showpoiler-logo

9 Pemain Penting yang Berperan dalam Dr. Park’s Clinic

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Drama tentang medis dan kedokteran yang satu ini cukup unik karena ber-genre komedi dengan sedikit slice of life yang membuatnya tetap hangat.

Dr. Park’s Clinic (2022) tidak seperti drama medis kebanyakan yang melakukan syuting di rumah sakit besar, karena drama ini bercerita tentang kehidupan dan lika-liku perjalanan sebuah klinik milik dokter Park; klinik baru yang sepi pasien,

Para pemain Dr. Park’s Clinic (2022) adalah nama-nama besar yang tak perlu kamu ragukan lagi dalam perkara mengocok perut. Sebut saja Ra Mi Ran dan Cha Chung Hwa.

Sementara Lee Seo Jin yang dekat dengan image serius, baru kali ini berperan dalam drama komedi. Seperti apa serunya tingkah mereka dan bagaimana karakternya dalam drama ini?

1. Dr. Park Won Jang – Lee Seo Jin

Dr. Park Won Jang – Lee Seo Jin

Dokter Park Won Jang atau Dr. Park adalah seorang dokter spesialis penyakit dalam yang baru saja meresmikan klinik miliknya.

Bayangan hidup enak dan mewah sebagai seorang dokter menjadi motivasi terbesarnya, tapi sayang harapan memang kadang tidak sesuai dengan kenyataan. Dokter Park harus berjuang agar kliniknya ramai dikunjungi para pasien.

Park Won Jang pribadi yang pantang menyerah. Dia bersedia belajar dari mana saja dan mencoba cara apa pun untuk memajukan kliniknya.

Di tengah kesulitan keuangan, dokter Park tetap mengutamakan kebahagiaan istrinya. Sekalipun istrinya cukup boros, Park Won Jang hanya bisa mengelus dada tanpa banyak mengomel.

Baginya sang istri dan anak-anak adalah harta paling berharga sehingga kadang tak segan melakukan hal-hal konyol demi membahagiakan mereka.

Park Won Jang merasa berhutang budi pada istrinya karena bersedia menemani di saat-saat sulit ketika dirinya menjadi dokter magang. Sebagai ayah, dokter Park pribadi yang hangat dan memotivasi.

Park Won Jang juga kepala klinik yang pemaaf. Walau sering kesal dengan ulah tiga teman dokternya yang selalu numpang nongkrong di klinik, dokter Park tetap menerima mereka. Ketika tahu dirinya dibohongi oleh satu-satunya suster yang dipekerjakan, dokter Park pun mudah memaafkan.

2. Sa Mo Rim – Ra Mi Ran

Sa Mo Rim – Ra Mi Ran

Pemain Dr. Park’s Clinic (2022) selanjutnya adalah Ra Mi Ran. Kehadiran karakter dan sosoknya memberi banyak warna pada drama 12 episode ini.

Berperan sebagai Sa Mo Rim, Ra Mi Ran di-plot sebagai istri Lee Seo Jin atau dokter Park. Sa Mo Rim sangat bangga kepada suaminya sembari terus menghabiskan uang untuk keperluan yang tidak seberapa perlu.

Sa Mo Rim kerap membeli barang-barang yang direkomendasikan dokter selebritas yang dia lihat di televisi. Tingkahnya kerap membuat dokter Park kesal tetapi dengan ekspresi yang polos dan selalu tersenyum, Mo Rim bisa meluluhkan hati suaminya.

Sebagai istri kepala klinik, Mo Rim banyak mendukung karir sang suami. Di rumah, Mo Rim selalu memerhatikan kebutuhan dan kesehatan anggota keluarga. Terkadang tingkahnya selalu tak tertebak dan sesukanya tetapi semua dia lakukan untuk kebaikan keluarga.

Sa Mo Rim mengajarkan kasih sayang pada anak-anaknya dengan caranya sendiri. Satu hal yang pasti, dia rela melakukan apa pun untuk Park Man Gu, Park Dong Gu dan Park Won Jang.

Menjadi satu-satunya wanita dalam keluarga membuat Sa Mo Rim mendambakan sosok anak perempuan.

Di sisi lain meski permintaannya kerap terdengar konyol, Sa Mo Rim bisa menjadi pengingat yang bijak untuk dokter Park. Namun, pada akhirnya dia tetap memberi dukungan yang penuh pada apa pun putusan sang suami.

3. Park Min Gu – Joo Woo Yeon

Park Min Gu – Joo Woo Yeon

Dr. Park’s Clinic (2022) merupakan drama debutan untuk aktor muda Joo Woo Yeon. Walau begitu, karakter Park Min Gu yang dibawakannya terasa sangat hidup.

Min Gu adalah anak pertama dokter park dan Sa Mo Rim yang kini duduk di kelas 2 SMA. Tingkahnya kerap aneh dan tak masuk akal karena jalan pikirannya sangat polos dan sederhana.

Park Min Gu tidak pintar secara akademis. Dia peringkat 296 di sekolahnya. Min Gu juga kesulitan menentukan mimpi serta rencana masa depan, terutama karena dia tidak yakin akan mendapat dukungan dari kedua orang tua. Pasalnya mimpi Min Gu adalah menjadi juara panco.

Dengan pola pikir sederhana dan polos, Min Gu ternyata pandai berkelahi dan punya tenaga cukup besar. Dia juga anak yang penurut serta punya keinginan keras dan mau berjuang mewujudkan mimpinya. Tidak heran jika akhirnya Min Gu berhasil menjuarai berbagai lomba panco, bahkan tingkat Asia.

4. Park Dong Gu – Kim Kang Hoon

Park Dong Gu – Kim Kang Hoon

Berbeda dengan Joo Woo Yeon yang baru mulai menapaki dunia akting, Kim Kang Hoon sudah lebih senior walau usianya jauh lebih muda.

Aktor imut-imut yang sebelumnya juga bermain dalam Racket Boys (2021) ini berperan sebagai Park Dong Gu, putra kedua dokter Park dan Sa Mo Rim.

Dari segi kepribadian, Dong Gu cenderung lebih dewasa dibanding Min Gu. Dia punya visi jauh ke depan sebagai youtubers andal.

Dong Gu tahu mimpinya dan tidak pantang menyerah meski profesi itu masih cukup asing untuk kedua orangtuanya. Di sisi lain Dong Gu cenderung lebih galak dan blak-blakan mengatakan pendapatnya.

Sebagai putra pemilik klinik, Dong Gu tidak dimanjakan dengan berbagai fasilitas mewah. Ketika teman-temannya les di tempat mahal, bocah ini merajuk.

Namun, saat melihat dan memahami ayahnya berjuang keras untuk mendapatkan uang pendaftaran, Dong Gu berpikir dewasa dan mengalah. Baginya yang terpenting adalah kesehatan sang ayah.

5. Cha Mi Young – Cha Chung Hwa

Cha Mi Young – Cha Chung Hwa

Cha Chung Hwa ikut bermain dalam drama Dr. Park’s Clinic (2022) sebagai suster Cha Mi Young. Karakternya akan membuat para penonton murka karena dia sebenar-benarnya parasit yang hanya memanfaatkan uang dokter Park.

Suster Cha Mi Young bekerja di klinik dokter Park tanpa keinginan ikut memajukan klinik tersebut. Sebaliknya, Cha Mi Young justru mengeruk keuntungan dari sana dengan diam-diam mempekerjakan anak lelaki satu-satunya. Sebagai suster, Cha Mi Young punya banyak lisensi tapi nol pengalaman.

Setiap hari hanya berleha-leha menghabiskan air galon, kopi dan uang milik dokter Park untuk makan siang yang mahal. Cha Chung Hwa memang ahlinya untuk peran-peran absurd yang kocak dan mengesalkan.

6. Cha Ji Hoon – Seo Bum June

Cha Ji Hoon – Seo Bum June

Pemain Dr. Park’s Clinic (2022) selanjutnya adalah Seo Bum June, aktor kelahiran 1997 yang sebelumnya pernah ikut bermain dalam Nevertheless (2021).

Bum June berperan sebagai Cha Ji Hoon, putra semata wayang suster Cha Mi Young yang ikut bekerja di klinik dokter Park sembari menyembunyikan identitas aslinya.

Tidak berbeda jauh dengan sang ibu, Ji Hoon juga tidak melakukan apa pun untuk bantu dokter Park memajukan klinik. Dia malah sibuk trading dan sempat membuat kehebohan di klinik karena mengumpulkan orang banyak untuk diajari cara bermain saham.

Walau awalnya berniat menipu dokter Park, lama-lama Ji Hoon sangat suka dengan pekerjaannya dan merasa bersalah telah membohongi dokter Park.

7. Dr. Ji Min Ji – Kim Kwang Kyu

Dr. Ji Min Ji – Kim Kwang Kyu

Dr. Park’s Clinic (2022) punya cast yang tidak main-main. Setelah Lee Seo Jin, Ra Mi Ran dan Cha Chung Hwa, kali ini yang ikut terlibat adalah aktor senior Kim Kwang Kyu.

Meski namanya cukup asing tapi wajahnya pasti familiar dan akrab di kalangan pencinta drama Korea. Dalam drama ini Kim Kwang Kyu berperan sebagai dokter Ji Min Ji; salah satu sahabat dokter Park yang membuka klinik di gedung yang sama.

Ji Min Ji adalah dokter spesialis kandungan dan ginekolog yang hobi minum kopi sachet campuran. Dia kerap nongkrong berlama-lama di klinik dokter Park hanya untuk mendapat kopi gratis yang menurutnya sangat enak.

Ji Min Ji dan Park Won Jang sangat dekat sampai-sampai tak segan memperolok status Ji Min Ji yang belum berkeluarga di usia yang tak lagi muda.

8. Dr. Choi Hyung Suk – Jung Hyung Suk

Dr. Choi Hyung Suk – Jung Hyung Suk

Selain dokter Ji Min Ji, teman dokter Park Won Jang lainnya adalah dokter Choi Hyung Suk yang dimainkan oleh Jung Hyung Suk.

Dia merupakan seorang direktur departemen urologi yang tampaknya tak pernah terlihat sibuk karena kerap ikut nongkrong dengan Ji Min Ji di klinik dokter Park.

Choi Hyung Suk pribadi yang ceplas-ceplos dan sering bertingkah menyebalkan. Di antara dokter yang lain dia cukup menarik karena percaya dengan hal-hal mistis.

Ketika dimintai Park Won Jang bantuan untuk mengajari Min Gu, Choi Hyung Suk justru mengajari pemuda itu memanggil ruh para tokoh penting.

9. Dr. Sunwoo Soo Ji – Shin Eun Jung

Dr. Sunwoo Soo Ji – Shin Eun Jung

Satu lagi teman Park Won Jang, geng nongkrong dan geng kopi, dan satu-satunya dokter wanita di antara mereka. Dia adalah dokter Sunwoo Soo Ji yang dibawakan oleh Shin Eun Jung.

Dokter Sunwoo terkenal paling pandai berbahasa Inggris dibanding tiga dokter lainnya. Namun, dia punya kebiasaan aneh, yakni mencekik leher sendiri ketika belajar.

Dokter Sunwoo bahkan mencekik suaminya dan hal itu membuat rumah tangganya gagal. Sunwoo seorang wanita yang mandiri dan punya cita-cita memiliki klinik lebih dari lima cabang. Dia juga ingin menjalani kehidupan mewah seorang dokter yang sukses.

Itulah para pemain Dr. Park’s Clinic (2022) yang siap menghiburmu dengan karakter-karakter yang absurd, kocak, tak masuk akal tetapi justru terasa lucu.

Menengok nama-nama besar yang terkenal lucu seperti Cha Chung Hwa dan Ra Mi Ran, drama ini sudah menjanjikan kelucuan di awal. Daripada penasaran, kamu harus menontonnya sendiri. Dr. Park’s Clinic (2022) bisa kamu saksikan di Vidio!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram