bacaterus web banner retina

8 Film Korea Terbaik Berlatar Penjara yang Wajib Ditonton

Ditulis oleh Siti Hasanah

Hidup di penjara merupakan satu keadaan yang banyak dihindari oleh banyak orang. Jangankan masuk ke dalamnya, membayangkannya saja bikin bergidik.

Banyak yang tidak ingin terlibat dengan tempat tersebut karena stereotip jeleknya. Penjara sering diartikan sebagai tempat untuk merefleksikan diri bagi mereka yang pernah melakukan kejahatan.

Tapi apa benar demikian? Dalam film-film korea di bawah ini, kamu akan melihat kehidupan penjara dan berbagai hal di dalamnya yang tidak pernah kita bayangkan.

Para sineas dari Negeri Ginseng ini mengangkat kehidupan di penjara dan sebagai latar film garapannya. Apakah semengerikan yang diceritakan orang-orang? Temukan jawabannya di bawah ini!

1. Swing Kid

Swing Kid
  • Tahun Rilis: 2018
  • Genre: Drama
  • Produksi: Annapurna Pictures
  • Sutradara: Kang Hyeong Cheol
  • Pemeran: Do Kyeong Soo, Oh Jeong Se, AJ Simmons Park Jin Joo

Swing Kid merupakan film yang ditulis dan digarap oleh sutradara Kang Hyeong Cheol. Film musikal berlatar penjara Geoje di tahun ‘50-an ini mengisahkan tentang Roh Ki Soo (Do Kyeong Soo) yang bertemu dengan empat narapidana dari berbagai latar belakang.

Ki Soo punya impian untuk menjadi seorang penari. Tapi idealisme menahannya untuk menari. Suatu hari perwira militer memerintahkan sipir penjara untuk mengajari para tahanan yang membangkang tap dance.

Pelatihan bertujuan untuk membuat kesan yang berbeda untuk pertunjukan Natal sehingga dunia internasional mempunyai kesan yang baik terhadap kamp penjara Geoje tersebut.

Pelatihan tersebut dipimpin oleh seorang sipir yang dulu berkarir sebagai tap dancer professional. Lambat laun pelatihan tersebut menarik perhatian para tahanan, termasuk Ki Soo, Yan Pan Rae (Park Hye Su), Kang Byung Sam (Oh Jung Se) dan Xiao Pang (Kim Min Ho).

2. The Merciless

The Merciless
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Action, Dram, Crime
  • Produksi: CJ E&M
  • Sutradara: Byung Seong Hyeong
  • Pemeran: Sol Kyeong Gu, Im Si Wan

Im Si Wan beradu peran dengan aktor senior Sol Kyeong Gu dalam film yang diadaptasi dari Plusmaker Comics. The Merciless mengangkat kisah seorang polisi yang menyamar sebagai tahanan dan masuk ke penjara untuk membekuk komplotan mafia paling ditakuti di Korea.

Adalah Hyeon Soo (Im si Wan), seorang polisi muda yang ditugasi menyelidiki organisasi kriminal yang dipimpin Jae Ho (Sol Kyeong Gu). Meskipun Jae Ho berada di penjara, namun ia masih berkuasa di luar.

Dan di penjara pun ia jadi penguasa. Tidak ada yang berani berlagak di depan sang pimpinan yang kejam itu. Ketika Hyeon Soo masuk penjara, ia tidak mau tunduk pada kekuasaan Jae Ho.

Anak muda itu bersikap keras dan memberontak. Di luar dugaan, sikap Hyeon Soo menarik perhatian Jae Hoo. Dalam waktu singkat mereka menjalin persahabatan yang erat.

Jae Ho tidak tahu bahwa Hyeon Soo masuk ke penjara untuk menyamar dan ia tengah melakukan penyelidikan mengenai organisasi illegal sekaligus menelusuri kasus tabrak lari yang menimpa ibunya yang ternyata ada kaitannya dengan Jae Ho.

3. The Prison

The Prison
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Action, Crime
  • Produksi: Curi Holdings
  • Sutradara: Na Hyeon
  • Pemeran: Han Soo Kyu, Kim Rae Won

Untuk kamu yang menyukai film dengan aksi laga yang menegangkan, The Prison bisa jadi film rekomendasi yang tepat. Film ini berkisah tentang kehidupan penjara yang kejam dan mengerikan.

Dikisahkan Song Yoo Geon (Kim Rae Won) adalah seorang mantan detektif yang divonis hukuman kurungan karena terlibat dalam kasus tabrak lari, korupsi dan penghancuran barang bukti.

Di penjara, ia bersikap arogan dan tidak koorperatif. Emosinya mudah tersulut dan ia kerap menyerang tahanan lain tanpa ampun.

Sikap Yoo Geon menarik perhatian Jung Ik Ho (Han Soo Kyu). Ia adalah orang yang sangat berpengaruh di penjara tersebut. Di bawah telapak tangannya, keadaan penjara bisa ia kendalikan. Bahkan sipir penjara pun takluk kepadanya.

Meskipun tubuhnya berada di penjara tapi ia mendapatkan kebebasan. Ia melancarkan aksi perampokan, menjual narkoba, membunuh, dan perbuatan kriminal lainnya.

Ik Ho mengajak Yoo Geon bergabung ke dalam organisasinya dan menjalankan aksi kejahatan bersama anak buahnya.

Yoo Geon dapat kepercayaan Ik Ho tapi bos besar itu tidak mengetahui bahwa Yoo Geon punya tujuan sendiri mengapa ia mau bergabung dengan organisasi Ik Ho.

4. New Trial

New Trial
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Crime, Drama
  • Produksi: Idioplan
  • Sutradara: Kim Tae Yoon
  • Pemeran: Jung Woo, Kang Ha Neul, Kim Hae Sook, Lee Song Hwi, Lee Geun Young 

New Trial diadaptasi dari sebuah kisah nyata yang terjadi di tahun bulan Agustus 2000 di Korea. Kang Ha Neul berperan sebagai Hyeon Woo, remaja berusia 15 tahun yang menjadi saksi pembunuhan seorang sopir taksi yang kemudian menjadi tersangka kasusnya.

Ia dipaksa oleh Baek Cheol Gi (Han Jae Young) dan anggotanya untuk mengakui perbuatan tersebut. Hyeon Woo mengalami kekerasan fisik di penjara.

Ia dianiaya dan dipaksa menulis surat pernyataan bahwa ia mengakui telah membunuh sopir tersebut. Dengan begitu ia mendapat vonis hukuman yang lebih ringan, yakni 10 tahun penjara.

Masa muda Hyeon Woo terenggut di penjara. Selama 10 tahun ia menjalani hukuman atas perbuatan yang tidak ia lakukan. Setelah itu, muncul Joon Young (Jung Woo), seorang detektif yang tergerak untuk mengungkap kasus pembunuhan yang sebenarnya dan membersihkan nama Hyeon Woo.

Mau tidak mau Hyeon Woo harus mengingat kembali masa-masa mengerikan melihat kejadian itu, hari-harinya di penjara dan proses interogasi tidak adil yang dilakukan oleh polisi.

5. Fabricated City

Fabricated City
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Thriller, Crime, Drama
  • Produksi: TPS Company
  • Sutradara: Park Kwang Hyun
  • Pemeran: Ji Chang Wook, Shin Eun Kyeong, Ahn Jae Hong

Ji Chang Wook dalam film ini berperan sebagai Kwon Yoo, mantan juara taekwondo tingkat nasional yang saat ini pengangguran dan hanya menghabiskan waktunya untuk bermain game.

Di kalangan gamer, nama Kwon Yoo adalah pemain yang disegani. Oleh karenanya, ia diangkat sebagai pemimpinnya. Suatu hari, ketika ia sedang bermain game di warnet, seorang gadis SMA ditemukan tewas. Ia ditengarai telah diperkosa sebelum dibunuh.

Kwon Yoo dituduh sebagai pelaku sehingga ditangkap oleh polisi. Hari-hari berjalan lambat di penjara bagi Kwon Yoo. Tempat itu adalah sebuah tempat yang mengerikan.

Ia mengalami kekerasan di sana, dipukuli oleh sesama tahanan yang mengaku sebagai ketua di lapas tempat ia ditahan. Selama di sana pun, kabar duka datang menghampiri. Sang ibu dikabarkan meninggal.

Melihat situasi semakin kacau, Kwon Yoo berusaha mencari bukti bahwa dirinya tidak bersalah. Dalam proses penyelidikan tersebut, ia menemukan bahwa dirinya dijebak oleh organisasi besar yang merupakan pelaku sebenarnya.

Beruntung, teman sesama gamer, Yeo Wool (Shim eun Kyeong) dan hacker yang bersembunyi di balik nama Demolition (Ahn Jae Hong) mau membantunya.

6. Violent Prosecutor

Violent Prosecutor
  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre: Drama, Action, Crime
  • Produksi: Showbox (Distributor)
  • Sutradara: Lee Il Hyeong
  • Pemeran: Hwang Jung Min, Kang Dong Won

Kisah dalam Violent Prosecutor mengikuti Byun Jae Wook (Hwang Jung Min), jaksa penuntut yang sering kebagian tugas mengusut kasus kejahatan besar.

Ia sangat membenci segala hal yang berkaitan dengan penjahat. Kebencian itu telah mendarahdaging dalam dirinya sehingga membuatnya sering bersikap kasar dan mengabaikan hak-hak penjahat sejak proses interogasi.

Suatu hari ia ditugasi menyelidiki kasus. Ia hilang kesabaran sehingga memukul si pelaku. Esok harinya, penjahat itu ditemukan tewas dan Jung Min ditetapkan sebagai tersangkanya. Ia didakwa 15 tahun kurungan penjara karena bukti-bukti memberatkannya.

Ketika berada di penjara, Jung Min mengetahui bahwa ada pihak yang sengaja menjebaknya karena motif dendam. Ia pun meminta bantuan kepada Han Chi Won (Kang Dong Won), seorang napi kasus penipuan.

Dari sini, ia mengumpulkan informasi demi mengungkap kasus yang sebenarnya dan membersihkan namanya.

7. Miracle In Cell No.7

Miracle In Cell No.7
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre: Drama
  • Produksi: Fineworks, Cl Entertainment
  • Sutradara: Lee Hwan Kyung
  • Pemeran: Ryu Seung Ryong, Kal So Won, Park Shin Hye

Miracle In Cell No 7 berkisah tentang seorang anak berusia 6 tahun yang harus terpisah dengan ayahnya yang mengalami keterbelakangan mental karena dituduh membunuh. Sang ayah, Lee Yong Goo (Ryu Seung Ryong) dikenakan pasal berlapis, yaitu penculikan, pembunuhan dan pencabulan.

Yong Goo mempunyai seorang putri, Ye Seong (Kal So Won/Park Shin Hye). Ketika Ye Seong masih kecil, Yong Goo berjanji membelikan tas bergambar Sailor Moon untuk putrinya itu. Namun, karena uangnya tidak cukup, Yong Goo harus menabung beberapa lama sampai jumlahnya cukup.

Ketika uangnya sudah terkumpul, Yong Goo pergi ke toko tersebut, namun rupanya tas yang diincarnya begitu lama sudah keburu dibeli oleh orang lain.

Melihat itu, Yong Goo meminta si gadis kecil menjual tas itu kepadanya. Si anak menunjukkan letak toko yang menjual tas yang sama dengan dirinya.

Namun, di tengah perjalanan, anak tersebut terjatuh lalu meninggal dan Yong Goo dituduh pelakunya. Sejak saat itu, Ye Seong dan Yong Goo berpisah. Di penjara, Yong Goo kerap merindukan putrinya dan ia selalu tampak murung.

Agar hubungan ayah dan anak tidak terputus, teman-teman Yong Goo di sel membantunya agar Ye Seong dapat bertemu dengan sang ayah. Mereka melakukan berbagai strategi untuk menyelundupkan Ye Seong ke dalam sel tempat ayahnya mendekam.

8. Harmony

Harmony
  • Tahun Rilis: 2010
  • Genre: Drama
  • Produksi: CJ Entertainment
  • Sutradara: Kang Dae Kyu
  • Pemeran: Kim Yun Ji, Na Moon Hee, Kang Ye Won

Penjara tidak selamanya jadi tempat yang mengerikan. Dalam film ini, Kang Daek Kyu memperlihatkan kisah yang menyentuh alih-alih menegangkan dari seorang ibu yang dipenjara saat ia tengah hamil.

Jeong Hye (Kim Yun Ji) dijatuhi hukuman penjara selama 10 tahun karena terbukti membunuh suaminya dengan brutal. Ia tidak tahan dengan sikap kasar suaminya. Namun, upaya membela diri yang dilakukannya berakibat suaminya tewas. Di dalam penjara wanita itu, ia bertemu dengan Moon Ok (Na Moon Hee), seorang profesor musik yang membunuh suaminya yang ketahuan berselingkuh.  

Usia kandungan Jeong Hye sudah tua, dan ia pun sudah mencapai perkiraan hari lahiran. Di penjara itulah Min Woo lahir. Kehadiran bayi Min Woo di penjara membawa kebahagian tersendiri bagi penghuni sel. Para penghuni bergantian merawat, bahkan sipir penjara pun ikut merawat Min Woo.

Suatu hari, bayi Min Woo yang baru berusia 18 bulan diadopsi oleh sepasang suami istri. Jeong Hye terpaksa merelakan bayinya dirawat oleh orang lain. Namun, ia tidak bisa bohong bahwa ia sangat merindukan putranya itu.

Demi bisa melihat Min Woo, Jeong Hye ikut kelompok paduan suara yang diketuai oleh Moon Ok. Meskipun suaranya fals, tapi ia giat berlatih agar tujuannya bertemu putranya tercapai. 

Itu dia 8 film-film Korea yang mengangkat latar belajar kehidupan penjara. Penjara memang bukan tempat yang menyenangkan. Namun, ia mempunyai sisi misterius yang bikin penasaran. Di tangan para sutradara hebat ini, kehidupan di penjara menjadi satu kisah menarik untuk diikuti.

Tidak hanya menawarkan kebrutalan, film-film ini menawarkan kisah yang menyentuh sisi humanis kita dan mengaduk emosi. Nah, ada film favoritmu di antara daftar 8 film di atas?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram