bacaterus web banner retina

Inilah 9 Pemeran Penting dalam Film Bukan Cinderella (2022)

Ditulis oleh Suci Maharani R

Dibintangi oleh deretan selebriti muda hingga menjadi grand debut bagi Fujianti Utami, Bukan Cinderella (2022) memang bikin penasaran.

Film garapan sutradara Adi Garin ini, mengisahkan romansa masa SMA yang dialami oleh Fujianti Utami dan Rafael Adwel. Keduanya akan memulai kisah yang awalnya dipenuhi rasa benci, hingga berubah menjadi cinta dan rasa sayang.

Selain kedua pemeran utamanya tadi, Super Media Pictures juga melengkapi filmnya dengan beberapa aktor dan aktris muda berbakat lainnya.

Sebut saja kehadiran Annette Edoarda yang sudah memulai karirnya sejak usianya masih sangat belia. Hingga kehadiran Raisya Bawazier, salah satu aktris muda populer yang belakangan ini sedang banyak fansnya.

Selain nama-nama selebriti di atas, sebenarnya masih ada beberapa nama populer lainnya yang ikut membintangi Bukan Cinderella (2022). Mau tahu ada siapa saja? Kamu bisa mencari informasi lebih lengkapnya hanya di bawah ini.

Baca juga: 10 Rekomendasi Film Indonesia Tentang Persahabatan yang Seru

1. Amora Olivia (Fujianti Utami)

Amora Olivia (Fujianti Utami)

Menjadi debut pertamanya memasuki industri perfilman Indonesia, banyak orang yang penasaran dengan kemampuan Fujianti Utami atau Fuji.

Ipar dari mendiang Vanessa Angel ini harus membuktikan, bahwa ia benar-benar berbakat, bukan sekedar aji mumpung. Sayangnya, usaha Fuji untuk menampilkan akting terbaiknya agaknya masih kurang memuaskan para penonton.

Pasalnya, akting Fuji sebagai Amora Olivia dianggap masih terlalu mentah dan membutuhkan Latihan keras. Fuji memang terlihat memiliki jiwa anak muda jaman sekarang, tetapi ia masih belum bisa mengontrol emosi dan energinya.

Tak hanya itu, kemistrinya dengan sang lawan main juga terasa kurang klop, karena keduanya bermasalah dalam penjiwaan karakter.

Adapun karakter Amora Olivia ini disebutkan sebagai seorang gadis yang kuat dan pemberani. Berkat ayahnya, Amora memiliki kemampuan bela diri yang bisa menyelamatkannya dari bahaya.

Amora sebenarnya gadis yang baik dan manis, tapi ia tidak pernah tahan dengan yang namanya pembullyan. Itulah kenapa Amora sangat membenci kelas 11 IPA-1 yang kerap membully anak-anak dari kelasnya.

2. Adam Wijaya (Rafael Adwel)

Adam Wijaya (Rafael Adwel)

Rafael Adwel juga bisa dikatakan sebagai nama baru di dunia seni peran Indonesia, aktor kelahiran 2003 ini baru saja memulai karirnya. Rafael Adwel diketahui bermain dalam sebuah web drama berjudul 7 hari sebelum 17 Tahun (2021).

Tapi karirnya mulai meroket pasca ia membintangi web drama berjudul Antares (2021) yang ditayangkan di WeTV pada tahun 2021.

Mengikuti kesuksesan debutnya, Rafael Adwel berhasil mendapatkan kesempatan untuk menjadi pemeran utama dalam Bukan Cinderella (2022).

Debutnya dalam layar lebar ini tentu membuat para penggemarnya sangat excited. Sayangnya, kali ini Rafael harus mengakui bahwa kali ini ia kurang bisa menjiwai karakter Adam si ketua Osis yang dingin.

Adam terlihat sangat powerful ketika ia berada di sekolah, tetapi ia tidak lebih dari anak malang di rumahnya. Adam berusaha untuk menjadi anak terbaik di sekolah bukan untuk dirinya sendiri, tapi untuk membanggakan ibunya.

Karena ia ingin membuktikan, bahwa ibunya mendidiknya dengan sangat baik meski tanpa sosok sang ayah yang selalu meremehkan mereka.  

3. Juna (Gusti Rayhan)

Juna (Gusti Rayhan)

Karakter satu ini memang selalu bisa mencuri perhatian para penonton yang menonton film Bukan Cinderella (2022). Juna diketahui sebagai wakil ketua Osis, selain itu ia juga diketahui sebagai teman terbaik bagi Adam dan Ardi.

Berbeda dengan kedua kawannya itu, Juna adalah sosok yang lebih ramah dan mudah bergaul dengan siapa saja. Bahkan berkat karakter Juna juga, hubungan Amora dan Adam bisa menjadi lebih dekat dan intense.

Karakter Adam ini diperankan dengan sangat baik oleh Gusti Rayhan, salah satu aktor muda yang cukup menarik perhatian. Gusti Rayhan sendiri mulai populer semenjak ia membintangi film Dilan 1990 (2018) dan Dilan 1991 (2019).

4. Eka (Annette Edoarda)

Eka (Annette Edoarda)

Beralih ke aktris muda yang lebih senior dari ketiga nama sebelumnya, inilah si cantik Annette Edoarda. Aktris kelahiran tahun 1998 ini memang sudah cukup banyak membintangi film-film populer, seperti The Doll (2016) hingga Menjelang Maghrib (2022).

Tak hanya itu, Annette juga sudah sering jadi langganan untuk membintangi berbagai sinetron sinetron dan FTV. Berperan sebagai gadis tomboy bernama Eka, Annette Edoarda menunjukkan keahlian tinjunya dalam film Bukan Cinderella (2022).

Meski scene ini sangat singkat, tapi Annette berhasil membuat penonton yakin bahwa sosok Eka memang gadis yang kuat.

Meski terlihat pemberani dan tidak segan melakukan kekerasan, Eka ini adalah sosok yang baik hati dan mau bertanggung jawab atas kesalahannya.

5. Ardi (Fajar Kibo)

Ardi (Fajar Kibo)

Beralih ke karakter yang agak nyebelin tapi manis banget, inilah sosok Ardi si ketua Bidang Kedisiplinan Osis MEJ School. Ardi ini memang tipe cowok yang pemberani banget, ia selalu bisa mengintimidasi lawan bicaranya dengan mudah.

Namun saat berhadapan dengan Eka, Ardi harus mengakui bahwa kecerdasan dan keahlian bela diri gadis itu membuatnya insecure.

Karakter satu ini diperankan dengan sangat baik oleh Fajar Kibo, salah satu aktor muda yang penampilannya sangat luar biasa.

Meski singkat, siapa sangka Fajr Kibo bisa menampilkan akting lebih menjanjikan dari kedua pemeran utamanya. Bahkan penjiwaan karakter hingga emosi yang diberikan sangat pas dan berhasil bikin penonton terpukau.

6. Keenan (Fauzan Azzam)

Keenan (Fauzan Azzam)

Keenan adalah salah satu sahabat baik Amora yang tidak lebih dari seorang penakut yang cerdik. Anak ini dipercaya oleh Ayah dan Bunda, tapi sifat aslinya sangat ember dan penyebar gosip.

Karakter ini diperankan dengan cukup baik oleh Fauzan Azzam, karena aktingnya semakin berkembang. Meski awalnya sempat merasa canggung, secara perlahan Fauzan bisa memberikan gambaran karakter yang pas.

7. Sasa (Raisya Bawazier)

Sasa (Raisya Bawazier)

Raisya Bawazier adalah aktris muda yang namanya semakin populer pasca membintangi web drama Little Mom (2021).

Tak jauh berbeda dengan karakternya dalam drama tersebut, kali ini Raisya Bawazier akan memerankan karakter troublemaker. Ia berperan sebagai Sasa, anggota Osis yang memiliki perasaan pada Adam dan selalu ribut dengan Amora.

8. Ayah dan Bunda (Tanta Ginting & Dea Lestari)

Ayah dan Bunda (Tanta Ginting & Dea Lestari)

Ayah dan Bunda Amora juga tidak boleh sampai kita lewatkan lho, karakter ini diperankan oleh Tanta Ginting dan Dea Lestari.

Menjadi pasangan suami istri yang jenaka dan harmonis, keduanya memang terlihat seperti pasangan yang penuh kasih sayang. Bahkan beberapa unsur komedi juga kerap datang dari sosok Ayah dan Bunda Amora ini.

9. Papah dan Mamah (Erwin Cortez & Putri Ayudya)

Papah dan Mamah (Erwin Cortez & Putri Ayudya)

Bersebrangan dengan Orang tua Amora, Papah dan Mamah Adam selalu saja diliputi oleh berbagai masalah. Papah Adam yang diperankan oleh Erwin Cortez, ternyata ia berselingkuh dengan wanita lain dan kerap menghina istri dan anaknya sendiri.

Sementara Mamah Ada yang diperankan Putri Ayudya adalah sosok wanita yang penyabar, ia bertahan karena tidak ingin Adam melihat keluarganya hancur.

Inilah jajaran selebriti muda dan senior yang diketahui sebagai pemeran dalam film remaja berjudul Bukan Cinderella (2022).

Meski masih muda, beberapa dari para selebriti di atas ternyata memiliki bakat akting yang sangat luar biasa. Kalau menurutmu, siapa nih yang aktingnya paling berkesan? Bagikan jawabannya di bawah ini.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram