bacaterus web banner retina

10 Drama Korea Terbaik Tentang Percintaan Beda Dunia

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Siapa sih yang tidak suka dengan drama Korea? Punya kisah yang unik dan menarik membuat Drama Korea jadi tontonan wajib para remaja hingga ibu-ibu di Indonesia. Salah satu kisah tak biasa yang diangkat ke drama Korea adalah percintaan beda dunia.

Dilihat dari temanya saja kamu pasti sudah yakin akan bikin baper. Ya, bagaimana tidak, percintaan yang satu alam saja masih saja bikin sakit hati, apalagi beda dunia.

Benar sekali, Drama Korea ini ada yang mengisahkan percintaan manusia dengan malaikat maut, putri duyung, hingga alien. Penasaran? Yuk langsung simak daftarnya di bawah ini!

1. Legend of The Blue Sea

Legend of The Blue Sea
*

Pertama ada drama Korea tentang kisah cinta manusia dengan putri duyung. Kisah ini dikemas secara romantis dan menarik dalam drama Korea berjudul Legend of The Blue Sea.

Di drama Korea ini Lee Min Ho akan berperan sebagai Heo Joon Jae, manusia yang sering melakukan penipuan. Sedangkan Jun Ji Hyun berperan sebagai Se Hwa, putri duyung yang jatuh cinta dengan Heo Joon Jae.

Keduanya bertemu tanpa sengaja, tapi karena rasa penasarannya Heo Joon Jae selalu menemani Se Hwa. Tak ada yang menyangka perasaan cinta tumbuh tanpa aba-aba. Hingga akhirnya Heo Joon Jae dan Se Hwa menyadari bahwa mereka pernah jatuh hati di era Joseon.

2. Goblin (Guardian: The Lonely and Great God)

Guardian The Lonely and Great God

Drama Korea Guardian: The Lonely and Greet God atau yang lebih dikenal dengan Goblin ini juga mengisahkan percintaan beda dunia. 

Hal itu dirasakan oleh Kim Shin (Gong Yoo) yang mencari pengantinnya, yaitu Ji Eun Tak (Kim Go Eun) yang merupakan seorang manusia.

Tak hanya mereka saja, kisah cinta beda dunia juga dirasakan oleh, Wang Yeo (Lee Dong Wook) sebagai malaikat kematian dan Kim Sun atau Sunny (Yoon In Na) sebagai manusia. Kedua pasangan beda dunia ini sukses bikin kamu terhanyut dalam perasaan.

3. W: Two Worlds

W Two Worlds
*

Selanjutnya ada drama Korea W: Two Worlds yang mengusung percintaan yang cukup unik. Ya, di drama ini kamu akan disugukan kisah romantis antara Oh Yeon Joon (Han Hyo Joo) seorang dokter bedah dan Kang Cheol (Lee Jong Suk) si tokoh dalam sebuah komik.

Kisah percintaan dimulai saat Oh Yeon Joo mencari ayahnya seorang komikus yang menghilang. Tak menyangka, Oh Yeon Joo justru terbawa ke dunia komik.

Di situ dirinya bertemu oleh tokoh fiksi Kang Cheol. Ya, di saat dirinya jatuh cinta dengan Kang Cheol, sang ayah justru ingin membunuh karakter Kang Cheol.

4. Hotel del Luna

Hotel del Luna
*

Kisah ini bermula saat Jang Man Wol (Lee Ji Eun) menjadi pimpinan dari hotel arwah bernama Hotel del Luna sekitar kurang lebih 1.000 tahun. Hal ini karena Jang Man Wol mendapat kutukan, dia bisa bebas jika menemukan orang yang melakukan dosa lebih buruk darinya.

Berpuluh-puluh tahun berlalu, Jang Man Wol akhirnya bertemu dengan Goo Chan Seong (Yeo Jin Goo) seorang manusia yang menjadi manager hotel.

Goo Chan Seong membantu agar Jang Man Wol bisa terbebas dari kutukannya. Namun siapa sangka keduanya justru saling jatuh hati.

5. A Korean Odyssey

A Korean Odyssey
*

Ada pula drama Korea berjudul A Korean Odyssey yang mengisahkan percintaan dua dunia yang cukup unik.  A Korean Odyssey adalah drama yang diadaptasi dari novel asal Cina yang berjudul Journey To The West.

Percintaan ini dimula saat Son Oh Gong (Lee Seung Gi) sebagai siluman kera yang dihukum oleh dewa untuk turun ke bumi. Di bumi kekuatannya tak bisa dipakai karena dirinya dinilai pengacau. Namun siapa sangka di bumi dirinya bertemu dengan Jin Sun Mi (Oh Yeon Seo), manusia yang memegang kunci kekuatan Son Oh Gong.

Awalnya Jun Sun Mi dan Son Oh Gong bertengkar dan berseteru. Namun karena pertengkaran itulah keduanya saling jatuh cinta.

6. My Love from the Star

My Love from the Star
*

Tak kalah seru dalam drama Korea lainnya, My Love from the Star mengisahkan hubungan percintaan antara manusia dengan alien di bumi. Kisah ini dirasakan oleh Do Min Joon (Kim Soo Hyun) seorang alien yang mendarat di bumi sejak 400 tahun yang lalu.

Do Min Joon selalu memandang sinis dan sebelah mata kepada manusia. Namun hal itu berbeda saat dirinya bertemu dengan Cheon Song Yi (Jun Ji Hyun) seorang aktris yang terkenal. Do Min Joon justru jatuh cinta kepada Cheon Song Yi.

7. Bring It On, Ghost

Bring It On, Ghost
*

Bisa bayangkan tidak bagaimana rasanya jatuh cinta dengan hantu? Kisah ini dikemas menarik di drama Korea berjudul Bring It On, Ghost. Drama ini mengisahkan kisah asrama Park Bong Pal (Taecyeon) manusia yang mempunyai kemampuan untuk melihat hantu dan arwah Kim Hyun Ji (Kim So Hyun).

Ya, kisah percintaan mereka datang tidak diduga. Awalnya Park Bong Pal bertemu dengan Kim Hyun Ji di sebuah sekolah. Kim Hyun Ji merupakan roh akibat kecelakaan lalu lintas.

Kim Hyun Ji terus mendekati Park Bong Pal untuk membebaskan dirinya berkeliaran di bumi. Akibat pertemuan yang terus menerus keduanya justru saling jatuh hati.

8. Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Moon Lovers Scarlet Heart Ryeo
*

Kalau tadi ada percintaan manusia dengan hantu, bagaimana dengan manusia dengan manusia tapi beda waktu? Ya, di drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo ini mengisahkan Go Ha Jin (Lee Ji Eun) manusia dari abad ke-21 kembali ke era Dinasti Goryeo.

Siapa sangka Go Ha Jin terbangun sebagai seorang gadis 16 tahun yang bernama Hae Soo di Dinasti Goryeo. Di balik konflik dirinya kembali ke masa lalu, Go Ha Jin atau Hae Soo ini justru jatuh cinta dengan pangeran ke-8 yang bernama Wang Wook (Kang Ha Neul) dan pangeran ke-4 Wang So ( Lee Joon Gi).

9. My Girlfriend is a Gumiho

My Girlfriend Is a Gumiho
*

Ada yang tahu apa itu gumiho? Ya gumiho adalah makhluk legendaris seperti siluman seekor rubah dengan memiliki 9 ekor. Sosoknya mampu berubah jadi manusia. Nah, di drama Korea My Girlfriend Is a Gumiho mengisahkan percintaan gumiho dengan seorang manusia.

Di drama My Girlfriend Is a Gumiho Cha Tae Woong (Lee Sung Gi) diperdaya untuk melepaskan kutukan  seorang gumiho bernama Go Mi Ho (Shin Min A). Awalnya Cha Tae Woong dihantui oleh Go Mi Ho. Namun hubungan mereka berakhir dengan jatuh hati.

10. The King: Eternal Monarch

The King Eternal Monarch
*

Terakhir ada drama Korea yang cukup populer dan familiar. Apa lagi kalau bukan The King: Eternal Monarch. Drama Korea yang satu ini juga mengisahkan percintaan beda alam, yakni sebuah dunia paralel yang dibuka oleh iblis.

Di drama The King: Eternal Monarch ini seorang kaisar Korea bernama Raja Lee Gon (Lee Min Ho) berusaha untuk menutup pintu ke dunia paralel ini.

Namun siapa sangka dirinya justru bertemu belahan jiwanya Jung Tae Eul (Kim Go Eun). Keduanya bertemu secara tidak sengaja saat Raja Lee Gon datang ke dunia paralel.

11. Angel Last Mission: Love

Angel Last Mission: Love
  • Tahun Rilis: Mei 2019
  • Genre: Romance Drama, Fantasy
  • Produksi: Victory Contents
  • Sutradara: Lee Jung Sub
  • Pemeran: Shin Hye Sun, Kim Myung Soo, Lee Dong Gun, Kim Bo Mi
  • Jumlah Episode: 32

Lee Yeon Seo adalah ballerina yang berbakat dan sukses. Keluarganya memiliki usaha khusus di bidang balet. Namun, satu hari kecelakaan menimpa Yeon Seo dan keluarga.

Gadis itu kehilangan penglihatan sekaligus orangtuanya. Sejak kecelakaan itu hati Yeon Seo menjadi lebih dingin dan tak percaya dengan cinta.

Malaikat bernama Dan yang sering membuat masalah diturunkan ke Bumi untuk menyelesaikan tugas, yaitu membantu Yeon Seo kembali merasakan dan menemukan cinta. T

ugas tersebut harus tuntas jika Dan ingin kembali ke Surga. Namun, siapa sangka justru Dan yang jatuh cinta pada Yeon Seo.

12. Splash Splash Love

Splash Splash Love
  • Tahun Rilis: Desember 2015
  • Genre: Romance Drama, Fantasy
  • Produksi: Naver (Distributor)
  • Sutradara: Kim Ji Hyun
  • Pemeran: Kim Seul Gi, Yoon Doo Joon
  • Jumlah Episode: 2

Danbi merupakan seorang siswa sekolah menengah atas yang seharusnya mengikuti ujian CSAT. Namun, karena merasa kesulitan dengan matematika, remaja itu kabur ke taman bermain.

Danbi yang memiliki kemampuan melakukan perjalanan waktu lantas melompat ke dalam genangan air; dan dia kini sudah ada di zaman Joseon.

Di Joseon Danbi disalahpahami sebagai seorang kasim. Dia pun mendadak jadi orang kepercayaan Raja Lee Do.

Danbi terkejut karena di zaman itu kemampuan Matematikanya yang pas-pasan dianggap jenius, sehingga dia pun ditasbihkan menjadi ilmuwan terhebat di seluruh kerajaan.

Kehadiran Danbi lama-lama membuat para pejabat istana gerah. Di tengah kemelut itu Danbi dicalonkan menjadi permaisuri.

13. Doom at Your Service

Doom at Your Service

Tak Dong Kyung bekerja sebagai editor web novel selama enam tahun. Dia bekerja keras menjadi tulang punggung untuk dirinya dan sang adik laki-laki karena kedua orangtua mereka sudah meninggal.

Nahas, Dong Kyung mendapat vonis dari dokter bahwa dia menderita penyakit serius dan hanya punya waktu tiga bulan untuk bertahan hidup.

Hidup Dong Kyung sedang berada dalam fase terberat sehingga dia berharap dunia hancur saja. Keinginan Dong Kyung didengar oleh utusan antara dewa dan manusia bernama Myul Mang.

Myul Mang berencana memenuhi keinginan Dong Kyung tapi sebelumnya gadis itu harus menandatangani kontrak seratus hari. Dari sana perasaan romantis tumbuh antara keduanya.

14. Tale of The Nine Tailed

Tale of The Nine Tailed

Lee Yoon adalah Gumiho yang berusia lebih dari 1000 tahun. Dia sekaligus roh gunung penjaga Baekdudaegan yang kini menjadi penduduk kota. Lee Yoon bertugas membasmi makhluk gaib yang mengancam dunia.

Saat mengejar salah satu makhluk gaib yang membahayakan dia berurusan dengan seorang produser acara televisi yang pemberani bernama Nam Ji Ah.

Rupanya saat Ji Ah berusia sembilan tahun, ketika kedua orangtuanya meninggal dalam kecelakaan, Ji Ah hampir tewas dimakan siluman rubah.

Namun, Lee Yoon datang menyelamatkannya. Ji Ah rupanya juga sosok reinkarnasi Ah Eum, yaitu cinta pertama Lee Yoon.

15. My Roommate is Gumiho

My Roommate is Gumiho

Masih bercerita tentang kisah cinta siluman rubah dan gadis cantik, kali ini drama romantis percintaan beda dunia dibintangi Jang Ki Yong dan Lee Hyeri.

Ceritanya sendiri berputar di kehidupan siluman rubah berusia 999 tahun bernama Shin Woo Yeo yang ingin sekali menjadi manusia. Selama usianya, dia mengumpulkan energi berbentuk mutiara.

Woo Yeon yang kini berprofesi sebagai profesor membutuhkan mutiara dalam jumlah banyak agar bisa berubah jadi manusia.

Sayangnya, salah satu mutiara yang dia kumpulkan tanpa sengaja tertelan oleh seorang mahasiswi bernama Lee Dam.

Jika mutiara tersebut tidak segera dikeluarkan keselamatan Lee Dam terancam. Mereka pun tinggal bersama untuk mencari cara mengeluarkannya. 

16. Rooftop Prince

Rooftop Princess
  • Tahun Rilis: Maret 2012
  • Genre: Romance Drama, Fantasy, Comedy
  • Produksi: SBS Plus
  • Sutradara: Shin Yoon Sub
  • Pemeran: Park Yuchun, Han Ji Min, Jeong Yu Mi, Lee Tae Sung
  • Jumlah Episode: 20

Tae Yong dibunuh oleh sepupunya, Tae Mu, saat mereka berada di New York. Namun, lelaki itu memanipulasi ceritanya dan lanjut berselingkuh dengan Se Na.

Se Na sendiri bertemu dengan Park Ha, saudari tirinya yang telah lama hilang. Dua tahun setelah kematian Tae Yong, rumah Park Ha tiba-tiba kedatangan empat pria aneh yang jatuh dari atap.

Pemimpin mereka, Lee Gak mengaku sebagai Putra Mahkota Joseon, sedangkan tiga pemuda lainnya adalah pengawal kerajaan.

Dengan pakaian ala kerajaan dan sikap yang konyol, Park Ha kebingungan melihat mereka, tapi juga mengizinkannya tinggal. Lee Gak ternyata memang datang dari dimensi waktu berbeda. Dia terjebak di era modern dan jatuh cinta dengan wanita modern.

17. The Bride of Habaek

The Bride of Habaek

Yoon So Ah diam-diam memiliki trauma dan kesedihan karena ditinggalkan sang ayah saat remaja. Neuropsikiater tersebut lantas memutuskan mengakhiri hidupnya dengan melompat ke Sungai Han.

Beruntung dia berhasil diselamatkan, tapi sejak itu So Ah mengalami hidrofobia, terutama takut terhadap air dingin.

So Ah kemudian bertemu dengan Ha Baek, yaitu sosok Dewa Air pewaris sah tahta Alam Para Dewa. Ha Baek turun ke Bumi untuk mendapatkan batu suci. Dia membutuhkan bantuan So Ah agar dapat menemukannya.

Pasalnya So Ah adalah keturunan terakhir dari keluarga yang sudah ditakdirkan melayaninya. Selama pencarian itulah Ha Baek jatuh cinta pada So Ah.

Ternyata drama Korea mempunyai kisah yang unik-unik ya. Hal ini dibuktikan dengan adanya drama Korea tentang percintaan dua dunia. Hanya di drama Korea manusia bisa jalin hubungan spesial dengan putri duyung, alien, hingga tokoh fiksi di komik.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram