bacaterus web banner retina

Berkarier hingga Hollywood, Ini 12 Film Terbaik Cinta Laura

Ditulis oleh Suci Maharani R

Siapa sih yang enggak kenal dengan Cinta Laura? Aktris blasteran Indonesia dan Jerman ini namanya sudah enggak asing lagi di dunia entertainment. Dirinya dikenal sebagai aktris juga penyanyi berbakat di Indonesia.

Bicara tentang Cinta, kariernya sendiri enggak hanya di Indonesia akan tetapi perempuan kelahiran 17 Agustus 1993 juga beradu akting dengan pemain artis Hollywood, alis sudah go internasional!

Nama cinta awal dikenal publik sejak dirinya membintangi sinteron berjudul Cinderella (Apakah Cinta Hanyalah Mimpi?) yang tayang pada 2007 silam. Berawal dari sinetron tersebut Cinta pertama kali meraih penghargaan SCTV Awards kategori Aktris Ngetop.

Kemudian, nama Cinta makin populer ketika dirinya beradu akting dengan Alyssa Soebandono dalam sinetron Upik Abu dan Laura. Dalam sinetron ini juga Cinta pertama memerankan karakter antagonis lho!

Nah, hingga saat ini tepat 13 tahun berkarier Cinta sudah memiliki banyak karya. Mulai dari sinetron, model, hingga film layar lebar ada juga yang tayang di luar negeri.

Perlu dibanggakan nih berkarier hingga Hollywood, berikut adalah daftar film yang dibintangi Cinta. Check this out!

1. Jagat Arwah

film cinta laura_Jagat Arwah_

Film terpopuler dari Cinta Laura yang akan kita bahas adalah Jagat Arwah. Dalam film garapan sutradara Ruben Adrian ini, Cinta beradu akting dengan jajaran selebriti papan atas Indonesia, mulai dari Oka Antara, Ari Irham, Ganindra Bimo hingga si cantik Sheila Dara Aisha.

Cinta memerankan sosok hantu asal Belanda, yakni karakter bernama Nonik. Ia adalah hantu yang memiliki perjanjian dengan Raden Jaya yang diperankan oleh Oka Antara.

Nonik sendiri memiliki kemampuan untuk melihat kilasan masa depan dan menyembuhkan. Ia diberikan tugas untuk menjaga kebugaran Raga atau Aditya ke tujuh yang diperankan oleh Ari Irham. Nonik sendiri adalah sosok hantu yang pendiam, ia hanya berbicara ketika harus berbicara saja.

2. Devil on Top

film cinta laura_Devil on Top_

Beralih ke film romcom, kali ini Cinta Laura Kiehl menjelma menjadi bos yang killer dalam film Devil on Top. Film yang disutradarai oleh Anggy Umbara ini mempertemukannya dengan aktor populer seperti Angga Yunanda, Kenny Austin, Joshua Suherman hingga Lolox.

Cinta memerankan karakter bernama Sarah, yaitu manager di perusahaan digital marketing Façade. Karena sikap perfeksionisnya, Sarah kerap membuat para pegawainya kesusahan. Ia tidak segan memecat pekerja yang lalai dan memberikan surat peringatan atas kesalahan kecil.

Tapi dibalik sikap tegasnya ini, ternyata Sarah adalah wanita yang sangat tegar. Ia rela bekerja di bawah perintah Pak Firman, demi menjaga hak asuh keponakannya yang sudah dianggap sebagai anaknya sendiri.

3. Mati Anak

film cinta laura_MatiAnak_

Beralih ke film horor yang diproduksi oleh MD Pictures, Dee Company, dan Pichouse Films. Kali ini Cinta Laura Kiehl bermain dalam film berjudul MatiAnak karya sutradara Derby Romero.

Dalam film ini, Cinta Laura Kiehl didapuk sebagai pemeran utamanya bersama deretan aktor cilik Indonesia. Cinta akan berperan sebagai Ina, seorang penjaga panti asuhan yang rajin dan berkepribadian kuat.

Berlatar di tahun 90-an, Ina bertemu dengan seorang anak pendiam bernama Andi. Anak satu ini adalah satu-satunya korban selamat dari kasus pembunuhan yang sadis dan misterius.

Ternyata, Andi bukan sekedar korban saja. Tapi Andilah yang membawa berbagai hal tidak wajar di panti yang diurus Ani. Bahkan, hal ini sampai merenggut banyak nyawa yang membuat Ani semakin ketakutan.

4. Oh Baby

Oh Baby
*

Oh Baby merupakan film pertama Cinta berakting di layar lebar. Bahkan, film Oh Baby ini sangat melekat dengan sosok Cinta.

Memerankan tokoh Baby, Cinta beradu akting dengan Randy Pangalila, Ridwan Ghani, Ariel Tatum, Tio Pakusadewo, hingga Eza Giogino. Film Oh Baby juga tayang pada 2008, tepat satu tahun setelah Cinta debut main sinetron.

Di film ini Cinta berakting sebagai gadis yatim piatu yang bersemangat. Dirinya memiliki cita-cita sebagai penari namun apa daya kondisi keuangan yang enggak memungkinkan, membuat tokoh Baby ini putus sekolah. Hmm, di film Oh Baby menunjukan betapa perjuangan Cinta sebagai gadis yang hidupnya serba kecukupan.

5. Seleb Kota Jogja (SKJ)

Seleb Kota Jogja
*

Beranjak remaja, tepat di usia ke 17 tahun Cinta memerankan film Seleb Kota Jogja. Film komedi Indonesia ini tayang pada 2010 silam. Di film ini Cinta memerankan tokoh bernama Gadis dan beradu akting dengan Nindy, Karmela, juga Fandi Christian.

Cinta, Nindy, dan Lala Karmela terbentuk sebagai anggota genk populer di kampus bernama Blink. Kumpulan gadis yang gaul, populer, dan hits.

Bahkan Cinta dan kawan-kawan ini menjadi rebutan di kampus antara trio ndeso dan Genk Banger. Hmm, persaingan yang ketat kepada siapakah Cinta melabuhkan hatinya?

6. After the Dark

After the Dark
*

Selang tiga tahun, film After The Dark jadi film pertama Cinta berakting di Hollywood. Namun, meski demikian film ini menunjukan keindahan alam dan budaya Indonesia, salah satunya Candi Prambanan. Film menceritakan tentang psikologis fiksi sains diproduksi dua negara sekaligus, yaitu Indonesia dan Amerika Serikat.

Dalam film After The Dark Cinta  beradu akting dengan Sophie Lowe, Bonnie Wright, James D’Arcy, Katie Findlay, hingga Freddie Stroma. Memerankan karakter Utami, Cinta dihadapi dengan pilihan ketika kiamat atom tiba. Hanya ada sebuah bunker yang cuma bisa digunakan 10 dari siswa untuk menyelamatkan diri. Setiap pilihan tersebut maka akan mempengaruhi masa depan mereka juga. Hmm, menarik untuk ditonton kan?

7. 3 Pilihan Hidup

3 Pilihan Hidup
*

Berdekatan dengan ulang tahun Cinta ke-23 tahun, dirinya kembali membintangi film yang tayang pada 18 Agustus 2016 lalu. Yups, film drama Indonesia ini Cinta beradu akting dengan beberapa artis ternama seperti, Marshanda, Tessy, Cinta Penelope, hingga almarhumah Julia Perez.

8. The Ninth Passenger

The Ninth Passenger

Kali ini bukan drama lagi, Cinta memerankan film horor thriller Amerika berjudul The Ninth Passenger. Film yang tayang pada 2018 ini dibintangi oleh Alexia Fast, Jesse Metcalfe, juga tentunya Cinta Laura.

Lewat film ini akting Cinta nampak lebih berani dan menegangkan. Berawal ingin menikmati pesta bersama para sahabat. Namun apa daya delapan remaja ini justru bukan mendapat kesenangan tetapi malah teror yang mematikan. Hingga satu persatu di antara mereka pun tewas.

9. The Nanny is Watching

The Nanny is Watching
*

Bukan sekali, Cinta kembali memerankan tokoh antagonis saat berakting. Memerankan tokoh sebagai Rachel, dirinya berakting sebagai pengasuh anak. Namun, hal tersebut bukan baik justru jadi teror untuk mereka sendiri. Karakter yang diduga awalnya baik dan ramah, sayangnya berubah drasti jadi sosok yang menakutkan.

10. Target

Target
*

Bertolak belakangan film sebelumnya, kali ini Cinta membintangi film drama komedi aksi yang disutradarai oleh Raditya Dika. Yups, apa lagi kalau bukan film Target. Dalam film ini Cinta membuat ngakak para penonton dengan aktingnya bersama dengan Samuel Rizal, Raditya Dika, hingga Ria Ricis.

Film yang tayang pada pertengahan 2018 ini menceritakan tentang sembilan orang yang terjebak dalam permainan yang menegangkan. Terjebak di gedung kosong, mereka hanya punya waktu 24 jam untuk menyelamatkan diri lewat suara skenario yang entah berasal dari mana. Meski buat tegang tapi akting mereka tetap bikin ngakak deh!

11. Crazy for The Boys

Crazy for The Boys
*
  • Tahun Rilis: 2019
  • Genre: Musical
  • Sutradara: Martin Guigui
  • Pemeran: heri Oteri, Cinta Laura Kiehl, Hunter Sansone
  • Perusahaan Produksi:  Sprockefeller Pictures, Sunset Pictures

Pada 2019 Cinta kembali memerakan karakter yang bikin emosi dan nyebelin. Yups, tentunya di film Crazy for The Boys, Cinta berperan sebagai tokoh Madison Pieters. Madison adalah salah satu cewek populer yang suka membully siswa lainnya.

Crazy  for The Boys juga sebaai film musikal yang bercerita tentang sekelompok remaja yang ditunjuk sebagai penentang bullying di sekolah. Di siinlah mereka jadi bisa mencari jati diri dan belajar tentang cinta.

12. Jeritan Malam

Jeritan Malam
*

Mengakhiri  tahun 2019, Cinta membintangi film horor berjudul Jeritan Malam. Di film ini Cinta berperan sebagai Wulan, kekasih dari Herjunot Ali. Kisah film ini juga jadi salah satu cerita horor paling populer di Kaskus.

Mengisahkan kehidupan anak muda yang enggak percaya dengan mahluk gaib. Namun sayangnya, Herjunot yang tak percaya  ini malah tertimpa hal buruk. Satu per satu sahabat karib tewas karena ulahnya, hingga terakhir orang tersayang, yaitu Wulan juga ikut meninggal.

Sudah berkarier selama tiga belas tahun Cinta sudah memainkan berbagai macam peran, mulai dari antagonis juga protagonis. Film-filmnya pun beragam ada yang drama romantis, horor, hingga komedi. Nah, dengan usaha yang giat dan kerja keras bisa menghantarkan Cinta berkarier di Hollywood.

So, itulah tadi sepuluh film yang dibintangi Cinta Laura. Kalau menurutmu apa saja nih film favoritmu? Ceritakan dong! Jangan lupa untuk turut membaca artikel film yang dibintangi oleh Chelsea Islan ini.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram