bacaterus web banner retina

Inilah 8 Film Terbaik yang Dibintangi James Puwadon Vejvongsa

Ditulis oleh Suci Maharani R

Berbicara soal drama atau film komedi asal Thailand, ada satu aktor yang selalu bisa membuat penonton tertawa lepas. Siapa lagi kalau bukan James Puwadon Vejvongsa yang langganan muncul dalam drama atau film bergenre komedi.

Aktor kelahiran 5 September 1992 ini memulai karirnya dengan membintangi film komedi-horor berjudul Make Me Shudder (2013). 

Sukses dengan film pertamanya, James Puwadon Vejvongsa kembali membintangi fillm bergenre horor-komedi lainnya yang berjudul Pee Nak (2019).

James Puwadon Vejvongsa

Berkat perannya sebagai P’First dalam film Pee Anak (2019), kini banyak orang yang mengenalnya dengan nama tersebut. Apalagi karakter P’First ini sudah diperankannya sejak film Pee Nak (2019) pertama dirilis. 

Selain dua film tadi, sebenarnya ada beberapa film lainnya yang tidak kalah lucu dan populer yang dibintangi oleh James Puwadon Vejvongsa. Mau tahu ada film apa saja? Yuk, intip informasi lebih lengkapnya hanya di Bacaterus. 

Baca juga: 10 Drama Thailand Populer yang Dibintangi oleh Nanon Korapat

1. Pee Nak Trilogy

Pee Nak Trilogy
  • Tahun Rilis: 2019-2022
  • Genre: Horror, Comedy, Supernatural
  • Produksi: Five Star Production Co. Ltd.
  • Sutradara: Mike Phontharis Chotkijsadarsopon
  • Pemeran: August Vachiravit Paisarnkulwong, Chin Chinawut Indracusin, Jannine Weigel, James Puwadon Vejvongsa, Aim Witthawat Rattanaboonbaramee, Pond Khunnapat Pichetworawut, Tar Atiwat Saengtien, Mean Phiravich Attachitsataporn

Tentu saja, Pee Nak (2019-2022) harus berada di posisi paling atas sebagai film James Puwadon yang paling popler dan sukses. Apalagi karakter P’First yang diperankannya, benar-benar membuat para penonton tidak bisa berhenti untuk tertawa.

Kolaborasinya dengan Aim Witthawat Rattanaboonbaramee yang memerankan P’Balloon, jadi duo komedi paling menghibur. 

Adapun film garapan Mike Phontharis Chotkijsadarsopon ini terbagi dalam tiga film, yaitu Pee Nak (2019), Pee Nak 2 (2020) dan Pee Nak 3 (2022).

Setiap filmnya mengisahkan teror hantu Nak yang berbeda-beda, tapi selalu mengganggu siapapun yang akan ditahbiskan. P’First dan P’Balloon harus menyelamatkan diri mereka, dari teror hantu Nak yang sangat mematikan. 

2. Make Me Shudder Trilogy

Make Me Shudder Trilogy
  • Tahun Rilis: 2013-2015
  • Genre: Horror, Comedy, Supernatural
  • Produksi: -
  • Sutradara: Poj Arnon, 
  • Pemeran: Nick Kunatip Pinpradab, Biew Kittipat Samantrakulchai, James Puwadon Vejvongsa, Mark Withawat Thaokhamlue, Net Siraphop Manithikhun, Brian Richard Garton

Beralih ke film berjudul Make Me Shudder (2013), film yang menjadi sebut pertama bagi James Puwadon Vejvongsa sebagai aktor.

Film yang disutradarai oleh Poj Arnon ini mengisahkan sekumpulan anak SMA yang hobinya menantang diri dengan hal-hal mistis. Karena ceritanya yang unik dan kocak, Make Me Shudder sampai dibuat dalam tiga film yang rilis dari tahun 2013 sampai 2015.

Setiap filmnya mengadaptasi kisah yang berbeda, mulai dari hantu penunggu Gedung Daeng, menantang Mae Anak, hingga teror di hotel mistis.

Dalam film ini James Puwadon Vejvongsa akan memerankan karakter bernama James. Nantinya ia akan berhadapan dengan berbagai hantu menyeramkan bersama dengan ketujuh temannya.

3. Dangerous Boys

Dangerous Boys
  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Action, Romance, Crime, Drama
  • Produksi: Westec Media Limited
  • Sutradara: Poj Arnon
  • Pemeran: Nick Kunatip Pinpradab, Biew Kittipat Samantrakulchai, James Puwadon Vejvongsa

Berbeda dengan film-film lainnya, James Puwadon Vejvongsa akan bermain dalam film bergenre aksi-romantis. Film ini berjudul Dangerous Boys, yang akan membuatnya bereuni dengan Nick Kunatip Pinpradab dan Biew Kittipat Samantrakulchai.

Bahkan film ini juga menjadi film kesekian bagi James Puwadon Vejvongsa bekerjasama dengan sutradara Poj Arnon.

Adapun filmnya mengisahkan, konflik dari dua kelompok gengster dari dua sekolah yang berbeda. Di sini, James Puwadon Vejvongsa akan berperan sebagai pemimpin celana pendek hitam bernama Ting.

Apalagi karakter Ting yang diperlihatkan olehnya adalah sosok yang kuat dan tidak kenal ampun. Ting tidak segan untuk melawan siapa saja dari geng celana pendek biru yang dilihatnya saat tawuran. 

4. Iron Ladies Roar!

Iron Ladies Roar!
  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Friendship, Comedy, Sports
  • Produksi: -
  • Sutradara: Poj Arnon
  • Pemeran: Tukky Sudarat Butrprom, Film Rattapoom Toekongsap, Biew Kittipat Samantrakulchai, Jazz Chuanchuen, Zo Wongsapat Tangniyom

Lagi-lagi bekerjasama dengan sutradara Poj Arnon, kali ini James Puwadon Vejvongsa akan bermain dalam film berjudul Iron Ladies Roar! (2014).

Salah satu film komedi populer di Thailand ini, memang wajib untuk kamu tonton bareng teman-teman. Apalagi film garapan sutradara Poj Arnon ini memang terkenal dengan cara penyampaian alurnya yang runtut. 

Adapun Iron Ladies Roar! (2014) ini mengisahkan tim voli bernama Iron Lady yang diisi oleh para transgender. Mereka berusaha untuk mengembalikan kejayaan grup seperti dahulu, tapi ada banyak rintangan yang menghadang.

Dalam film ini James Puwadon Vejvongsa memang dida[uk sebagai salah satu karakter pendukungnya saja. Makanya screentime yang dimilikinya memang sangat mini dan mungkin saja kamu tidak menyadari kehadirannya.

Meski begitu, James Puwadon Vejvongsa tetap bisa memberikan akting dan berbagai aksi komedi yang bikin tertawa para penonton. 

5. Ghost Ship

Ghost Ship
  • Tahun Rilis: 2015
  • Genre: Thriller, Horror, Comedy, Romance
  • Produksi: -
  • Sutradara: Mike Phontharis Chotkijsadarsopon
  • Pemeran: James Puwadon Vejvongsa, Fluke Natouch Siripongthon, Sean Jindachot, Nonny Nutcha Jeka, Timethai Dharmthai Plangsilp

Ghost Ship (2015) menjadi salah satu film horor-komedi asal Thailand yang sering banget direkomendasikan. Film garapan sutradara Mike Phontharis Chotkijsadarsopon ini memang memiliki alur yang bikin penasaran dan ngakak banget.

Apalagi film ini mendapuk James Puwadon Vejvongsa, Fluke Natouch Siripongthon dan Sean Jindachot sebagai pemeran utamanya.

Filmnya sendiri mengisahkan tiga sekawan yang tidak sengaja menemukan peti berisikan mayat di sebuah kapal pengangkut.

Dalam film ini James Puwadon Vejvongsa akan memerankan karakter bernama Kala, yang menemukan mayat Miah dalam salah satu peti jenazah di kapal. Ia juga berusaha mencari tahu, siapa yang sudah membunuh Miah?

6. Zombie Fighters

Zombie Fighters
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Horror, Comedy, Supernatural
  • Produksi: -
  • Sutradara: Poj Arnon
  • Pemeran: James Puwadon Vejvongsa, Biew Kittipat Samantrakulchai, Oat Pasakorn Sanrattana, Guy Korakrit Laotrakul, Tape Worrachai Sirikongsuwan

Kembali bekerjasama dengan Poj Arnon, James Puwadon Vejvongsa akan bermain dalam film horor-komedi lainnya lho.

Film berjudul Zombie Fighter (2017) akan membuat kamu merasa tegang tapi bikin ngakak, saat melihat kelakuan para pemerannya.

Pasalnya, film ini dibintangi oleh James Puwadon Vejvongsa, Biew Kittipat Samantrakulchai hingga Oat Pasakorn Sanrattana.

Film ini mengisahkan Audi dan gengnya, yang nekat pegi ke rumah sakit yang dikarantina karena penasaran dengan kematian kedua orang tuanya.

Bukan bertemu dengan dokter atau suster, mereka malah bertemu dengan sekumpulan zombie. Dalam film ini James Puwadon Vejvongsa akan memerankan osok Lambo, yang memimpin aksi menyelamatkan diri dari para zombie.

7. Lucky Priest

Lucky Priest
  • Tahun Rilis: 2019
  • Genre: Comedy, Drama
  • Produksi: -
  • Sutradara: Poj Atnon
  • Pemeran: Kom Chauncheun, Yeong Lookyee, Phet Thakrit Tawanpong, James Puwadon Vejvongsa, Champ Chanatip Phothongka

Lucky Priest (2019) digadang-gadang masuk dalam jajaran film komedi Thailand yang recommended banget. Film ini juga menjadi kerjasama untuk kesekian kalinya, antara sutradara Poj Atnon dan James Puwadon Vejvongsa.

Kalau alur ceritanya, film ini menunjukkan kisah sekumpulan ibu-ibu Thailand yang ingin memenangkan lotre sampai mendatangi seorang biksu. 

Awalnya para ibu rumah tangga ini sempat merasa tidak yakin, tetapi setiap angka yang disebutkan oleh biksu ternyata benar.

Meski tidak menjadi bagian dari pemeran utamanya, James Puwadon Vejvongsa tetapi berhasil mengambil spotlight. Dalam film ini, ia akan memerankan karakter pendukung yang bernama Sangob. 

8. Oh My God Father

Oh My God Father
  • Tahun Rilis: 2020
  • Genre: Comedy, Family, Fantasy
  • Produksi: -
  • Sutradara: Mai Phawat Panangkasiri
  • Pemeran: Pope Thanawat Wattanaputi, Ter Chantavit Dhanasevi, Sammy Cowell, James Puwadon Vejvongsa

Oh My God Father (2020) menjadi film terakhir dari James Puwadon Vejvongsa yang akan kita bahas selanjutnya.

Bekerjasama dengan sutradara Mai Phawat Panangkasiri, kali ini aktor kelahiran tahun 1992 ini kembali didapuk untuk menjadi pemeran pendukungnya.

Sementara itu Pope Thanawat Wattanaputi, Ter Chantavit Dhanasevi dan Sammy Cowell didapuk menjadi pemeran utamanya.

Adapun filmnya mengisahkan beberapa anak muda yang hobinya menjadi pembalap, padahal hal ini tidak didukung orang tuanya. Mereka tidak pernah akur dengan orang tua masing-masing, bahkan hal ini sampai membuat orang tuanya sakit hati.

Dalam film ini James Puwadon Vejvongsa akan memerankan karakter bernama Bo, yaitu anggota geng Prem yang egois banget. 

Didominasi oleh berbagai film komedi, memang tidak aneh kalau James Puwadon Vejvongsa disebut sebagai ahlinya bikin penonton ngakak.

Selain itu kita juga tidak bisa menampik, bahwa sutradara Poj Arnon adalah salah satu orang yang membantu menaikkan karir James sebagai aktor. Pasalnya, mereka kerap dipertemukan dalam berbagai proyek film komedi-horor yang populer.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram