bacaterus web banner retina

Review & Sinopsis Be with You, Drama Keluarga yang Mengharukan

Ditulis oleh Yanyan Andryan
Be with You
3.7
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Be with You adalah film layar lebar pertama yang berhasil mempertemukan Son Ye-Jin dan So Ji-Sub ke dalam satu bingkai cerita secara bersama-sama. Namun sebelum bertemu di film ini, keduanya juga pernah beradu akting saat terlibat di serial drama Delicious Proposal sebagai kakak-beradik pada tahun 2001 silam.

Untuk di film Be with You ini, Son Ye-Jin berperan sebagai seorang istri yang bernama Soo-ah, sedangkan So Ji-Sub tampil menjadi Woo-Jin yang merupakan sosok suaminya.

Film ini sebenarnya adalah sebuah remake dari film buatan Jepang di tahun 2004 dengan judul yang sama. Ceritanya sendiri diangkat dari sebuah novel karya penulis Jepang bernama Yoshikazu Okada.

Sinopsis

Be with You
*

Woo-Jin adalah seorang suami yang sedang berduka karena ditinggal oleh istrinya, Soo-Ah, yang telah meninggal. Kini, ia harus membesarkan sendiri putra semata wayangnya bernama Ji-Ho yang sekarang berusia tujuh tahun.

Meski tengah dilanda kesedihan, Ji-Ho percaya bahwa suatu hari nanti ibunya akan kembali hidup untuk menemuinya. Hal itu didasari karena Ji-Ho membaca sebuah buku cerita tentang keluarga penguin, dimana dalam buku tersebut dikisahkan saat ibu penguin hilang, ia akan kembali lagi untuk bertemu dengan anaknya saat musim hujang datang.

Karena dari cerita buku itu pulalah, Ji-Ho tidak pernah putus asa dan selalu berharap agar musim hujan segera datang. Suatu hari, ketika ia menonton televisi ada berita yang menyatakan bahwa musim hujan akan tiba, dan seketika juga Ji-Ho kegirangan senang karena sebentar lagi ia bisa menemui ibunya.

Ji-Ho lalu pergi ke sebuah stasiun kereta api, berharap-harap cemas sambil menunggu ibunya datang. Akan tetapi, saat hujannya mulai reda ibunya tidak muncul sama sekali di hadapannya. Sementara itu, Woo-Jin mengetahui bahwa anaknya terlalu mempercayai buku cerita yang dibacanya itu.

Sang ayah lalu memintanya untuk pulang ke rumah, dan harapan Ji-Ho bertemu dengan ibunya pupus sudah. Ketika keduanya melintas di sebuah terowongan rel kereta api, mereka tak sengaja melihat sesosok perempuan yang sedang tergeletak tak sadarkan diri. Saat Ji-Ho mencoba mendekatinya, perempuan tersebut ternyata adalah ibunya sendiri.

Sinopsis Be with You

Sontak saja Ji-Ho merasa teramat bahagia bisa bertemu dengan ibunya lagi. Namun di satu sisi, Woo-Jin justru ketakutan karena menganggap perempuan yang ditemuinya itu adalah hantu yang menyerupai istrinya, Soo-Ah.

Saat mulai sadarkan diri, Soo-ah tak bisa mengingat apa-apa, dan ia pun merasa tidak pernah menikah apalagi mempunyai anak. Ji-Ho lalu berusaha dengan segala cara agar ingatan dari ibunya itu bisa pulih kembali.

Walaupun belum bisa mengingat lagi tentang mereka, namun Soo-Ah merasa nyaman dan menyayangi Woo-Jin beserta Ji-Ho. Sedangkan bagi Woo-Jin, rasa cinta kepada istrinya tidak pernah luntur sama sekali, dan Ia begitu senang karena putranya terlihat bahagia lagi.

Woo-Jin pun kemudian berusaha membantu ingatan dari istrinya itu dengan caranya sendiri. Ia lalu menceritakan awal pertemuan dengannya saat keduanya berada di bangku sekolah, hingga sampai bisa menikah dan mempunyai anak.

Seiring waktu berjalan, Soo-Ah pun mulai mengingat kembali tentang memori dari anak dan suami yang dicintainya. Sementara itu, Ji-Ho kini dilanda rasa gelisah karena musim hujan akan segera berakhir, dan ia harus bersiap menerima kehilangan ibunya sekali lagi.

Menguras Perasaan Sedih

Menguras Perasaan Sedih
*

Be with You menghadirkan sebuah cerita yang mampu memainkan emosi penontonnya. Film ini juga seperti layaknya film-film melodrama Korea selatan pada umumnya yang berhasil menciptakan suasana haru yang bisa menguras air mata.

Jika film melodrama lainnya berfokus pada kisah percintaan sepasang kekasih, maka dalam film ini hal yang ditonjolkan adalah drama keluarganya. Meski dibeberapa bagian ada cerita cintanya, tapi Be with You lebih banyak memainkan emosi penonton berkat cerita keluarga yang menyentuh perasaan

Film ini sebenarnya ingin memberikan gambaran betapa pentingnya sosok ibu dalam sebuah keluarga. Hal itu pun secara langsung diperlihatkan oleh Soo-Ah yang memberikan peran penting untuk kehidupan sang anak, Ji-Hoo, serta suaminya, Woo-Jin.

Sepeninggalnya Soo-Ah, Woo-Jin dan Ji-Hoo nampak menjalani hari-hari yang berbeda dari biasanya. Keduanya berusaha untuk tetap ceria dan semangat, meski tidak dipungkiri rasa sedih masih melekat dalam hati masing-masing. Woo-Jin pun harus mengurusi pekerjaan rumah tangga seorang diri, dan merawat Ji-Hoo sebaik mungkin.

Review Be with You

Ketika Soo-Ah secara ajaib hidup lagi, terlihat kehidupan keduanya mulai tertata lagi, dan mereka kembali bersemangat menjalani aktivitasnya masing-masing. Momen kemunculan Soo-Ah tersebut menjadi awal dari kisah-kisah mengharukan yang ditawarkan dalam film ini.

Kita yang menontonnya dapat melihat betapa sayangnya dia kepada Ji-Hoo, dan Woo-Jin, walaupun pada awalnya ia sempat hilang ingatan. Ji-Hoo serta Woo-Jin pun berharap bahwa kesempatan ajaib ini tidak boleh menghilang begitu saja. Mereka sepertinya menyadari jika cepat atau lambat, ia akan pergi lagi untuk kedua kalinya.

Selain mengisahkan drama keluarga, film ini juga mengajak penonton untuk melihat kilas balik percintaan antara Woo-Jin dan Ji-Hoo semasa remaja. Di bagian tersebut, ceritanya disuguhkan dengan manis dan klise seperti film drama Korea pada umumnya.

Di bagian tersebut, So Ji-Sub dan Son Ye-Jin masih tetap berperan sebagai Woo-Jin serta Ji-Hoo versi remaja. Keduanya pun diperlihatkan sebagai seorang anak SMA, hingga nantinya menjadi mahasiswa.

Walaupun cerita cintanya biasa-biasa saja, namun momen di bagian itu tidak boleh dilewatkan karena ada twist yang menjadi motif kenapa Soo-Ah bisa hidup kembali setelah dinyatakan meninggal. Kalian yang sedang menyimak film ini dari awal mungkin akan dibuat terkejut oleh twist yang dihadirkan di momen kilas balik tersebut.

Son Ye-Jin dan So Ji-Sub Sebagai Pasangan yang Menawan

Son Ye-Jin dan So Ji-Sub Sebagai Pasangan yang Menawan
*

Paras cantik Son Ye-Jin sudah sering menghiasi berbagai judul drama dan film di Korea Selatan. Dirinya selalu menampilkan kualitas akting yang menawan dari awal karirnya hingga sampai sekarang berusia 38 tahun.

Son Ye-Jin bagi sebagian orang dikenal karena sering membintangi film-film melodrama seperti, Lover’s Concerto (2002), Classic (2003), dan A Moment to Remember (2004). Dirinya tampil memikat hati di setiap filmnya lewat peran dan ceritanya yang selalu menyentuh perasaan.

Sedangkan untuk So Ji-Sub, ia lebih banyak bermain dalam film-film bertemakan action, dan selalu tampil “manly” di setiap karakter yang ia perankan. Tapi, ia juga sempat bermain film bergenre melodrama pada tahun 2011 dengan membintangi film Always bersama aktris Han Hyo-Joo.

Film Be with You

Di film ini, keduanya dipertemukan dan menjalin ikatan yang sangat menarik perhatian untuk dilihat. So Ji-Sub dan Son Ye-Jin berakting sangat baik dan saling menunjang satu sama lain. So Ji-Sub digambarkan sebagai sosok pria dan suami yang setia meski telah kehilangan istrinya. Ia diperlihatkan sebagai pria yang pemalu dan penyayang.

Begitu juga dengan Son Ye-Jin sebagai Soo-Ah, ia tetap tampil cantik dan kemampuan aktingnya bisa membuat pria jatuh hati. Ia ditampilkan sebagai seorang perempuan yang lembut, dan menjadi sosok ibu sekaligus istri yang begitu sayang kepada keluarganya.

Setiap momen Soo-Ah bersama anaknya, Ji-Hoo, menjadi salah satu adegan yang memberikan kesan mendalam di dalam film ini. Di momen-momen tersebut kita akan diperlihatkan bagaimana ia begitu mencintai anaknya, dan selalu membimbing Ji-Hoo agar bisa menjadi pria mandiri ketika dewasa nanti.

Selain itu juga, So Ji-Sub dan Son Ye-Jin tampil layaknya pasangan yang benar-benar sedang menikmati sebuah keluarga yang diimpikan. Keduanya membangun chemistry yang begitu hangat dari mulai momen kilas balik mereka hingga akhirnya bersatu kembali untuk merawat Ji-Hoo.

Film ini memang menghadirkan ending yang cukup mengharukan. Tapi terlepas dari kisahnya yang sangat melodrama seperti itu, Be With You pun tetap menyuguhkan sisi manisnya lewat kisah percintaan yang dihadirkan oleh So Ji-Sub dan Son Ye-Jin.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram