bacaterus web banner retina

10 Drama Terbaik Kim Eui Sung yang Wajib Kamu Tonton

Ditulis oleh Siti Hasanah

Nama Kim Eui Sung sedang hangat diperbincangkan. Tentu saja karena proyek drama yang melibatkannya mendapat rating tinggi. Taxi driver, drama yang tengah tayang ini menjadi salah satu drama yang paling dinanti. Inilah informasi mengenai Taxi Driver, Kim Eui Sung dan beberapa drama yang telah ia bintangi.

Kami sudah mengumpulkan informasi-informasi tersebut untuk kamu yang ingin lebih kenal dengan aktor senior ini. Penasaran drama apa saja yang ia bintangi? Silahkan lanjut membaca informasi di bawah ini.

1. Under the Queen’s Umbrella

drama kim eui sung_Under the Queen’s Umbrella_

Drama Kim Eui Song berjudul Under the Queen’s Umbrella mendapat pencapaian istimewa dengan perolehan rating yang memuaskan. Langganan menjadi karakter jahat, dalam drama ini, Kim Eui Sung kembali melakukannya.

Sebagai salah satu pejabat istana paling berpengaruh, Eui Sung sebagai Hwang Won Hyung sangat ingin menyingkirkan keturunan dari Ratu Im Hwa Ryung (Kim Hye Soo).

Selain sebagai pejabat istana, Won Hyung adalah ayah dari selir Hwang sekaligus kakek dari Pangeran Ui Seong. Dia sangat ingin posisi Putra Mahkota jatuh ke tangan cucunya.

Keinginannya tersebut sejalan dengan kehendak Ibu Suri (Kim Hae Sook) yang memang tidak menyukai ratu dan keturunannya. Untuk mendapatkan keinginannya, Won Hyung melakukan berbagai cara-cara kotor.

2. Mr. Sunshine

Mr. Sunshine (2018)

Proyek drama Mr Sunshine ini sempat menuai kritikan karena adanya alur yang menyimpan dari cerita sejarah Korea. Namun, terlepas dari itu, Mr Sunshine dinilai sebagai salah satu drama terbaik dilihat dari sinematografi dan unsur-unsur film lainnya.

Alur drama kolosal Korea ini berpusat pada Eugene Choi (Lee Byung Hun), seorang pemuda Korea yang tinggal di Amerika dan menjadi tentara bagi negara itu. Suatu ketika ia ditugasi di tanah kelahiraannya mewakili Amerika.

Di Tanah Joseon, ia bertemu dengan Ae Shin (Kim Tae Ri), seorang cucu dari keluarga terpandang yang juga merupakan anggota pasukan khusus rahasia pembebasan Korea dari Jepang. Eugene dan Ae Shin saling jatuh hati.

Namun, ia bukan satu-satunya pria yang menyukai Ae Shin. Ada Goo Dong Mae (Yoon Yeon Seok), Kim Hee Seong (Byun Yo Han) yang juga mempunyai perasaan yang sama.

Kim Eui Sung sendiri berperan sebagai ayah kudo Hina/Lee Yang hwa (Kim Min Jung) yang pro Jepang. Ia adalah seseorang yang sangat kejam dan egois. Nantinya ia menjadi Menteri Luar Negeri pada masa Joseon.

3. Taxi Driver

Taxi Driver (2021)

Kim Eui Sung dipercaya membawakan peran Jang Seong Cheol, CEO Rainbow Taxi sekaligus pemilik Yayasan Bluebird yang menggalang dana untuk kegiatan amal. Selain tim khusus yang bekerja di perusahaan itu, tak da yang mengetahui bahwa Rainbow Taxi punya layanan khusus. 

Namanya Taksi Mewah. Taksi khusus ini menyediakan layanan balas dendam bagi siapa pun yang diperlakukan tidak adil oleh hukum.

Taxi Driver sendiri adalah sebuh drama bergenre aksi yang berkisah mengenai Kim Do Gi (Lee Je Honn). Ia adalah mantap perwira khusus Angkatan laut yang berprestasi. Namun, hidupnya berubah saat mendapati ibunya terbujur kaku di lantai rumah dengan bersimbah darah.

Hukuman yang diberikan oleh pengadilan tidak setimpal dengan perbuatannya itu. Keadilan tidak berpihak padanya. Tak sengaja CEO Jang melihat Kim Do Gi dan mengajaknya masuk ke tim untuk menjalankan operasi Taksi Mewah yang membantu penumpang mendapatkan keadilan.

4. Six Flying Dragon

Six Flying Dragon (2015)

Mengambil latar pada zaman Joseon, drama Six Flying Dragon berkisah mengenai enam orang yang berambisi untuk sukses dengan fokus cerita ada pada Lee Bang Won (Yoo Ah In).

Diceritakan Lee Bang Won adalah raja dari ketiga dari Dinasti Joseon. Ia berpikir bahwa ayahnya, Raja Taejo, adalah sosok teladan yang menjadi panutannya dan ia bercita-cita menjadi seperti ayahnya kelak. Namun, ternyata ayahnya tidak seperti yang ia duga selama ini. Beranjak dewasa, Bang Won mulai melihat kekejaman yang dilakukan ayahnya.

Six Flying Dragon adalah perpaduan antara cerita fiksi yang dilatari dengan cerita sejarah yang pernah terjadi. Drama ini banyak menghadirkan konflik di kerajaan dan kekejaman yang dilakukan para pejabat kerajaan demi kepentingan pribadi masing-masing.

Namun, tak lupa sang sutradara menyoroti tekad yang kuat dan ambisi hebat, Lee Bang Won berusaha untuk mewujudkan sebauh negara yang kuat berdasarkan prinsip konfusian yang bisa bertahan ratusan tahun.

Dalam drama ini Kim Eui Sung berkesempatan berperan sebagai Jeong Mong Ju, salah satu tokoh minor dalam alur ceritanya.

5. Arthdal Chronicles

Arthdal Chronical (2109)

Dalam drama sepanjang 18 episode ini, Kim Eui Sung dipercaya untuk membawakan peran sebagai San Woong, ayah Ta Gon (Jang Dong Gun). Ia adalah kepala suku Saenyeok, suku yang menempati kasta paling tinggi di Arthdal.

Arthdal Chronical adalah sebuah drama kolosal berlatar zaman pra sejarah. Drama ini bercerita mengenai legenda perjuangan para pahlawan Tanah Arthdal.

Drama ini menyoroti perjuangan Eun Seom (Song Joong Ki) yang terlahir sebagai anak berdarah campuran yang harus membebaskan Suku Wahan yang ditangkap untuk dijadikan budak di Tanah Arthdal.

Cerita penangkapan Suku Wahan oleh prajurit Arthdal dimulai ketika suatu hari perkampungan Suku Wahan disergap oleh prajurit Arthdal. Semua isi kampung porak poranda dan kepala suku serta orang-orang Wahan ditangkapi.

6. Taxi Driver 2

drama kim eui sung_Taxi Driver 2_

Berbeda dengan mayoritas peran yang dia mainkan dalam setiap proyek, pada dramanya kali ini Kim Eui Sung tidak bermain jahat.

Sebagai Jang Sung Chul, sosoknya sangat diandalkan oleh para anggota tim Rainbow Taxi, yaitu sebuah perusahaan taksi rahasia yang terdiri atas beberapa orang berkemampuan khusus yang bertujuan membantu menuntaskan dendam para korban ketidakadilan. 

Sung Chul adalah pemilik Rainbow Taxi sekaligus penggagas yang mencetuskan ide untuk membantu para korban agar mendapat keadilan, walau dengan cara yang ilegal. Keinginannya membantu para korban berangkat dari kepedihan Sung Chul pasca kematian kedua orangtuanya oleh pembunuh berantai. 

Dia ingin orang-orang bernasib sama sepertinya mendapatkan bantuan untuk mengatasi trauma yang dirasakan. Sung Chul pun mendirikan sebuah yayasan dan dari sana dia dapat membantu korban untuk membalaskan dendamnya.

Sung Chul tidak sendirian karena dia dibantu tim, salah satunya Kim Do Ki (Lee Je Hoon), sang supir taksi yang cerdas, berani dan siap memberi para penjahat sebuah pelajaran berharga.

7. W: Two Worlds

W: Two World (2016)

W-Two Worlds adalah drama yang mengisahkan percintaan dua orang dari dunia yang berbeda. Dan yang menjadi tokoh antagonis di drama ini adalah Oh Sang Moo, dimainkan oleh Kim Eui Sung.

Oh sang Moo adalah ayah Oh Yeon Joo (Han Hyo Joo) sekaligus dalang di balik pembunuhan keluarga Kang Chul (Lee Jong suk). Ia jugalah yang menciptakan karakter Kang Cheol dalam serial komik ciptaannya.

Karakter Oh sang Moo yang antagonis melekat pada Kim Eui Sung. Hingga untuk beberapa lama ia dikenal sebagai penjahat dari drama W-Two World.

Dalam drama W Two world dikisahkan Kang Chul yang menyelidiki kasus kematian keluarganya dengan mendirikan stasiun penyiaran. Lalu, ada Oh Yeon Joo yang mencari ayahnya yang hilang.

Sang ayah adalah penulis webtoon terkenal yang berjudul “W”. Keanehan dimulai saat Yeon Joo masuk ke ruang kerja sanga ayah. Ketika melihat layar monitor ia tiba-tiba ditarik oleh tangan yang keluar dari monitor tersebut.

Sejurus kemudian ia tersadar tengah berada di samping seorang pria yang bersimbah darah. Sejak saat itu, ia kerap mengalami kejadian-kejadian aneh seorang ia hidup di dua dunia yang berbeda, yaitu dunia komik dan dunia nyata.

8. Memories of the Alhambra

Memories of Alhambra (2018)

Memories of the Alhambra adalah drama yang berkisah seputar game. Cerita berawal dari sebuah permainan Augmented Reality (AR) yang dimainkan oleh Yoo Jin Woo (Hyun Bin). Ia adalah seorang CEO perusahaan investasi.

Jin Woo adalah seseorang dengan kecerdasan di atas rata-rata. Ia telah memperolah berbagai gelar di bidang teknik. Dengan keahliannya itu, ia mengembangkan sebuah video game. Game yang bersifat kompetitif dan penuh petualangan itu menarik perhatian Jin Woo.

Ia pun ingin memainkannya. Akan tetapi, begitu permainan dimulai, ia terjebak dalam game dan terus dihantui ketakutan oleh game tersebut. Game yang dimainkannya seolah menjelma menjadi kenyataan dan hadir di dunia nyata.

Ia bukanlah satu-satunya orang yang terus dihantui oleh game itu. Cha Byung Jung, ayah dari rival Jin Woo, Cha Hyun Seok, mati terbunuh oleh NPC yang dibuat oleh bug ketika Byung Jung mengembangkan permainan.

Satu-satunya cara agar Jin Woo terbebas dari permainan yang merenggut nyawa banyak pemain ini adalah dengan terus memainkannya sampai di level tertinggi.

Dalam perjalanannya memainkan permainan AR, Yoo Jin Woo bertemu dengan Jeong Hee Joo (Park Shin Hye). Gadis ini adalah pemilik dari hostel yang disewa Jin Woo selama di Spanyol. Keduanya saling membutuhkan untuk menemukan titik terang pembuat game berbahaya tersebut.

9. My Fellow Citizen

 My Fellow Citizen (2019)

Berperan sebagai Kim Joo Myung, Kim Eui Sung harus berakting sebagai seorang politikus senior yang juga merupakan anggota majelis nasional.

My Fellow Citizen adalah sebuah drama bergenre kriminal yang memasukan unsur komedi yang kental. Drama ini mengisahkan tentang Yang Jung Kook (Choi Si Won), seorang penipu ulung yang selalu lolos dari kejaran polisi.

Suatu hari ia dicurangi oleh pacarnya sendiri. Calon istrinya itu membawa lari uang yang akan digunakan untuk membiayai pernikahan mereka. Di tengah kegalauannya, ia bertemu dengan Kim Mi Young (Lee Yoo Young) yang baru mengetahui bahwa pacarnya selingkuh.

Merasa senasib, mereka pun menjadi dekat. Jung Kook tidak mengetahui bahwa Mi Young adalah seorang detektif, sementara Mi Young sendiri tidak tahu bahwa Jung Kook sebetulnya adalah seorang penipu, bukan pebisnis seperti yang diceritakannya.

10. Be Positive

Be Positive (2016)

Dalam web series yang disutradarai oleh Lee Byung Heon ini, Kim Eui Sung memainkan peran sebagai ayah Hwang Dong (Do Kyung Soo).  

Web series ini berkisah mengenai Hwang Dong, seorang mahasiswa jurusan film yang ceria dan sangat antusias terhadap apapun yang berkaitan dengan film. Sebagai syarat kelulusan, ia ditugasi untuk membuat film.

Sayangnya, ia banyak menemui kesulitan. Sebagai seorang yang hidup pas-pasan, proyek filmnya terancam gagal karena kesulitan dana. Selain itu, ia pun sulit menemukan aktris untuk diajak main dalam proyek film itu.

Sebagai jalan alternatifnya, ia nekat menemui mantannya dan meminta bantuannya. Bang Hye Jung (Chae Seo Jin), mantan kekasih nya tersebut tentu merasa terkejut dengan permintaannya yang tiba-tiba itu.

Demikianlah informasi mengenai daftar drama yang telah dibintangi Kim Eui Sung sejak debutnya di serial drama. Dari drama-drama tersebut bisa kita lihat bahwa Kim Eui Sung adalah aktor yang sangat cakap memainkan perannya.

Beberapa drama tersebut bisa kamu saksikan di platform streaming film. Sekarang, coba sebutkan peran Kim Eui Sung favoritmu dari drama-drama yang telah ia bintangi!  

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram