showpoiler-logo

Inilah 10 Film Tentang Gangster Hongkong yang Penuh Intrik

Ditulis oleh Yanyan Andryan

Di periode 90an, Industri perfilman Hongkong begitu superior lewat hadirnya film-film bertemakan gangster. Kesuksesan tayangan flm tersebut kemudian melahirkan aktor-aktor yang sangat terkenal seperti, Chow Yun Fat, dan Andy Lau.

Mereka menjadi salah satu ikon dalam beberapa film gangster, dan tidak ada yang bisa meragukan kualitas akting keduanya ketika menjalankan setiap perannya. Menonton film perkelahian antar sesama kubu gangster membuat adrenalin terpacu.

Aksi bertarung dan perkelahian yang dilakukan memang sangat seru untuk disaksikan, apalagi ditambah dengan beberapa adegan baku tembak yang bikin tegang. Untuk membawa suasana ekstrim tersebut, Showpoiler telah merekomendasikan film-film bertemakan gangster dari Hongkong. Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. The Bodyguard (2016)

The Bodyguard (2016)

  • Tahun Rilis: 2016
  • Genre: Action, Crime, Drama
  • Sutradara: Sammo Kam-Bo Hung
  • Pemeran: Sammo Kam-Bo Hung, Jacqueline Chan, Qinqin Li
  • Perusahaan Produksi: BDI Films Inc., Edko Films, Focus Films

Ding Hu adalah seorang pensiunan petugas biro keamanan Beijing. Di usianya yang sudah tidak muda lagi ini, dirinya diketahui tengah menderita dimensia. Ding berteman dengan seorang gadis kecil bernama Cherry yang hidupnya terancam akibat perbuatan ayahnya sendiri.

Sang ayah yang bernama Li tersebut terlibat masalah dengan sekelompok gangster karena mempunyau hutang yang sangat banyak. Agar kesalahannya diampuni, Choi yang merupakan pimpinan gangster tersebut memaksa Li melakukan tindakan kriminal.

Akan tetapi ia malah melarikan diri ketika selesai menyelasaikan tugasnya. Choi lalu mengirim anak buahnya agar menculik anaknya Li. Saat Cherry menghilang, Ding Hu memulai kembali aksinya sebagai bodyguard untuk melawan gangster tersebut dan menyelamatkan teman kecilnya itu.

2. One Night In Mongkok (2004)

One Night In Mongkok (2004)

  • Tahun Rilis: 2004
  • Genre: Crime, Drama
  • Sutradara: Tung-Shing Yee
  • Pemeran: Daniel Wu, Cecilia Cheung, Alex Fong
  • Perusahaan Produksi: Film Unlimited, Sil-Metropole Organisation, Universe Films Distribution Company

Petugas kepolisian bernama Milo tengah menginvestagasi sebuah kasus pembunuhan yang menewaskan seorang anak dari kelompok gangster. Anak tersebut secara tidak sengaja terbunuh selama perselisihan antar sesama gangster.

Setelah melakukan penyelidikan yang mendalam, Milo mulai mendapatkan titik cerah. Ada seorang pembunuh bayaran yang telah disewa untuk melakukan kejahatan tersebut. Sang pembunuh bayaran yang bernama Lai Fu telah berhasil menuntaskan tugasnya.

Akan tetapi, orang yang mempekerjakannya malah melaporkan dirinya ke polisi. Merasa dijebak, ia kemudian mencari tempat bersembunyi. Ia lalu bertemu dengan perempuan bernama Dandan, dan meminta bantuannya agar dapat menghindari dari kejaraan para polisi serta kelompok gangster yang mengincarnya. 

3. A Better Tomorrow (1986)

A Better Tomorrow (1986)

  • Tahun Rilis: 1986
  • Genre: Action, Crime, Drama
  • Sutradara: John Woo
  • Pemeran: Lung Ti, Leslie Cheung, Yun-Fat Chow
  • Perusahaan Produksi: Cinema City, Film Workshop

Mark dan Ho merupakan anggota gangster yang terjun dalam bisnis pemalsuan uang. Ho mempunyai seorang adik bernama Kit yang menjadi seorang polisi. Ketika menjalankan sebuah misi, Ho memutuskan menyerahkan diri dalam kepungan polisi demi melindungi temannya.

Kit lalu mengetahui kakaknya adalah seorang penjahat, ia mulai membenci dirinya dan sangat bersedih akan kejahatan yang dilakukannya. Sementara itu, Mark terbuang dari kelompok gangsternya karena terluka parah dalam sebuah misi.

Ia kini menjadi seorang gelandangan, namun masih berniat untuk masuk dunia kriminal lagi. Ho yang sudah bebas dari penjara berusaha hidup sebaik mungkin agar lepas dari  kelakuan jahatnya. Akan tetapi, godaan muncul saat teman masa lalunya mengajak dirinya untuk bergabung dengan sebuah kelompok gangster. 

4. The Mission (1999)

The Mission (1999)

  • Tahun Rilis: 1999
  • Genre: Action
  • Sutradara: Johnnie To
  • Pemeran: Anthony Chau-Sang Wong, Francis Ng, Jackie Chung-yin Lui
  • Perusahaan Produksi: Milky Way Image Company

Lung merupakan seorang pimpinan dari sebuah kelompok gangster. Ia memiliki nasib yang baik karena berhasil selamat dari upaya pembunuhan terhadap dirinya. Agar tidak mengulangi kejadian yang sama, Lung lalu menyewa lima orang pengawal untuk melindungi dirinya.

Kelima orang bodyguard tersebut mempunyai latar belakang yang berbeda, mereka adalah Curtis, James, Roy, Shin dan Mike. Berbagai rencana pembunuhan kerap menghantui Lung. Akan tetapi kelima pengawalnya berhasil dengan sigap selalu menggagalkan usaha tersebut.

Suatu hari, mereka mampu menangkap salah satu pembunuh bayaran. Setelah diselidiki, ia ternyata disewa oleh Fat Cheung yang merupakan kerabat dari sang pimpinan gangster. Lung yang mengetahui itu lalu mengirimkan serangan balasan untuk membunuhnya. 

5. The Young And Dangerous (1996)

The Young And Dangerous (1996)

  • Tahun Rilis: 1996
  • Genre: Action, Crime, Thriller
  • Sutradara: Andrew Lau
  • Pemeran: Ekin Cheng, Jordan Chan, Gigi Lai
  • Perusahaan Produksi: Art Top Movie Productions Ltd., Jing's Production

Cerita film ini dimulai saat lima orang anak kecil yang tengah bermain bola diperlakukan kasar oleh seorang ketua gangster bernama Ugly Kwan. Namun, ketua gangster yang lainnya bernama Uncle Bee menyelamatkan anak-anak tersebut dari ulah Ugly Kwan.

Merasa berhutang budi, mereka memutuskan bergabung masuk ke dalam kelompok Hing Hung, sebuah organisasi TRIAD pimpinan dari Uncle Bee. Sepuluh tahun kemudian, kelima anak tersebut yang bernama Chan Ho Nam, Chicken, Pou Pan, Chow Pan, dan Dai Tin Yee telah menjadi menjadi dewasa.

Sebagai tugas pertamanya, mereka pergi ke Makau untuk menyelesaikan sebuah masalah. Tanpa diduga, misinya itu merupakan sebuah jebakan yang diatur oleh Ugly Kwan. Kelima sahabat tersebut dihadapkan pada situasi yang membahayakan nyawa mereka. 

6. Infernal Affairs (2002)

Infernal Affairs (2002)

  • Tahun Rilis: 2002
  • Genre: Action, Crime, Drama
  • Sutradara: Andrew Lau, Alan Mak
  • Pemeran: Andy Lau, Tony Chiu-Wai Leung, Anthony Chau-Sang Wong
  • Perusahaan Produksi: Media Asia Films, Basic Pictures

Chang Wing Yan adalah seorang polisi yang menyamar sebagai anggota gangster TRIAD yang dipimpin oleh Hon Sam. Sementara itu, anggota TRIAD bernama Laun Kin Ming menyamar menjadi polisi di bawah pimpinan Wong Chi Sing.

Mereka berhasil mengelabui semua anggota dalam dua organisasi tersebut. Satu-satunya orang yang mengetahui identitas asli keduanya hanya pimpinan mereka sendiri. Yan dan Ming mempunyai misi sebagai informan kepada pihaknya masing-masing agar dapat memuluskan semua operasi dari organisasi mereka.

Suatu waktu, penyamaran mereka sedikit demi sedikit terbongkar juga. Ming kemudian mencari penyusup yang berada dalam kepolisian. Di satu sisi, Yan berada dalam kesulitan ketika Wong yang merupakan pimpinan kepolisian tewas terbunuh oleh kelompok TRIAD. 

7. Once A Thief (1991)

Once A Thief (1991)

  • Tahun Rilis: 1991
  • Genre: Action, Comedy, Crime
  • Sutradara: John Woo
  • Pemeran: Leslie Cheung, Yun-Fat Chow, Cherie Chung
  • Perusahaan Produksi: Golden Princess Film Production Limited, John Woo Film Production, Milestone Pictures

Joe, Cherie dan Jim adalah trio pencuri ulung yang berhasil merampok karya seni bernilai tinggi. Reputasi ketiganya dalam dunia kriminal memang tidak bisa diragukan lagi. Suatu hari, mereka bersepakat untuk berhenti dari pekerjaan tersebut dengan melakukan rencana pencurian terakhir.

Namun sialnya, dalam aksinya itu mereka dijebak. Walau bisa melarikan diri, mereka harus kehilangan Joe yang telah tewas. Jim dan Cherie kemudian memutuskan untuk menikah. Kehidupan mereka berdua tidak semudah yang dibayangkan, Jim telah terjerumus terlalu jauh dengan bergabung dalam sebuah kelompok gangster.

Tanpa diduga, keduanya mendapatkan kabar bahwa Joe sebenarnya masih hidup namun dengan kondisi yang lumpuh. Ketiganya kemudian membalas dendam kepada orang yang telah menjebak mereka dulu. 

8. Running Out Of Time (1999)

Running Out Of Time (1999)

  • Tahun Rilis: 1999
  • Genre: Action, Crime, Drama
  • Sutradara: Johnnie To
  • Pemeran: Andy Lau, Ching Wan Lau, YoYo Mung
  • Perusahaan Produksi: China Star Entertainment, Win's Entertainment Ltd., Milky Way Image Company

Ho Sheung Sang adalah seorang polisi yang handal karena pernah bergabung sebagai anggota Unit Tugas Khusus Kepolisian. Setelah berhasil menyelamatkan sebuah perampokan bank dari kelompok gangster, ia kembali harus berhadapan dengan pencuri lagi.

Namun kali ini berbeda, pencuri yang ia temui ini cerdik dan mampu mengintimidasi situasi. Ho mendapatkan seorang lawan yang setara dengan dirinya. Pencuri tersebut bernama Cheung Wah, ia melakukan perampokan di sebuah perusahaan keuangan seorang diri.

Ho kemudian bernegosiasi dengan Cheung agar tidak ada sandera yang menjadi korban. Ia berusaha mengulur waktu dengan menuruti semua kemauan sang pencuri. Setelah diketahui, ternyata Cheung menderita kanker stadium akhir yang membuatnya tidak punya banyak waktu dalam hidupnya. 

9. Exiled (2006)

Exiled (2006)

  • Tahun Rilis: 2006
  • Genre: Action, Crime, Thriller
  • Sutradara: Johnnie To
  • Pemeran: Nick Cheung, Anthony Chau-Sang Wong, Francis Ng
  • Perusahaan Produksi: Media Asia Films, Milky Way Image Company, Newlink Development

Seorang mantan gangster bernama Wo memutuskan untuk memulai hidup baru bersama istinya, Jin. Dalam sebuah aparteman tua, mereka membangun keluarga bahagia lewat kehadiran anak pertamanya.

Masa lalunya yang kelam mulai menghantuinya, seorang pimpinan gangster yang masih dendam kepadanya mengirimkan sepasang pembunuh bayaran untuk membunuh Wo dan keluarganya.

Saat kedua pembunuh bayaran itu tiba, mereka dihalangi oleh dua orang yang bertekad untuk melindungi Wo. Tanpa diduga, mereka berempat tumbuh dalam satu kelompok gangster yang sama.

Sang pembunuh bayaran lalu mengurungkan niatnya untuk membunuh targetnya itu. Mendengar tugasnya tidak dilaksanakan, sang bos besar murka dan mencari mencari pembunuh lain untuk membantai mereka. 

10. The Longest Nite (1998)

The Longest Nite (1998)

  • Tahun Rilis: 1998
  • Genre: Action, Crime, Mystery
  • Sutradara: Tat-Chi Yau
  • Pemeran: Ching Wan Lau, Tony Chiu-Wai Leung, Maggie Siu
  • Perusahaan Produksi: Film City Co., Milky Way Image Company, Long Shong Pictures

Dalam film ini, Tony Leung berperan sebagai polisi korup bernama Sam. Suatu hari, dirinya terperangkap di tengah perang antar gangster di Makau. Untuk mencegah keributan besar, ia memberanikan diri menjadi seorang negosiator dalam kedua kelompok tersebut.

Ia kemudian mencari akar permasalahan dengan mencari pembunuh bayaran yang telah memuci peperangan dua kelompok gangster tersebut. Saat dalam pencariannya, ia bertemu dengan seorang pria misterius bernama Tony.

Pria itu berjalan mengikuti dirinya dengan menggunakan tas yang selalu ia kenakan. Sam pada akhirnya mengetahui jika orang tersebut adalah orang yang ia cari selama ini. Lalu bagaimanakah tindakan dari Sam setelah menemukan keberadaan sang pembunuh bayaran? Jangan lupa untuk menonton film yang satu ini ya. 

Film-film yang telah dibahas barusan beberapa diantaranya pernah tayang di stasiun televisi Indonesia. Jika kamu memang penyuka film-film bertemakan gangster, mafia dan kriminal, tidak ada salahnya untuk menonton salah satu film yang sudah Showpoiler rekomendasikan ya. Selamat menonton!

Kategori:
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram