bacaterus web banner retina

11 Drama Park Hyung Sik Ini Bikin Kamu Lupa Kalau Dia Idol!

Ditulis oleh Arrin Nur Fitriani

Annyeonghaseyo! sudah kenalan dengan Hyungsik dan drama yang pernah ia bintangi? Mengawali karirnya sebagai penyanyi bersama boyband ZE:A di tahun 2010, ia terkenal karena suaranya yang manis.

Memiliki nama lengkap Park Hyung-sik, ia lahir di Yongin, Gyeonggi, Korea Selatan tanggal 16 November 1991, Hyungsik adalah anak kedua dari 4 bersaudara.

Menjadi idol dengan keahlian akting yang patut dipuji dan diperhitungkan, Hyungsik sudah terlibat dalam beberapa drama populer. Perjalanan karirnya dalam dunia seni peran memberikan Hyungsik banyak pelajaran dan pengalaman, hingga ia berhasil mendapat peran utama dalam drama.

Kehebatannya dalam berakting, kadang buat kamu lupa kalau dia debut sebagai seorang penyanyi atau idol. Penasaran drama apa saja yang Hyungsik bintangi? Ini deretan drama Park Hyungsik buat menemani me time kamu!

1. Happiness

Happiness

Drama Park Hyung Sik yang dibintanginya bersama Han Hyo Joo sukses besar. Happiness (2021) menjadi salah satu drama favorit banyak orang. Di sini, Park Hyung Sik berperan sebagai Jung Yi Hyun. Dia adalah detektif yang berjiwa bebas yang punya hubungan dengan dengan Yoon Sae Bom.

Suatu hari Yi Hyun mendatangi sebuah TKP tempat seseorang berubah menjadi sesosok zombie. Sae Bom yang merupakan anggota satuan khusus juga mengalami kasus serupa. Mereka kemudian tinggal bersama di sebuah apartemen sebagai pasangan suami istri.

Siapa sangka di apartemennya yang baru, keduanya harus berjibaku, bertahan hidup dari serangan zombie dan para penghuni yang merepotkan.

2. Strong Woman Do Bongsoon

Strong Woman Do Bongsoon (2017)
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Fantasy, Thriller, Action, Romantic comedy
  • Produksi: Drama House.jtbc, JS Pictures
  • Sutradara: Lee Hyung-min
  • Pemeran: Park Bo-young, Park Hyung-sik, Ji Soo

Sinopsis & Review Strong Woman Do Bong Soon

Terbilang produktif sebagai aktor, Park Hyungsik kembali mengambil drama sebagai pemeran utama pria. Kali ini ia beradu akting dengan Park Bo young (Do Bongsoon) dan Ji Soo (In Kookdoo). Drama ini menceritakan mengenai Do Bongsoon, perempuan dengan kekuatan super yang ia dapat turun-temurun di keluarganya.

Hyungsik memerankan tokoh Anh Minhyuk, CEO muda perusahaan video game bernama Ainsoft, Minhyuk sering mendapat ancaman orang tak dikenal. Suatu hari ia melihat Bongsoon menghajar preman dengan kekuatan supernya, ia tertarik menjadikan Bongsoon bodyguard pribadinya.

Keduanya terlibat dalam kasus kriminal yang mengerikan serta kisah cinta segitiga antara Minhyuk, Bongsoon, dan Kookdoo, teman kecil Bongsoon sekaligus polisi yang juga membantu mereka memecahkan kasus penculikan mengerikan.

Drama ini bisa dibilang menjadi puncak karir Park Hyungsik, chemistry dengan lawan mainnya Park Bo young membuat keduanya memiliki banyak penggemar. Bahkan tak sedikit para penggemar yang berharap hubungan keduanya dapat berlanjut ke dunia nyata.

3. Nine: 9 Times Time Travel

Nine: 9 Times Time Travel (2013)
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre: Romance, Time travel, Mystery
  • Produksi: JS Pictures, Chorokbaem Media
  • Sutradara: Kim Byung-soo
  • Pemeran: Lee Jin-wook, Jo Yoon-hee

Dalam drama bergenre science fiction yang dibintangi Hyungsik kali ini, ia jelas mendapatkan lebih banyak screen time. Drama yang tayang pada tahun 2013 ini turut dibintangi oleh Lee Jinwook sebagai karakter utama Park Sunwoo dewasa, sedangkan Park Sunwoo muda diperankan oleh Park Hyungsik.

Memerankan karakter inti dalam drama tentu sangat membantu mengasah aktingnya.  Drama ini berkisah tentang Park Sunwoo seorang reporter dan penyiar TV yang mendapat kesempatan melakukan perjalanan waktu. Awal kisah dimulai saat ia mengetahui kakaknya meninggal di jaur pendakian Annapura saat ia pergi ke Nepal.

Kemudian Sunwoo mendapatkan sembilan dupa yang membuatnya bisa melakukan perjalanan waktu. Ia merasa sedih dan bersalah berupaya untuk mengubah masa lalunya, menjaga dan menghidari apapun yang akan membuatnya menyesal nanti.

Namun, perbuatannya turut mempengaruhi kehidupannya di masa kini termasuk kehidupan Joo Minyoung wanita yang dicintainya.

4. Soundtrack #1

Soundtrack #1

Persahabatan antara pria dan wanita hampir mustahil berhasil. Setidaknya itu yang terjadi dengan Han Sun Woo dan Lee Eun Soo. Keduanya sudah bersahabat selama dua puluh tahun, tapi belakangan perasaan romantis muncul di hati Sun Woo.

Sayang, Eun Soo sudah mewanti-wanti tak mau menjalin hubungan dengan sahabat sendiri. Dia tak ingin hubungannya dengan Sun Woo menjadi canggung.

Sun Woo yang kini berprofesi sebagai seorang photographer tiba-tiba harus pergi karena urusan pekerjaan. Saat itulah Eun Soo merasakan sesuatu yang tak biasa di hatinya. Eun Soo baru menyadari kalau selama ini dia juga punya perasaan untuk sahabatnya itu.

5. What Happens to My Family?

What Happens to My Family? (2014)
  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Family, Romance, Comedy, Drama
  • Produksi: Samhwa Networks
  • Sutradara: Jeon Chang-geun
  • Pemeran: Yoo Dong-geun, Kim Hyun-joo, Yoon Park, Park Hyung-sik

Merupakan drama keluarga yang mulai tayang di KBS tahun 2014, tentu saja konflik dalam drama ini melibatkan satu keluarga. Bercerita mengenai satu keluarga yang tidak harmonis dan kacau. Dimana seorang duda Cha Soonbong (Yoo Donggeun) memiliki tiga anak yang begitu ia cintai.

Ia selalu bekerja keras demi anak-anaknya, sayangnya ketiga anaknya kurang menghargai sang ayah juga memiliki keegoisan masing-masing. Putri sulung Cha Gangsim (Kim Hyunjoo) memilih untuk tak menikah dan menyendiri selama hidupnya karena kegagalan percintaan yang dia hadapi.

Anak kedua Cha Kangjae (Yoon Park) seorang onkologi cerdas, namun membenci keluarganya karena asal-usul keluarga yang sederhana. Serta putra bungsu Cha Dalbong diperankan oleh Hyungsik, adalah pemuda yang senang mengembara dan merasa segala hal salah baginya.

Ketiganya dikumpulkan kembali oleh sang ayah yang ingin menghabiskan waktu yang tersisa bersama keluarga , karena dirinya divonis menderita kanker. Tujuan sang ayah sebenarnya hanya ingin memastikan ketiga anaknya bahagia ketika dirinya meninggal nanti.

6. Suits (2018)

Suits (2018)

Suits merupakan proyek drama terakhir yang diambil Hyungsik sebelum dirinya pergi untuk menjalani wajib militer. Suits sendiri merupakan drama korea bergenre hukum yang diadaptasi dari sriat TV amerika Serikat. Tayang di KBS tahun 2018, Suits juga banyak dinanti penggemar drama.

Memerankan tokoh Go Yeonwoo, pemuda cerdas dengan ingatan yang tajam namun memiliki pekerjaan sebagai kurir narkoba demi biaya pengobatan neneknya. Hidupnya berubah saat ia bertemu Choi Kangseok yang diperankan oleh Jang Donggun, pengacara kenamaan Korea.

Mendapat promosi jabatan mengharuskannya mencari partner kerja, pertemuannya dengan Yeonwoo membuat ia merekrut pemuda tersebut. Tak memiliki lisensi sebagi pengacara, namun cerdas, ingatan kuat, serta anlisis tajam mampu membuat Kanseok yakin terhadap Yeonwoo.

Meninggalkan pekerjaan lamanya, Yeonwoo bertekad membuktikan diri sebagai pengacara yang kompeten walau tak memiliki lisensi.

Keduanya pun terlibat dalam berbagai kasus yang bisa saja merugikan keduanya. Lewat drama ini Hyungsik memenangkan “Excellence Award, Actor in a Miniseries” di ajang KBS Drama Awards.

7. Hwarang: The Poet Warrior Youth

Hwarang: The Poet Warrior Youth (2016)

Hwarang adalah drama saeguk atau drama korea bertema kolosal, ditayangkan pada akhir 2016 hingga februari 2017, drama KBS ini cukup banyak menarik perhatian penggemar drama. Selain akting apik dari para pemain, jalan ceritanya juga terbilang baru untuk drama kolosal.

Menjadi drama historical pertama Hyungsik, ia beradu akting dengan banyak pemain seperti Park Seojoon (Moo Myung), Go Ara (Ah-ro), Kim Taehyung (Han Sung), Choi Minho (sooho), Do Jihan (Park Banryu), juga Jo Yoonwoo (Kim Yeowool). Hyungsik sendiri mengambil peran karakter utama sebagai Raja Sam Maek-jong.

Menceritakan tentang pembentukan pasukan elit guna melindungi sang raja, Hwarang terdiri dari para pemuda tampan Kerajaan Silla. Karena alsan raja sebelumnya yang terbunuh, sang Ratu memutuskan menyembunyikan Sam Maek-jong, hingga tak seorang pun tahu wajah sang Raja kecuali ibu dan satu pengawal mereka.

Memiliki banyak keingintahuan, sang raja muda menyamar menjadi pemuda biasa Kim Jidwi dan bergabung bersama Hwarang, walaupun sang Ratu amat marah dan  menentangnya. Konflik terus berdatangan ketika ia bertemu Moomyung yang berniat membunuhnya karena dendam, juga Ah-ro, wanita yang ia cintai.

8. Sirius

Sirius (2013)

Ditayangkan pada tahun 2013, Sirius menjadi special series KBS. Menambah pengalaman dalam aktingnya, dalam series ini Hyungsik bermain peran sebagai dua orang kembar identik. Ia berperan Do Eunchang dan Do Shinwoo versi remaja, versi dewasa dari peran ini dimainkan oleh Seo Junyoung.

Sifat si kembar ini rupanya cukup bertolak belakang, Do Eunchang, anak cerdas namun ceroboh hingga menyebabkan dia dikeluarkan dari sekolah. Do Shinwoo, selalu rendah diri juga penakut. Sebuah insisden merubah hidup mereka, ketika Eunchang tak terima saudara kembarnya dihajar oleh Jung Byungtaek.

Shinwoo menyamar menjadi Eunchang dan menghampiri Byungtaek, namun tanpa sengaja Byungtaek jatuh dari atap sekolah dan meninggal, bersamaan dengan itu Eunchang menjadi tersangka. Dilain sisi Shinwoo yang mersa bersalah memilih masuk ke sekolah hukum.

9. The Heirs

The Heirs (2013)

Siapa yang tak tahu dengan drama populer satu ini? Dikenal dengan drama seribu bintang hingga jalan ceritanya yang tak membosankan The Heirs berhasil mengambil hati para pencinta drama korea. Bukan tanpa sebab, pasalnya drama ini memang diperankan oleh aktor dan aktris kenamaan Korea Selatan.

Sebut saja Lee Min Ho, Park Shin Hye, dan Kim Woo Bin, namun tak berhenti disitu. Kang Haneul, Krystal, Kang Min Hyuk CNBLUE, hingga Kim Ji Won dan masih banyak lagi. Park Hyungsik pun mengambil bagian dalam drama ini ia berperan sebagai Jo Myungsoo, anak konglomerat dengan hobi fotografi dan senang bergurau.

The Heirs sendiri adalah drama berlatar belakang kehidupan sekolah dimana kebanyakan muridnya adalah pewaris perusahaan. Di sekolah milik Jeguk Group ini setiap murid dibedakan sesuai kelas sosial keluarga. Berbagai konflik, persaingan dan persahabatan, serta kisah cinta remaja turut ditampilkan dalam drama ini.

10. Foolish Mom

Foolish Mom (2012)
  • Tahun Rilis: 2012
  • Genre: Family, Drama, Comedy
  • Produksi: Midas Pictures
  • Sutradara: Lee Dong-hoon
  • Pemeran: Kim Hyun-joo, Ha Hee-ra

Drama yang tayang di SBS pada tahun 2012 ini adalah drama pertama yang dibintangi Hyungsik. Drama ini menceritakan tentang konflik Kim Young Joo dan suaminya Park Jungdo, keluarga harmonis yang berujung perceraian karena adanya perselingkuhan Park Jundo dengan Oh Chaerin.

Berperan sebagai Oh Soohyun, yang merupakan seorang pemain band. Ia berteman dengan Park Datbyeol anak perempuan keluarga tersebut walaupun terpaut usia yang cukup jauh. Oh Soohyun juga adalah adik dari Oh Chaerin, selingkuhan ayah Datbyeol.

11. High Society

High Society (2015)

Drama SBS ini bercerita mengenai hubungan antara Yoo Changsoo (Park Hyungsik), Jang Yoonha (Uee), Choi Joongi (Sung Joon), juga Lee Jinyi (Lim Jiyeon) yang memiliki latar belakang berdeda.

Cerita utama adalah Jang Yoonha, anak konglomerat yang memiliki kekayaan berlimpah namun tak merasa bahagia. Ia memilih bekerja di sebuah Food Market tanpa memberi tahu identitas aslimnya. Tujuannya adalah ingin menemukan seorang pria yang mencintai dirinya apa adanya bukan karena harta.

Peran Hyungsik sebagai Yoo Changsoo, ialah seorang anak konglomerat juga pemilik Food Market, dimana ia berupaya memperbaiki keadaan Food Market yang terus menerus merugi. Posisinya pun terancam dilengserkan oleh kakaknya, tak sendiri, rekannya Choi Joongi berusaha membantunya.

Itulah beberapa drama terbaik yang dibintangi Park Hyungsik. Ketekunannya dalam mengasah kemampuan aktingnya memang membuahkan hasil. Tak sedikit penghargaan yang sudah Hyungsik raih dalam karirnya sebagi aktor. Namanya pun kini sering dijajarkan dengan aktor kenamaan Korea Selatan.

Bagaimana menurut kamu? Diantara drama diatas mana yang jadi favoritmu? Kamu juga boleh memberi tanggapan saran atau pertanyaan jika kamu memiliki informasi lain tentang drama yang dibintangi Park Hyungsik, silahkan tulis dikolom komentar ya. Baca juga artikel menarik dengan banyak tema lainnya di Bacaterus.com.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram