showpoiler-logo

Sinopsis & Review Emily in Paris S2, Hubungan Emily Terkuak

Ditulis oleh Siti Hasanah
Emily in Paris Season 2
3.6
/5
showpoiler-logo
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Penggemar serial Emily in Paris wajib berbahagia sebab serial kesayangan mereka kembali membawa kisah yang baru. Di musim kedua ini, Emily (Lily Collins) sudah lebih mengenal Kota Paris meski ia masih harus beradaptasi tentang budaya dan keseharian warganya, terutama yang berhubungan dengan klien di perusahaannya.

Itu merupakan sebuah usahanya agar bisa lebih mengenal kota tempat ia tinggal. Serial ini dibuka dengan Emily yang masih teringat-ingat malam luar biasa dengan Gabriel.

Di antara rasa bersalahnya pada Cami karena menyukai kekasih temannya sendiri, Emily tidak bisa menyangkal bahwa malam itu sangat berkesan baginya. Jalinan percintaan yang rumit ini akan menemui episode yang semakin seru. Seperti apa kisah lengkapnya? Simak sinopsis dan ulasannya di bawah ini!

Baca juga: Film Terbaik Lily Collins, Si Putri Salju Hollywood

Sinopsis

Review Emily in Paris Season 2_ Sinopsis_

Emily hampir tertabrak sebuah mobil yang melintas di depannya. Beruntung seorang perempuan menarik tangannya sehingga ia terhindar dari kecelakaan. Pikirannya yang tidak bisa diam hampir membuatnya kehilangan nyawa. Pagi itu Emily jogging seperti biasanya. Tubuhnya berlari, namun pikirannya tidak berada bersamanya. 

Di musim pertama dari Emily in Paris, Gabriel memutuskan untuk kembali ke Normandia dan akan membuka restorannya sendiri di sana, sebab pemilik restoran tempat ia bekerja menjual restorannya. 

Akan tetapi, rencana Gabriel berubah di menit-menit terakhir sebab Antoine menyatakan diri tertarik membeli restoran tempat koki itu bekerja, sehingga kini pengusaha tersebut menjadi rekan bisnis Gabriel. Itu berarti ia akan tetap di Paris bersama Emily. Perubahan rencana tersebut adalah awal dari drama percintaan Emily yang rumit. 

Kehidupan Emily di kota Paris kini semakin menantang. Ia harus banyak belajar tentang kebudayaan Perancis. Tapi semakin banyak belajar, ia semakin tidak mengenal kota cantik itu.

Emily memulainya dari les bahasa Perancis. Selain itu, Sylvie (Philippine Leroy-Beaulieu) menuntutnya untuk menguasai bahasa tempat ia tinggal jika ingin bertahan di sana. 

Ah, ya, les bahasa Perancis adalah babak baru yang mempertemukan Emily dengan percintaan yang juga tidak kalah rumit. Di tempat tersebut, Emily bertemu dengan Alfie (Lucien Laviscount).

Ia adalah seorang bankir asal Inggris yang ditugaskan ke Paris oleh perusahaannya. Pria itu sangat skeptis dan memandang kota Paris dari sisi negatif. 

Berbeda dengan Emily yang melihat Paris sebagai kota penuh daya tarik, bagi Alfie, Paris adalah kota yang membosankan dan tinggal di sana membuat hidupnya semakin membosankan.

Alfie sangat ingin kembali ke London dan meninggalkan kota yang baginya penuh dengan hal-hal dramatis yang dikapitalisasi oleh segelintir pihak demi meraup keuntungan. 

Pertemuan Emily dengan Alfie tidak bisa disebut menyenangkan. Pria itu sering mengeluarkan komentar miring terhadap apa pun yang ditemuinya, termasuk pada Emily.

Di sesi pelajaran bahasa Perancis, Alfie membuat deskripsi tentang Emily yang semuanya bernada miring. Emily yang tidak terima dengan hal itu sontak mengajukan protes. 

Pertemuan yang buruk itu perlahan berubah menjadi sebuah hubungan yang romantis. Alfie jatuh cinta pada Emily, begitu pun juga dengan Emily yang mulai tersentuh oleh sisi baiknya. Anehnya, di sisi lain hatinya, ia masih menyukai Gabriel. 

Kisahnya Terbagi Menjadi Dua Jalan Cerita 

Review Emily in Paris Season 2_Kisahnya Terbagi Menjadi Dua Jalan Cerita_

Jika bisa dikategorikan, Emily in Paris musim kedua ini terbagi menjadi dua cerita, yakni tentang percintaan Emily yang tidak menemui ujung dan tentang pekerjaan Emily yang semakin menantang. 

Seperti yang dijelaskan di awal, pertemuan dengan Alfie menempatkannya pada episode drama percintaan yang baru. Kini ia terjebak dengan perasaannya sendiri pada Gabriel dan pada Alfie, serta Camille (Camille Razat), pacar Gabriel yang selama ini tidak mengetahui bahwa Emily dan Gabriel saling punya ketertarikan. 

Ia belum bisa memutuskan bagaimana mengakhiri perasaannya pada Gabriel. Pasalnya ia tidak mau menyakiti hati Camille, sahabatnya yang banyak membantunya di Paris. 

Di musim kedua ini, pekerjaan Emily semakin menarik. Kemampuannya semakin dikenal oleh pemilik brand terkenal Perancis. Banyak pihak yang ingin brand-nya dipegang oleh Emily sebab mereka sudah melihat bukti nyata bahwa brand mereka mendapat eksposur yang bagus yang dapat meningkatkan promosi bisnisnya. 

Sejak kedatangan Emily, Savior banyak mendapat klien potensial. Tapi perusahaan tersebut mendapat kejutan baru yang tidak terduga. Madeline (Kate Walsh), pemilik perusahaan yang membawahi Savior datang ke Paris untuk melihat kondisi Savior secara langsung. Ia melihat banyak yang tidak sejalan dengan keinginannya. 

Ia menilai Savior perlu melakukan perombakan dari berbagai sisi agar bisa berkembang. Oleh karenanya, ia datang dan ingin merubah Savior.

Namun, Madeline tidak tahu bahwa Savior bekerja tidak hanya demi uang. Perusahaan tersebut punya cara sendiri sehingga mereka dapat mempertahankan hubungan dengan klien dalam waktu yang lama. 

Emily menyambut hangat kedatangan Madeline, tapi ia harus mengakui bahwa ia tidak setuju dengan langkah yang diambil Madeline. Ia merasa bos dari Chicago itu tidak mengenal watak klien di Paris dan ia tidak bisa memaksakan caranya bekerja ketika di Amerika. 

Savior tidak mau menerima usulan Madeline yang gegabah. Namun, di pihak Madeline pun tidak menerima protes. Oleh sebab itu, Sylvie memutuskan untuk mundur dari Savior dan membawa semua karyawannya, kecuali Emily. 

Namun, gadis itu pun akhirnya ditawari untuk bergabung dengan firma baru yang akan dibentuk oleh Sylvie. Ini jelas membuat Emily berada di situasi yang dilematis. Apakah ia harus meninggalkan Madeline dan bergabung dengan Sylvie? 

Kisah Lebih Seru dan Penambahan Karakter Baru 

Review Emily in Paris Season 2_Kisah Lebih Seru dan Penambahan Karakter Baru_

Sutradara Darren Star membuat kisah Emily di musim kedua ini semakin menarik. Selain drama-drama cinta Emily dan drama di kantornya, ia banyak menghadirkan kisah lain yang membuat Emily in Paris semakin seru. 

Di musim kedua ini, Camille mengetahui fakta bahwa ada sesuatu yang terjadi antara Gabriel dan dirinya. Ini jelas membuat mantan pacar Gabriel itu marah dan merasa dikhianati. 

Lalu, kisah Mindy (Ashley Park), sahabat Emily, banyak diangkat ke dalam cerita. Ia tidak lagi sekadar tempat Emily berkeluh kesah. Kini Mindy kembali percaya diri bernyanyi di atas panggung dan ia berhasil mengatasi traumanya. 

Mindy bersedia menerima tawaran sebagai penyanyi di kelab. Suaranya yang indah membuat dua anggota band ingin merekrut Mindy menjadi vokalis mereka. Bersama mereka, Mindy mulai bisa melihat masa depan seperti apa yang ia inginkan. 

Selain dari segi cerita, Darren Star pun banyak menghadirkan karakter baru di sini. Lucien Laviscount yang berperan sebagai Alfie, kekasih Emily dari London itu adalah salah satunya.

Selain itu ada Jeremy O’Harris ikut hadir membawakan peran sebagai Gregory Elliot Dupree dan Arnaud Binard. Aktor tersebut muncul sebagai Laurent G, suami sah Sylvie.

Fashion Adalah Nyawa dari Serial Ini 

Review Emily in Paris Season 2_Fashion Adalah Nyawa dari Serial Ini_

Jika kita perhatikan, yang menonjol dari serial ini adalah visualnya yang indah berwarna. Setelah kamu menonton kisahnya, kamu pasti sulit menyangkal bahwa Emily in Paris 2 punya visual yang membuat mata nyaman melihatnya. 

Emily in Paris banyak mengambil gambar sudut-sudut kota Paris yang cantik dengan bangunan-bangunan klasiknya. Nah, kecantikan visual Emily in Paris terlihat juga dari gaya berbusana mereka. Bisa dibilang fashion adalah daya tarik tersendiri yang bisa menjadi magnet penonton penasaran dengan kisahnya. 

Hal ini juga tercermin pada gaya busana yang dikenakan oleh Lily Collins. Ia tampil luar biasa dalam setiap pakaian yang dikenakannya. Di serial ini, ia banyak mengenakan pakaian berwarna terang dengan desain menarik yang pas di tubuh mungilnya. Paris sudah seperti panggung peragaan busana untuk pemeran Emily ini. 

Selain itu, pakaian para aktor dan aktris lainnya pun tidak kalah hebat. Setiap karakter yang muncul selalu dengan pakaian yang menarik.

Apalagi di musim kedua ini, Kita bisa melihat Emily banyak menangani klien yang merupakan perancang busana. Secara tidak langsung, kita banyak disuguhi beragam fashion cantik dari para perancang itu. 

Jadi, apakah Emily in Paris 2 jawaban dari ending yang menggantung di musim pertamanya? Well, rupanya Darren Star masih ingin membuat penonton penasaran.

Di akhir kisah, kita melihat Emily menghubungi Sylvie. Ia akan memberi jawaban apakah ia akan menerima atau menolak tawaran sylvie untuk bergabung dengan perusahaannya. 

Namun, sebelum Emily sempat meneruskan kalimatnya, credit film sudah dimunculkan. Apakah ini tanda-tanda kisah Emily masih akan terus berlanjut? Kita nantikan informasi selanjutnya.

Selain serial Emily in Paris, kamu juga bisa menyaksikan film tentang fashion yang seru ini kalau kamu merupakan pencinta mode.

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram