bacaterus web banner retina

Tampil Iconic, Ini Dia 8 Film Terbaik dari Ayu Laksmi

Ditulis oleh Suci Maharani R

Ayu Laksmi telah meniti karir sebagai aktris selama bertahun-tahun, dimulai ketika ia masih muda, Ayu Laksmi kerap tampil di beberapa pertunjukan teater dan karirnya terus berkembang. Hingga di tahun 2008, Ayu Laksmi memutuskan untuk melebarkan sayapnya ke industri film layar lebar.

Ia membintangi beberapa film besar Indonesia dan telah mendapatkan banyak penghargaan untuk hal tersebut. Karirnya sebagai seorang aktris telah memberikan kesempatan kepada Ayu untuk berkolaborasi dengan berbagai sutradara dan aktor ternama, dan ia telah menunjukkan dedikasi & talentanya dalam setiap proyek yang ia kerjakan.

Sebut saja penampilannya sebagai sosok “Ibu” dalam film Pengabdi Setan (2017) benar-benar menjadi mimpi buruk untuk para penontonnya. Ngobrolin soal film Indonesia yang sudah dibintangi oleh Ayu Laksmi, Bacaterus memiliki rekomendasi filmnya yang bisa kamu tonton nih!

1. Pengabdi Setan

Ayu Laksmi_Pengabdi Setan (Copy)

Pengabdi Setan (2017) memang layak disebut sebagai film yang berhasil membuat Ayu Laksmi berada di puncak kepopuleran. Aktris senior ini berhasil menampilkan karakter “Ibu” sebagai mimpi buruk yang menghantui para penonton filmnya.

Digarap oleh sutradara horor paling populer yaitu Joko Anwar, film ini diadaptasi dari film lawas tahun 80-an berjudul sama yang digarap oleh Sisworo Gautama. Pengabdi Setan bahkan menjadi salah satu film Indonesia yang berhasil ditonton oleh 4.206.103 di bioskop.

Baca Juga: 20 Film Horor Indonesia Terbaru dan Terseram di 2023

Tak hanya itu, film ini berhasil ditayangkan di beberapa negara termasuk Amerika Serikat dan berhasil membawa pulang banyak piala di berbagai ajang populer. Bahkan sekuelnya yaitu Pengabdi Setan: Communion (2021) juga berhasil menorehkan prestasi yang sama.

Dalam film ini Ayu Laksmi akan beradu akting dengan aktor ternama seperti Tara Basro, Bront Palarae hingga Endy Ardian, Nasar Anuz, Ratu Felisha dan Kiki Narendra.

Film ini mengisahkan kehidupan keluarga Rini di tahun 80-an, saat ibu mereka meninggal dunia. Sejak saat itu, arwah sang ibu terus menganggu mereka dan memberikan teror-teror menakutkan.

2. Buya Hamka

Ayu Laksmi_Buya Hamka (Copy)

Buya Hamka (2023) menjadi salah satu film religi dan biografi populer yang tidak boleh dilewatkan. Film produksi Falcon Pictures ini bakalan digarap oleh sutradara Fajar Bustomi. Film ini mengadaptasi kisah hidup dari Buya Hamka.

Sosok ulama, pahlawan dan sastrawan Indonesia ini bakalan diperankan oleh aktor serba bisa Vino G. Bastian. Sementara Laudya Cynthia Bella bakalan memerankan karakter karakter istrinya yang bernama Siti Raham. Sedangkan Ayu Laksmi hanya didapuk sebagai pemeran pendukung saja, ia akan berperan sebagai Andung.

Filmnya mengisahkan perjalana hidup Prof. Dr. H. Abdul Malik Karim Amrullah atau Buya Hamka. Ia tumbuh menjadi sosok yang kritis, tapi tetap berpegang teguh kepada agama yang dianutnya.  

3. Under the Tree

Ayu Laksmi_Under The Tree (Copy)

Under the Tree (2008) adalah film debut Ayu Laksmi ke industri layar lebar dan langsung mendapatkan nominasi dari Festival Film Indonesia 2008. Digarap oleh sutradara Garin Nugroho, film ini dibintangi juga oleh Marcella Zalianty, Dwi Sasono, Ikranegara dan Nadia Saphira.

Ayu Laksmi sendiri akan berperan sebagai Dewi, yaitu seorang wanita Bali yang berusaha menerima kenyataan soal nasib anaknya. Dokter berkata bahwa bayi yang dikandung oleh wanita berusia 40 tahun ini beresiko cacat.

Dewi merasa hidupnya sedang berada di ujung tanduk, pasalnya sang bayi disebut tidak bisa hidup lama. Kini ia harus memilih, apakah akan meneruskan kehamilan atau mengaborsinya?

4. Bumi Manusia

Ayu Laksmi_Bumi Manusia (Copy)

Bumi Manusia (2019) bisa dikatakan sebagai salah satu film ambisius dari sutradara Hanung Bramantyo. Mengadaptasi kisahnya dari novel berjudul sama karya Pramoedya Ananta Toer, film ini mengisahkan seorang pemuda Jawa yang jatuh cinta pada seorang gadis bernama Annelies.

Film ini dibintangi oleh Iqbaal Ramadhan sebagai Minke dan Mawar Eva de Jongh sebagai Annelies. Sedangkan Ayu Laksmi bakalan didapuk sebagai pemeran pendukung saja, ia akan memerankan karakter sebagai Ibu Minkeu.

Wanita ini disebutkan sebagai sosok bangsawan yang hidupnya sangat teratur dan menjunjung tinggi nilai kebijaksanaan. Ibu Minkeu adalah sosok yang netral, ia tidak berpihak pada siapapun dan berusaha memanusiakan Nyai Ontosoroh dan Annelies.

5. Sekala Niskala

Ayu Laksmi_Sekala Niskala (Copy)

Diproduksi oleh Fourcolours Films, Sekala Niskala (2018) menjadi film Ayu Laksmi lainnya yang wajib banget kamu tonton. Film yang digarap dan ditulis langsung oleh Kamila Andini ini berhasil ditayangkan di mancanegara dan memenangkan banyak penghargaan.

Ayu Laksmi bakalan didapuk sebagai pemeran utamanya, ia akan memerankan karakter “Ibu”. Film ini mengisahkan sosok Ibu yang berusaha menerima segala kekurangan dari kedua anak kembarnya Tantri dan Tantra.

Suatu hari Tantra didiagnosa menderita penyakit yang membuat otaknya lemah, bahkan ia hampir tewas. Tapi lewat seni, Tantra dan Tantri berhasil menyalurkan rasa sayang dan rindu masing-masing yang didukung penuh oleh sang ibu.

6. Perjanjian Gaib

Ayu Laksmi_Perjanjian Ghaib (Copy)

Kembali ke film horor, kali ini Ayu Laksmi kembali didapuk sebagai pemeran utama dalam film Perjanjian Gaib (2023). Film satu ini digarap oleh sutradara Hadrah Daeng Ratu yang mengemas kisah mistis dalam balutan komedi yang fresh.

Ayu Laksmi berperan sebagai Nenek, sementara Della Dartyan dan Dennis Adhiswara berperan sebagai perawatnya yang bernama Wati dan Andri. Nenek yang sudah tua dan sakit-sakitan, hidup di rumahnya yang super mewah ditemani oleh dua perawatnya. Suatu hari Nenek tiba-tiba meninggal dan hal ini membuat sang perawat panik.

Bukannya sedih, tapi mereka takut kehilangan hidup mewah dari harta si Nenek. Alhasil pasangan suami istri ini memilih untuk berbohong dengan mengawetkan dan memperlakukan Nenek seperti orang hidup.

7. Puisi Cinta yang Membunuh

Ayu Laksmi_Puisi Cinta yang Membunuh (Copy)

Film horor lainnya yang dibintangi oleh Ayu Laksmi adalah Puisi Cinta yang Membunuh (2022). Film garapan sutradara Garin Nugroho ini diproduksi oleh Starvision Plus.

Film ini dibintangi oleh Mawar de Jongh, Baskara Mahendra, dan Morgan Oey sebagai pemeran utamanya. Sedangkan Ayu Laksmi memerankan pemeran pendukung, Laksmi.

Film ini mengisahkan kehidupan seorang gadis bernama Ranum yang kerap terpikat dengan janji manis para pria. Sayang, tidak ada satu pun dari para pria ini yang benar-benar mencintainya.

Rasa sakit hati yang dirasakan Ranum, ternyata membuat para pria itu tewas mengenaskan. Ranum pun bingung, sebenarnya ada apa dengan dirinya dan kenapa ia selalu merasa sedang diawasi seseorang?

8. A Perfect Fit

Ayu Laksmi_Perfect Fit (Copy)

Tak melulu membintangi film horor, kali ini Ayu Laksmi didapuk sebagai pemeran pendukung dalam film original Netflix berjudul A Perfect Fit (2021). Film bergenre romantis dan komedi ini digarap oleh sutradara Hadrah Daeng Ratu. Untuk jajaran pemeran utamanya, Refal Hady berperan sebagai Rio dan Nadya Arina berperan sebagai Saksi.

Karena sebuah ramalan, Saski tidak sengaja bertemu dan jatuh cinta pada seorang pengrajin sepatu bernama Rio. Sayangnya hubungan Saksi dan Rio tidak bisa berjalan mulus, karena mereka sudah dijodohkan dengan orang lain.

Disebut sebagai pasangan yang sudah ditakdirkan, bagaimana cara Saski dan Rio untuk memperjuangkan cinta mereka? Ayu Laksmi memang layak disebut sebagai aktris senior yang selalu memberikan kemampuan terbaiknya di berbagai film yang dibintanginya.

Tak heran, kalau setiap karakter yang diperankannya selalu bisa menarik perhatian dan terasa sangat iconic. Dari beberapa rekomendasi di atas, kira-kira film Ayu Laksmi mana yang menurutmu paling bagus?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram