bacaterus web banner retina

Sinopsis & Review Film Always, Kisah Petinju & Gadis Buta

Ditulis oleh Siti Hasanah
Always
3.8
/5
PERHATIAN!
Artikel ini mengandung spoiler mengenai jalan cerita dari film/drama ini.

Kisah cinta romantis memang tidak asing lagi dalam drama atau film korea. Kali ini ada film yang berjudul Always garapan sutradara Song Il-gon. Bergenre melodrama romantis, film ini bisa dijadikan pilihan untuk menemani akhir pekan atau libur kalian menjadi lebih sweet. Song Il-gon memilih So Ji-sub dan Han Hyo-joo sebagai peran utama dalam film ini. 

Film ini menceritakan tentang Jang Cheol-min (So Ji-sub) yang merupakan mantan petinju. Ia memiliki kepribadian yang dingin serta menutup dirinya dari siapapun.

Suatu hari ia bertemu dengan seorang gadis cantik bernama Ha Jung-hwa (Han Hyo-joo). Ha Jung-hwa tidak bisa melihat karena sebuah kecelakaan di masa lalu. Tapi, ia memiliki kepribadian yang hangat dan ceria. Penasaran dengan kisah keduanya? Yuk. simak sinopsis serta review-nya di bawah ini!

Sinopsis

Always_sinopsis_
  • Tahun Rilis: 2011
  • Genre: Melodrama, romantis.
  • Produksi: HB Entertainment
  • Sutradara: Song Il-gon
  • Pemeran: So Ji-Sub, Han Hyo-joo, Kang Shin-il, Yun Jong-hwa, Park Chul-min, Jo Sung-ha

Jang Cheol-min (So Ji-sub) adalah seorang mantan petinju yang hebat pada tahun 90-an dan mempunyai nama baptis Jang Marcelino. Namun, sekarang ia bekerja paruh waktu sebagai pengantar air dan juga penjaga pos parkiran. Ia mempunyai kepribadian yang sangat dingin, tidak banyak bicara dan menutup kehidupan pribadinya dari dunia. 

Pada suatu hari ketika ia sedang berjaga di pos parkiran, tiba-tiba saja datang seorang gadis cantik yang tidak bisa melihat masuk ke pos parkiran. Ia mengira Jang Cheol-min adalah ahjussi atau paman yang selalu menemaninya menonton drama. Jang Cheol-min pun menjelaskan bahwa paman tersebut telah berhenti dan digantikan oleh dirinya. 

Gadis tersebut pamit pergi, tetapi hujan sedang lebat saat itu hingga Jang Cheol-min membiarkan gadis tersebut untuk berteduh sebentar bersamanya di pos. Mereka pun berkenalan. Gadis tersebut ternyata bernama Ha Jung-hwa (Han Hyo Joo), seorang telemarketer di sebuah perusahaan besar di Korea. Ha Jung-hwa memiliki kepribadian yang ceria, hangat dan menyenangkan. 

Sejak saat itu, Ha Jung-hwa sering mampir ke pos tersebut dan menonton drama kesukaannya bersama Jang Cheol-min. Mereka mulai dekat satu sama lain. Saat menonton drama, Jang Cheol-min sering menggambarkan bagaimana karakter drama yang sering mereka tonton ke Ha Jung-hwa yang tidak bisa melihat dan hanya mendengarkan suaranya saja. 

Namun, suatu malam ketika pulang menonton konser musik bersama, Ha Jung-hwa menanyakan sesuatu yang menyangkut masalah pribadi Jang Cheol-min di masa lalu dan membuat hubungan mereka renggang.

Berjauhan dengan Ha Jung-hwa membuat Jang Cheol-min kehilangan sesuatu dalam dirinya. Ia merindukan Ha Jung-hwa yang selalu membawa keceriaan dalam hari-harinya. 

Akhirnya, hubungan mereka kembali seperti semula ketika Jang Cheol-min menolong Ha Jung-hwa saat akan dilecehkan oleh bosnya. Bahkan mereka semakin dekat satu sama lain. Untuk keamanan, Ha Jung-hwa pun pindah ke rumah Jang Cheol-min dan mereka mempunyai seekor anjing. 

Setelah kehadiran Ha Jung-hwa, kehidupan Jang Cheol-min berubah. Ia bertekad untuk menanggung semua kehidupan Ha Jung-hwa yang keluar dari pekerjaannya dan kembali lagi menjadi seorang petinju untuk mendapatkan uang yang banyak agar kehidupan mereka lebih baik. Kehidupan mereka pun semakin berwarna layaknya pasangan yang sedang dimabuk asmara lainnya. 

Hingga suatu saat Ha Jung-hwa menceritakan tentang bagaimana dirinya mengalami kecelakaan dan kehilangan penglihatannya. Jang Cheol-min menyadari ternyata hal tersebut ada hubungannya dengan dirinya pada saat menjadi seorang debt collector dan menagih seorang debitur yang mencoba membakar dirinya sendiri. 

Jang Cheol-min merasa bersalah dan bertekad untuk mengembalikan penglihatan Ha Jung-hwa. Akan tetapi ia harus memiliki uang sejumlah 30 juta Won. Jang Cheol-min pun nekat untuk mengikuti sebuah turnamen tinju ilegal di Thailand yang sangat berisiko dan mengancam keselamatan jiwanya. Apakah Jang Cheol-min berhasil dalam misinya?

Chemistry yang Baik Antar Pemain

Always_sinopsis_

Film ini memiliki alur cerita yang terbilang umum seperti film-film bergenre melodrama romantis lainnya. Akan tetapi, pemain utama yaitu So Ji-sub dan Han Hyo-jo berhasil menampilkan chemistry yang yang kuat sehingga setiap emosi yang ada dalam film berhasil tersampaikan sempurna dengan akting mereka yang luar biasa.

Penonton akan dibuat baper dengan manisnya tingkah Jang Cheol-min dalam memperlakukan dan mengistimewakan Ha Jung-hwa. Kemesraan mereka layaknya pasangan yang sedang dimabuk asmara pada umumnya dalam beberapa adegan di film ini pun akan sukses membuat kalian tersenyum iri. 

Menampilkan Sinematografi yang Keren

Always_Menampilkan Sinematografi yang Keren_

Tidak hanya jalan cerita serta chemistry yang ditampilkan aktor yang bisa dinilai, tetapi juga penonton bisa menilai bagaimana sinematografi yang ditampilkan dan digarap dalam sebuah film. Nah, salah satu kelebihan dalam film ini adalah menampilkan sinematografi yang cukup ciamik dan memanjakan penontonnya. 

Contohnya seperti adegan yang ditampilkan pada saat Jang Cheol-min dan Ha Jung-hwa mengunjungi tempat favorit Jang Cheol-min pada saat di panti asuhan. Tempat tersebut adalah sebuah danau yang indah dihiasi dengan hamparan rumput yang hijau dijamin akan membuat kalian terpesona dengan keindahannya. 

Teknik pengambilan dan penggabungan gambar serta pemilihan warna juga begitu mumpuni, sehingga tidak heran banyak yang mengacungi jempol untuk sinematografi yang ditampilkan dalam film ini. Tidak terkecuali dengan para kritikus film yang juga memberi ulasan positif tentang sinematografinya. 

Merupakan Film Terpopuler dan Terlaris

Always_Merupakan Film Terpopuler dan Terlaris_

Tahukah kalian jika Film Always adalah salah satu film yang terpopuler dan terlaris pada masanya. Saking populer dan ditunggu-tunggu, tiket bioskop yang dijual secara online atau daring dapat terjual sebanyak 2000 kursi hanya dalam waktu 7 detik saja. Bayangkan jika penjualan dalam waktu satu jam berapa tiket yang telah habis terjual ya?

Tidak hanya itu, film ini juga ternyata memiliki banyak penggemar tidak hanya di Korea tetapi hingga menembus pasar internasional.

Oleh karena itulah, film ini sudah banyak di remake dalam berbagai negara dengan berbagai Bahasa seperti Turki dengan judul Sadece Sen pada tahun 2014, Kanada dengan judul Do Lafzon Ki Kahani dalam Bahasa Hindi dan Jepang dengan judul Your Eyes Tell pada tahun 2020.

Menyandingkan Aktor dan Aktris Ternama

Always_Menyandingkan Aktor dan Aktris Ternama_

Yang membuat film ini tambah menarik Song Il-gon menyandingkan dua aktris dan aktor populer dan ternama di Korea yaitu So Ji-sub dan Han Hyo-jo. Dua-duanya merupakan aktris dan aktor yang sudah lama terjun di bidang entertain Korea. Mereka juga merupakan kebanggaan masyarakat Korea sehingga tidak heran kehadirannya sangat ditunggu-tunggu.

Kemampuan aktingnya pun sudah tidak diragukan lagi. Keduanya memerankan peran utama dalam film ini dengan sangat baik. So Ji-sub mampu menghidupkan karakter Jang Cheol-min yang dingin serta tertutup dengan sangat baik.

Baca juga: 10 Judul Drama Terbaik yang Dibintangi oleh So Ji Sub

Sementara Han Hyo-jo memerankan sosok Ha Jung-hwa yang merupakan seorang gadis buta karena kecelakaan dimasa lalu dan memiliki kepribadian yang sangat ceria dan penuh harapan dengan sangat apik. Akting keduanya pun dapat membuat penonton merasa iri dan baper dengan adegan-adegan romantis. 

Nah itulah sinopsis dan juga review dari film Korea yang berjudul Always. Film ini mendapatkan banyak ulasan positif dan menjadi film terlaris dan terpopuler pada tahun itu. Film ini juga tidak hanya populer di Korea tetapi sampai kancah Internasional. Banyak negara yang me-remake film ini dengan Bahasa lain seperti Jepang, turki dan Kanada.

Meski memiliki alur cerita yang biasa seperti film bergenre melodrama pada umumnya, tetapi film ini juga memiliki rating yang cukup tinggi. Jadi apakah kalian penasaran dengan kisah cinta antara Jang Cheol-min dan Ha Jung-hwa? Apakah Jang Cheol-min berhasil menebus rasa bersalahnya dan membuat Ha Jung-hwa bisa melihat lagi?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram