Inilah 10 Film Terbaik Karya Sutradara Hanung Bramantyo
Nama Hanung Bramantyo sudah begitu dikenal sebagai salah satu sutradara Indonesia yang telah banyak menyutradarai banyak film dari berbagai genre. Sutradara yang berasal dari kota Yogyakarta ini telah memulai karir penyutradaraannya sejak tahun 2004. Sejak itu, Hanung tak pernah absen mengeluarkan karya film setiap tahunnya.
Film-film Hanung Bramantyo juga banyak meraup sukses, baik dari segi jumlah penonton hingga raihan prestasi di berbagai ajang penghargaan. Dari sekian banyak karya film yang disutradarainya, inilah 10 film terbaik karya Hanung Bramantyo yang harus kamu coba tonton.
1. Ayat-Ayat Cinta

- Tahun rilis : 2008
- Genre : Drama religi
- Produksi : MD Pictures
- Sutradara : Hanung Bramantyo
- Pemeran : Fedi Nuril, Rianti Cartwright, Carissa Putri
Ayat-Ayat Cinta merupakan film yang diangkat dari novel best seller berjudul sama karya Habiburrahman El Shirazy. Menyusul kesuksesan novelnya, film ini pun sukses menjadi salah satu film Indonesia dengan jumlah penonton terbanyak sepanjang masa. Kesuksesan film ini pun membuat MD Pictures kembali membuat sekuel keduanya pada tahun 2017.
Film Ayat-Ayat Cinta mengisahkan tentang kehidupan seorang mahasiswa Indonesia di Mesir, Fahri. Fahri kemudian bertemu dengan Aisha dan memutuskan untuk menikah dengannya. Namun rumah tangganya bersama Aisha diterpa banyak cobaan melalui para wanita yang mencintainya. Salah satu wanita tersebut adalah Maria, seorang gadis Nasrani yang menjadi tetangganya.
2. Bumi Manusia

- Tahun rilis : 2019
- Genre : Drama / Drama sejarah
- Produksi : Falcon Pictures
- Sutradara : Hanung Bramantyo
- Pemeran : Iqbaal Ramadhan, Mawar Eva de Jongh, Sha Ine Febrianti
Bumi Manusia merupakan film yang diangkat dari novel sastra berjudul sama karya penulis legendaris Indonesia, Pramoedya Ananta Toer. Melalui film ini, Hanung Bramantyo juga berhasil meraih nominasi sebagai Sutradara Terbaik pada ajang Festival Film Indonesia.
Film yang berlatar pada era pra kemerdekaan ini mengisahkan perjalanan tokoh Minke. Ia merupakan bangsawan pribumi yang mulanya begitu membanggakan peradaban dunia barat hingga ia bertemu Nyai Ontosoroh dan Annelies. Melalui tulisan-tulisannya, Minke pun bertekad untuk mengentaskan Indonesia dari kebodohan yang diakibatkan penjajahan.
3. Perahu Kertas

- Tahun rilis : 2012
- Genre : Drama
- Produksi : Starvision Plus / Mizan Productions
- Sutradara : Hanung Bramantyo
- Pemeran : Maudy Ayunda, Adipati Dolken, Reza Rahadian
Di tahun 2012, Hanung Bramantyo berhasil masuk dalam nominasi Sutradara Terbaik Festival Film Indonesia melalui film Perahu Kertas. Film ini juga merupakan film yang diangkat dari novel berjudul sama karya Dewi Lestari.
Film ini mengisahkan kehidupan tentang dua orang tokoh utamanya, Kugy dan Keenan. Kugy adalah seorang gadis tomboy yang percaya bahwa ia adalah agen Dewa Neptunus. Sementara Keenan adalah seorang pria pendiam yang pintar melukis, Takdir kemudian mempertemukan keduanya dimana persahabatan mereka perlahan berubah menjadi rasa cinta.
4. Get Married

- Tahun rilis : 2007
- Genre : Drama / Romance
- Produksi : Starvision
- Sutradara : Hanung Bramantyo
- Pemeran : Nirina Zubir, Ringgo Agus Rahman, Aming
Di tahun 2007, Hanung Bramantyo kembali menjadi Sutradara Terbaik dalam ajang Festival Film Indonesia melalui film Get Married. Get Married juga cukup sukses di pasaran hingga dibuat tiga sekuel lanjutan dari film ini.
Film Get Married menceritakan tentang kehidupan empat orang pemuda di sebuah kampung yang terletak di pinggiran kota. Mereka adalah Eman, Beni, Guntoro, dan Mae. Mae yang menjadi satu-satunya wanita di kelompok tersebut tiba-tiba saja harus bersiap untuk menikah saat kedua orang tuanya menjodohkannya dengan pria yang tak ia kenal.
5. Surga yang Tak Dirindukan 2

- Tahun rilis : 2016
- Genre : Drama religi
- Produksi : MD Pictures
- Sutradara : Hanung Bramantyo
- Pemeran : Fedi Nuril, Laudya Cynthia Bella, Raline Shah
Film ini merupakan sekuel kedua dari film Surga yang Tak Dirindukan tabun 2015. Sekuel kedua yang masih diangkat dari novel karya Asma Nadia ini kembali menjadi film box office seperti film pertamanya. Surga yang Tak Dirindukan 2 masih menceritakan mengenai kehidupan Pras dan sang istri, Arini.
Dalam film ini, Arini dan Pras secara tak sengaja kembali bertemu Meirose di Budapest. Saat Meirose berusaha untuk melupakan Pras dan mengurus perceraiannya, Arini justru meminta Meirose untuk kembali pada Pras karena ia tengah sakit keras dan hidupnya tak akan lama lagi. Meirose pun dilanda kebimbangan karena ia kini memiliki tunangan bernama Syarief.