bacaterus web banner retina

14 Pemeran Utama Film The Lord of the Rings: The Two Towers

Ditulis oleh Erika Erilia

Film The Lord of the Rings: The Two Towers merupakan sekuel kedua yang akan melanjutkan kisah perjalanan Frodo dkk.  Film yang dirilis tahun 2002 tersebut masih disutradarai oleh Peter Jackson.

Aktor dan aktris yang bermain di film pertama juga kembali muncul memerankan karakter yang sama. Masih seperti film pertamanya, The Two Towers mendapat banyak pujian dari para penikmat film.

Tak hanya itu, film ini bahkan menerima berbagai penghargaan film bergengsi, termasuk piala Oscar untuk kategori Best Sound Editing dan Best Visual Effects.

Di sekuelnya kali ini, kelompok pembawa cincin akan terpecah menjadi tiga dan memiliki petualangannya masing-masing.

Mulai dari Frodo yang melanjutkan perjalanan ke Mordor hingga Pippin dan Merry yang bertemu makhluk tertua di Middle Earth, berikut deretan tokoh sekaligus pemeran dalam film The Lord of the Rings: The Two Towers.

Baca juga: Sinopsis dan Review Lord Of The Ring 1, Awal Perjalanan Frodo

1. Elijah Wood (Frodo Baggins)

Elijah Wood (Frodo Baggins)

Aktor Elijah Wood berperan sebagai Frodo Baggins, Hobbit yang tinggal di Shire dan harus pergi ke Mordor untuk menghancurkan The One Ring. Frodo sebenarnya bukan makhluk yang memiliki fisik kuat, ia juga tidak pandai bertarung.

Akan tetapi, Frodo punya tekad kuat dan ia cukup tahan terhadap pengaruh The One Ring karena termasuk Hobbit yang baik dan innocent. Sayangnya, kebaikan hati dan kepolosannya membuat Frodo mudah tertipu dan dipengaruhi oleh Gollum.

Meski dianggap lebih kuat untuk membawa The One Ring dibandingkan tokoh yang lain, Frodo merasa bebannya semakin berat. Ia beberapa kali sempat terpengaruh dan terdorong untuk memakai cincin tersebut.

2. Sean Astin (Samwise Gamgee)

Sean Astin (Samwise Gamgee)

Samwise Gamgee diperankan oleh Sean Astin. Ia adalah sahabat dekat Frodo yang dari awal sudah berjanji akan selalu menemani dan menjaga Frodo.

Bahkan ketika Frodo memisahkan diri dari kelompok pembawa cincin dan hendak pergi ke Mordor seorang diri, Sam memaksa untuk ikut dan terus membuntuti Frodo. Sam termasuk Hobbit yang baik, bisa dipercaya, dan sangat setia kawan.

Berbeda dengan Frodo, Sam tidak setuju ketika harus melanjutkan perjalanan ke Mordor bersama Gollum. Sam tidak bisa mempercayai makhluk itu.

Namun karena Frodo bersikeras menjadikan Gollum sebagai pemandu mereka menuju Mordor, Sam tak punya pilihan selain patuh pada ucapan Frodo.

3. Andy Serkis (Gollum)

Andy Serkis (Gollum)

Karakter Gollum diperankan oleh Andy Serkis dengan teknik motion capture. Gollum dulunya adalah Hobbit bernama Smeagol yang tak sengaja menemukan The One Ring.

Setelah menyimpan cincin tersebut, Smeagol memiliki usia yang sangat panjang dan tak lazim. Hal ini membuat tubuhnya berubah drastis menjadi makhluk kurus yang mengerikan.

Tak hanya secara fisik, pikiran Smeagol juga jadi tak waras dan hanya terobsesi pada The One Ring. Ia kemudian dikenal dengan nama Gollum. Nama tersebut berasal dari suaranya saat batuk dan terdengar seperti kata gollum.

Gollum sendiri hidup di area Misty Mountain selama lebih dari 400 tahun. Di film The Two Towers, Gollum digambarkan memiliki dua kepribadian yang berbeda.

Kepribadian pertama adalah Smeagol, sisi baik yang mengenal cinta dan persahabatan. Kepribadian ini juga menyukai Frodo dan kadang patuh terhadapnya.

Kepribadian kedua adalah Gollum, sisi jahat dan licik yang hanya menginginkan The One Ring. Sisi jahatnya ini bahkan tak ragu membunuh demi mendapatkan cincin tersebut.

4. Ian McKellen (Gandalf the White)

Ian McKellen (Gandalf the White)

Ian McKellen kembali dipercaya untuk memerankan tokoh Gandalf, penyihir bijak yang dikisahkan tewas setelah melawan Balrog di Moria (film pertama).

Akan tetapi, Gandalf adalah Maiar (makhluk immortal yang diutus ke Middle Earth dalam wujud penyihir) sehingga ia bisa dilahirkan kembali menjadi Gandalf the White.

Gandalf kemudian bertemu dengan Aragorn, Legolas, dan Gimli saat ketiganya masuk ke hutan Fangorn untuk mencari Merry dan Pippin. Gandalf pun mengajak mereka menuju Rohan untuk menyelamatkan Raja Théoden.

Setibanya di sana, Gandalf menunjukkan bahwa ia telah menjadi penyihir yang jauh lebih kuat dan berhasil membebaskan Théoden dari sihir Saruman.

Setelah itu Gandalf berusaha mendorong Raja Théoden untuk bersiap diri menghadapi pertempuran karena pasukan Uruk-hai yang dibentuk Saruman hendak menyerang Rohan.

5. Viggo Mortensen (Aragorn)

Viggo Mortensen (Aragorn)

Viggo Mortensen adalah aktor asal Amerika Serikat yang memerankan tokoh Aragorn. Karakter ini termasuk anggota dari 9 pembawa cincin yang berasal dari ras manusia, tapi ia dibesarkan oleh bangsa Elf di Rivendell.

Aragorn merupakan keturunan Isildur, Raja Gondor yang memotong jari Sauron dan merebut The One Ring. Dengan demikian, Aragorn sebenarnya adalah pewaris tahta Gondor, tapi ia memilih menjalani pengasingan karena takut kalau dirinya menjadi seperti Isildur.

Di film kedua The Lord of the Rings, Aragorn berusaha membantu Raja Théoden mengevakuasi rakyatnya ke Helm's Deep.

Namun di tengah perjalanan, mereka diserang oleh kawanan Orc hingga Aragorn terjatuh dari jurang dan dikira mati. Aragorn sempat tak sadarkan diri, tapi akhirnya kembali ke Helm's Deep dan berperang bersama Rohan.

6. Orlando Bloom (Legolas)

Orlando Bloom (Legolas)

Orlando Bloom yang juga dikenal lewat seri film The Pirates of the Caribbean didapuk sebagai tokoh Legolas. Ia adalah Elf dari Mirkwood sekaligus anggota dari 9 pembawa cincin.

Legolas memiliki pendengaran dan penglihatan yang sangat tajam. Ia juga bisa bergerak lincah seolah tubuhnya seringan kapas. Legolas sangat ahli dalam memanah dan selalu membidik targetnya dengan tepat.

Keahliannya bertarung sangat berguna ketika penduduk Rohan mengungsi ke Helm's Deep. Ia bisa menaklukkan Orc dan Warg dengan mudah.

Di pertempuran Helm's Deep pun Legolas tidak terlalu kesulitan menjatuhkan pasukan kegelapan yang dikirim oleh Saruman.

7. John Rhys-Davies (Gimli dan Treebeard)

John Rhys-Davies mendapat dua peran sekaligus di film The Lord of the Rings: The Two Towers. Ia kembali memerankan Gimli seperti di film pertama.  Aktor senior ini juga dipercaya untuk menjadi pengisi suara karakter Treebeard.

  • Gimli
Gimli

Gimli merupakan anggota dari 9 pembawa cincin yang berasal dari bangsa Dwarf. Sebagai Dwarf, Gimli memiliki gengsi yang cukup tinggi dan tak mau kalah dari yang lain, terutama dari Legolas yang berasal dari bangsa Elf.

Meski akhirnya berteman baik, Gimli dan Legolas selalu bersaing dalam banyak hal. Di film kedua, Gimli ikut bersama Aragorn dan Legolas mencari Merry dan Pippin yang diculik oleh pasukan Orc.

Gimli memiliki fisik yang sangat kuat sehingga ia mampu berlari bersama Aragorn dan Legolas selama berhari-hari.

Gimli juga berperan besar dalam pertempuran di Helm's Deep. Meski memiliki tubuh yang pendek, Gimli adalah petarung hebat dengan kapak sebagai senjata andalannya.

Ia dan Legolas berlomba-lomba menghabisi para Orc dan Gimli tidak mau kalah dari Elf tersebut. Dengan selisih satu Orc, Gimli pun menang dari Legolas dan bangga karena bisa membunuh musuh lebih banyak.

  • Treebeard
Treebeard

Treebeard adalah makhluk dengan fisik mirip pohon dan termasuk bangsa Ent, salah satu ras yang sangat tua di Middle Earth. Treebeard adalah Ent tertua sekaligus menjadi pemimpin rasnya.

Setelah bertahun-tahun, jumlah Ent mulai berkurang. Ent yang tersisa dan sudah sangat tua akhirnya hidup diam layaknya pohon.

Saat Sauron muncul dan semua ras bersatu untuk melawannya, Ent sebenarnya tidak mau ikut campur dan tetap berdiam diri di Fangorn, tapi kehadiran Merry dan Pippin membuat Treebeard berubah pikiran.

Ia melihat sendiri bagaimana pohon-pohon di Isengard ditebang habis oleh Saruman. Karena hal inilah Treebeard murka dan mengerahkan semua Ent untuk melawan Saruman.

8. Billy Boyd (Peregrin Took/ Pippin)

Billy Boyd (Peregrin Took/ Pippin)

Aktor Billy Boyd ikut terlibat dalam film The Two Towers dan kembali memerankan tokoh Pippin. Pippin adalah anggota pembawa cincin sekaligus sahabat baik Frodo.

Di akhir film pertama, ia dan Merry mengorbankan diri untuk mengalihkan perhatian pasukan Orc agar tidak menangkap Frodo. Tapi pada akhirnya ia dan Merry tertangkap dan diculik oleh pasukan Orc.

Pippin adalah sosok Hobbit yang ceria layaknya ras Hobbit pada umumnya. Di antara keempat Hobbit pembawa cincin, Pippin adalah yang termuda.

Sikapnya cenderung ceroboh, namun petualangannya bersama para pembawa cincin membuat Pippin menjadi sosok yang lebih berani dan dewasa.

9. Dominic Monaghan (Meriadoc Brandybuck/ Merry)

Dominic Monaghan (Meriadoc Brandybuck/ Merry)

Dominic Monaghan merupakan aktor asal Inggris yang berperan sebagai Merry. Merry adalah sepupu Pippin dan tergolong Hobbit yang suka jahil.

Namun di balik itu, Merry adalah Hobbit yang cukup terorganisir dan punya persiapan untuk segala sesuatunya. Bersama Pippin, Merry ikut diculik oleh pasukan Orc hingga akhirnya kabur ke Hutan Fangorn yang terkenal angker.

Di hutan inilah Merry dan Pippin bertemu dengan Treebeard, pemimpin bangsa Ent sekaligus makhluk tertua di Middle Earth.

Merry dan Pippin awalnya dikira musuh, tapi keduanya berhasil meyakinkan Treebeard bahwa mereka bukanlah makhluk yang berbahaya. Tak hanya itu, Merry dan Pippin juga mempengaruhi Treebeard untuk melawan Saruman.

Keduanya kemudian mengajak Treebeard ke Isengard, kawasan yang menjadi tempat tinggal Saruman dan telah rusak total. Gara-gara hal inilah Treebeard akhirnya murka dan mengerahkan bangsa Ent untuk menyerang markas Saruman.

10. Bernard Hill (Théoden)

Bernard Hill (Théoden)

Bernard Hill adalah aktor asal Inggris yang awalnya dilirik untuk memerankan Gandalf, tapi akhirnya ia dianggap lebih cocok memerankan Raja Théoden. 

Théoden sendiri adalah Raja Rohan yang awalnya terkena sihir Saruman. Ia selalu didampingi dan dikontrol oleh Gríma Wormtongue yang sebenarnya adalah anak buah Saruman.

Théoden pun tak bisa menjalankan pemerintahannya dengan baik dan harus kehilangan putranya, Théodred, yang tewas saat melawan Orc.

Théoden seperti mayat hidup, tak mengenali siapapun, dan hanya mendengarkan ucapan Gríma.  Ia bahkan menurut saat Grima mengusir keponakannya, Éomer, dari Rohan.

Akan tetapi, Théoden akhirnya berhasil diselamatkan oleh Gandalf the White. Setelah terbebas dari sihir Saruman, Théoden harus bersiap menerima serangan dari penyihir jahat tersebut.

Théoden sendiri mengabaikan saran Gandalf dan tak ingin berperang. Ia lebih memilih mengevakuasi rakyatnya ke Helm's Deep yang menjadi benteng terakhir Rohan.

11. Miranda Otto (Éowyn)

Miranda Otto (Éowyn)

Miranda Otto berperan sebagai Éowyn yang tak lain adalah keponakan Théoden. Setelah kedua orang tuanya meninggal, Éowyn dan kakaknya, Éomer, diadopsi oleh Théoden dan dianggap sebagai anaknya sendiri.

Éowyn digambarkan sebagai sosok wanita yang cantik dan penuh keberanian. Ia bahkan tak ragu mengangkat senjata dan ikut bertempur layaknya laki-laki.

Éowyn berkali-kali didekati oleh Gríma, tapi Éowyn dengan tegas menunjukkan kebenciannya terhadap antek Saruman tersebut. Éowyn lalu tertarik pada Aragorn setelah kedatangannya ke Rohan.

Awalnya ia kagum pada Aragorn yang dapat menjinakkan kuda Théodred dengan kata-kata Sindarin atau bahasa Elf. Sejak saat itu Éowyn punya perasaan khusus pada Aragorn.

12. Karl Urban (Éomer)

Karl Urban (Éomer)

Karl Urban merupakan aktor asal New Zealand yang memerankan tokoh Éomer, keponakan Raja Théoden sekaligus kakak laki-laki Éowyn.

Ia merupakan pemimpin pasukan Rohan yang sangat kuat dan tangguh. Ia juga menjadi salah satu orang kepercayaan Théoden dan punya hubungan yang sangat dekat dengan sang putra mahkota, Théodred.

Setelah Théodred tewas terbunuh oleh Orc, Éomer otomatis menjadi pewaris tahta kerajaan berikutnya. Namun Gríma yang saat itu punya kendali penuh terhadap Théoden berhasil mengusir Éomer dari Rohan.

Éomer dan pasukannya yang masih setia pada Rohan akhirnya pergi berkelana. Saat terjadi pertempuran di Helm's Deep, Gandalf berhasil menemukan rombongan Éomer hingga akhirnya mereka kembali ke Rohan untuk membantu Théoden melawan pasukan Saruman.

13. Christopher Lee (Saruman)

Christopher Lee (Saruman)

Christopher Lee termasuk aktor senior yang terkenal memerankan tokoh antagonis. Di trilogi The Lord of the Rings pun ia mendapat peran Saruman.

Sama seperti Gandalf, Saruman adalah penyihir Istari atau Maiar yang diutus ke Middle Earth dalam wujud penyihir. Akan tetapi, ia tertarik pada kekuatan The One Ring hingga akhirnya berpihak kepada Sauron Sang Penguasa Kegelapan.

Saruman bermarkas di Isengard, tepatnya di dalam menara Orthanc yang kokoh. Di sinilah Saruman membentuk pasukannya yang terdiri dari Uruk-hai, Orc, dan kelompok ras manusia yang memusuhi Rohan.

Pasukan dalam jumlah besar ini kemudian dikerahkan untuk menyerang Helm’s Deep, tempat Raja Théoden mengungsikan rakyatnya.

Sementara perang besar terjadi di Helm’s Deep, Isengard kedatangan bangsa Ent yang dipimpin oleh Treebeard.

Saruman sendiri tak bisa berbuat banyak menghadapi amukan bangsa Ent. Pada akhirnya Isengard runtuh dan Saruman terjebak di menaranya bersama dengan Wormtongue.

14. Brad Dourif (Gríma Wormtongue)

Brad Dourif (Gríma Wormtongue)

Brad Dourif adalah aktor yang dikenal sebagai pengisi suara Chucky dalam film Child's Play dan sekuel-sekuelnya. Brad Dourif dipercaya memerankan tokoh Gríma Wormtongue, pengikut Saruman yang menyusup ke Edoras (ibu kota Rohan) dan menjadi kepala penasihat Raja Théoden.

Gríma adalah sosok pengecut, tapi ia penuh dengan tipu daya dan selalu memberikan nasihat yang menyesatkan pada Théoden.

Ia terus mempengaruhi sekaligus melemahkan kekuatan sang raja. Tak hanya itu, Gríma juga diam-diam memberikan racun yang ia samarkan sebagai obat untuk Théoden.

Gríma diceritakan tertarik pada Éowyn dan selalu memperhatikannya. Setelah kedoknya terbongkar dan Théoden telah dibebaskan oleh Gandalf, Gríma langsung kabur untuk menemui Saruman di Isengard.

Tapi tak lama setelah itu Isengard ditaklukkan oleh bangsa Ent sehingga Gríma terkurung bersama Saruman di menara Orthanc.

Itulah beberapa tokoh penting dalam film The Lord of the Rings: The Two Towers beserta para pemerannya. Meski memiliki banyak karakter, film ini tetap menarik untuk diikuti dan membuat penasaran tentang bagaimana akhir filmnya.

Dari sekian banyak tokoh yang ada di The Two Towers, mana yang jadi favoritmu dan karakter mana yang paling menyebalkan?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram