showpoiler-logo

8 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi oleh Kang Tae Oh

Ditulis oleh Lady S

Apakah kamu salah satu yang ter-junho-junho setelah melihat penampilan manisnya di drama Extraordinary Attorney Woo? Yup, ternyata Lee Junho yang diperankan Kang Tae Oh ini bukan aktor baru, lho. Namanya sudah sering wara-wiri di beberapa judul drama populer.

Bahkan, tak hanya sebagai pemeran pembantu, aktor kelahiran 20 Juni 1994 yang juga mantan anggota boyband 5urprise ini beberapa kali didapuk sebagai pemeran utama dalam beberapa judul drama. Lalu, apa saja drama populer yang pernah ia mainkan? Ini dia daftarnya.

1. Extraordinary Attorney Woo

Drama Kang Tae Oh-1_
Tahun Rilis 2022
Genre
Sutradara
Pemeran Park Eun Bin Kang Tae Oh
Review Baca di sini

Tak ada yang menyangka bahwa drama ini akan kembali melambungkan nama Kang Tae Oh. Memerankan karakter sebagai pria tampan, baik hati, dan juga lembut, karakter Jun Ho yang diperankan Tae Oh ini tentu menarik perhatian dan langsung jadi idola.

Namanya langsung populer meskipun tak lama setelahnya, Tae Oh harus vakum dalam kegiatan beraktingnya demi melaksanakan wajib militer.

Sementara, drama ini sendiri berkisah tentang seorang pengacara dengan spektrum autisme pertama di Korea bernama Woo Young Woo (Park Eun Bin). Setelah lulus kuliah, Young Woo diterima di sebuah firma hukum besar ‘Hanbada’.

Meskipun awalnya ia seringkali diremehkan dan tidak dipercaya karena kondisinya yang dianggap ‘berbeda’ itu, Young Woo mampu memecahkan berbagai kasus pelanggaran dan membantu kliennya. Di samping Young Woo, selalu ada sosok Lee Jun Ho (Kang Tae Oh) yang siap membantu Young Woo.

2. Doom at Your Service

Drama Kang Tae Oh-2_

Wajahnya yang teduh dan tampan sepertinya membuat Tae Oh cocok memerankan karakter pria baik-baik. Tak terkecuali dalam drama Doom at Your Service ini.

Sebelum menyihir para penggemar lewat karakter Jun Ho di drama Extraordinary Attorney Woo, Kang Tae Oh juga tampil charming sebagai Lee Hyun Kyu, seorang pemilik cafe yang sering didatangi si pemeran utama.

Drama Doom at Your Service sendiri merupakan drama fantasi yang mengisahkan Tak Dong Kyung (Park Bo Young), yaitu seorang editor novel web. Ia tiba-tiba mendapat takdir yang tidak menyenangkan dari mulai divonis memiliki penyakit mematikan, pacarnya yang ternyata sudah beristri dan punya anak, ditegur atasan, hingga diikuti tukang mesum.

Ia hanya berharap semua kemalangannya itu pergi. Saat itulah ia bertemu dengan Myul Mung (Seo In Guk) yang merupakan perantara pesan antara manusia dengan Tuhan.

Myul Mung yang juga membenci takdirnya sendiri akhirnya melakukan perjanjian dengan Dong Kyung yang dianggap saling menguntungkan satu sama lain.

3. Run On

Drama Kang Tae Oh-3_

Meskipun hanya berperan sebagai second lead, Kang Tae Oh tetap berhasil mencuri perhatian dengan pesonanya dalam drama Run On. Drama romantis ini bercerita tentang seorang mantan atlet lari bernama Kim Sun Gyeom (Im Si Wan), yang beralih profesi sebagai agen olahraga di JTBC.

Karakter Kim Sun Gyeom yang dikenal aneh ini jatuh hati pada Oh Mi Joo (Shin Se Kyung). Sun Gyeom pun berusaha membuat cintanya bersambut dengan bantuan Lee Young Hwa (Kang Tae Oh). Tak hanya Sun Gyeom, Lee Young Hwa pun jatuh hati pada wanita pujaannya, Seo Dan Ah (Choi Soo Young).

Dalam drama ini, Kang Tae Oh berperan sebagai Lee Young Hwa, seorang mahasiswa kesenian. Kesukaannya pada film membuatnya bertemu dengan Seo Dan Ah yang dikenal sebagai sosok yang dingin dan ambisius. Meskipun begitu, sikap Lee Young Hwa yang ceria berhasil meluluhkan Seo Dan Ah.

4. The Tale of Nokdu

Drama Kang Tae Oh-4_

Drama satu ini sempat viral di media sosial karena penampilan si tampan, Jang Dong Yoon, yang anggun sebagai perempuan.

Mengisahkan tentang seorang pangeran yang terbuang bernama Jeon Nok Du (Jang Dong Yoon), ia berusaha mencari asal usul kelahirannya di sebuah desa terpencil. Menariknya, desa tersebut hanya dihuni oleh perempuan.

Maka, untuk memuluskan misinya, Jeon Nok Du pun menyamar sebagai seorang perempuan. Ia lalu bertemu dengan Dong Dong Joo (Kim So Hyun), wanita pemarah yang tengah dalam pelatihan menjadi Gisaeng (wanita penghibur di jaman Joseon).

Dong Joo menolak dijadikan Gisaeng, sehingga ia berniat untuk membalaskan dendamnya pada sang raja.

Kembali didapuk menjadi second lead, Kang Tae Oh disini berperan sebagai Cha Yool Mu, laki-laki yang sudah lama menyukai Dong Joo. Ia adalah sosok yang protektif dan sangat menyayangi Dong Joo. Sayangnya, usahanya untuk mendapatkan hati Dong Joo terganjal oleh kemunculan Nok Du.

5. My First First Love

Drama Kang Tae Oh-5_

Sebelum Extraordinary Attorney Woo membuat namanya kembali melambung, Kang Tae Oh sebenarnya lebih dulu populer lewat drama slice of life berjudul My First First Love. Meskipun bukan sebagai main actor, namun penampilannya berhasil mencuri perhatian penonton sebagai Choe Hun.

Karakter Choe Hun adalah sosok yang gigih dalam meraih impiannya. Meskipun dia berasal dari keluarga yang kaya raya, Choe Hun tetap ‘keukeuh’ ingin menjadi seorang aktor musikal dengan caranya sendiri.

Drama ini sendiri menceritakan tentang persahabatan 4 orang yang hidup satu atap di rumah Yun Tae O (Ji Soo). Di usia mereka yang sama-sama 20 tahun, keempat sahabat ini punya alasan tersendiri ketika meninggalkan rumah dan memutuskan tinggal bersama.

Dengan segala permasalahan setiap karakternya masing-masing, drama ini jadi sangat menarik untuk ditonton di kala senggang.

6. That Man Oh Soo

Drama Kang Tae Oh-6_

Sebelum menjadi main actor di Extraordinary Attorney Woo, Kang Tae Oh memang lebih banyak bermain menjadi support role. Tak terkecuali di drama That Man Oh Soo. Meskipun drama ini nggak begitu populer (terutama di Indonesia), namun karakter Kang Tae Oh sebagai Kim Jin Woo cukup berkesan.

Drama yang juga diperankan oleh Kim So Eun (sahabat Geum Jan Di di Boys Before Flower) ini bercerita tentang Oh Soo (Lee Jong Hun), seorang ahli di bidang IT sekaligus pemilik Cafe. Sayangnya, Oh Soo merasa kesepian karena ia nggak punya pacar.

Keluarganya memiliki sebuah pohon ajaib, dimana serbuk yang dihasilkan pohon tersebut dapat membuat orang jatuh cinta. Oh Soo pun memanfaatkan pohon itu untuk mendapatkan cintanya.

7. Short

Drama Kang Tae Oh-7_

Berbeda dengan drama lainnya, kali ini Kang Tae Oh hadir sebagai pemeran utama dalam drama ‘Short’. Disini, Kang Tae Oh memainkan karakter Kang Ho Young, seorang skater. Ia bersaing dengan sahabatnya yang juga ahli skate bernama Park Eun Ho (Yeo Hoi Yeon).

Selain bersaing di arena pertandingan, Ho Young dan Eun Ho juga bersaing untuk mendapatkan perhatian dari pujaan hati mereka yaitu Yoo Ji Na (Kim Do Yeon). Yoo Ji Na adalah seorang gadis yang tengah memperjuangkan mimpinya untuk menjadi member girlband.

Meskipun menjadi pemeran utama, sayangnya drama yang hanya berjalan dengan 4 episode ini tak cukup kuat untuk melambungkan nama Kang Tae Oh.

8. You are Too Much

Drama Kang Tae Oh-8_

Menjadi salah satu drama terpanjang yang ia mainkan, Kang Tae Oh berperan sebagai supporting role di drama You Are Too Much. Drama ini bercerita tentang seorang Diva Musik Pop Korea bernama Yoo Ji Na (Uhm Jung Hwa).

Awalnya ia hidup dengan tenang sebagai Diva. Tiba-tiba, muncullah seseorang yang menirunya sebagai Yoo Gina (Koo Hye Sun).

Yoo Ji Na yang sudah berkarir selama 20 tahun merasa iri dengan sang peniru. Selain karena merasa kesal karena sudah ditiru, Yoo Ji Na juga iri melihat Yoo Gina yang punya seseorang yang mencintainya.

Dalam drama ini, Kang Tae Oh berperan sebagai anak Yoo Ji Na yang bernama Lee Jyung Soo. Karakternya ini cukup miris karena di umur 6 tahun, ia sempat terlibat dalam sebuah kecelakaan yang membuat penglihatannya terganggu.

Namun setelah dewasa, Kyung Soo menggunakan nama Yoon Sang Ah, dan hidup dengan normal sebagai pemilik cafe dan guru les piano.

Itu dia beberapa drama yang pernah dibintangi Kang Tae Oh. Di drama-drama tersebut, Kang Tae Oh memang lebih banyak hadir sebagai supporting role. Ia juga lebih banyak memainkan karakter laki-laki yang punya kualitas ‘boyfriend material’ sehingga tak heran kalau Kang Tae Oh sukses jadi idola.

Selain drama di atas, Kang Tae Oh juga tampil di drama populer lainnya seperti ‘Thirty Nine’ dan juga ‘Love With Flaws’. Namun kehadirannya hanya sebagai Cameo. Kamu punya drama lain yang Kang Tae Oh mainkan? Bagikan infonya di kolom komentar ya!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram