bacaterus web banner retina

Inilah 6 Pemain yang Membintangi Film Thriller Hard Hit

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Sebuah film ber-genre action yang menegangkan tayang di Juni 2021. Berjudul Hard Hit (2021) film ini langsung merajai penjualan tiket di minggu pertama perilisannya.

Idenya sendiri diadaptasi dari film asal Spanyol berjudul Retribution (2015) karya sutradara Alberto Marini. Walau bukan orisinil, sutradara Kim Chang Ju berhasil mengeksekusinya secara meyakinkan.

Para pemain Hard Hit (2021) yang terlibat tidak terlalu banyak, tapi kerjasama mereka sukses menyuguhkan cerita menegangkan dari awal hingga akhir. Nama-nama besar seperti Jo Woo Jin dan Ji Chang Wook dipasang sebagai pemain utama. Selain mereka ada aktor lainnya yang juga bermutu. Siapa saja mereka? Simak ulasan berikut ini!

Baca juga: 20 Film Thriller Korea Berkualitas yang Wajib Banget Ditonton

1. Lee Seong Gyu – Jo Woo Jin

Lee Seong Gyu – Jo Woo Jin

Pemain Hard Hit (2021) yang pertama adalah Jo Woo Jin. Sang aktor lebih dikenal sebagai spesialis pemeran karakter pendukung di berbagai drama. Penampilannya bisa kamu lihat dalam drama Goblin (2016), Chicago Typewriter (2017) dan Mr. Sunshine (2018).

Jo Woo Jin pernah mendapat anugerah sebagai Best Supporting Actor Award di ajang Blue Dragon Film Awards ke 40th dalam film Default (2018) dan masuk nominasi yang sama pada 30th Buil Film Awards untuk film The Book of Fish (2021).

Keahliannya sebagai pemeran pendukung bukan pertanda bahwa aktingnya tergolong kelas dua. Terbukti di film Hard Hit (2021) Jo Woo Jin tampil mengesankan. Aktor yang sudah terlibat dalam banyak film dan drama sejak 2010 ini membawakan peran sebagai Lee Seong Gyu dengan baik. Seong Gyu adalah seorang ayah dari satu orang putri dan satu putra.

Seong Gyu merupakan Manajer Cabang Bank Barron yang sangat sibuk. Dia hampir tak punya waktu bersama keluarga, bahkan sekadar mengantar sekolah atau ikut liburan keluarga.

Meski begitu, Seong Gyu menyadari bahwa dia sangat menyayangi keluarga. Dia rela melakukan penggelapan dana nasabah untuk mendapatkan uang guna memenuhi permintaan pelaku teror asal anak-anaknya dapat selamat.

Seong Gyu semula hanya kepala cabang. Dia berada di posisinya sekarang karena beberapa tahun lalu melakukan penjualan yang menguntungkan perusahaan tapi merugikan banyak nasabah.

Seong Gyu serakah sampai tidak memedulikan penderitaan orang lain, termasuk penderitaan salah satu nasabahnya yang sedang hamil. Namun, peristiwa yang hampir merenggut nyawanya dan anak-anak menyadarkannya. Pasca kejadian itu dia berada di pihak para korban dan melawan perusahaannya.

2. Lee Hye In – Lee Jae In

Lee Hye In – Lee Jae In

Penampilan aktris remaja Lee Jae In di film ini mengundang banyak pujian. Tak heran dia masuk nominasi untuk kategori Best Supporting Actress di ajang 30th Buil Film Awards. Gadis berbakat kelahiran 2004 ini memulai debut karirnya di tahun 2012 dalam salah satu drama fenomenal, Ice Adonis (2012).

Sejak itu dia banjir tawaran berbagai judul film dan drama. Lee Jae In bahkan meraih Best New Actor di ajang Baeksang Arts Awards 2019 dan Golden Cinema Film Festival 2019 dalam film Svaha: The Sixth Finger (2019).

Penampilannya di film ini sudah pasti memberikan jaminan kualitas. Karakternya sebagai putri Seong Gyu yang dingin tapi dalam hati sangat menyayangi ayahnya, tersampaikan dengan baik.

Lee Hye In tak menyangka perjalanannya ke sekolah hari itu berakhir dengan peristiwa yang traumatis. Bersama adik lelaki dan sang ayah, dia terjebak dalam mobil yang sudah dipasangi bom.

Lee Hye In tipe anak pertama yang terkesan dingin dan galak, tapi ketika melihat adik lelakinya terluka, dia yang paling panik. Hye In gadis yang berani, jeli dan tidak mementingkan dirinya sendiri.

Dia tak ingin keluar dari mobil, meninggalkan ayahnya seorang diri, karena melihat para snipper sudah bersiap dengan tembakan yang mengarah pada Seong Gyu. Hye In juga berani bicara pada Jin Woo, pelaku teror, meminta maaf atas kesalahan ayahnya. 

3. Jin Woo – Ji Chang Wook

Jin Woo – Ji Chang Wook

Pemain Hard Hit (2021) yang satu ini gak mungkin kalau gak familiar. Siapa lagi kalau bukan Ji Chang Wook. Pesona ketampanan yang mudah menarik hati bukan satu-satunya kekuatan Ji Chang Wook sebab dia juga punya kemampuan akting yang memukau. Salah satunya terlihat dalam film ini.

Berperan sebagai Jin Woo, pelaku teror bom, Ji Chang Wook menghayati dendam yang dimiliki karakternya hingga tega melakukan hal semengerikan itu. Jin Woo adalah suami dari seorang nasabah wanita yang merugi dan dicampakkan oleh Seong Gyu. Akibat hal itu Jin Woo harus kehilangan istri dan anak yang sedang dikandung.

Jin Woo teroris yang kejam dan dingin. Dendam sudah menutup matanya sehingga dia tidak peduli pada anak-anak Seong Gyu yang ada di dalam mobil.

Jin Woo meminta uang tebusan dalam jumlah besar untuk membantu korban investasi memperkarakan kasus mereka ke pengadilan. Dia teroris yang pintar karena dalam keadaan sudah sangat terjepit bisa membawa kabur Lee Hye In dengan menyamar sebagai saudara Seong Gyu.

Jin Woo berakhir tragis oleh bom yang dipasang sendiri. Kemunculan Ji Chang Wook di film ini sebagian besar berupa suara. Sosoknya baru muncul di sepertiga film menjelang usai.

4. Kepala Tim Penjinak Bom – Jin Kyung

Kepala Tim Penjinak Bom – Jin Kyung

Pemain Hard Hit (2021) selanjutnya adalah Jin Kyung yang berperan sebagai kepala tim penjinak bom. Dia sosok yang mencoba memahami kondisi Seong Gyu dan tidak langsung mengambil keputusan gegabah.

Sebagai seorang wanita, dia tidak tega melihat anak-anak Seong Gyu sudah tidak berdaya di dalam mobil, sementara itu sebagai pemimpin dia sosok yang tegas.

Jin Kyung menjadi kepala penjinak bom yang mengedepankan asas praduga tak bersalah. Saat kepolisian yakin bahwa Seong Gyu adalah tersangka pengeboman, dia tidak langsung percaya begitu saja. Jin Kyung menganalisis dan jeli. Dia yang menemukan bahwa Jin Woo yang mengaku sebagai kerabat Seong Gyu adalah pelaku sebenarnya.

5. Kim Ji Ho – Yeon Su

Kim Ji Ho – Yeon Su

Yeon Su yang dimainkan oleh aktris Kim Ji Ho diceritakan sebagai istri Seong Gyu. Setelah 2017 lalu ikut bermain dalam film Steel Rain (2017), Ji Ho kembali berakting lagi.

Yeon Su adalah istri yang sangat menyayangi anak-anaknya tapi terlihat meragukan sang suami. Hubungannya dengan Seong Gyu digambarkan naik-turun karena kesibukan suaminya itu.

Yeon Su sangat mengkhawatirkan keselamatan anak-anak dan suaminya sehingga bertindak gegabah. Seong Gyu melarangnya menghubungi polisi tapi Yeon Su diam-diam melakukannya. Yeon Su hampir tewas karena ulahnya. Di sisi lain dia istri yang memahami kondisi suaminya dan penurut.

6. Istri Jin Woo – Lee Seol

 Istri Jin Woo – Lee Seol

Pemain Hard Hit (2021) terakhir yang menarik perhatian walau kemunculannya hanya sebentar adalah Lee Seol. Di sini dia berperan sebagai istri Jin Woo, satu dari sekian banyak korban investasi bodong yang dilakukan Seong Gyu.

Sosoknya digambarkan lemah lembut. Ketika seharusnya bisa berteriak sambil marah-marah karena kerugian yang diderita, dia menyampaikan kekecewaannya dengan suara yang parau dan hampir menangis.

Saat memohon pada Seong Gyu, meminta bantuannya untuk selamat dari kerugian investasi, dia sedang mengandung bayinya dengan Jin Woo. Sedih, Seong Gyu yang sudah buta oleh kedudukan, mengabaikannya dan membuat wanita itu larut dalam kesedihan hingga tak bisa bertahan. Kematiannya menjadi bara dendam yang menyala di hati Jin Woo.

Tidak banyak pemain yang terlibat dalam Hard Hit (2021), tapi ketegangan dan cerita yang emosional tetap berhasil tersampaikan. Kemampuan mereka berlakon, menekankan pada emosi-emosi seperti ketegangan dan frustasi layak diapresiasi. Penasaran dengan jalan cerita serta penampilan mereka? Penasaran melihat Ji Chang Wook jadi teroris?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram