showpoiler-logo

Anti Ribet, Begini Cara Mudah Beli Tiket Bioskop CGV

Ditulis oleh Sera Serinda A

CGV adalah perusahaan bioskop multiplex terbesar kedua di Indonesia yang menawarkan banyak fasilitas dan konsep baru. Hal inilah yang membuat jaringan CGV berkembang sangat cepat di Indonesia, karena experience menonton film terasa lebih seru.

Bagi kamu yang baru pertama kali datang ke CGV, mungkin bingung dengan cara membeli tiket nonton di CGV. Dewasa ini, membeli tiket bioskop di CGV menjadi hal yang sangat mudah untuk dilakukan. Pasalnya, kamu tidak perlu cape-cape mengantri di loket tiket lagi.

CGV memiliki aplikasi sendiri untuk memudahkan pengunjung membeli tiket dan makanan. Selain itu, ada beberapa film yang ditayangkan CGV bisa kamu beli tiketnya bahkan sebelum film tersebut tayang.

Masih bingung gimana cara beli tiket bioskop CGV secara offline di loket dan online lewat aplikasi? Kali ini, Showpoiler akan memberikan langkah-langkah untuk membeli tiket nonton di CGV yang bisa kamu baca berikut.

Cara Membeli Tiket Online

cara beli tiket cgv_online_

Masuk ke cara untuk membeli tiket nonton bioskop CGV secara online. Sebenarnya ada dua cara yang bisa kamu lakukan. Pertama, kamu bisa membelinya lewat website resmi CGV yaitu di www.cgv.id. Cara kedua, kamu bisa langsung mengunduh aplikasi CGV di ponselmu. Aplikasi ini sudah tersedia baik untuk versi android maupun ios lho.

Cara Memesan Tiket Online via Aplikasi CGV

Sebenarnya tidak ada perbedaan signifikan, baik membeli lewat website atau aplikasi. Tapi kali ini, Showpoiler akan memberikan informasi membeli tiket lewat aplikasi CGV.

1. Pastikan kamu sudah mengunduh aplikasi CGV di Play Store atau App Store.

Tiket CGV_1_

2. Sign up jika kamu tidak memiliki akun atau log in jika kamu memiliki akun CGV.

Tiket CGV_2_

3. Buka menu Home lalu klik film yang akan kamu tonton.

Tiket CGV_3_

4. Dalam laman Info, klik Book Now untuk mulai memesan tiket.

Tiket CGV_4_

5. Pilih hari, jenis studio, lokasi bioskop dan jam untuk menonton film tersebut.

Tiket CGV_5_

6. Jika sudah, tinggal klik Select Seat untuk memilih tempat duduk saat nonton.

Tiket CGV_6_

7. Setelah menentukan posisi duduk yang diinginkan, klik Next untuk pembayaran.

Tiket CGV_7_

8. Kamu bisa memilih beberapa cara pembayaran mulai dari virtual akun, bank transfer hingga Qris atau pembayaran lewat minimarket.

Tiket CGV_8_

9. Klik menu Pay dan lakukan pembayaran.

10. Tiket yang dibeli bisa kamu lihat di menu Tiket dan e-ticket juga dikirim ke email.

Saat membeli tiket nonton CGV secara online, ada beberapa hal yang harus kamu perhatikan. Saat memilih kursi, ada beberapa aturan yang harus kamu pahami.

Warna coklat jadi tanda bahwa kursi tersebut kosong dan belum dipilih oleh siapapun. Sementara warna abu-abu adalah tanda kursi yang sudah dibeli atau di booking.

Warna merah, menjadi tanda untuk kursi yang kamu untuk dibeli. Dan di beberapa studio dan lokasi, terdapat warna pink yang menandakan bahwa kursi tersebut berjenis Sweetbox atau kursi berpasangan.

Ketika memilih kursi dan pembayaran, CGV memberikan waktu selama 7 hingga 10 menit. Selain itu, tiket yang kamu beli secara online tidak bisa dibatalkan atau reschedule. Jadi, pastikan kalau rencana nontonmu tidak akan batal, ya.

Cara Mencetak Tiket Online

Setelah berhasil memesan tiket secara online, kita perlu mencetak tiket tersebut menjadi tiket fisik sebelum masuk ke bioskop. Hal ini dimaksudkan agar petugas bioskop mudah mengenali pemesan tiket sekaligus menghindari penipuan dari oknum yang masuk ke dalam studio bioskop padahal tidak memiliki tiket.

Cara mencetak tiket ini bisa dilakukan di counter ataupun di mesin Self Ticketing (pencetak tiket mandiri). Nah, berikut ini Showpoiler sajikan langkah-langkah mencetak tiket online lewat mesin Self Ticketing.

1. Pastikan kamu sudah mengantri di depan mesin Self Ticketing.

Tiket CGV_9_

2. Pilih menu Print Ticket yang tertera di layar

Tiket CGV_10_

3. Masukkan Booking Code yang tertera di e-ticket milikmu kemudian klik Next.

WhatsApp Image 2024-04-03 at 14.07.14_2922fbb6_
Tiket CGV_11_

4. Masukkan Pass Key yang juga tertera di e-tikcet milikmu lalu klik Continue.

Tiket CGV_12_

5. Layar akan memunculkan review tiket yang kamu pesan. Pada langkah ini pastikan informasi studio, tanggal, jam nonton, nomor kursi dan jumlah tiket yang kamu pesan sudah benar. Bila sudah, klik tombol Print Ticket yang ada di layar.

Tiket CGV_13_

6. Tiketmu akan tercetak secara otomatis di mesin dan kamu bisa mengambil tiket tersebut untuk kemudian diberikan pada petugas sebelum memasuki studio.

Tiket CGV_15_

Cara Membeli Tiket Offline

cara beli tiket cgv_offline_

Membeli tiket bioskop secara offline jadi salah satu pilihan aman karena kita jadi bisa membeli tiket langsung sebelum film di mulai. Untuk membeli tiket nonton di bioskop sangatlah mudah, kamu hanya perlu mendatangi loket tiket yang biasanya berada di lobby. Berikut cara-caranya:

  1. Masuk ke area lobby dan cari loket tiketnya atau counter kasir.
  2. Berikan informasi judul film apa yang ingin ditonton.
  3. Pilih jam tayang yang diinginkan.
  4. Lalu pilih tempat duduk sesuai keinginan. Ingat, perhatikan letak layar agar tidak salah memilih tempat duduk.
  5. Lakukan pembayaran secara cash atau online.
  6. Simpan tiket fisik dan jangan sampai hilang.

Setelah membeli tiket di loket, kamu bisa langsung memesan berbagai makan dan minuman pendamping nonton. CGV kerap menawarkan berbagai promo dari CGV Café yang bisa kamu coba. Combo popcorn dan cola misalnya, yang jadi salah satu favorit banyak orang.

Untuk kamu yang merasa bingung bagaimana cara memesan makanan dan minuman di CGV, bisa cek infonya di artikel Cara Memesan Makanan di Bioskop.

Cara Menyewa Satu Studio

cara beli tiket cgv_sewa satu studio_

Tak hanya membeli tiket perorangan, CGV juga memberikan layanan untuk menyewakan studio bioskopnya. Kegiatan menyewa satu studio ini memang cukup populer, sebab hal ini jadi salah satu rekomendasi kegiatan gathering, kumpul keluarga dan lainnya.

Melalui program Bioskop Sultan yang disuguhkan oleh CGV, kini masyarakat umum bisa menyewa satu studio dengan mudah. Cara paling mudah adalah dengan langsung datang ke CGV yang dituju, tepatnya di counter kasirnya. Atau kamu juga bisa memesan studio lewat e-mail hingga direct message media sosial CGV.

Tinggal pilih cara yang lebih fleksibel dan mudah untuk dilakukan. Cara-cara untuk menyewa satu studio CGV yang lebih lengkapnya, bisa kamu temukan di artikel Cara Menyewa Satu Studio Bioskop.

Mudah bukan? Dengan berkembangnya teknologi, kamu bisa langsung membeli tiket nonton bioskop dengan mudah dan anti rebet.

Berbagai fasilitas yang diberikan oleh CGV juga jadi salah satu hal yang bikin bioskop asal Korea Selatan ini tidak pernah sepi. Bagi kamu yang sering nonton di CGV, mungkin bisa memberikan pengalaman menontonmu di kolom komentar di bawah ini.

Kategori:
Tag:
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram