bacaterus web banner retina

10 Pemain Utama Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

Ditulis oleh Suci Maharani R

Di penghujung tahun 2021, para pencinta film Indonesia disuguhkan dengan tontonan yang membawa kita ke tahun 80-an. Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021) mungkin terasa nyeleneh, tapi dibalik kisahnya terdapat kritik sosial soal toxic masculinity dan penyalahgunaan kekuasaan. Satu hal yang pasti bikin penonton terkesan, yaitu akting dari seluruh pemainnya sangat luar biasa.

Sebut saja pasangan Ajo Kawir dan Iteung, sejoli yang saling cinta ini diperankan secara apik oleh Marthino Lio dan Ladya Cheryl.

Keduanya berhasil memberikan romansa dan adegan laga ala jagoan tahun 80-an dengan sangat baik. Selain itu, film ini juga bintangi oleh nama-nama besar seperti Reza Rahadian, Ratu Felisha dan masih banyak lagi.

Makannya, kali ini kita akan membahas mengenai karakter dari para pemain film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021). Penasaran? Temukan jawabannya di bawah ini.

Baca Juga: Sinopsis & Review Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas

1. Marthino Lio (Ajo Kawir)

marthino lio_

Bayi yang ditemukan di dekat kebun pisang ini tumbuh menjadi seorang jagoan, namanya Ajo Kawir. Dikenal sangat suka berkelahi, Ajo hanya membutuhkan alasan untuk melampiaskan amarahnya. Bahkan ketika kebanyakan jagoan atau preman mengincar uang, Ajo Kawir hanya suka mencari masalah dan menghajar orang.

Sebenarnya ini didasari karena kekurangannya. Ajo Kawir memang perkasa soal berkelahi tapi tidak perkasa secara seksual.

Pasalnya alat kelamin Ajo Kawir tidak bisa melakukan ereksi, sudah berobat kemana pun tetap saja ia tidak bisa disembuhkan. Hal ini juga yang mempengaruhi rasa percaya diri Ajo Kawir, saat ia dikejar-kejar oleh seorang gadis bernama Iteung.

Bukannya tidak mau, Ajo Kawir memang jatuh cinta pada gadis yang hampir membunuhnya itu. Sayangnya, karena tidak bisa ereksi Ajo Kawir berpikir Iteung tidak akan mau menerimanya, padahal sebaliknya.

Namun pernikahan bukanlah hal yang mudah, alhasil Ajo Kawir harus merasakan sakitnya dikhianati saat tahu Iteung tengah mengandung anak orang lain.

2. Ladya Cheryl (Iteung)

ladya cheryl_

Iteung berbeda dengan kebanyakan gadis di desa, karena bisa dikatakan ia sama jagoannya dengan para pria. Makannya, Iteung kerap bekerja sebagai pengawal untuk orang-orang besar.

Berkat pekerjaannya ini ia dipertemukan dengan Ajo Kawir. Rasa sukanya pada jagoan dari Bojongsoang ini ditunjukan lewat kiriman lagu dan pesan dari radio. Muak karena Ajo kawir tidak pernah membalasnya, Iteung mencari tahu sendiri jawabannya langsung pada orangnya.

Akhirnya Iteung dan Ajo Kawir menikah. Sebagai istri, ia hanya ingin suaminya bekerja secara normal dan jauh dari pekerjaan berbahaya. Tapi mau seperti apapun Iteung menerima Ajo Kawir, perempuan ini tetap tidak bisa menahan birahinya. Alhasil Iteung malah berhubungan seks dengan Budi Baik, sampai-sampai membuahkan seorang anak.

Iteung hancur saat melihat suaminya yang bahkan tidak ingin menemuinya, sampai-sampai ia menaruh dendam dihatinya.

Iteung langsung menagih janji Budi Baik, tapi pria itu tidak pernah menepatinya hingga meregang nyawa di tangannya. Setelah bebas dari penjara, Iteung mulai menebar teror pada orang-orang yang sudah memberikan trauma pada sang suami.

3. Sal Priadi (Tokek)

sal priadi_

Orang yang selalu ada di sisi Ajo Kawir, siapa lagi sih selain si Tokek yang selalu setia menemani. Tokek adalah satu-satunya sahabat yang paling dekat dan mendukung Ajo. Hal ini dibuktikan dengan kemana pun Ajo balapan, di situ ada Tokek. Pria ini selalu memberikan semangat, supaya Ajo bisa menang dan mendapatkan uang dari hasil balapan.

Sudah bersahabat sejak kecil, Tokek juga orang pertama yang tahu bahwa Ajo Kawir tidak bisa melakukan ereksi. Makannya, salah satu misi hidup Tokek adalah membantu supaya “burung” sahabatnya ini bisa berfungsi kembali. Satu lagi, Tokek juga orang yang berperan penting untuk menaikkan rasa percaya diri Ajo Kawir mengejar cintanya Iteung.  

4. Reza Rahadian (Budi Baik)

reza rahadian_

Tidak sebaik namanya, Budi Baik yang diperankan oleh Reza Rahadian, justru memiliki kepribadian yang tidak baik sama sekali. Pria ini memang kawan dari Iteung, ia jugalah yang membawa gadis itu masuk ke lingkungan ini. Budi juga mengajarkan Iteung bela diri dan mengubahnya jadi lebih mandiri.

Pokoknya Budi Baik ini memang berjasa banget. Tapi kedekatannya dengan Iteung bukan karena persahabatan saja, ternyata Budi Baik menaruh hati padanya.

Jujur saja, Budi Baik sangat kesal ketika ia tahu Iteung akan menikah dengan Ajo Kawir. Budi Baik berusaha untuk membuat Iteung tidak jadi menikah, sampai-sampai meneror calon suaminya.

Tak habis akal, meski Iteung sudah menikah dan menjadi istri orang lain, toh Budi Baik masih bisa mendekatinya. Budi tahu bahwa Iteung membutuhkan kepuasan seksual, makannya pria ini dengan senang hati memberikan kepuasan itu. 

5. Ratu Felisha (Jelita)

ratu felisha_

Entah dari mana datangnya, sosok Jelita mungkin akan membuat orang-orang merasa merinding. Tidak seperti namanya, sosok perempuan ini tidaklah berparas cantik.

Satu hal yang pasti, sosok Jelita ini tiba-tiba saja datang dan masuk ke kehidupan Ajo Kawir dan Iteung. Meski tidak menampakkan dirinya, Jelita memperhatikan Iteung di rumah kosong yang penuh kenangan buruk itu.

Setelah melihat Iteung, Jelita tiba-tiba saja memasuki kehidupan Ajo Kawir yang saat itu sedang bekerja sebagai sopir truk. Jelita seperti sedang memperhatikan sikap dan kepribadian Ajo Kawir, hingga suatu malam ia berhasil membangkitkan gairah seksual pria itu. Yang bikin merinding, setelah kejadian itu sosok Jelita tiba-tiba saja menghilang begitu saja dan entah kemana.

6. Kevin Ardilova (Mono Ompong)

kevin ardilova_

Mono Ompong adalah seorang pemuda yang menjadi rekan bekerja Ajo Kawir sebagai sopir truk barang. Seperti namanya, Mono memang membanggakan ompongnya karena dari sinilah ia mempelajari banyak hal di hidupnya. Mono Ompong memang tidak jauh berbeda dari kebanyakan anak muda. Sikapnya agak sembrono dengan emosi yang meledak-ledak.

7. Lukman Sardi (Codet)

lukman sardi_

Pria ini tidak hanya melakukan pembunuhan, tapi telah merenggut masa depan seorang anak. Codet bersama rekannya telah menyekap dan melakukan pelecehan seksual pada seorang wanita.

Tapi karena amarahnya, ia sampai membunuh perempuan itu dan membuat Ajo Kawir mengalami trauma seksual. Pasalnya, ia memaksa untuk memasukan alat kelamin Ajo Kawir ke tubuh mayat perempuan itu.  

8. Eduart Manalu (Kumis)

eduart manalu_

Bekerja sebagai abdi negara, Kumis bekerjasama dengan Codet untuk membunuh seorang perempuan. Kumis ini bisa dikatakan sebagai orang suruhan Codet. Ia juga yang menangkap Ajo Kawir kecil saat ketahuan mengintip di balik kaca.

9. Piet Pagau (Paman Gembul)

piet pagau_

Paman Gembul sepertinya bukan orang sembarangan. Pria ini tidak hanya kaya, tapi memiliki kekuasaan juga. Suatu hari, ia menawarkan Ajo Kawir untuk membunuh seorang pria bernama Macan.

Ia juga meminta agar kematian pria itu dibuat selayaknya kecelakaan. Entah apa yang diinginkannya, pada akhirnya Paman Gembul menjadi orang yang membuat Iteung bisa membalaskan dendam suaminya.

10. Christine Hakim (Mak Jerot)

christine hakim_

Mak Jerot bukanlah orang baru di bisnis para pelacur. Sepertinya perempuan ini sudah berkecimpung di dunia hitam sejak lama. Di usia tuanya, Mak Jerot menjadi ahli soal membuat alat kelamin pria supaya lebih perkasa lagi. Mak Jerot juga yang memberikan pengobatan pada Ajo Kawir, tapi pengobatannya ini tidak berpengaruh sama sekali.

Setelah membaca pemaparan mengenai sembilan karakter dari para pemain film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas (2021), kira-kira karakter dan penampilan siapa yang bikin kamu penasaran? Jangan lupa untuk membagikan jawabannya di kolom komentar di bawah ini.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram