bacaterus web banner retina

Sinopsis & Review Princess Protection Program

Ditulis oleh Gerryaldo
Princess Protection Program
3
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Menjadi seorang putri raja merupakan dambaan para gadis. Bagaimana tidak? Hidup bergelimang harta, hormat tak henti, bisa mengontrol kerjasama dunia dan selalu cantik yang paling penting. Hal ini yang jadi main poin mengingat gelar yang disandang adalah keluarga kerajaan; jadi hal semacam itu menjadi hal lumrah bagi para bangsawan.

Namun apa yang terjadi kalau negara lainnya menyerang dan berusaha untuk mengakuisisi negara yang kalian pimpin dan dipaksa untuk menikahi pemimpin negara tersebut.

Yakin banget kalau kalian akan berpikir dua kali untuk menjadi putri kerajaan dalam situasi seperti itu. Ini hal yang dialami si cantik Demi Lovato dalam film yang berjudul Princess Protection Program yang akan kita bahas kali ini.

Sinopsis

Priness Protection Program_Poster (Copy)
  • Tahun Rilis: 2009
  • Genre: Drama, Comedy
  • Produksi: Rainforest Production
  • Sutradara: Annie DeYoung
  • Pemain: Demi Lovato, Selena Gomez, Nicholas Braun, Jamie Chung

Putri Rosalinda María Montoya Fioré (Demi Lovato) akan segera melakukan penobatannya untuk menjadi ratu negara kecil bernama Costa Luna. Saat dalam persiapan penobatannya, seorang jenderal diktator dari negeri seberang bernama Costa Estrella yakni Magnus Kane (Johnny Ray Rodriguez) menyerang negara yang kelak Rosalinda pimpin dan berusahan menangkap keluarga kerajaan dan mengambil alih negara. 

Hal ini membuat negara Costa Luna jadi tidak terkendali. Hal ini akhirnya terdengar oleh seorang agen Program Perlindungan Putri (P.P.P) bernama Mayor Joe Mason (Tom Verica). Program Perlindungan Putri itu sendiri merupakan sebuah organisasi khusus dan rahasia yang didanai oleh seluruh keluarga kerajaan yang menjaga putri-putri mereka yang terancam.

Mayor Joe datang tepat waktu dan berhasil membawa Rosalinda pergi menyelamatkan diri menggunakan helikopter. Namun sayang, Jenderal Magnus berhasil menangkap Ibu dari Rosalinda, Ratu Sofia Fore (Sully Diaz) dan menjadikannya sebagai tawanan. Rosalinda sedih bukan main, tapi menyelamatkan diri merupakan hal paling penting karena keselamatannya berdampak pada keamanan Costa Luna.

Akhirnya Mayor Joe sampai di kantor pusat P.P.P., disana ia menjelaskan apa yang akan dilakukan oleh Rosalinda selama mengungsi. Ia akan dirubah penampilannya, identitas dan semua hal mengenai dirinya; supaya keberadaannya tidak terlacak oleh Jenderal Magnus. Maka Rosalinda berubah menjadi Rosie Gonzalez, seorang siswi SMA bisa yang baru pindah dari kota seberang, Iowa.

Selama pengungsian, ia akan tinggal di kediaman Joe di Danau Monroe, Louisiana, di mana dia juga akan bertemu dengan putri dari Joe, Carter (Selena Gomez). Carter adalah seorang gadis tomboy yang sulit didekati. Ia bekerja di sebuah toko umpan milik keluarganya. Carter menjadi  insecure ketika melihat paras dari Rosie. Ia tahu bahwa Rosie seorang putri, sehingga semakin parah saja rasa insecurenya.

Carter mengenalkan Rosie kepada teman-temannya sebagai sepupu jauh. Awalnya Carter tidak mau mendapatkan tugas untuk menjadi seorang ‘keluarga’ dari Rosie, namun karena desakan Ayahnya dan ini menyangkut keselamatan dari Rosie sendiri, Carter menurunkan ego-nya dan mulai berusaha untuk mendekati Rosie.

Carter mengira Rosie adalah benar-benar bisa down-to-earth, namun DNA-nya sebagai putri raja sulit dihilangkan. Rosie lihai berbagai bahasa dan fasih berbicara dengan guru Bahasa Perancis di sekolah sehingga dianggap aneh oleh teman-temannya. Bahkan ia memakan hamburger layaknya sedang di pesta teh di Inggris. Ini membuat Carter kebingungan.

Carter pun berusaha sebisa mungkin untuk mengajarkan Rosie untuk menjadi gadis Amerika sewajarnya. Carter juga tidak mau jadi bahan olok-olakan gadis-gadis jahat di sekolahnya yang terkenal sadis kalau membuat rumor, yakni Chelsea Barnes (Jamie Chung) dan Brooke Angels (Samantha Droke). Apalagi sampai dianggap aneh juga oleh cowok idamannya di sekolah, Donny (Robert Adamson).

Teman dekat Carter, Ed (Nicholas Braun) diam-diam naksir pada Carter namun tetap tidak berbalas. Saat Rosie hadir, Ed pun berpaling pada putri raja tersebut. Berkat kepintarannya, rendah hati dan semua hal baik tentang Rosie meski sudah dirundung oleh Chelsea dan Brook, Rosie jadi semakin populer dan banyak teman. Ini membuat Carter menjadi terasa tersaingi.

Carter pun merajuk dan tidak suka dengan kenyataan bahwa Rosie mencuri spotnya di sekolah. Rosie yang sadar akan hal itu lantas mengajak Carter berbicara dan membuat keadaan melunak. Carter jadi mendukung teman barunya itu dalam hal apapun, salah satunya menjadi Homecoming Queen di sekolah yang diadakan di akhir pekan.

Semua hal dilakukan bersama, mulai dari memilih baju dan memberi pelajaran make up untuk teman-teman gadisnya yang lain yang tidak bisa mempersolek diri untuk pesta Homecoming nanti. Semua hal itu membuat semua senang, khususnya Rosie yang akhirnya bisa blend dengan teman-temannya yang lain juga Carter.

Satu kali, Jendral Magnus memberi kabar di media bahwa ia akan menikahi Ibu dari Rosalinda dan akan memimpin negaranya. Hal ini dilakukan oleh Jendral Magnus untuk membuat Rosalinda kembali. Hal ini lantas diketahui oleh Chelsea dan Brooke yang lantas mengancam akan membeberkan semuanya kecuali ia mundur dari pemilihan Homecoming Queen

Rosalinda membaca semuanya dan memberitahu pada Carter bahwa ia akan pulang. Mengetahui Costa Luna masih terlalu berbahaya untuk Rosalinda, Carter diam-diam menyusun rencana untuk menyamar sebagai Rosalinda dan menggunakan dirinya sebagai umpan untuk memancing Jenderal Magnus agar ditangkap.

Carter memanggil Tuan Elegante (Ricardo Alvarez), penjahit dan teman kerajaan Rosalinda, untuk membantu rencananya. 

Elegante mengatakan bawah Rosalinda akan menghadiri pesta dansa homecoming dan berencana mengenakan gaun biru Karibia. Elegante mengirim gaun itu pada Carter untuk ia pakai sedangkan Rosalinda akan mengenakan gaun merah muda pucat. Saat Jenderal Magnus datang, ia lantas menangkap Carter. Hal ini diketahui oleh Rosalinda yang langsung menyerahkan diri.

Saat akan dibawa pergi, Mayor Joe dan tim datang mengepung Jenderal Magnus dan anak buahnya. Ini semua berkat putrinya, Carter. Mereka berdua akhirnya selamat.

Mayor Joe segera menangkap Jenderal Magnus dan menyerahkan mereka ke otoritas internasional. Rosie pun akhirnya kembali ke Costa Luna dan dinobatkan sebagai Ratu Rosalinda. Penobatan itu dihadiri oleh kehadiran Carter, Joe, Ed, Sofía, dan Tuan Elegante.

Hati Baik Carter

Priness Protection Program_Carter (Copy)

Susah sih kalau harus membayangkan kalau seandainya kita tiba-tiba dapat tugas untuk menjaga dan membuat seorang putri raja menjadi seorang gadis SMA normal di sekolah yang penuh dengan cctv gratis. Antara bakal diolok-olok sepanjang hayat atau ya kalau berhasil, kalian dan putri raja itu akan jadi terkenal.

Diantara kedua pilihan itu, Carter tak memilih dua-duanya. Ia hanya berusaha supaya Rosie a.k.a. Rosalinda bisa bergaul dengan teman-teman lain. Itu saja. Ia tidak berharap bahwa ia akan dikenal karena menyelamatkan putri raja atau semacamnya, meski ya awalnya ia kesal dengan kehadiran dari Rosalinda. Namun hati es Carter meleleh dan akhirnya menganggap Rosie sebagai her sister bukan sebagai putri.

Mean Girls

Priness Protection Program_Mean Girls (Copy)

Tidak lengkap ya kalau film dengan kategori Chick Flick seperti ini tidak dilengkapi dengan karakter mean girls yang sudah pasti menambah bumbu cerita sehingga film jadi semakin menarik untuk disaksikan. Para penonton akan dibuat dan dibawa emosinya terhadap para mean girls dan menunggu karma apa yang akan mereka dapat karena telah merundung pemeran utama.

Jamie Chung Samantha Droke pun berhasil melakukannya. Mereka sukses menjadi mean girls yang berpura-pura baik terhadap Rosie karena ia cantik dan ingin memanipulasinya namun tetap bertindak semena-mena terhadap Carter yang dianggap lebih rendah dari mereka.

Begitu salah satu dari mean girls ini yakni Chelsea yang diperankan oleh Jamie Chung kena karma, entah kenapa rasanya jadi puas sekali.

Para Bintang Disney

Priness Protection Program_Disney's Stars (Copy)

Film ini menjadi salah satu film original Disney yang ceritanya dipenuhi oleh para bintang Disney yang super terkenal. Selain Demi Lovato dan Selena Gomez, anggota Jonas Borthers pun ikut untuk menulis salah satu lagu yang dijadikan soundtrack film ini yang berjudul Two Worlds Collide. Jonas Brother menyanyikannya bersama dengan Demi.

Baca Juga: 10 Selebriti Jebolan Disney yang Paling Mencuri Perhatian

Promosi yang dilakukan oleh Disney pun dianggap pintar karena film ini berbarengan dengan munculnya lagu baru dari Jonas Brothers. Tak hanya itu, para bintang Disney tersebut sukses membawakan karakter yang diperlukan oleh sang sutradara, Annie DeYoung, sebagai dua gadis SMA yang hidupnya beda kasta namun harus berbaur untuk saling tolong.

Lewat film ini lumayan banget bisa melihat wajah-wajah polos dari Demi Lovato dan Selena Gomez saat masih muda dan belum setenar sekarang sebagai penyanyi kelas atas. Aktingnya yang manis membuat kita betah untuk mengikuti alur ceritanya hingga film selesai. Untuk semua hal baik diatas, Bacaterus memberi skor 3/5 for this movie.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram