showpoiler-logo

8 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi oleh Lee Jung Shin

Ditulis oleh Suci Maharani R

Lee Jung Shin memang sudah tidak asing lagi dikalangan para penggemar K-Pop dan K-Drama. Aktor kelahiran tahun 1991 ini memang lebih dikenal sebagai salah satu anggota dari band rock CNBLUE. Memulai debutnya di tahun 2010, Lee Jung Shin telah menyelesaikan masa wajib militernya dan kini lebih fokus berkarir sebagai aktor.

Tak main-main, Lee Jung Shin kerap muncul dalam drama populer seperti Cinderella with Four Knights (2016) hingga Voice (2018).

Meski jarang menjadi pemeran utama, penampilan Lee Jung Shin selalu saja menjadi perhatian banyak orang. Bahkan di tahun 2016, Lee Jung Shin berhasil membawa pulang piala dari Asian Artist Awards untuk kategori New Actor Awards.

Bagi kamu yang ngefans banget sama Lee Jung Shin, sudah tahu drama populer apa saja yang bernah dibintanginya? Kalau belum, kamu wajib banget untuk membaca informasi lengkapnya hanya di Showpoiler.

1. Sh**ting Stars

drama-lee-jung-shin-1_

Sh**ting Stars (2022) menjadi salah satu drama yang paling banyak diperbincangkan di tahun 2022. Dibintangi oleh Lee Sung Kyung dan Kim Young Dae, drama ini memiliki kisah yang kompleks mengenai percintaan artis dan staf agensinya. Selain itu, dramanya mengupas mengenai kehidupan di industri hiburan secara lebih gamblang juga.

Dalam drama besutan sutradara Lee Soo Hyun ini, Lee Jung Shin memerankan karakter bernama Do Sook Hyuk. Pria ini diceritakan sebagai seorang pengacara dari sebuah firma hukum yang disewa oleh Star Force Entertainment.

2. Cinderella with Four Knights

drama-lee-jung-shin-2_

Masih bergenre romcom, kali ini Lee Jung Shin ikut andil dalam drama populer berjudul Cinderella with Four Knights (2016). Drama ini memang hits banget di tahun 2016, pasalnya drama ini mengumpulkan jajaran selebriti terkenal di industri hiburan Korea. Lee Jung Shin akan beradu akting dengan Jung Il Woo, Ahn Jae Hyun hingga Park So Dam dan Son Na Eun.

Cinderella with Four Knights (2016) mengisahkan seorang siswi SMA bernama Eun Ha Won yang diminta untuk mengumpulkan tiga bersaudara. Namun pekerjaan ini malah membuat Eun Ha Won terlibat dalam cinta yang rumit dan menguras emosi. Dalam film ini, Lee Jung Shin berperan sebagai Kang Seo Woo, seorang penyanyi dan cucu dari Kang Group.

3. My Sassy Girl

drama-lee-jung-shin-3_
  • Tahun Rilis: 2017
  • Genre: Historical, Romantic, Comedy
  • Produksi: Huayi Brothers, Shincine Communication, RaemongRaein Co. Ltd.
  • Sutradara: Oh Jin-seok
  • Pemain: Joo Won, Oh Yeon-seo, Lee Jung-shin, Kim Yoon-hye
  • Jumlah Episode: 32 Episode

Drama populer selanjutnya yang pernah dibintangi oleh Lee Jung Shin adalah My Sassy Gir (2017). Drama besutan sutradara Oh Jin Seok ini juga dibintangi oleh nama-nama terkenal, sebut saja Joo Won Oh Yeon Seo dan Ki Yoon Hye.

Adapun dramanya mengisahkan seorang cendekiawan muda dan berbakat yang membantu Putri Hye Myung yang dikenal pembangkang.

Mereka berusaha mencari informasi dan memecahkan misteri dibalik hilangnya ibu Putri Hye Myung yang penuh misteri. Dalam drama ini Lee Jung Shin berperan sebagai Kang Joon Young, seorang inspektur polisi yang selalu melindungi Putri Hye Myung.

4. Temptation

drama-lee-jung-shin-4_
  • Tahun Rilis: 2014
  • Genre: Romantic, Melodrama
  • Produksi: Victory Contents
  • Sutradara: Park Young-soo
  • Pemain: Kwon Sang-woo, Choi Ji-woo, Lee Jung-jin, Park Ha-sun
  • Jumlah Episode: 20 Episode

Berbeda dengan drama lainnya, Temptation (2014) adalah drama yang akan bikin kamu kesel banget. pasalnya, drama ini mengangkat kisah perselingkuhan yang terjadi kepada Na Hong Joo.

Demi melunasi seluruh hutangnya, sang suami sampai merelakan rumah tangganya demi bantuan dari Yoo Se Young. Hingga akhirnya, kedua wanita ini saling memperebutkan cinta dan kehidupan masing-masing.

Dalam drama produksi Victory Contents ini, Lee Jung Shin didapuk menjadi salah satu pemeran pendukung. Ia memerankan karakter bernama Na Hong Gyu, yaitu adik kandung dari karakter yang diperankan oleh Kwong Sang Woo. Meski singkat, namun penampilan Lee Jung Shin di drama ini mendapatkan review yang positif dari para penonton.

5. The Blade and Petal

drama-lee-jung-shin-5_
  • Tahun Rilis: 2013
  • Genre: Historical, Romance, Drama, Action
  • Produksi: Love Letter, KBS Media, Blade and Petal SPC
  • Sutradara: Kim Yong-soo, Park Jin-seok
  • Pemain: Kim Ok-bin Uhm Tae-woong Choi Min-soo, Kim Yeong-cheol
  • Jumlah Episode: 20 Episode

Menjadi salah satu drama paling populer di tahun 2013, The Blade and Petal (2013) memang seru banget untuk ditonton. Drama besutan sutradara Kim Yong-soo dan Park Jin-seok ini menunjukkan sengitnya persaingan politik di masa Dinasti Goguryeo.

Dalam drama ini, Lee Jung Shin tampil dengan sangat karismatik saat memerankan karakter bernama Shi Woo. Pria ini dikisahkan sebagai master pedang termuda di era tersebut dan diberikan tugas sebagai pengawal untuk sang Putri.  

6. Seoyoung, My Daughter

drama-lee-jung-shin-6_
  • Tahun Rilis: 2012
  • Genre: Romantic, Family
  • Produksi: -
  • Sutradara: Yoo Hyun-ki
  • Pemain: Lee Bo-young, Chun Ho-jin, Lee Sang-yoon, Park Hae-jin
  • Jumlah Episode: 50 Episode

Memiliki durasi yang sangat panjang, Seoyoung, My Daughter (2012) adalah drama yang populer banget di tahun 2012. Dibintangi oleh Lee Bo Young hingga Lee Sang Yoon, drama ini mengisahkan seorang wanita miskin yang sangat berambisi untuk mengubah kehidupannya. Wanita ini berusaha sekeras mungkin untuk bisa memperkaya diri.

Dalam drama yang disutradarai oleh Yoon Hyun Ki, Lee Jung Shin hanya menjadi salah satu pemeran pendukungnya. Ia memerankan karakter bernama Kang Seung Jae, seorang anak muda yang memiliki kharisma dan banyak disukai oleh para gadis.

7. A Girl Who Sees Smells

drama-lee-jung-shin-7_
  • Tahun Rilis: 2015
  • Genre: Romantic, Fantasy
  • Produksi: SBS Plus
  • Sutradara: Baek Soo-chan, Oh Choong-hwan
  • Pemain: Park Yoo-chun, Shin Se-kyung, Namgoong Min, Yoon Jin-seo
  • Jumlah Episode: 16 Episode

A Girl Who Sees Smells (2015) adalah drama populer yang dibintangi oleh pasangan Park Yoo Chun dan Shin Se Kyung. Drama besutan Baek Soo-chan dan Oh Choong-hwan ini memiliki premis yang sangat menarik lho. Ceritanya mengenai seorang gadis bernama Eun Sol, yang mengalami perubahan aneh dalam dirinya pasca dirinya mengalami kecelakaan.

Mata gadis ini berubah menjadi hijau, sejak saat itu Eun Seol mulai bisa melihat bentuk dari bau. Eun Seol yang sudah mengganti namanya menjadi Cho Rim, bekerjasama dengan seorang polisi.

Mereka berusaha memecahkan berbagai kasus misterius dengan keahlian yang dimiliki oleh Cho Rim. Dalam drama ini, Lee Jung Shin hanya hadir sebagai cameo di episode 6.

8. Voice

drama-lee-jung-shin-8_

Drama populer yang pernah dibintangi oleh Lee Jung Shin adalah Voice Season 2 (2018). Dalam drama ini, Lee Jung Shin hanya hadir sebagai cameo bernama Lee Jae Il. Pria ini adalah seorang pembunuh yang menggunakan nama Cricket sebagai nama aliasnya.

Adapun Voice 2 (2018) masih meneruskan kisah di musim pertamanya, mengenai seorang pegawai di layanan darurat 112.

Kang Kwon Joo yang memiliki pendengaran sangat tajam, masih berusaha untuk menangkap para penjahat berantai. Ia bekerja sama dengan Dong Kang Woo, untuk melakukan penyelidikan atas berbagai kasus.

Inilah beberapa drama populer yang pernah dibintangi oleh Lee Jung Shin sepanjang kariernya. Terlihat sangat serius berkarier sebagai aktor, Lee Jung Shin terlihat sangat berhati-hati memilih peran.

Ia selalu saja mengambil peran yang berbeda dan genre drama yang bervariatif. Dari beberapa drama di atas, kira-kira drama mana nih yang paling seru menurut mu?

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram