bacaterus web banner retina

6 Film Terbaik yang Diperankan oleh Kyung Soo Jin

Ditulis oleh Siti Hasanah

Masih segar dalam ingatan kita sosok PD Choi Hong Joo dalam drama Mouse yang dengan gigih mengungkap misteri kasus-kasus yang sulit dipecahkan melalui program yang dipimpinannya. Dia adalah Kyung Soo Jin. Aktris yang kini telah bergabung dengan YG Entertainment ini mulai mendapat perhatian setelah muncul sebagai pemeran pendukung dalam drama The Equator Man.

Pesona unik dan akting yang mumpuni dari dara kelahiran tahun 1987 ini tak luput dari perhatian para talent scouter YG. Setelah membintangi drama yang bergenre thriller dan misteri tersebut, Kyung soo Jin melebarkan sayapnya di layar lebar perfilman Korea. Terhitung ada beberapa judul film yang sudah ia bintangi. Apa saja film yang telah ia bintangi? Kita simak yuk informasinya!

1. Horror Story III (2016)

Horror Story III (2016)
  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre: Drama, Action, Sci-Fi, Fantasy
  • Produksi: Lotte Entertainment
  • Sutradara: Min Kyu Dong,Baek Seung Bin, Kim Gok, Kim Seon
  • Pemain: Im Seul Ong, Ji An, Min Moo Je, Kim Jing Soo, Kyung Soo Jin, Park Jeong Min

Menyusul kesuksesan film Horror Story I dan II, Horror Story III dirilis tahun 2016 lalu. Film mengambil latar kisah di masa lalu dan di masa depan. Sepanjang durasi 94 menit penayangan, penonton akan dibawa ke kisah di masa lalu yang diselimuti misteri.

Berbeda dengan film pendahulunya, Horror Story III menyuguhkan lebih banyak muatan horror. Alur film berpusat pada gadis dari Mars (Kim Soo Ahn), Android (Cha Ji Yeon), Kyung Soo Jin (Kyung Soo Jin) dan Dong Geun (Park Jeong Min).

Kyung Soo Jin berperan sebagai dirinya yang hampir celaka akibat ulah pengendara truk yang uga-ugalan di dalan. Ia dan Dong Geun ini pun kerap diganggu oleh kejadian mengerikan lainnya.

2. How To Use Guys with Secret Tips (2013)

How To Use Guys with Secret Tips (2013)
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre: Drama, Romantic, Comedy
  • Produksi: showbox
  • Sutradara: Lee Won Seok
  • Pemain: Lee Si Young, Oh Jeong Se, Park Young Gyu

How to Uses Guys with A Secret Tips adalah film perdananya Kyung Soo Jin. Di film yang dibintangi oleh Lee Si young dan Oh Jung Se ini ia mendapat peran sebagai salah satu pemerain pendukung. Kyung Soo Jin berperan sebagai Kim Mi Ra, rekan satu kantor Cho Bo Na (Lee S Young) yang lucu dan tingkahnya menggemaskan.

Adapun How to Use Guys with A Secret Tips berkisah mengenai seorang asisten yang menghabiskan waktunya di tempat kerja. Cho Bo Na (Lee Si Young) melakukan semua pekerjaan di kantornya. Saking banyaknya pekerjaan, ia tidak punya waktu untuk merapikan diri.

Hidup Bo Na yang sudah chaos dengan berbagai tugas-tugas kantor itu diperumit oleh tingkah Lee seung Jae (Oh Jeong Se) yang penuntut dan egois yang selalu mengutamakan dirinya.

Suatu malam Bon Na menemukan sebuah rekaman video yang berisi tips jitu menaklukan laki-laki. Keesokan harinya ia mempraktekan semua yang diajarkan untuk membuat Lee Seung Jae mau menurutinya. Lalu, apa yang terjadi? Dan siapakah orang di dalam rekaman tersebut? Tonton keseruannya di platform film-film korea, ya.

3. Holly (2013)

Holly (2013)
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre: Drama, Family
  • Sutradara: Park Byeong Hwan
  • Pemain: Minah, Shin Yi, Jeong Ae Youn

Holly adalah film kedua yang dibintangi oleh Kyung Soo Jin. Pada film ini, ia bertemu dengan Girl’s Day Minah dan Shin Yi yang menjadi toko utama. Holly berkisah mengenai sepasang ibu dan anak yang sama-sama berminat terhadap tari.

Holly (Shin Yi) adalah seorang penari di sebuah club yang terletak di basis kamp tantara militer US, sementara Wani (Minah) adalah gadis SMA yang mempunyai cita-cita menjadi seorang ballerina. Adapun Kyung Soo Jin berperan sebagai Cathy, rekan kerja Holly di club tempat ia bekerja.

4. The King’s Case Note (2017)

The King’s Case Note (2017)
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Adventure, Action, Historical, Detective
  • Produksi: the tower picture CJ E&M film company RAM
  • Sutradara: Moon Hyeon Seong
  • Pemain: LeeSeon Kyeon, Ahn Jae Hong, Kim Hee won, Kyung Soo Jin, Jang Young Nam, Jeong Hae In

The King’S Case Note adalah film yang dibintangi oleh sederet aktor tampan Korea seperti Lee Seon Kyeon, Ahn Jae Hong da Jeong Hae In.

Kyung Soo Jin ikut berperan sebagai Son Hwa, peramal wanita yang ditemui Raja Yejong (Lee Seong Kyeon) pada saat menyelidiki sebuah kasus. Rupanya Soen Hwa ikut terjebak dalam rencana jahat Nam Gun Hee yang ingin menjatuhkan raja.

Film ini berlatar zaman dinasti Joseon. Di film ini kamu tidak akan menemukan raja dengan muka serius dan ditakuti oleh rakyat dan para pejabat istana. Alih-alih ditakuti, raja Yejong adalah raja yang usil dan slengean.

Karakter itulah yang membuatnya disukai oleh para pejabat istana. Singkatnya, raja Yejong akhirnya dilantik menjadi penerus tahta kerajaan pada masa dinatsi Joseon. Tapi perubahan terjadi. Setelah menjadi naik tahta, Raja Yejong kemudian memunculkan kharismanya.

Ternyata di balik karakternya yang penuh humor raja adalah seorang yang teliti, pengamat yang tajam dan tidak mudah terintimidasi oleh siapa pun. Ia pun berani melakukan penyelidikan ke lapangan langsung dan melakukan otopsi pada jenazah.

5. The Vanished (2018)

The Vanished (2018)
  • Tahun Rilis: 2018
  • Genre: Thriller, Mistery, Psycholgy, Crime
  • Produksi: Sidus Corporation MCMC, Double & Joy Picture
  • Sutradara: Lee Chang Hee
  • Pemain: Kim Sang Kyeong, Kim Kang Woo, Kim Hee Ae, Kim Hye Jin

The Vanished merupakan film yang mengangkat tema balas dendam dan misteri serta terror yang menghantui. Film ini adalah remake dari sebuah film berbahasa Spanyol yang berjudul The Body.

Kisah dimulai dari seorang wanita yang mati terbunuh karena racun mematikan. Anehnya, tubuhnya yang telah terbujur kaku di ruang penyimpanan mayat mendadak hilang. Ini sangat menggegerkan. Pasalnya bagaimana bisa mayat yang telah disimpan mendadak hilang?

Kematian Yoon Seol Hee (Kim Hee Ae) menjadi sebuah tanda tanya besar. Misteri besar yang menyelimuti kasus kematian Seol Hee harus terungkap.

Bagi Kyung Soo Jin, The Vanished adalah film ke sekian kalinya yang ia bintangi. Dalam drama yang mempertemukan aktor tampan Kim sang Kyeong dan Kim kang woo ini, ia bermain sebagai salah satu support actress. Peran yang dimainkannya adalah Song Ji Yeong.

6. Unfinished (2018)

Unfinished (2018)
  • Tahun Rilis: 2018
  • Genre: Drama
  • Sutradara: No Kyu Yeob
  • Pemain: Lee Beom Soo, Yeon Woo Jin, Park Hyuk Kwon, Park Joo Mi, Lee Hyeon Jeong

Berlatar di Berlin tahun 1986, Unfinished berkisah mengenai seorang professor di bidang ekonomi yang pergi ke korea Utara untuk mengejar karir. Ia yakin negara komunis tersebut akan mengapresiasi pencapaiannya sebagai seorang professor di bidang ekonomi.

Professor Young Min (Lee Beom soo) akhirnya terbang dari Berlin menuju Korea Utara. Ia berangkat bersama keluarganya, namun sesampainya di negara seteru Korea Selatan itu, ia menyadari bahwa keputusannya tersebut merupakan sebuah keputusan yang salah.

Akhirnya, ia berupaya untuk kabur dan kembali ke Eropa. Namun upaya untuk kembali tidak semudah saat ia pergi. Sekembalinya dari Korea Utara ia ditimpa banyak masalah, salah satunya adalah dituduh sebagai mata-mata Korea Utara dan terancam dibunuh.

Film Unfinished garapan sutradara No Kyu Yeob ini adalah sebuah film yang diangkat dari kisah nyata seorang ekonom Korea yang hidup di Jerman, Oh Gil Nam.

Deretan pemain di dalam film ini adalah Lee Beom Soo, Yeon Woo Jin, Park Hyuk Won dan Lee Hyeon Jeong. Kyung Soo Jin muncul sebagai Hye Won dewasa, anak professor Young Min yang hilang.

Itulah beberapa film-film yang telah dibintangi oleh Kyung Soo Jin. Kalau diperhatikan beberapa film di atas mempunyai genre yang berbeda. Dan Kyung Soo Jin menjajal peran yang berbeda pula di dalam film tersebut. Bukan tidak mungkin ia mampu bersaing dengan aktris-aktris top Korea lainnya di panggung hiburan Korea.

Nah, jika kamu penasaran melihat keseruan filmnya, kamu bisa menontonnya langsung. Sebagian film-film tersebut tersedia di platform film korea dan film barat. Selamat menonton!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram