bacaterus web banner retina

7 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi oleh Lee Yoo Young

Ditulis oleh Suci Maharani R

Lee Yoo Young menjadi salah satu aktris asal Korea Selatan yang namanya sedang banyak diperbincangkan. Memulai karir sejak tahun 2012, karir yang dijalaninya bisa dikatakan sangat mulus dan tidak pernah ada hambatan.

Kemampuan akting Lee Yoo Young memang selalu bisa mencuri perhatian para penonton, apalagi penjiwaan karakternya. Bahkan, bakat aktingnya ini sudah diakui dengan berhasilnya Lee Yoo Young memboyong piala 14th Milan International Film Festival.

Belakangan ini, nama Lee Yoo Young kembali jadi perbincangan karena penampilannya dalam drama Insider (2022) bikin penonton berdecak kagum. Karena, aktris kelahiran 1989 ini berhasil memerankan karakter sebagai wanita chaebol yang dengan kepribadian yang complicated dengan sangat baik.

Selain Insider (2022), sebenarnya Lee Yoo Young sudah membintangi beberapa drama populer lainnya. Mau tahu ada drama apa saja? Biar nggak penasaran, kamu bisa mencari tahu informasi lengkapnya, hanya di Bacaterus.

1. Insider

drama lee yoo young-2_

Insider (2022) adalah drama bergenre aksi dan thriller yang akan dibintangi oleh Lee Yoo Young bersama Kang Ha Neul dan Heo Sung Tae.

Drama yang ditayangkan oleh JTBC ini, akan digarap oleh tangan dingin sutradara Min Yeon Hong. Untuk alur ceritanya, drama ini mengisahkan seorang trainee yudisial saat menyelidiki sebuah rahasia.

Tak ingin hidup dalam kekacauan terus menerus, trainee ini berusaha mengembalikan kehidupannya seperti semula dengan berbagai cara.

Dalam drama ini, Lee Yoo Young akan berperan sebagai Oh Soo Yeon. Ia adalah seorang pengusaha wanita yang sangat sukses dan kaya raya. Ia menggunakan semua koneksinya untuk membuat bisnisnya berjalan dengan lancar dan bebas dari masalah.

2. Dr. Brain

drama lee yoo young-3_

Drama satu ini memang sempat menjadi salah satu perbincangan di tahun 2021, inilah Dr. Brain (202). Drama yang ditayangkan oleh Apple TV+ ini, dibintangi Lee Sun Kyun, Lee Yoo Young, Park Hee Soon, Seo Ji Hye, Lee Jae Won dan Uhm Tae Hoo. Sementara itu, Kim Jee Woon dipercaya untuk menggarap drama bergenre science fiction dan thriller ini.

Dramanya mengisahkan Sewon Koh, seorang ilmuwan cerdas yang berusaha mencari jawaban dari kecelakaan misterius yang dialaminya.

Ia melakukan sinkronisasi otak dan memilah ingatannya satu per satu. Dalam drama ini, Lee Yoo Young akan berperan sebagai istri dari Sewon Koh yang bernama Jae Yu Jung yang menjadi kunci dari seluruh ingatan Sewon.  

3. Tunnel

drama lee yoo young-4_

Tunnel (2017) menjadi salah satu dari Lee Yoo Young yang tidak boleh kamu lewatkan. Drama ini akan dibintanginya bersama Choi Jin Hyuk dan Yoon Hyun Min sebagai pemeran utamanya.

Sebenarnya, drama garapan sutradara Shim Yoong Hwu ini remake dari drama berjudul “Hwaseong serial murders”. Adapun dramanya mengisahkan Park Gwang Ho yang dikenal sebagai detektif sukses tahun 1986.

Namun hidupnya berubah ketika ia menangani sebuah kasus pembunuhan berantai. Saat melewati terowongan, ternyata ia melakukan perjalanan waktu ke tahun 2016.

Dari sinilah, Park Gwang Ho tidak sengaja bertemu dengan Kim Seon Jae, yaitu detektif di masa depan. Ia meminta bantuan sang detektif untuk membantunya menyelidiki kasus pembunuhan berantai di tahun 1986.

Ia juga mengajak Profesor Shin Jae Yi, seorang psikolog kriminal untuk membantu mereka. Kerjasama keduanya membawa mereka kepada sosok yang memiliki kemiripan dengan pembunuh berantai 30 tahun lalu. Karakter seorang psikolog kriminal yang ulet bernama Shin Jae Yi ini, akan diperankan oleh Lee Yoo Young.

4. My Fellow Citizens!

drama lee yoo young-5_

Beralih ke drama komedi dan kriminal, kali ini Lee Yoo Young akan bermain dalam drama berjudul My Fellow Citizens! (2019).

Dalam drama garapan sutradara Kim Jung Hyun ini, Lee Yoo Young akan didapuk sebagai pemeran utamanya bersama Choi Siwon dan Kim Min Jung. Karakter yang akan diperankannya bernama Kim Mi Young, yaitu seorang detektif muda yang tegas tapi kisah cintanya kurang mujur.

Kim Mi Young tidak sengaja menemukan mantan kekasihnya sedang berselingkuh dengan wanita lain. Sempat berpikir tidak ingin mengenal cinta lagi, pertemuannya dengan Jung Kook malah membuatnya kembali jatuh cinta.

Saking cintanya Kim Mi Young pada sang kekasih, wanita ini sampai rela menyembunyikan pekerjaan aslinya hingga hari pernikahan mereka.

5. The Lies Within

drama lee yoo young-6_

Lagi-lagi bergenre thriller, Lee Yoo Young juga didapuk sebagai pemeran utama dalam drama The Lies Within (2019). Drama satu ini akan disutradarai oleh Lee Yoon Jung dan dibintanginya bersama aktor tampan Lee Min Ki. Drama satu ini mengisahkan, usaha seorang wanita yang berusaha menyelamatkan suaminya dari jeratan hukum.

Lee Yoo Young akan berperan sebagai Kim Seo Hee, yaitu putri bungsu dari anggota dewan yang terlihat sangat modern. Sayangnya, ia hanya dianggap sebagai anak yang gagal untuk keluarganya.

Pasalnya, standar tinggi yang ditetapkan oleh kakak perempuannya membuat Kim Seo Hee sangat tertekan. Makanya, ia berusaha untuk menunjukkan bahwa ia lebih unggul dari siapapun di rumahnya.

6. You Drive Me Crazy

drama lee yoo young-7_

Beralih ke drama remaja, Lee Yoo Young akan bergabung dengan Kim Seon Ho, Kim Sung Joo, dan Kwon Do Woon dalam drama You Drive Me Crazy (2018).

Drama satu ini digarap oleh sutradara Hyun Sol Ip dan mengisahkan hubungan persahabatan Lee Yoo Young bersama Kim Seon Ho. Keduanya diketahui sebagai sahabat akrab selama delapan tahu, hingga hubungan ini berbuah jadi romansa.

Han Eun Sung dan Kim Rae Wan tidak pernah menyangka bahwa hubungan persahabatan ini bisa jadi cinta setelah mereka tidur bersama. Namun, hal ini juga membawa mereka masuk dalam penyesalan dan perasaan masa lalu yang kurang baik.

Dalam drama ini, Lee Yoo Young akan berperan sebagai han Eun Sung, yaitu seorang penerjemah simultan bahasa Perancis.

7. Your Honor

drama lee yoo young-8_

Drama lainnya yang dibintangi oleh aktris cantik Lee Yoo Young yang akan kita bahas adalah Your Honor (2018). Drama yang ditayangkan oleh SBS ini, digarap oleh sutradara Boo Sung Cheol.

Sementara itu, Yoon Shi Yoon, Park Byung Eun, dan Kwon Nara akan jadi lawan main Lee Yoo Young. Dramanya mengisahkan dua kembar identik yang memiliki tingkat kecerdasan sama, tapi hidup yang berbeda.

Lee Yoo Young memerankan karakter bernama Song So Eun, yaitu seorang siswi yang berkuliah di jurusan Lembaga Penelitian dan Pelatihan Yudisial.

Meski terkesan sederhana, sebenarnya Song So Eun adalah siswi yang sangat pekerja keras dan tidak mudah menyerah. Ia cukup percaya diri dengan penilaiannya dan membantu Han Soo Ho sebagai hakim pengganti Han Kang Ho.

Itu dia beberapa drama Korea populer yang pernah dibintangi oleh Lee Yoo Young. Kerap mengeksplor karakter yang akan diperankannya, tak heran kalau aktingnya terlihat sangat natural.

Tak hanya itu, Lee Yoo Young terlihat memiliki pengendalian emosi dan penjiwaan karakter yang baik. Makanya, banyak penonton yang kagum setiap kali melihat kemampuan aktingnya di berbagai drama.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram