bacaterus web banner retina

20 Drama Korea yang Tokohnya Memiliki Kekuatan Super

Ditulis oleh Syuri K.N.

Tema drama, keluarga, sekolah, hukum, kedokteran, sudah banyak diangkat menjadi serial Korea Selatan. Satu lagi tema yang kerap kali muncul dalam drakor, yaitu genre kekuatan super.

Drama yang mengangkat tema kekuatan super mampu menarik banyak perhatian penonton, ambil contoh drama komedi romantis Strong Woman Do Bong Soon yang termasuk drakor tersukses sepanjang masa.

Berikut ini adalah kumpulan drama Korea terbaik yang salah satu atau lebih tokohnya memiliki kekuatan super. Ada apa sajakah? Yuk, simak daftar yang telah dibuat Bacaterus berikut!

1. Moving

Moving

Moving bukanlah drama Korea yang menceritakan perpindahan lokasi tempat tinggal, tapi tentang orang-orang berkekuatan super yang harus menyembunyikan identitas mereka agar tidak dimanfaatkan oleh pemerintah. Cerita dibuka dari tiga remaja: Kim Bong Seok, Jang Hee Soo, dan Lee Gang Hoon, yang bersekolah di tempat yang sama.

Walau terlihat normal, sebenarnya mereka memiliki kekuatan istimewa. Bakat itu diturunkan dari orang tua mereka yang juga punya kemampuan di luar nalar. Bong Seok bisa terbang, juga punya indera penglihatan dan pendengaran yang melebihi manusia pada umumnya.

Sementara Ju Won (Ryu Seung Ryong) tidak bisa terluka, karena dia punya kemampuan memulihkan diri yang sangat cepat. Kemudian Gang Hoon punya tenaga dan kecepatan yang sangat berlebih, tak ada satu manusia biasa pun yang seperti dirinya.

Sayang, bakat-bakat tersebut harus mereka kubur, karena orang tua mereka melarang penggunaannya. Semua ini para orang tua lakukan agar anak-anak mereka tidak menjadi buronan pemerintah yang ingin memanfaatkan mereka sebagai killing machine.

Kehidupan di bawah radar yang para anak dan orang tua itu jalani mendadak hancur ketika ada seseorang bernama Frank yang berpakaian seperti sopir ekspedisi. Padahal, dia sebenarnya memiliki kemampuan super juga sama seperti Bong Seok dan kawan-kawan. Dan, tujuan Frank adalah memusnahkan semua manusia super di Seoul.

Anak-anak dan orang tua mereka pun harus menggunakan kekuatan terpendam mereka untuk melindungi satu sama lain dari ancaman tersebut. Satu kata untuk drama Moving, seru! Makanya, wajar kalau drama ini mendapatkan skor 8,6/10 dari hampir 4.000 suara di situs iMDB.

2. Strong Girl Namsoon

Strong Girl Namsoon

Kang Nam Soon (Lee You Mi) hilang di Mongolia sewaktu kecil. Untunglah orang tua asuhnya memberi tahu, kalau sebenarnya dia orang Korea, dan berharap suatu hari Nam Soon bisa bertemu dengan orang tua kandungnya.

Sementara itu di Gangnam, orang tua Nam Soon bercerai karena sang ibu menyalahkan sang ayah yang lalai sehingga Nam Soon hilang. Walau sudah bercerai, mereka tetap bekerja sama untuk mencari Nam Soon sampai bertahun-tahun kemudian. Suatu hari ada seorang gadis 'kuat' yang mengaku sebagai Nam Soon.

Awalnya sang ibu, yaitu Hwang Geum Joo (Kim Jung Eun) sangat senang. Akan tetapi, saat Nam Soon yang asli mendarat di Korea Selatan untuk mencari orang tua kandungnya, Geum Joo merasakan ikatan dalam hatinya.

Tak hanya Geum Joo, nenek Nam Soon yakni Gil Joong Gan (Kim Hae Sook) juga merasakannya. Apakah Geum Joo dan Joong Han bisa bertemu dengan Nam Soon yang asli?

Buat yang belum tahu, Strong Girl Namsoon merupakan spin-off dari Strong Woman Do-bongsoon. Nam Soon dan Bong Soon masih satu keluarga, dan semua wanita dalam keluarga mereka memiliki kekuatan luar biasa yang bahkan melebihi manusia normal.

Karena spin-off, banyak hal yang berbeda antara dua drama tersebut. Perbedaan yang paling mencolok adalah, Nam Soon menyembunyikan kekuatannya rapat-rapat, sementara Nam Soon, ibunya, dan neneknya malah menjadi pahlawan super yang berusaha memberantas narkoba di negara mereka.

Either way, keduanya sama-sama seru untuk disimak! Jadi, jangan sampai ketinggalan untuk menonton keduanya, ya.

3. The Uncanny Counter Season 1 & 2

The Uncanny Counter

Drama superhero ini mengisahkan empat orang dengan kekuatan luar biasa. Mo Tak, So Mun, Ha Na, dan Mae Ok adalah orang-orang yang disebut counter. Tugas mereka adalah menemukan dan mengusir roh jahat yang melarikan diri dari alam baka dan mengganggu alam manusia.

Setiap counter memiliki kekuatan yang berbeda untuk melaksanakan tugas mereka. Mae Ok, sebagai pemimpin counter, memiliki kekuatan healing alias dapat menyembuhkan. Sementara So Mun sangat cepat, memiliki psikokinesis, dan mendominasi Yung, wilayah khusus bagi para counter untuk meningkatkan kemampuan mereka.

Bersama-sama, keempat orang itu menjalankan restoran mie sebagai penyamaran mereka di dunia manusia. Soalnya, pekerjaan utama mereka adalah memburu roh-roh jahat dan mengirim mereka kembali ke dunia gaib.

Suatu ketika, tim counter mengungkap konspirasi yang melibatkan organisasi jahat yang mengancam akan mengganggu keseimbangan antara 'yang baik' dan 'yang jahat'. Dan, pada akhirnya, mereka pun harus menegakkan keadilan di bumi.

4. Alchemy of Souls Season 1 & 2

drama korea terbaru_Alchemy of Souls_

Jang Uk adalah putra Jang Gang, penyihir hebat dari Daeho. Walau putra dari penyihir termasyur, ayahnya menutup pintu energinya, sehingga Jang Uk tidak bisa melakukan sihir. Jang Uk tidak pernah menggunakan sihir sebelum dia bertemu Mu Deok, seorang gadis bertubuh lemah yang tinggal di rumah bordil.

Sejak pertama kali mereka bertemu, Jang Uk (Lee Jae Wook) yakin bahwa gadis itu bisa mengajarinya sihir. Jang Uk tahu, di dalam tubuh Mu Deok ada kekuatan terpendam yang tidak bisa dijelaskan. Ternyata, beberapa waktu sebelumnya, seorang pemburu penyihir bernama Nak Su memang merasuki tubuh Mu Deok.

Mengetahui hal tersebut, Jang Uk membeli Mu Deok dari rumah bordil untuk menjadikannya pelayan pribadi di kediamannya. Walau dijadikan pelayan, sebenarnya Jang Uk meminta diajari bela diri dan juga sihir pada Mu Deok. Drama ini mendapat rating tinggi secara internasional, hingga dibuat menjadi dua musim.

5. Bulgasal: Immortal Souls

Bulgasal Immortal Souls power_

Di kota modern Seoul, terdapat makhluk-makhluk gaib yang hidup dalam bayang-bayang manusia. Mereka disebut "Bulgasal" - makhluk yang memiliki kemampuan luar biasa dan keabadian, tetapi harus menyembunyikan identitas mereka dari manusia. Bulgasal hidup berdampingan dengan manusia selama berabad-abad, tetapi sebuah konflik yang mengancam perdamaian antara kedua dunia ini tiba-tiba muncul.

Bulgasal: Immortal Souls (2021) mengisahkan kehidupan makhluk mitos yang disebut bulgasal. Makhluk ini memiliki kemampuan luar biasa dan keabadian. Mereka hidup berdampingan dengan manusia, tapi harus menyembunyikan identitas mereka. Sebuah konflik tiba-tiba muncul yang mengancam perdamaian antara manusia dan bulgasal.

Dan Hwal (Lee Jin Wook), bulgasal yang sudah hidup lebih dari 600 tahun, ingin membalas dendam pada sosok yang telah membuatnya menderita. Dulu ketika hidup sebagai manusia, Dan Hwal merupakan seorang perwira militer. Namun, dia berubah menjadi bulgasal saat menjalankan tugas mengubur sisa dinasti terakhir.

Di tempat lain ada Min Sang Woon (Kwon Na Ra), bulgasal yang bereinkarnasi menjadi manusia dan bisa mengingat kehidupan lampaunya. Selain mereka berdua, ada beberapa bulgasal lainnya yang menjadikan keabadian untuk mendapatkan kekuasaan. Akhirnya, diciptakan lah tim bulgasal untuk melindungi kedamaian dunia manusia dan mengungkap rahasia di balik asal-usul mereka.

6. Goblin: The Lonely and Great God

Goblin The Lonely and Great God super power_

Drama ini ditulis oleh Kim Eun Sook, salah satu scriptwriter paling terkenal di Korea Selatan, yang juga menulis naskah untuk drama Secret Garden (2010), The Heirs (2013), dan Descendants of the Sun (2016).

Karyanya yang satu ini cukup berbeda dari drama-drama sebelumnya, karena Goblin mengangkat genre fantasi dengan karakter yang berkekuatan super. Dilansir dari Wikipedia, Goblin mendapatkan rating 19.6% secara internasional dan 20.986% di Korea Selatan untuk episode terakhirnya.

Drama ini juga berhasil memenangkan banyak penghargaan terkemuka, seperti Best Drama dan Best OST dari 11th Korean Cable TV Awards, Best Screenplay buat Kim Eun Sook dari 53rd Baeksang Arts Awards, dan masih banyak lagi.

Adapun dramanya mengisahkan Kim Shin (Gong Yoo) seorang jendral perang yang dikutuk untuk hidup abadi sebagai goblin. Satu-satunya hal yang bisa melepaskan kutukan itu adalah ketika 'pengantin sang goblin' mengambil pedang yang ditancapkan di dadanya.

Kim Shin sudah hidup selama 900 tahun ketika akhirnya dia bertemu dengan pengantinnya, Ji Eun Tak (Kim Go Eun), gadis SMA biasa yang memiliki kemampuan melihat makhluk halus. Kim Shin khawatir karena Eun Tak sedang diincar oleh malaikat pencabut nyawa Grim Reaper (Lee Dong Wook).

Untunglah pada akhirnya Kim Shin bisa membuat Grim Reaper menjadi 'teman', dia dan Eun Tak juga saling jatuh cinta, sehingga nasib mereka sudah terpenuhi. Namun, itu berarti sang goblin akan mati di tangan Eun Tak, dan Eun Tak tidak rela kehilangan cintanya begitu saja. Apakah mereka memang ditentukan untuk berakhir dalam kesedihan?

7. My Love from the Star

My Love from the Star

Drama bertema kekuatan super lainnya yang tidak kalah populer adalah My Love from the Star (2013). Drama yang dibintangi oleh Kim Soo Hyun dan Jun Ji Hyun ini tidak hanya populer di Korea Selatan, tapi hingga mancanegara, apalagi di Indonesia.

Selain memuncaki rating, drama ini dihujani dengan berbagai penghargaan bergengsi baik dari Korea maupun luar negeri. Drama ini mengisahkan Do Min Joon (Kim Soo Hyun, alien yang sudah tinggal selama ratusan tahun di Bumi. Sebagai makhluk luar angkasa, dia memiliki kekuatan teleportasi dan melihat masa depan.

Dia terpaksa menunggu selama 400 tahun hingga pesawat dari planetnya datang menjemputnya. Eh, tiga bulan sebelum waktu penjemputannya, dia malah terlibat dalam masalah seorang selebriti terkenal bernama Chen Song Yi (Jun Ji Hyun).

Song Yi merupakan aktris cilik yang dulu dicintai, tapi setelah dewasa, dia berubah menjadi punching bag netizen Korea. Dia dijuluki aktris dungu, apalagi setelah ketahuan memalsukan absensinya di kampus, makin jadi bulan-bulanan K-netz lah dia.

Tapi, puncak masalahnya adalah ketika dia dituduh sebagai penyebab kematian seorang selebriti lainnya. Kemudian, karena memiliki flashdisk berisi bukti tentang kematian rekan sesama artisnya itu, nyawa Song Yi yang malah jadi terancam.

Pada mulanya, Min Joon dan Song Yi seringkali terlibat pertengkaran kecil, namun seiring waktu Min Joon jadi lebih simpati pada gadis itu. Walau mengetahui Min Joon adalah alien, Song Yi tetap jatuh cinta, dan pada akhirnya mereka menjalin kasih.

Hubungan mereka jadi lebih rumit karena ada pihak yang ingin membunuh Song Yi, Min Joon yang akan segera kembali ke planet asalnya, dan kekuatan Min Joon yang menurun entah kenapa. Apakah kamu punya gambaran tentang bagaimana hubungan mereka akan berlanjut kedepannya?

8. Strong Woman Do Bong Soon

Strong Woman Do Bong Soon

Apa yang akan kamu lakukan jika memiliki kekuatan super, seperti bisa menghancurkan apa saja yang kamu sentuh dan mengangkat bus dengan tangan kosong? Apakah kamu akan menjadi penjahat, atau pendekar?

Seperti itulah kekuatan yang dimiliki Do Bong Soon (Park Bo Young), perempuan bertubuh mungil yang memiliki kekuatan yang luar biasa bak Wonder Woman. Kekuatannya yang luar biasa ini merupakan warisan turun temurun yang dimiliki oleh pada para wanita di keluarga Bong Soon.

Walau diberkahi anugerah tersebut, Bong Soon tidak pernah memakai kekuatannya. Dia hanya akan memakainya saat diganggu atau hendak menolong orang lain. Di luar kekuatannya yang dahsyat, Bong Soon sedang struggling mencari pekerjaan, nih!

Suatu hari, ketika sedang berjalan seorang diri, Bong Soon hampir dihabisi oleh preman, sehingga dia terpaksa mengeluarkan kekuatannya. Adegan tersebut ternyata disaksikan oleh Ahn Min Hyuk (Park Hyung Shik), seorang CEO perusahaan game bernama Ainsoft.

Akhirnya Bong Soon pun ditawari pekerjaan di perusahaan impiannya, namun bukan sebagai game developer seperti yang dia inginkan, melainkan sebagai bodyguard Min Hyuk. Kisah Bong Soon sebagai bodyguard bertambah seru karena dibumbui kisah cinta segitiga antara Bong Soon, Min Hyuk dan In Gook Doo (JI Soo).

Gook Doo adalah seorang polisi yang merupakan teman masa kecil Bong Soon. Dia juga pria yang disukai oleh Bong Soon selama beberapa tahun terakhir. Di sisi lain, Min Hyuk yang merupakan bos Bong Soon ternyata jatuh hati pada gadis itu. Kira-kira nanti Bong Soon akan memilih siapa di antara mereka, ya?

9. Tale of the Nine Tailed

Tale of the Nine Tailed

Beralih ke drama lainnya, kali ini Lee Dong Wook dan Kim Bum beradu akting dalam drama berjudul Tale of the Nine Tailed. Walau memiliki penampilan seperti manusia, ternyata mereka gumiho yang berbahaya.

Lee Rang (Kim Bum) adalah Gumiho yang dapat berubah menjadi manusia. Tugasnya berkeliling membersihkan roh sambil membuat kegaduhan di dunia manusia. Sementara Lee Yeon (Lee Dong Wook) adalah kakak Lee Rang, dan keturunan setengah gumiho paling berbahaya yang hidup di antara manusia.

Meski setengah manusia, Lee Yeon sangat membenci bangsa manusia dan kerap menipu mereka. Suatu hari, Nam Ji A (Jo Bo A) yang seorang produser televisi sedang membuat liputan tentang mitos-mitos urban.

Dia tidak sengaja bertemu dengan kedua gumiho tersebut dan mulai mencurigai bahwa mereka berasal dari dunia lain. Dengan mental baja yang dimilikinya, akankah Nam Ji A mengetahui kebenarannya?

10. I Hear Your Voice

I Can Hear Your Voice_

Bagi saya, I Hear Your Voice adalah drakor yang tak pernah ketinggalan zaman, selalu menghibur di setiap kesempatan. Ceritanya seru, aktingnya memukau, thriller-nya bikin merinding, pokoknya penggemar drakor berkekuatan super harus nonton drama ini.

Pada masa penayangannya, serial drama ini jadi mega hits dan memiliki rating tinggi, sehingga diperpanjang dari yang seharusnya hanya 16 menjadi 18 episode. Drama bertemakan hukum ini berpusat pada Jang Hye Sung (Lee Bo Young), seorang pengacara wanita yang berlidah tajam.

Hye Sung sangat ingin menjadi pengacara elit, tapi dia hanya berakhir menjadi pengacara penuntut umum. Sementara rival-nya, Seo Do Yeon (Lee Da Hee), malah menjadi jaksa, yang statusnya lebih tinggi darinya. Sewaktu remaja dulu, mereka tinggal bersama.

Lebih tepatnya Hye Sung tinggal di rumah Do Yeon karena ibunya merupakan asisten rumah tangga di kediaman Do Yeon. Suatu hari, mereka menyaksikan 'kecelakaan' sebuah truk yang menabrak mobil. Tapi, ternyata itu bukan kasus kecelakaan biasa, melainkan pembunuhan berencana.

Jung Woong In (Min Joon Kook) membunuh ayah Park Soo Ha yang 'sudah mengambil jatah' cangkok jantung istrinya. Semenjak kejadian itu, Soo Ha mendadak memiliki kemampuan untuk mendengarkan isi pikiran orang lain. Beberapa tahun kemudian, Soo Ha (Lee Jong Suk) yang sudah kelas 3 SMA kembali ke kehidupan Hye Sung.

Dia ingin memenuhi janjinya untuk menjaga Hye Sung karena dulu sudah bersaksi yang membuat Woong In ditangkap. Tak lama setelah itu, Woong In dibebaskan yang menyebabkan nyawa Hye Sung dalam bahaya. Bersama-sama, Soo Ha dan Hye Sung harus menghadapi seorang pembunuh dengan dendam pribadi yang membelit kehidupan mereka.

11. The Master's Sun

The Master's Sun

Semenjak mengalami kecelakaan beberapa tahun yang lalu, Tae Gong Shil (Kong Hyo Jin) dapat melihat dan mendengar arwah. Kendalanya, dia sangat takut pada hantu. Dia jadi tidak bisa hidup normal. Apalagi dengan kondisi keuangannya yang buruk, dia harus mencari uang dengan melakukan pekerjaan serabutan di sebuah penginapan.

Di tempat lain ada Joong Won (So Ji Sub), presiden sebuah mal mewah bernama Kingdom. Dia sombong dan sangat pelit. Pokoknya, segala sesuatunya berkaitan dengan uang bagi Joong Won. Hidupnya berubah secara tak terduga saat bertemu dengan Gong Shil.

Saat itu Gong Shil sedang melarikan diri dari hantu yang sangat gigih meminta bantuannya. Gong Shil pun mencari perlindungan di pusat perbelanjaan milik Joong Won. Saat itulah Joong Won melihat sendiri kemampuan Gong Shil dalam berkomunikasi dengan hantu.

Segera, Joong Won mempekerjakan Gong Shil sebagai sekretaris pribadi karena dia ingin mengusir hantu-hantu di sekitarnya. Ketika mereka menghabiskan lebih banyak waktu bersama, sikap dingin dan sinis Joong Won mulai mencair.

Dia bahkan jadi semakin protektif terhadap Gong Shil. Ikatan unik di antara mereka berkembang menjadi sesuatu yang lebih mendalam. Mereka pun jadi tertarik satu sama lain dan memutuskan untuk menjalin kasih.

Drama ini menggabungkan genre misteri, supernatural, komedi, dan juga romansa. Jika kamu menyukai drama supernatural yang tidak terlalu serius, The Master's Sun harus masuk watchlist-mu.

12. Mystic Pop-Up Bar

Mystic Pop up bar

Jika kamu suka drama tentang reinkarnasi dan kekuatan super, Mystic Pop-Up Bar (2021) akan menghiburmu. Hanya berjumlah 12 episode, drama ini bercerita tentang seorang wanita bernama Wol Joo (Hwang Jung Eum) yang dikutuk hidup ratusan tahun karena dosa yang dia tanggung di kehidupan sebelumnya.

Akibat dosa tersebut, dia harus membantu 100.000 jiwa manusia untuk menyelesaikan dendam atau impian mereka sebelum bisa pergi ke alam baka. Guna memudahkan misinya, Wol Joo mengoperasikan sebuah kedai ajaib yang hanya buka pada malam hari.

Sayangnya, tidak mudah bagi beberapa arwah manusia untuk menceritakan perasaannya secara sukarela, sehingga Wol Joo cukup kesulitan. Beruntungnya, suatu hari, dia bertemu seorang pemuda bernama Han Kang Bae (Yook Sung Jae).

Pemuda tersebut memiliki kekuatan unik yang dapat membuat seseorang membicarakan seluruh perasaannya, termasuk dendam dan keinginan, hanya dengan menyentuh mereka. Dengan begitu, terjalinlah hubungan kerja sama antara makhluk supernatural Wol Joo dan Kang Bae yang seorang manusia biasa.

13. Doom at Your Service

Doom at Your Service

Berhasil mencuri perhatian banyak penonton, Doom at Your Service (2021) tidak boleh sampai kamu lewatkan. Drama yang dibintangi oleh Park Bo Young dan Seo In Guk ini mengusung genre fantasi, romansa, dan komedi.

Kisahnya bermula ketika Tak Dong Kyung (Park Bo Young), seorang editor di salah satu perusahaan web novel, mengetahui bahwa dirinya tengah mengidap glioblastoma. Dokter memvonis kalau hidupnya hanya tinggal hitungan hari saja.

Merasa kesal dan frustasi, gadis ini berdoa meminta kehancuran dunia yang membuat Dewa Kehancuran Myul Mang a.k.a Doom (Seo In Guk) turun ke Bumi. Myul Mang adalah makhluk yang memiliki kekuatan untuk membawa kematian hingga kehancuran manusia.

Dia tertarik pada kehidupan Dong Kyung dan memberikan sebuah tawaran unik. Myul Mang mengusulkan sebuah kontrak di mana Dong Kyung dapat menjalani sisa hari dalam hidupnya sepenuhnya. Tapi, sebagai imbalannya, Dong Kyung harus menyerahkan sesuatu yang bernilai sama.

Setelah kontrak tersebut, kehidupan Dong Kyung dan Myul Mang pun saling terikat. Dalam waktu singkat yang mereka habiskan bersama, Myul Mang jadi berubah pikiran.

Sekarang, dia tidak ingin Dong Kyung pergi dari dunia ini. Dia malah berkeinginan menghancurkan penyakit yang menggerogoti tubuh Dong Kyung. Dia juga berharap bisa berubah menjadi manusia untuk bersama dengan Dong Kyung. Pertanyaannya, bisakah dia melakukannya?

14. L.U.C.A.: The Beginning

k

Drama Korea berkekuatan super satu ini termasuk dalam genre fiksi ilmiah dan thriller. Narasinya cukup kompleks karena melibatkan eksperimen genetik, kemampuan manusia super, dan organisasi misterius.

Serial ini berkisah tentang Ji Oh (Kim Rae Won), manusia yang memiliki kemampuan luar biasa hasil eksperimen genetik. Ji Oh dipenuhi kesulitan saat dia berjuang untuk mengendalikan kekuatannya dan menghindari penangkapan oleh organisasi jahat yang dikenal sebagai L.U.C.A.

Organisasi tersebut tertarik dengan DNA unik Ji Oh dan tidak akan berhenti sampai mereka mendapatkannya. Dalam persembunyiannya, Ji Oh bertemu dengan detektif Gu Reum (Lee Da Hee), yang kemudian menjadi sekutunya.

Berdua, mereka pun mencoba mengungkap misteri seputar keberadaan organisasi L.U.C.A. dan orang-orang lainnya yang berkekuatan super seperti Ji Oh. Mampukah mereka menemukan jawaban dari semua hal yang mereka cari selama ini?

15. A Korean Odyssey

a

Juga dikenal sebagai Hwayugi, serial televisi yang ditayangkan pada tahun 2017 ini merupakan interpretasi modern dari novel klasik Tiongkok berjudul Journey to the West. Ya, drama ini merupakan versi Korea Selatan-nya Kera Sakti!

Drama ini dibuat dengan perpaduan elemen fantasi, romansa, dan petualangan supernatural. Pemeran utamanya adalah Lee Seung Gi sebagai Son Oh Kong, Cha Seung Won sebagai Woo Ma Wang a.k.a Woo Hwi Chul, dan Oh Yeon Seo sebagai Jin Sun Mi atau Sam Jang.

Pada dua episode awalnya, A Korean Odyssey sampai mengalahkan drama terfenomenal sepanjang masa: Goblin! Mungkin, selain karena tertarik dengan ceritanya, drama ini merupakan comeback pertama Lee Seung Gi setelah menyelesaikan wajib militer sehingga penggemar Seung Gi tak mungkin melewatkan drakor yang satu ini.

Cerita dimulai dari Jin Sun Mi kecil yang dicap pembawa sial karena dia bisa melihat arwah gentayangan. Sun Mi selalu membawa payung kuning ke mana pun dia pergi karena payung itu bisa mengusir hantu yang mengganggunya.

Suatu hari, pria bernama Ma Wang memintanya untuk mengambil sebuah kipas mistis dari sebuah rumah besar di hutan terpencil Gunung Lima Elemen. Di sana, Sun Mi disesatkan oleh orang asing yang tampak aneh. Dia adalah Son Oh Gong, dewa yang dihukum Surga karena membuat selalu onar.

Son Oh Gong (Lee Seung Gi) berusaha meminta bantuan dari Sun Mi untuk melepas belenggu di kedua tangan dan kaki, juga di lehernya. Caranya adalah dengan mematikan lima lilin yang ada di rumah yang Sun Mi tuju. Sun Mi pun meminta imbalan dari Oh Gong, yaitu untuk menjadi peri pelindungnya.

Tapi, Oh Gong ingkar janji dan membuat Sun Mi melupakan namanya. Waktu berlalu, Sun Mi telah dewasa dan tidak takut lagi dengan hantu. Dia malah memanfaatkan kemampuannya untuk membeli rumah berhantu, mengusir hantu-hantu di dalamnya, dan menjual rumah itu dalam harga tinggi.

Walau sudah puluhan tahun berlalu, Sun Mi masih penasaran dengan peri yang berjanji akan melindungi dirinya. Dia sampai bertanya pada hantu-hantu yang dia usir, siapa tahu ada yang mengenali peri lelaki yang sangat jahat itu. Tidak ada yang mengetahuinya, karena Son Oh Gong sudah berubah menjadi pembasmi roh jahat.

Akankah Sun Mi yang berprofesi sebagai pengusir hantu, dan Oh Gong yang sekarang bekerja sebagai pengusir roh jahat, bertemu kembali? Lalu, maukah Oh Gong menepati janjinya kali ini?

16. The Bride of Habaek

The Bride of Habaek

Neuropsikiater pragmatis Yoon So Ah (Shin Sae Kyeong) berjuang secara finansial untuk menjalankan praktiknya sendiri. Selain itu, seperti yang dilakukan keluarganya selama beberapa generasi, So Ah juga harus melayani Ha Baek (Nam Joo Hyuk), dewa air yang bereinkarnasi.

Walau So Ah hanya melakukan tugasnya, Ha Baek jatuh hati pada gadis itu. Dia memiliki rival yang bernama Shin Hoo Ye, CEO sebuah perusahaan resor. Pada awalnya, Hoo Ye berselisih dengan So Ah mengenai tanah, namun berakhir jatuh cinta padanya.

Ternyata, ini bukan hanya kisah cinta segitiga, tapi cinta segilima! Sebab, muncul juga saingan So Ah, yaitu Moo Ra, seorang dewi Kerajaan Air yang telah tinggal di Bumi selama berabad-abad. Moo Ra hidup berbaur di dunia manusia sebagai seorang aktris. Dia sangat mencintai Ha Baek dan membenci So Ah karena telah merebutnya.

Sementara itu, ada Bi Ryum, dewa angin yang selalu menyukai Moo Ra, meskipun dia tahu bahwa Moo Ra mencintai Ha Baek. Memusingkan, ya, yeorobun? Kira-kira bagaimana akhir dari drama romansa antara manusia dan dewa ini?

17. He is Psychometric

He is Psychometric

Karakter utama dalam drama He Is Psychometric (2019), yaitu Lee Ahn, memiliki kekuatan super yang dapat bekerja ketika dia menyentuh seseorang. Dengan kemampuan psychometry yang dimilikinya, Lee Ahn dapat membaca isi pikiran, rahasia, hingga masa lalu seseorang yang disembunyikan.

Lee Ahn mendapatkan kekuatan super tersebut setelah kedua orangtuanya meninggal dalam insiden kebakaran. Pemuda tersebut memutuskan menggunakan kemampuannya untuk memerangi para penjahat.

Tapi, dirinya belum terlalu ahli mengontrol kekuatan yang dimiliki sehingga sering terlibat masalah dan salah membaca pikiran orang yang dia jadikan target. Suatu ketika, Lee Ahn bertemu Yoon Jae In, seorang polwan yang mencoba menyembunyikan rahasia menyakitkan. Misteri apa yang disembunyikan Jae In? Kalau penasaran, yuk, nonton He Is Psychometric sekarang juga!

18. Good Job

Good Job

Siapa yang kangen melihat aksi Jung Il Woo dan Kwon Yu Ri di serial drama Bossam: Steal the Fate (2021)? Tenang, kamu bisa menonton keduanya beradu akting lagi di drama Good Job (2022)!

Eun Seon Woo (Jung Il Woo) merupakan direktur dari Eun Kang Group, perusahaan terbesar di Korea Selatan. Dia juga diam-diam menjalankan kantor detektif sebagai detektif swasta. Dia sebenarnya memiliki sifat lembut, tapi terkadang dia sombong.

Di tempat lain ada Don Se Ra (Kwon Yu Ri / Yuri SNSD) yang terlahir dengan penglihatan super. Dia bisa melihat benda yang sangat jauh sekali pun, seolah-olah benda itu ada di depan matanya. Untuk menyembunyikan kelebihannya, dia selalu memakai kacamata.

Se Ra memiliki banyak pekerjaan sambilan, yang ternyata tidak dia gunakan untuk dirinya sendiri, melainkan untuk membantu orang-orang secara anonim. Suatu ketika, Seon Woo dan Se Ra terlibat kasus dan terpaksa menyelidikinya bersama-sama. Hubungan mereka pun berkembang secara romantis.

19. Are You Human Too?

Are You Human Too

Serial ini berkisah tentang kehidupan Nam Shin (Seo Kang Joon), seorang pewaris muda konglomerat besar yang mengalami koma setelah kecelakaan. Untuk melindunginya dari potensi bahaya dan ancaman, ibunya menciptakan robot android canggih dengan kecerdasan buatan.

Robot android tersebut diberi nama Nam Shin III. Dia dirancang untuk bertindak dan terlihat persis seperti Nam Shin yang asli. Kang So Bong (Gong Seung Yeon) ditugaskan untuk melindungi dan mengawal Nam Shin III. Pada awalnya, So Bong mengira Nam Shin Ill seorang manusia, tapi kemudian mengetahui identitas aslinya sebagai android.

Seiring berjalannya cerita, terjadi masalah kompleks ketika Nam Shin Ill mencoba menavigasi dunia manusia, sambil mengembangkan emosi layaknya seorang manusia. Sementara, Nam Shin yang asli akhirnya terbangun dari koma.

Bagaimana jadinya jika ada dua Nam Shin yang hidup di dunia ini? Kira-kira Nam Shin mana yang akan bertahan pada akhirnya?

20. Connect

Connect 2022_

Buat yang ingin nonton drama dengan karakter berkekuatan super, tapi tidak mau cerita yang bertele-tele, coba nonton Connect (2022), deh! Drama ini hanya terdiri 6 episode saja, dan setiap episodenya cuma berdurasi 40 menit. Bisa jadi tontonan cepat untuk mengisi waktu luangmu, kan?

Cerita drama ini berpusat pada Ha Dong Soo (Jung Hae In), jenis manusia baru yang disebut 'connect'. Seperti namanya, Dong Soo selalu bisa menyatukan kembali bagian tubuhnya walau sudah dipotong-potong dan dicabik-cabik. Selain itu, mau diracun, ditembak, dipukul, atau ditusuk sekalipun dia tidak bisa mati.

Suatu hari, ada sindikat perdagangan manusia yang menculik Dong Soo, tanpa mengetahui kalau Dong Soo adalah seorang connect. Mereka berusaha mengambil seluruh organ tubuh Dong Soo, namun tentu saja Dong Soo bisa memberi pelajaran pada orang-orang itu dan menyatukan kembali organ tubuhnya.

Karena terburu-buru, Dong Soo meninggalkan salah satu matanya, yang kemudian ditransplantasikan pada seorang pembunuh berantai. Akibatnya, Dong Soo bisa melihat apa yang pembunuh itu lihat, seperti aksi pembunuhan yang dia lakukan hingga kehidupan sehari-hari sang pembunuh.

Kelebihan drama ini terletak pada CGI-nya. Kita sebagai penonton diperlihatkan bagaimana sel-sel tubuh Dong Soo yang tercerai-berai kemudian bersatu kembali. Drama ini juga memiliki premis yang menjanjikan. Sayangnya, drama ini tak luput dari kekurangan.

Setelah selesai menonton dramanya, kita akan ditinggalkan oleh segudang pertanyaan. Seperti ras manusia connect berasal dari mana, apakah mereka dibuat, dilahirkan, atau separuh iblis?

Kemudian, jika tidak bisa mati seharusnya mereka tidak menua, akan tetapi Dong Soo mengalami perubahan secara fisik yang menandakan dia menua, sama seperti manusia normal lainnya. Mungkin kita harus membaca Webtoon-nya untuk mengetahui ceritanya secara lebih rinci, ya.

Dari drama-drama ini kita belajar, kalau memiliki kekuatan super tak melulu membuat hidup menjadi lebih mudah atau lebih enak. Tak jarang, kekuatan tersebut membawa mereka ke dalam bahaya.

Kira-kira, kalau kamu diberi kekuatan super seperti dalam drama-drama tadi, kekuatan super apa yang ingin kamu miliki?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram