bacaterus web banner retina

10 Film Terbaik McKenna Grace, Pemeran Mary dalam Film Gifted

Ditulis oleh Siti Hasanah

McKenna Grace mulai berkarir di dunia film sejak usia enam tahun. Kini ia dikenal sebagai salah satu aktris muda terbaik Amerika. proyek pertamanya adalah Disney XD Crash & Bernstein. Dalam sitkom itu ia berperan sebagai Jasmine Bernstein, si bungsu di keluarga Berstein yang pemarah dan tidak sabaran. Ia berhasil memikat penonton dengan kemampuan beraktingnya. 

Aktris remaja yang kini sedang ini sering muncul di berbagai proyek, seperti acara TV anak-anak hingga film blockbuster. Ia juga akrab dengan film bergenre thriller dan horror. Melihat bakatnya, nampaknya ia akan terus bersinar sampai dewasa. Buat kamu yang belum mengenal nama MacKenna Grace, kita cari tahu lewat film-film yang telah dibintanginya. Daftarnya ada di bawah ini. 

1. Ghostbuster: Afterlife 

Film McKenna Grace_Ghostbuster_

Ghostbuster: Afterlife mengisahkan dua remaja yang pindah ke sebuah rumah peninggalan kakek mereka di Summerville, Oklahoma. Mereka tinggal bersama ibu tunggal. Dua remaja tersebut adalah Trevor Spengler (Finn Wolfhard) dan Phoebe Spengler (McKenna Grace). 

Film ini merupakan lanjutan dari Ghostbuster 1 (1984) dan Ghostbuster 2 (1989). Kisah dalam film ini berfokus pada salah satu cucu anggota Ghostbuster yang berusaha memberantas hantu-hantu yang mengganggu ketenangan kota. 

Mereka dibantu oleh guru sains mereka, Grooberson (Paul Rudd) yang dulu menyaksikan sendiri sepak terjang para anggota Ghostbuster. Dengan bantuan alat-alat peninggalan kakek mereka, Spengler bersaudara dan Grooberson menghadapi makhluk-makhluk aneh yang muncul di Summerville. 

2. Malignant

Film McKenna Grace_Malignant_
Tahun Rilis 2021
Genre , ,
Sutradara
Pemeran Annabelle Wallis
Review Baca di sini

James Wan menghadirkan satu film horor dengan intensitas ketegangan yang tinggi. Kali ini membuat sebuah film yang mengisahkan tentang Madison Mitchell (Annabelle Wallis) yang mengalami masa kecil yang berat bersama keluarga angkatnya. Dan McKenna Grace-lah yang memerankan karakter Madison muda di film tersebut. 

Madison sering mendapat penglihatan mengenai satu adegan pembunuhan yang brutal. Penglihatan yang dilihatnya tersebut sangat mengganggu dirinya. Demi menghentikan pembunuhan itu dan menyelamatkan dirinya, Madison harus kembali ke masa lalu dan mencari teman imajiner masa kecilnya. 

3. Spirit Untamed 

Film McKenna Grace_Spirit Untamed_
  • Tahun Rilis: 2021
  • Genre: Animation, Adventure, Comedy 
  • Produksi: DreamWorks Animation, Universal Pictures
  • Sutradara: Elaine Bogan, Ennio Torresan
  • Pemeran: Isabela Merced, Marsai Martin, Mckenna Grace, Walton Googins, Andre Braugher, Jullianne Moore, Jake Gyllenhaal 

DreamWorks menghadirkan film animasi seru yang merupakan kisah yang diangkat dari karya Audry Wallington, Spirit Riding Free. Kisah dalam film ini mengikuti anak gadis bernama Lucky Prescott (Isabela Merced). Ia hidup bersama kuda yang berhasil dijinakkannya. Kisah dimulai saat Lucky pindah dari East Coast ke kota kecil di perbatasan yang bernama Miradero. 

Kuda tersebut diberi nama Spirit. Lucky, Spirit dan teman-temannya, salah satunya adalah Abigail Stone (McKenna Grace), melakukan petualangan membebaskan kuda-kuda yang ditangkap oleh para penjahat untuk dijual ke pasar gelap. 

4. Anabelle Comes Home

Film McKenna Grace_Anabelle Comes Home_
  • Tahun Rilis: 2019 
  • Genre: Supernatural, Horror 
  • Produksi: Atomic Monster Production 
  • Sutradara: Gary Dauberman 
  • Pemeran: McKenna Grace, Madison Iseman, Katie Sarife, Vera Farmiga, Patrick Wilson 

Teror boneka yang kerasukan roh jahat, Annabelle, masih berlanjut lewat film Annabelle Comes Home. Film ini merupakan film ketiga dari Annabelle yang dulu tayang di tahun 2014 dan 2017. 

MacKenna Grace berperan sebagai Judy Warren yang menjadi pusat kisahnya. Judy adalah anak tunggal Ed Warren (Patrick Wilson) dan Lorraine Warren (Vera Farmiga). Ia diganggu oleh teror yang disebabkan oleh boneka yang diambil oleh kedua orang tuanya. Boneka tersebut dibawa ke rumah mereka. Sebenarnya boneka tersebut disegel di ruangan bawah tanah rumah keluarga Warren.

Teror dimulai saat Marry, pengasuh di keluarga Warren penasaran dengan pekerjaan majikannya sehingga ia menjelajahi seluruh rumah demi mendapatkan informasi. Ketika kedua orang tua Judy keluar rumah, Marry, pengasuh Judy, masuk ke ruangan itu dan tidak sengaja membuka segel yang dibuat melalui ritual khusus.

Dengan terlepasnya segel tersebut, Anabelle yang disimpan dalam lemari kaca pun bebas berkeliaran. Seisi rumah menjadi mencekam dan Judy kena teror. Mereka mengincar jiwa-jiwa tak berdosa untuk dikorbankan.

Baca juga: Film Horor Barat Terbaik Sepanjang Masa

5. Gifted 

Film McKenna Grace_Gifted_
  • Tahun Rilis: 2017 
  • Genre: Drama 
  • Produksi: TSG Entertainment 
  • Sutradara: Marc Webb 
  • Pemeran: Chris Evans, McKenna Grace, Lindsay Duncan, Octavia Spencer 

Frank (Chris Evans), seorang pria lajang yang tengah berusaha merebut hak asuh keponakannya, Mary Adler (McKenna Grace), dari Evelyn (Lindsay Duncan), Neneknya. Mary adalah seorang anak super jenius. 

Ia tidak ingin Mary bernasib sama dengan ibunya, Diana, yang bunuh diri karena ditekan oleh Evelyn. Sepeninggalan Diana, Frank membawa Mary dan membesarkannya. Ia memasukkan Mary yang sudah berusia tujuh tahun ke sekolah biasa. Sudah bisa ditebak bahwa Mary akan jadi pusat perhatian karena kecerdasannya itu.

Kabar tentang Mary yang luar biasa sampai juga di telinga sang nenek, Evelyn. Evelyn tahu bahwa kejeniusan Mary menurun dari sang ibu, Diana. Maka dari itu, ia berniat membesarkan Mary seperti yang dilakukan olehnya pada Diana. 

Frank sebenarnya menyadari bakat Mary yang luar biasa. Namun, ia tidak ingin Mary berakhir sama seperti ibunya. Ia pun memperlakukan Mary seperti anak seusianya tanpa membuat Mary merasa istimewa sehingga harus diperlakukan berbeda. 

Evelyn menilai Frank tidak becus mengurus Mary dan pola asuhnya hanya akan menyia-nyiakan bakat Mary. Sang nenek pun membawa perebutan hak asuh tersebut ke meja hijau. Frank tidak rela berpisah dengan keponakannya tersebut dan ia berusaha sekeras mungkin agar Mary tidak berpisah darinya. 

6. Captain Marvel

Film McKenna Grace_Captain Marvel_

Karakter McKenna Grace dalam film ini adalah karakter muda dari Carol Denvers (Brie Lason). Carol adalah anggota Vers, salah seorang pasukan Kree yang punya kekuatan sinar foton.  Ia tinggal di planet Hala. Ia sebenarnya bukan bagian dari Kree. Dulu ia diselamatkan oleh Yon-Rogg (Jude Law) namun ia kehilangan memori masa kecilnya. 

Namun, suatu hari Carol kerap dihantui oleh satu mimpi yang tidak utuh mengenai orang yang tidak dikenalnya. Mimpi tersebut mengganggu Carol sehingga ia tidak bisa fokus pada misi yang diembannya, sampai akhirnya Skrull pun berhasil menangkapnya.  

Film ini sepenuhnya berfokus pada Carol yang menjadi karakter superhero dengan kekuatan dahsyat dalam mencari jati dirinya. 

7. I, Tonya

Film McKenna Grace_I, Tonya_

I, Tonya merupakan sebuah film biopik yang mengisahkan seorang atlet seluncur es, Tonya Harding yang kontroversial. Ia terlibat dalam penyerangan terhadap rivalnya. Kisah I, Tonya dimulai saat tahun 1974, yang saat itu masih berusia empat tahun dipaksa oleh ibunya untuk ikut kursus seluncur es. 

Tonya kecil tersebut diperankan oleh McKenna Grace. Ia diperlakukan oleh ibunya dengan kasar secara verbal dan fisik. Beranjak dewasa, ia berkenalan dengan seorang laki-laki, Jeff Gillooly (Sebastian Stan) yang nantinya menjadi suaminya. Jeff melakukan sabotase terhadap karir Tonya dengan cara menyakiti rival yang akan dihadapinya, yaitu Nancy Kerrigan (Caitlin Carver). 

Sabotase tersebut diselidiki oleh FBI sampai akhirnya nama Jeff berhasil diketahui sebagai dalang dibalik kecelakaan yang dialami oleh Nancy. Sebagai istri Jeff, Tonya khawatir namanya akan disangkut pautkan dengan kasus yang tidak diketahui. 

8. The Bad Seed 

Film McKenna Grace_The Bad Seed_
  • Tahun Rilis: 2018 
  • Genre: Drama, Horror, Thriller 
  • Produksi: The Wolper Organization 
  • Sutradara: Rob Lowe 
  • Pemeran: Rob Lowe, Mckenna Grace

The Bad Seed merupakan film televisi di mana McKenna menjadi salah satu pemeran utamanya. Ia beradu perang dengan aktor senior sekaligus sutradara, Rob Lowe. Dalam film ini McKenna berperan sebagai Emma Grossman, seorang anak berusia 9 tahun yang tinggal dengan ayah tunggal yang diperankan David Grossman (Rob Lowe). 

Emma adalah gadis yang cerdas tapi perilakunya tidak seperti anak seusianya. Dari luar, Emma tak ubahnya seperti anak kebanyakan. Namun, ia akan berubah jadi menakutkan saat sesuatu tidak berjalan sesuai keinginannya. Apalagi jika ia dikalahkan oleh siapa saja, seperti yang terjadi pada Milo (Luke Roessler) yang berhasil mengalahkan Emma di kompetisi sekolahnya. 

Ia juga manipulatif, perilakunya tidak bisa ditebak dan nekat. Ia adalah anak yang tidak mengenal rasa takut. Sudah banyak kejahatan dan kasus yang ditimbulkan olehnya. Ia sanggup menyakiti siapa saja yang menghalanginya termasuk ayahnya sendiri.  

9. Amityville: The Awakening

Film McKenna Grace_TAmityville The Awakening_
  • Tahun Rilis: 2017 
  • Genre: Horror, Thriller 
  • Produksi: Blumhouse Production
  • Sutradara: Frank Khalfoun 
  • Pemeran: Jennifer Jason Leigh, Bella Thorne, Cameron Monaghan, Mckenna Grace, Thomas Mann

Dalam film Amityville: The Awakening, McKenna Grace berperan sebagai Julliet Walker, salah satu anak dari keluarga Walker yang baru pindah ke 112 Ocean Venue di Long Island. Salah satu keluarga anak Walker, James (Cameron Monaghan) mengalami cedera otak sehingga ia harus memakai banyak alat medis untuk mendukung hidupnya. 

Keluarga Walker baru tahu bahwa rumah yang mereka tempati adalah bekas pembunuhan DeFeo yang terjadi 40 tahun yang lalu. Ronald DeFeo, penghuni sebelumnya, konon membantai keluarganya sendiri dengan sadis karena mendengar bisikan gaib yang menyuruhnya melakukan hal tersebut.

Sejak kepindahan keluarga Walker, muncul hal-hal aneh dan teror mistis di rumah itu. Para penghuni sering mengalami mimpi buruk, muncul bayangan mengerikan dan kejadian aneh lainnya. Kondisi James yang sedang sakit, tiba-tiba membaik dan ia dapat berkomunikasi lewat alat khusus yang memungkinkannya mengetik dengan tatapan mata. 

Membaiknya kondisi James disambut baik oleh Joan (Jennifer Jason Leigh), ibu Juliet, James dan Belle (Bella Jason Leigh). Namun, Juliet dan Belle yakin bahwa James dirasuki hantu jahat yang mungkin akan melakukan hal mengerikan. 

Belle berusaha memberitahu sang ibu mengenai sejarah rumah mereka. Yang mengejutkan adalah ibu mereka sudah tahu mengenai hal tersebut dan ia sengaja memboyong anak-anak mereka karena tujuan tertentu. 

10. Mr. Church 

Film McKenna Grace_My Church_
  • Tahun Rilis: 2016 
  • Genre: Comedy, Drama
  • Produksi: Cinelou Films 
  • Sutradara: Bruce Beresford 
  • Pemeran: Eddie Murphy, Britt Robertson, Xavier Samuel, Lucy Fry, Christian Madse, Natasche McElhone

McKenna Grace memberikan penampilan yang apik lewat perannya sebagai Isabel “Izzy” Brook, putri Charlotte Brook. Film ini berpusat pada perjalanan emosional Charlotte yang tinggal bersama ibu tunggalnya, Marie Brook (Natascha McElhone) di sebuah apartemen tua di LA. 

Kisah Charlotte dimulai saat suatu hari rumahnya kedatangan seorang pria asing. Pria itu memperkenalkan diri sebagai Mr. Church (Eddie Murphy). Namun, Charlotte tidak menyukai pria tersebut dan meminta ibunya untuk mengusirnya. Sayangnya, Mr. Church dikirim oleh mantan suaminya untuk menjaga Charlotte dan itu berarti ia tidak bisa menuruti permintaan charlotte. 

Selain itu, Charlotte tidak tahu bahwa ibunya menderita kanker payudara yang usianya tidak akan lama lagi. Sepeninggal Marie, Charlotte hidup dari warisan sang ibu dan melanjutkan kuliah di Boston.  Charlotte mengalami fase hidup yang sulit saat ia diketahui mengandung Izzy dan memutuskan pulang ke LA. 

Ia menemui Mr. Church dan tinggal bersamanya. Suatu hari Charlotte bertengkar hebat dengan Mr. Curch sehingga ia diusir, tepat di saat ia akan melahirkan. Di saat inilah Mr. Church menyadari arti Charlotte dan Izzy bagi hidupnya, sehingga mereka berdua diterimanya sebagai keluarganya sendiri.

Nah, itulah 10 film terbaik yang pernah dibintangi oleh McKenna Grace. Di usianya yang muda, McKenna tidak ragu untuk mengeksplorasi peran-peran yang berbeda. Dalam sebuah wawancara dengan mengaku selalu ingin menjajal peran apa saja yang ditawarkan kepadanya. 

Bakat aktingnya sudah banyak diapresiasi dengan banyaknya penghargaan yang diberikan kepadanya, di antaranya adalah Best Performance by Youth dan Breakthrough Performance lewat perannya sebagai Mary di film Gifted, Hollywood Ensembled Award berkat film I, Tonya dan masih banyak yang lainnya. Kita nantikan karya apa lagi yang akan dibuat oleh aktris yang kariernya terus meroket ini.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram