10 Film Prancis yang Mengusung Tema tentang Perselingkuhan
Film romantis punya daya magnet sendiri yang selalu mampu menarik penonton untuk menyaksikannya. Di antara film-film romantis tersebut, film mengenai perselingkuhan atau hubungan cinta terlarang, punya pasarnya sendiri. Mengetahui dua karakter berselingkuh, rasa-rasa ikut deg-degan dan bersalah mendominasi. Namun di saat bersamaan ia jadi sebuah tontonan yang menaikan tensi keseruan sebuah film.
Jika Anda menyukai bumbu-bumbu semacam itu dalam film romantis, sepuluh film perselingkuhan Prancis adalah salah satu yang bisa ditonton. Pilihan premisnya beragam dari mulai cukup wajar hingga mampu membuat Anda tak habis pikir. Daripada semakin penasaran langsung simak saja judul=judulnya berikut ini!
1. The Past / Le Passé (2013)

- Tanggal/Tahun Rilis: 17 Mei 2013
- Genre: Drama
- Produksi: Memento Film Production, France 3 Cinema, BIM DIstribuzione, Canal+ Cine+, France Televisions
- Sutradara: Asghar Farhadi
- Pemeran: Berenico Bejo, Tahar Rahim, Ali Mosaffa, Pauline Burlet
Urusan perceraian antara dirinya dan Marie belum juga usai sehingga mau tidak mau, Ahmad, seorang pria Iran kembali ke Perancis untuk mengurusnya. Ini kedatangan Ahmad untuk yang pertama kali setelah empat tahun lalu. dalam perjalanan menuju rumah, dia mengetahui bahwa Marie sudah menjalin hubungan dengan seorang pemilik layanan dry cleaning Bernama Samir.
Selama di Perancis, Ahmad harus berbagi kamar dengan putra Samir, Fouad. Ahmad juga harus berbicara pada putri hasil pernikahannya dengan Marie, Lucie, karena dia tak menyetujui hubungan Marie dan Samir. Kabar mengejutkan datang ketika saat persidangan akan dimulai Marie mengatakan pada Ahmad dirinya sudah hamil anak Samir.
Marie juga menjelaskan bahwa sebenarnya Samir masih punya istri. Namun menurut pengakuannya, istri Samir mengalami depresi lalu melakukan percobaan bunuh diri. Perselingkuhan antara Marie dan Samir tidak diketahui oleh istri Samir, tapi benarkah begitu? Lalu apa yang membuat istri Samir depresi?
2. The Taste of Others / Le Goût des autres (2000)

- Tanggal/Tahun Rilis: 1 Maret 2000
- Genre: Drama
- Produksi: Pathe (Distributor)
- Sutradara: Agnes Jaoui
- Pemeran: Jean Pierre Bacri, Anne Alvaro, Alain Chabat, Agnes Jaoui
Castella, seorang pemilik pabrik baja berusaha belajar bahasa Inggris untuk keperluan bisnis. Dia lalu membayar Clara untuk mengajarinya. Bersama istrinya, Angelique, mereka pergi ke sebuah teater untuk melihat keponakan mereka tampil. Keduanya berangkat dengan disopiri Bruno sekaligus mengajak pengawal sementara Castelle bernama Franck.
Rupanya, saat berada di sana, Castella dan Angelique melihat Clara yang ternyata adalah seorang aktris. Saat dua majikannya sedang menyaksikan pertunjukan, Franck meminta Bruno membeli rokok ke sebuah bar. Di sana seorang pelayan Bernama Manie menyapa Bruno dan mengatakan bahwa sebelumnya mereka sudah pernah bertemu bahkan berhubungan intim. Bruno tak ingat.
Bruno sendiri sudah memiliki tunangan, yang saat itu sedang ada di Amerika Serikat untuk magang. Namun, belakangan dia mengeluh pada Manie bahwa tunangannya tersebut tak memberi kabar. Akhirnya setelah digantung, Bruno mendapat pengakuan dari kekasihnya bahwa dia sudah tidur dengan pria lain dan memutuskan tinggal di Amerika. Castella sendiri perlahan mulai mengembangkan perasaan romantisnya terhadap Clara.
3. 5 to 7 (2014)

- Tanggal/Tahun Rilis: 19 April 2014
- Genre: Drama
- Produksi: Demarest Films, Mockingbird Pictures
- Sutradara: Victor Levin
- Pemeran: Anton Yelchin, Berenice Maelohe, Olivia Thirlby, Lambert Wilson
Film perselingkuhan Prancis selanjutnya akan membawa Anda pada cerita romansa terlarang beda usia antara Brian, seorang penulis berusia 24 tahun dengan wanita Perancis berusia 33 tahun yang sudah menikah bernama Arielle. Suami Arielle, Valeri, merupakan seorang diplomat yang berusia jauh di atasnya. Dari pernikahan itu, mereka telah dikaruniai dua buah hati.
Pernikahan yang dijalani Arielle dan Valeri merupakan jenis hubungan terbuka. Mereka sepakat untuk mengizinkan masing-masing memiliki hubungan di luar nikah asal dibatasi dari pukul 5 hingga 7 pm. Mengetahui hal ini, Brian merasa tidak dapat melanjutkan hubungan karena bagaimana pun perselingkuhan adalah sesuatu yang tidak etis. Namun, akankah Brian menolak selamanya?
4. Love Affair(s) / Les Choses qu'on dit, les choses qu'on fait (2020)

- Tanggal/Tahun Rilis: 16 September 2020
- Genre: Drama
- Produksi: Moby Dick Films
- Sutradara: Emmanuel Mouret
- Pemeran: Camelia Jordana, Niels Schneider, Vincent Macaigne, Emilie Dequenne
Cinta selalu saja datang tanpa rencana, seperti yang terjadi pada Maxime. Kedatangannya ke sebuah pedesaan di Perancis adalah untuk menemui sepupunya, Francois. Sayang, Francois harus pergi karena sebuah kepentingan mendesak. Selama di sana, Maxime akhirnya ditemani Daphne, kekasih Francois yang sedang hamil tiga bulan.
Selama empat hari, sembari menunggu kepulangan Francois, Maxime dan Daphne justru mulai dekat. Keduanya tambah saling mengenal dan terlibat sebuah hubungan yang semakin jauh. Bagaimana akhir kisah terlarang antara mereka? Love Affair(s) sendiri setidaknya menerima atau masuk ke dalam 13 nominasi di ajang penghargaan 46th Cesar Awards. Semenarik apakah jalan ceritanya?
5. From the Land of the Moon / Mal de pierres (2016)

- Tanggal/Tahun Rilis: 15 Mei 2016
- Genre: Drama
- Produksi: Les Productions du Tresor
- Sutradara: Nicole Garcia
- Pemeran: Marion Cotillard, Louis Garrel, Alex Brendemuhl, Brigitte Rounan
Film perselingkuhan Prancis selanjutnya merupakan hasil adaptasi dari sebuah novel Italia karya Milena Agus. Berkat ceritanya, film ini dinominasikan ke dalam delapan kategori pada ajang Cesar Awards. From the Land of the Moon mengisahkan kehidupan Gabriella, seorang wanita yang menikah dengan pria baik hati karena selama PD II, dia menunjukkan banyak kebaikan padanya dan keluarga.
Suatu ketika, Gabrielle yang menderita batu ginjal pergi ke sebuah klinik perawatan dan bertemu dengan seorang veteran. Tanpa diduga Gabrielle merasakan jatuh cinta. Setelah berpisah, wanita itu mulai mempertimbangkan apakah akan memulai kehidupan baru dengan lelaki yang mencintainya atau menjalin kisah dengan seseorang yang dia cintai.
Baca juga: Cerita Tak Biasa dari 20 Film Tentang Perselingkuhan Ini!
6. Lady Chatterley (2006)

- Tanggal/Tahun Rilis: 1 November 2006
- Genre: Drama
- Produksi: Ad Vitam Distribution (Distributor)
- Sutradara: Pascale Ferran
- Pemeran: Marina Hands, Jean-Louis Coulloc’h, Hippolyte Girardot, Helene Alexandridis
Pada 2007 lalu, film perselingkuhan Prancis arahan sutradara Pascale Ferran ini menang sebagai Best Film pada penghargaan Cesar Awards. Dibintangi Marina Hands dan Jean-Louis Coulloc’h ia bercerita tentang lika-liku kehidupan rumah tangga Sir Clifford Chatterley bersama istrinya Constance.
Chatterley terluka dalam PD II. Lelaki itu bahkan sampai harus mengalami kelumpuhan dari pinggang ke bawah. Untuk menunjang kesehariannya, dia menggunakan kursi roda. Walau begitu Constance tetap berusaha menjadi istri yang baik. Sayang Chatterley menjauh karena merasa ada kekosongan besar dalam hidupnya.
Suatu hari ketika pelayannya sakit, Constance pergi menemui Parkin yang bekerja sebagai pengawas. Saat itu, Constance tak sengaja melihat Parkin telanjang. Sejak itu hubungan keduanya berkembang. Constance dan Parkin menjalani ikatan terlarang. Walau tak bisa memungkiri kegelisahannya, bersama Parkin, Constance kembali menemukan kebebasan.
7. In The Shadow of Women / L'Ombre des Femmes (2015)

- Tanggal/Tahun Rilis: 14 Mei 2015
- Genre: Drama
- Produksi: BS Productions, Arte France Cinema, Close Up Films, Radio Television Suisse
- Sutradara: Philippe Garrel
- Pemeran: Clotilde Courau, Stanislas Merhar, Lena Paugam, Vimala Pons
Film perselingkuhan Prancis selanjutnya yang bisa Anda tonton berjudul In The Shadow of Women. Garapan Philippe Garrel, ia bercerita tentang seorang pembuat film dokumenter bernama Pierre yang sedang sibuk dengan film mengenai French Resistance. Pierre sudah memiliki seorang istri, yang insecure, bernama Manon.
Kehidupan rumah tangga keduanya mendadak berubah ketika Pierre bertemu Elisabeth. Dia adalah pekerja magang di sebuah tempat pengarsipan film. Elisabeth begitu menggoda dan Pierre tak kuasa lagi menahan diri. Mereka menjalin hubungan di belakang Manon, tapi wanita itu lama-lama menyadarinya. Bagaimana kelanjutan kisah mereka
8. Adoration (2013)

- Tanggal/Tahun Rilis: 18 Januari 2013
- Genre: Drama
- Produksi: Hopscotch Films, Remstar
- Sutradara: Anne Fontaine
- Pemeran: Naomi Watts, Robin Wright, Ben Mendelsohn, Xavier Samuel
Roz dan Lil merupakan teman masa kecil yang kini tinggal bertetangga. Roz sudah memiliki putra berusia 18 tahun bernama Tom, sementara Lil adalah ibu dari Ian. Mereka punya usia yang sama dan bersahabat seperti kedua ibunya. Suatu ketika, Roz ditinggal Harorld, suaminya, ke Sydney untuk urusan bisnis. Malam harinya Ian mencium Roz dan walau ragu keduanya berhubungan badan.
Tom tanpa sengaja melihat ibunya keluar dari dari kamar Ian. Merasa bingung dan frustasi dia berbalik merayu Lil yang lantas memintanya menjauh. Tom lalu menceritakan yang dilihatnya pada Lil. Kejadian serupa akhirnya terjadi juga pada mereka. Roz dan Lil sadar bahwa perbuatan mereka sudah melampaui batas dan tak boleh terjadi lagi. Benarkah begitu? Film perselingkuhan Prancis satu ini mengangkat tema yang cukup berani.
9. On a Magical Night / Chambre 212 (2019)

- Tanggal/Tahun Rilis: 19 Mei 2019
- Genre: Drama
- Produksi: Les Films Pelleas, Bidibul Productions, Scope Pictures, France 2 Cinema
- Sutradara: Christophe Honore
- Pemeran: Chiara Mastroianni, Vincent Lacoste, Benjamin Biolay, Camille Cottin
Melalui aktingnya sebagai Maria Mortemart, seorang dosen yang mengaku berselingkuh pada suaminya, aktris Chiara Mastroianni mendapat penghargaan Best Performance di ajang bergengsi 2019 Cannes Film Festival. Sebagai seorang dosen yang sudah menjalani kehidupan rumah tangga selama 20 tahun dengan suaminya, Richard, pengakuan Maria jelas sangat mengejutkan.
Namun, Maria berusaha menanggung risikonya dan memutuskan pergi dari apartemen. Dia lantas bermalam di sebuah hotel yang letaknya bersebrangan jalan dengan apartemennya dulu. Maria berpendapat bahwa sebuah pernikahan hanya dapat bertahan dari kebosanan saat pasangan mengizinkan masing-masing untuk ‘bermain’ bersama orang lain di luar.
10. You Deserve a Lover / Tu Mérites Un Amour (2019)

- Tanggal/Tahun Rilis: 11 September 2019
- Genre: Drama
- Sutradara: Hafsia Herzi
- Pemeran: Hafsia Herzi, Djanis Bouzyani, Jeremie Laheurte, Anthony Bojon
Akibat perselingkuhan yang dilakukan pacarnya, Remi, Lila kehilangan diri sendiri. Dia kecewa, frustasi dan sakit hati karena lelaki yang begitu dicintainya berkhianat. Peristiwa ini membuatnya kacau dan terus melakukan perjalanan mencari cinta serta keintiman. Lila menjalin kedekatan jangka pendek dengan banyak orang.
Teman-teman yang melihat keadaan Lila, tak ingin membiarkan kekacauan terus terjadi. Mereka terus memberi nasihat walau tahu tak akan berhasil. Sementara itu, Remi mengatakan bahwa hubungan mereka belum berakhir. Dia ingin mencoba mendapatkan Lila kembali. Bisakah seseorang yang sudah berselingkuh mendapatkan kesempatan kedua karena cinta?
Itu tadi rekomendasi 10 film perselingkuhan Prancis yang siap memicu adrenalin Anda karena ikut gemas sekaligus turut merasakan cinta lain yang menghibur. Film-film romantis dengan tema perselingkuhan memang punya vibes berbeda. Tak heran banyak penonton menyukai premis semacam ini. Apakah Anda salah satunya?