuangan cinta yang dilakukan Imam akan  membuat Anda terhibur karena senyum-senyum sendiri. Manisnya Adipati Dolken menjiwai karakter pria yang sedang jatuh cinta jadi alasan Anda betah menonton film ini.

Sampaikan Pesan Mendalam dalam Ajaran Islam

Sampaikan Pesan Mendalam dalam Ajaran Islam

Berjalan tanpa konflik yang berat hingga bisa membuat penontonnya berpikir terlalu dalam, bukan berarti film ini tidak berkesan. Anda tetap akan mendapatkan sesuatu setelah menontonnya. Terutama pesan moral tentang keimanan seseorang dan saling menghargai sesama manusia.

Salah satunya dalam scene ketika Imam yang muslim bersedia menemani sahabatnya pergi ke kelenteng. Meski bukan muslim yang taat, karena Imam masih sulit diajak sholat, pemuda itu memperlihatkan bahwa tidak ada salahnya menemani seseorang untuk beribadah. Siapa tahu itu dibaliknya terdapat cara Tuhan untuk mengembalikan kita pada keimanan.

Sikap Chen yang tidak memaksa Imam untuk beribadah juga bisa sama-sama kita ambil pesan moralnya. Dalam film, Chen yang mengatakan bahwa dia tidak mau memaksa Imam beribadah karena soal itu harus datang dari hati. Mendengar seseorang berkata seperti ini, siapa pun rasanya akan mulai berpikir. 

Alih-alih merasa terpaksa dan diabaikan, ketika diingatkan dengan cara yang halus seperti itu, hati kita akan merasa hangat. Secara tidak langsung seorang sudah mengajarkan dan mengajak kita pada kebaikan tanpa menggunakan paksaan. Tidak heran jika Imam pada akhirnya lebih nyaman bersama Chen daripada Widya dan keluarganya.

Beberapa ajaran dalam Islam turut diselipkan pada Kukejar Cinta ke Negeri China. Pertama adalah mauizhah hasanah atau nasihat-menasihati yang bisa dilihat ketika Chen menasihati Widya untuk mempertahankan hijabnya dan meluruskan niat hanya karena Allah. Kemudian ajaran untuk melakukan ta’aruf dan taushiyah atau berpesan dalam hal kebaikan. Pesan-pesan tersebut menambah kesan mendalam pada film ini.

Syuting di Dua Negara

Syuting di Dua Negara

Proses syuting film Kukejar Cinta Hingga ke China dilakukan di Indonesia dan China. Terutama di masjid-masjid terkenal di Indonesia seperti Masjid Agung Jawa Tengah dan Masjid Agung Demak. Untuk di China, proses pengambilan gambar dilakukan di beberapa tempat, salah satunya Tembok Besar China dan sebuah masjid bersejarah di Xi’an. Masjid tersebut diperkirakan sudah sangat tua, tepatnya lebih dari 500 tahun. 

Pengambilan gambar yang dilakukan langsung di China tentu saja bertujuan untuk memperkuat kesan dan efek dramatis film ini. Sesuai judul, rasanya justru akan aneh kalau syuting hanya dilakukan di Indonesia. Maka, dipilihlah Tembok Besar China sebagai salah satu lanskap paling ikonik di China.

Film yang diadaptasi dari novel berjudul sama karya Ninit Yunita ini bisa sekaligus sebagai ajang bernostalgia bagi para penggemar Adipati Dolken, terutama bagi siapa pun yang ingin mengikuti perkembangan akting sang aktor. Tertarik dan penasaran bagaimana jalan cerita film ini? Anda harus memasukkannya dalam daftar tontonan minggu ini!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram