Ada Jungkook dan RM, 20 Idol Kpop Ini Lahir Bulan September
Selain ulang tahun keluarga dan teman, kamu pasti inget ulang tahun biasmu ‘kan? Hari ulang tahun mereka menjadi satu momen yang penting untuk diperingati.
Meskipun tidak menjadi keharusan bagi fans untuk memberikan hadiah pada idola yang berulang tahun, namun, sebagai wujud rasa cinta dan dukungan, para fans ini selalu meluangkan waktu untuk, paling tidak, mengirimkan ucapan selamat.
Di bulan September ini banyak juga idol Kpop yang merayakan ulang tahunnya. Penasaran dengan informasinya? Kami sudah menyiapkan daftar idol Kpop yang berulang tahun di bulan September. Coba simak info di bawah ini! Adakah biasmu di dalamnya?
Baca juga: 14 Idol KPOP yang Merayakan Ulang Tahun di Bulan November
1. Jeon Jungkook BTS – 1 September 1997

Jeon Jungkook akan selalu jadi golden maknae di grupnya, BTS. Meskipun kini usianya sudah dewasa, namun ia tetap selalu jadi kesayangan abang-abangnya di BTS.
Sebagai salah satu anggota idol grup ternama, hari ulang tahun Jungkook selalu dirayakan secara istimewa. Setiap tanggal 1 September, ARMY serentak merayakan hari jadi si bungsu yang hobi merajah tubuhnya ini.
2. Yujin IZ*ONE & IVE – 1 September 2003

Idol dari gen-4 yaitu Yujin IVE juga merayakan ulang tahunnya di bulan September. Yujin diketahui lahir pada 1 September 2003 di Sannam-dong, Chungcheong Utara, Korea Selatan. Perjalanan karir Yujin bisa dikatakan cukup panjang. Menjadi trainee di Starship Entertainment, Yujin menjadi salah satu peserta di ajang survival Produce 48.
Yujin berhasil debut bersama IZ*ONE dan setelah grupnya bubar, ia re-debut bersama Wonyoung di IVE. Didapuk sebagai leader, Yujin adalah sosok ibu bagi para membernya. Kepribadiannya yang cerah dan sikapnya yang dewasa, membuat para member menghormatinya.
3. Joy Red Velvet – 3 September 1996

beralih ke idol dari gen-3, Joy Red Velvet juga merayakan ulang tahunnya di awal bulan September. Idol cantik ini lahir pada 3 September 1996 di Pulau Jeju, Korea Selatan. Maknae kedua Red Velvet ini dikenal dengan kepribadiannya yang bubbly dan sangat cerita.
Selain fokus bersama grupnya, Joy melebarkan sayapnya ke industri seni peran. Joy telah membintangi beberapa drama populer, salah satunya adalah The Liar and His Love (2017).
Meski aktingnya disebut kurang memuaskan, Joy memperbaiki kesalahannya dan mendapatkan pujian ketika membintangi drama Once Upon a Small Town (2022). Perannya sebagai seorang polisi muda bernama Ahn Jae Yeong berhasil bikin penonton terpukau.
4. Mark GOT7 – 4 September 1994

Selanjutnya, ada member tertua GOT7, Mark Tuan yang lahir tanggal 4 September. Meskipun anggota GOT7 sudah tidak berada di agensi yang sama, tapi grupnya tidak bubar, pun dengan pertemanan mereka.
Setiap ada anggota yang berulang tahun, member GOT7 selalu menyempatkan diri untuk mengirimkan ucapan selamat dan hadiah, seperti yang diungkapan Mark dalam siaran langsungnya.
5. Junkyu Treasure – 9 September 2000

Di antara 12 member Treasure, Junkyu adalah member yang jago dalam aegyo. Itulah kenapa ia tidak terlihat seperti member kelahiran 2000 yang termasuk ke dalam Hyung Line.
Karakter Junkyu yang polos membuat member lain gemas. Bahkan Jung Hwan, maknae sebenarnya di Treasure, merasa kalau Junkyu lebih pantas jadi maknae ketimbang dirinya.
Nah, tanggal 9 September nanti Junkyu berulang tahun. Itu berarti ia akan melewati usia 20 tahun. Tapi sepertinya Junkyu akan tetap menjadi ‘Fake Maknae’ di Treasure.
6. RM BTS – 12 September 1994

Selain Jungkook, RM juga berulang tahun bulan September. Di bulan ini, ARMY semakin sibuk karena ada dua member yang merayakan ulang tahun di bulan yang sama dengan selisih 11 hari saja.
Sama seperti Jungkook, RM juga member BTS yang selalu kebanjiran hadiah ulang tahun dari banyak pihak. Apalagi saat ini kepopuleran BTS semakin menanjak. Pastinya semakin banyak orang-orang yang ikut merayakan hari ulang tahunnya. Kira-kira ia dapat hadiah apa lagi ya dari ARMY?
7. Jooyeon Xdinary Heroes – 12 September 2002

Tampan dan berbakat, kedua hal ini bisa kamu temukan dalam diri Jooyeon Xdinary Heroes. Selain memiliki suara yang merdu, Jooyeon bisa bermain gitar dan bisa menari dengan baik.
Fyi, Jooyeon juga masuk dalam list idol yang merayakan ulang tahunnya pada bulan September. Ia lahir pada 12 September 2002 di Ansan, Daegu, Korea Selatan.
Kisah Jooyeon bisa bergabung dengan JYP Entertainment cukup mengagumkan. Ia berhasil lolos ketika mengikuti JYP’s private audition tahun 2020. Hanya dalam satu tahun, Jooyeon diperkenalkan sebagai member pertama dari Xdinary Heroes. Selain jadi vokalis, Jooyeon mengambil alih posisi visual karena wajahnya memang sangat tampan.
8. Hyunjae The Boyz – 13 September 1997

Momen ulang tahun para member adalah salah satu momen yang selalu seru di The Boyz. Di momen ini, para member The Boyz berkumpul seluruhnya untuk merayakan hari jadi member yang berulang tahun. Bahkan di tengah kesibukan The Boyz, mereka selalu menyempatkan diri untuk berkumpul.
Menariknya, sejak The Boyz debut, ulang tahun Hyunjae selalu bertepatan dengan kegiatan The Boyz di luar negeri. Tidak heran jika Hyunjae jarang bersama keluarganya di Korea di hari besarnya itu.
9. Yeonjun TXT – 13 September 1999

TXT debut di tahun 2019, ini berarti sudah beberapa kali Yeonjun merayakan ulang tahunnya bersama member TXT dan MOA. Ulang tahun Yeonjun adalah salah satu yang ditunggu oleh MOA dan member lainnya.
Member tertua ini selalu jadi role model bagi member yang lebih muda. Itulah kenapa meskipun ia bukan leader di grup tapi member lain sangat menghormatinya.
Nah, TXT punya tradisi ulang tahun yang membuat pertemanan mereka semakin akrab. Setiap member berulang tahun, para member selalu membuat video letter.
10. Han Stray Kids – 14 September 2000

Member Stray Kids, Han, menambah panjang daftar idol pria yang lahir di bulan September. Member kesayangan Stay ini lahir tanggal 14 September 2000. Selain jago ng-rap dengan lirik yang tajam dan menusuk, Han jago nyanyi balad juga lho.
Nah, rapper yang pernah tinggal di Malaysia ini suka kangen makanan Melayu dan buah-buahan yang hanya tumbuh di sana, misalnya buah manggis. Kalau Han nanti ulang tahun, kira-kira ada yang mau kasih hadiah buah manggis untuk Han?
11. Felix Stray Kids – 15 September 2000

Felix dan Han punya bulan lahir yang sama, bahkan tanggal lahirnya pun hanya selisih satu hari. Sebagai teman seumuran, Felix sangat dekat dengan Han. Kedekatan mereka sudah seperti Upin dan Ipin yang kemana-mana selalu bersama.
Saat Felix dan Han masih menjadi kandidat idol yang debut dalam survival program Stray Kids, kedekatan mereka sudah terbentuk. Han sering menyemangati Felix yang kesulitan dalam program tersebut dan nyaris gagal debut.
Beruntung JYP memberi kesempatan pada Felix sampai akhirnya is debut bersama Stray Kidz dan lahirlah lagu “Hellevator” sebagai lagu debut mereka. Nah, kalau Stay ingat ulang tahun Han, pasti ingat ulang tahun Felix juga. Mau kasih hadiah apa, Stay?
12. Minhee Cravity – 17 September 2002

Sebelum resmi debut bersama Cravity, Kang Minhee pernah mengikuti survival program Mnet yang mendebutkan X1. Sayangnya, X1 tidak jadi debut sehingga Minhee pun kembali menjadi trainee.
Namun tidak lama kemudian, Starship Entertainment membentuk grup pria baru dengan nama Cravity dan Minhee masuk menjadi salah satu anggotanya. Saat ini, Minhee bisa merayakan ulang tahun bersama grup barunya, Cravity, tanggal 17 September.
13. Tsuki Billlie – 21 September 2002

Salah satu member dari girl group Billlie juga merayakan ulang tahunnya di bulan September, ia adalah Tsuki. Idol asal Jepang ini lahir pada 21 September 2002 di Hyogo. Sebelum debut dengan Billlie, nama Tsuki sudah populer di kalangan pencinta Kpop.
Awalnya Tsuki adalah trainee SM Entertainment, lalu pindah ke JYP Entertainment. Dari perkiraan penggemar, Tsuki menjadi salah satu peserta dalam Nizi Project.
Sempat bikin fans khawatir karena tidak kunjung debut, akhirnya Mystic Story (perusahaan di bawah JYP Entertainment) mengumumkan kalau Tsuki menjadi member dari Billie. Ia memulai debut-nya sebagai idol pada 10 November 2021 dan jadi salah satu idol gen-4 yang mencuri perhatian.
14. Seungmin Stray Kids – 22 September 2000

Masih dari JYP Entertainment, Seungmin Stray Kids juga berulang tahun di bulan September. Idol tampan ini lahir pada 22 September 2000 di Seoul, Korea Selatan. Fun fact mengenai Seungmin, ia bergabung dengan JYP Entertainment pada tahun 2017.
Saat itu Seungmin menjadi juara kedua di acara JYPE’s 13th Open Audition tahun 2017. Selain menyukai musik, Seungmin punya hobi yang terkesan sangat klasik. Ternyata Seungmin suka banget mencurahkan isi hatinya di diari miliknya.
Seungmin bisa menghabiskan hari-harinya hanya untuk menulis diari dan mencurahkan perasaannya. Jika sudah bosan menulis, biasanya Seungmin akan pergi untuk mencari makanan di beberapa restoran terkenal.
15. Jinyoung GOT7 – 22 September 1994

Selain Mark, ada member GOT7 lainnya yang lahir di bulan September, yaitu Jinyoung. Member GOT7 yang terkenal dengan suaranya yang lembut ini semakin laris di industri perfilman Korea.
Kemampuannya berakting semakin terasah. Tidak heran jika ia kini dikenal sebagai salah satu idol dengan kemampuan akting yang luar biasa. Tidak hanya Ahgase yang menyukai Jinyoung, para Kdrama lover juga ikutan terpesona dengan akting Jinyoung yang makin mahir.
16. Yohan WEi – 22 September 2000

Yohan dan Minhee berbagi bulan lahir yang sama. Dan ketika mereka masih berada di X1, biasanya para member lainnya punya PR ganda menyiapkan ulang tahun untuk Yohan dan Minhee yang hanya selisih beberapa hari.
Kini, X1 sudah bubar dan Yohan punya grup baru yang sudah resmi debut, WEi. Meskipun berbeda grup tapi Minhee dan Yohan masih terlihat saling mengucapkan selamat untuk hari ulang tahun masing-masing.
17. Key SHINee – 23 September 1991

Idol generasi kedua yang masih eksis hingga sekarang, siapa lagi kalau bukan Key SHINee. Idol asuhan SM Entertainment ini juga merayakan ulang tahunnya di bulan September lho. Key diketahui lahir pada 23 September 1991 di Daegu, Korea Selatan.
Memiliki kemampuan menari, menyanyi dan rap yang mumpuni, belakangan ini Key sibuk dengan solo karirnya. Selain mengeluarkan mini album, Key juga memulai debut aktingnya lewat drama Drinking Solo (2016) and Lookout (2017).
Salah satu ciri khas dari Key SHINee yang sudah diakui oleh banyak orang adalah fashion sense-nya yang unik. Sejak debut hingga sekarang, Key selalu menampilkan fashion nyentrik dan unik yang bikin penampilannya terlihat mencolok.
18. Yuqi (G)I-DLE – 23 September 1999

Yuqi adalah idol kelahiran China yang berulang tahun di bulan September. Yuqi lahir pada 23 September 1999 di Beijing, China. Menyukai musik sejak kecil, Yuqi berhasil lolos audisi di Cube Entertainment pada tahun 2014.
Salah satu ciri khas dari Yuqi adalah suaranya yang berat, membuat rap-nya makin keren. Tak hanya itu, Yuqi memiliki kemampuan menari yang sangat baik.
Ternyata, Yuqi pernah menjabat sebagai presiden di klub Street Dance Club semasa SMA. Menjadi idol di negara orang, Yuqi terinspirasi dari Victoria F(x). Baginya Victoria adalah senior dan role modelnya, sehingga Yuqi berusaha keras untuk bisa beradaptasi di Korea Selatan.
19. Gaeul IVE – 24 September 2002

Selain Yujin, Gaeul IVE juga merayakan ulang tahunnya di bulan September. Idol kelahiran tahun 2002 ini merayakan ulang tahunnya pada 24 September. Menempati posisi rapper, Gaeul berhasil memukau banyak orang dengan penampilannya.
Dalam lagu After Like, Gaeul berhasil bikin penggemar salah fokus dengan kemampuan vokal dan kecantikannya. Selain jago menyanyi dan menari, ternyata Gaeul memiliki segudang talenta lainnya.
Fyi, Gaeul sangat ahli dalam bela diri Hapkido level 3. Gaeul juga hobi menulis lirik lagu, sayangnya ia masih jarang membagikan karya-karyanya kepada para penggemar.
20. Hendery WayV & NCT – 28 September 1999

Balik lagi ke idol asuhan SM Entertainment, kali ini kita akan membahas mengenai Hendery Wayv dan NCT. Hendery masuk dalam list idol Kpop yang berulang tahun di bulan September. Hendery lahir pada 23 September 1999 di Macau, China.
Ngobrolin soal Hendery, idol satu ini dikenal dengan ketampanan wajahnya dan kepribadiannya yang sangat humoris. Hendery selalu bisa membuat para membernya tertawa dengan berbagai lelucon dan perilakunya yang out of the box.
Bahkan, kepribadiannya ini berhasil membuat penggemar terkejut. Pasalnya, sosok Hendery yang diperkenalkan di projek S.M. Rookies terlihat seperti cowok pendiam.
Itulah deretan idol kpop yang lahir di bulan September. Bulan September semakin terasa istimewa sebab di bulan ini banyak bintang-bintang muda bertalenta yang lahir.
Menurut para ahli numerologi yang menganalisa karakter dan sifat seseorang berdasarkan penanggalan hari, bulan dan tahun lahir, seseorang yang lahir di bulan September itu mempunyai karakter percaya diri dan ambisius.
Ia juga mempunyai hati yang hangat, penyayang, rajin, kritis dan keras kepala. Coba perhatikan apakah karakter biasmu di atas sesuai dengan yang diuraikan oleh para ahli?