showpoiler-logo

10 Anime Terbaik yang Mirip Mahouka Koukou no Rettousei

Ditulis oleh Desi Puji Lestari

Adakah anime yang mirip Mahouka Koukou no Rettousei? Tentu saja ada. Bagi Anda penggemar anime tersebut, bersiaplah karena artikel ini akan mengulas judul-judul yang memiliki kesamaan dengan Mahouka Koukou no Rettousei.

Anime ini bercerita tentang ilmu sihir yang berubah menjadi teknologi yang tersistematisir dan diajarkan sebagai bagian keterampilan teknis. Di tingkat menengah, para siswa dipisahkan menjadi dua kelompok, yaitu Blooms untuk penerima nilai tinggi dan Weeds untuk siswa-siswa cadangan. Keduanya punya tugas berbeda.

Mahouka Koukou no Rettousei memiliki dua saudara yang terdaftar di sekolah tersebut. Mereka adalah Tatsuya dan Miyuki Shiba. Miyuki masuk golongan siswa Blooms, sementara Tatsuya harus puas berada di kelompok Weeds.

Meski begitu, Tatsuya memiliki pengetahuan teknis yang luar biasa. Kemampuannya untuk bertempur secara fisik juga baik. Selain itu teknik sihir yang dimilikinya cukup unik sehingga Tatsuya terkenal di sekolahnya.

Mahouka Koukou no Rettousei tayang pada 6 April 2014 hingga 28 September 2014. Dibuat oleh studio Madhouse, anime ini bergenre fiksi ilmiah, supernatural, sekolah, romansa, sihir dan aksi. Lalu, anime yang mirip Mahouka Koukou No Rettousei di bawah ini apakah benar-benar persis? Kita simak bersama dalam ulasan berikut yuk!

1. Ginga Eiyuu Densetsu (Legend of the Galactic Heroes) (1988)

*

  • Tanggal Tayang: 8 Januari 1988 – 17 Maret 1997
  • Produser: Kitty Films, K-Factory
  • Lisensi: Sentai Filmworks
  • Studio: Artland, Magic Bus
  • Genre: Luar Angkasa, Drama, Sci-Fi, Militer
  • Episode: 110

Legend of the Galactic Heroes menceritakan tentang pertempuran dua kekuatan luar angkasa, yaitu Galactic Empire dan Free Planets Alliance selama kurang lebih 150 tahun. Kekusutan yang memakan banyak korban ini akhirnya bisa diurai setelah kemunculan Reinhard von Lohengramm.

Dia adalah seorang jenius dalam bidang kemiliteran dan sejarah yang dilindungi Yang Wenli. Yang Wenli sendiri merupakan ahli strategi militer yang hebat. Tokoh ini terkenal mampu mengatasi situasi yang sulit sekaligus mengurangi risiko jatuhnya banyak korban. Apakah mungkin perselisihan selama seratus tahun lebih bisa berakhir damai?

2. Furumetaru Panikku (Full Metal Panic) (2002)

*

  • Tanggal Tayang: 8 Januari 2002 – 18 Juni 2002
  • Produser: Kadokawa Shoten
  • Lisensi: ADV Films, Funimation
  • Studio: Gonzo
  • Genre: Militer, Sci-Fi, Mecha, Komedi, Aksi
  • Episode: 24

Anime yang mirip Mahouka Koukou No Rettousei selanjutnya adalah Furumetaru Panikku (Full Metal Panic) yang tayang pada 2002 lalu. Anime ini bercerita tentang organisasi militer swasta bernama Mithril yang berupaya untuk memusnahkan terorisme dan berbagai bentuk ancaman terhadap Bumi.

Mereka dilengkapi persenjataan yang mutakhir serta pasukan khusus. Selain itu, mereka juga didukung oleh “Whispered” yang memiliki intuitif sangat baik serta berkemampuan luar biasa untuk menciptakan perangkat mesin.

Sousuke Sagara, pemuda berusia 17 tahun merupakan seorang sersan di Mithril. Dia bertugas melindungi Kaname Chidori, salah satu Whispered. Mampukah dia melakukannya?

3. Kōkaku no Regios (Chrome Shelled Regios) (2009)

*

  • Tanggal Tayang: 11 Januari 2009 – 21 Juni 2009
  • Produser: AMG MUSIC
  • Lisensi: Funimation
  • Studio: Zexcs
  • Genre: Sci-Fi, Aksi, Fantasi, Petualangan, Sekolah
  • Episode: 24

Anime ini berlatar belakang dunia setelah apokaliptik. Banyak bintang bermutasi yang disebut Limbeekon atau Filth Monsters. Di sini umat manusia dipaksa tinggal di kota-kota besar atau Regios dan belajar menggunakan senjata khusus yang disebut Dite.

Sementara itu, Layfon Alseif bersiap memulai hidup baru dan melupakan masa lalunya. Namun masa lalu Layfon malah menarik perhatian Karian Loss, Presiden Dewan Mahasiswa yang manipulative.

Nina Antalk yang merupakan siswa Seni Militer dan Kapten Peleton Seni Militer ke 17 juga tertarik dengan masa lalu Layfon. Apa yang akan mereka berdua lakukan pada Layfon?

4. Toaru Majutsu no Index (A Certain Magical Index) (2009)

*

  • Tanggal Tayang: 5 Oktober 2008 – 19 Maret 2009
  • Produser: Kadokawa Contents Gate, Geneon Universal Entertainment, AT-X, ASCII Media Works, Square Enix
  • Lisensi: Funimation
  • Studio: J.C. Staff
  • Genre: Sci-Fi, Aksi, Super Power, Sihir
  • Episode: 24

Anime ini bercerita tentang sebuah kota bernama Academy City yang selalu terdepan mengenai sains. Di sini teknologi yang digunakan lebih maju 30 tahun daripada di tempat lain. Penduduk kota ini mayoritas adalah pelajar yang terus mengembangkan psikisnya sebagai esper di berbagai bidang.

Salah satu pelajar yang dimaksud adalah Touma Kamijou. Dia pelajar dengan pangkat psikis terendah namun memiliki kekuatan misterius yang tidak dipahami oleh satu orang ilmuwan pun. Kamijou memiliki Imagine Breaker yang memungkinkannya untuk menghapus kemampuan supranatural yang dimiliki orang lain. Bagaimana kisahnya?

5. Hagure Yūsha no Esutetika (Aesthetica of a Rogue Hero) (2012)

*

  • Tanggal Tayang: 6 Juli 2012 – 21 September 2012
  • Produser: Lantis, AT-X, Showgate, Genco, Media Factory
  • Lisensi: Funimation
  • Studio: Arms
  • Genre: Aksi, Kekuatan Super, Fantasi, Ecchi
  • Episode: 12

Penemuan Samon Syndrome 30 tahun lalu membuat perjalanan ke dunia fantasi menjadi mungkin dilakukan. Tidak heran banyak anak muda hilir-mudik ke sana. Beberapa ada yang kembali dan berhasil mempertahankan kemampuan khusus yang diperoleh dari sana. Salah satunya adalah Akatsuki Ousawa.

Dia dikenal sebagai Rogue Hero. Menariknya, Ousawa membuang kehidupan damainya di dunia fantasi Alayzard hanya untuk turun ke Bumi dan bersiap menghadapi tantangan baru. Dia kembali ke Bumi dengan membawa Miu, putri dari Raja Iblis yang berhasil dikalahkannya.

Keduanya bergabung dengan Babel, yaitu sekolah khusus untuk orang-orang yang memperoleh kekuatan khusus setelah melakukan perjalanan ke dunia fantasi. Babel dibuat untuk membimbing mereka kembali ke jalan yang benar. Berhasilkah hal tersebut dilakukan?

6. Grisaia no Kajitsu (2014)

*

  • Tanggal Tayang: 5 Oktober 2014 – 28 Desember 2014
  • Produser: AT-X, NBCUniversal Entertainment, Frontier Works, Bushiroad
  • Lisensi: Sentai Filmworks
  • Studio: 8bit
  • Genre: Sekolah, Romansa, Harem, Psikologis, Drama
  • Episode: 13

Anime yang mirip Mahouka Koukou no Rettousei selanjutnya adalah Grisaia no Kajitsu. Anime ini berkisah tentang Yuuji Kazami yang harus pindah setelah diterima di Mihama Academy. Menariknya, akademi ini hanya memiliki lima siswa perempuan dan satu kepala sekolah. Kehidupan bersosialisasi tidak bisa dihindari. Mereka perlahan mulai belajar sesuatu.

Para siswi tersebut ternyata memiliki trauma sehingga membuat mereka seperti terpisah dari dunia. Akademi ini sudah seperti rumah bagi mereka. Yuuji yang juga memiliki luka tersendiri bertindak sebagai katalisator untuk siswi lain. Mampukah dia menyelamatkan orang lain saat dirinya perlu diselamatkan?

7. Kaze no Stigma (2007)

*

  • Tanggal Tayang: 12 April 2007 – 21 September 2007
  • Produser: Hidemasa Arai, Takashi Tachizaki, Tsuneo Takechi
  • Lisensi: Funimation
  • Studio: Gonzo
  • Genre: Aksi, Romansa, Komedi, Supernatural
  • Episode: 24

Kazuma Yagami adalah seorang pengguna Fuujutsu yang memiliki kemampuan untuk mengendalikan angin. Dia kembali ke rumah lamanya, yaitu rumah keluarga bangsawan Kannagi setelah dibuang empat tahun lalu karena tidak mampu mengendalikan api serta kekalahannya dari Ayano Kannagi.

Kembalinya Kazuma membawa konflik yang sangat rumit. Beberapa anggota keluarga Kannagi dibunuh menggunakan Fuujutsu. Peristiwa ini membuat Yandere mencurigai Kazuma sebagai pelakunya. Sekarang, Kazuma harus berusaha keras untuk membersihkan namanya serta membantu keluarga yang dia benci.

8. Rakudai Kishi no Cavalry (Chivalry of a Failed Knight) (2015)

*

  • Tanggal Tayang: 3 OKtober 2015 – 19 Desember 2015
  • Produser: flying DOG
  • Lisensi: Sentai Filmworks
  • Studio: Silver Link., Nexus
  • Genre: Romansa, Sekolah, Fantasi, Ecchi, Aksi
  • Episode: 12

Chivalry of a Failed Knight adalah anime yang mirip Mahouka Koukou no Rettousei selanjutnya. Anime ini memiliki kemiripan dari segi jalan cerita, yaitu sama-sama bersekolah untuk menjadi Ksatria Penyihir. Anime ini bercerita tentang orang-orang yang dijuluki Blazer, yaitu mereka yang mampu memanipulasi jiwa sebagai sebuah senjata.

Mereka harus berlatih di Hagun Academy untuk menguasainya. Di antara para siswa, Ikki Kurogane adalah yang paling buruk. Suatu hari dia melihat Stella Vermillion, murid dengan nilai terbaik sedang tanpa busana. Ikki kemudian menantangnya. Siapa yang kalah harus menjadi budak pemenang.

9. Gakusen Toshi Asterisk (The Asterisk War: The Academy City on the Water) (2015)

*

  • Tanggal Tayang: 3 OKtober 2015 – 19 Desember 2015
  • Produser: Animax, Movic, flying DOG, Asahi Broadcasting, Aniplex, Bandai Namco Entertainment, DAX Production
  • Lisensi: Aniplex of America
  • Studio: A-1 Pictures
  • Genre: Fiksi Ilmiah, Komedi, Laga, Sekolah, Harem, Ecchi, Romansa, Fantasi, Supernatural
  • Episode: 12

Bencana yang belum pernah terjadi sebelumnya dikenal dengan nama Invertia telah mereformasi dunia secara drastis. Kekuatan negara turun secara signifikan. Hal ini membuat kaum konglomerat yang tergabung dalam Integrated Empire Foundation mengambil alih kendali.

Bencana Invertia ternyata memunculkan spesies baru yang memiliki kemampuan fisik luar biasa. Mereka disebut Genestella. Sementara itu Ayato Amagiri yang merupakan siswa pindahan dari Seidoukan Academy tidak sengaja melihat Julis Alexia von Riessfeld sedang setengah bugil. Hal ini membuat Julis marah sehingga menantang Ayato berduel. Lalu, siapa pemenang di antara mereka?

10. Sword Art Online: Alicization (2018)

*

  • Tanggal Tayang: 7 OKtober 2018 – 31 Maret 2019
  • Produser: Kadokawa, Genco, Aniplex, Bandai Namco Entertainment, Egg Firm, Straight Edge
  • Lisensi: Aniplex of America
  • Studio: A-1 Pictures
  • Genre: Petualangan, Laga, Drama, Fantasi, Romansa
  • Episode: 24

Soul Translator merupakan teknologi yang bisa dikatakan setara dengan jiwa manusia. Sebuah institute swasta, Rath, berkeinginan menyempurnakan kreasi mereka dengan meminta bantuan Kazuto Kirigaya sebagai penyintas Sword Art Online. Kazuto bekerja di institute tersebut untuk menguji kemampuan sistem di alam fantastis yang dihasilkan Soul Translator.

Pada suatu malam ketika mengantar Asuna Yuuki pulang, dia diserang musuh. Serangan berikutnya membuat Kazuto terluka parah. Saat tersadar dia menemukan bahwa dirinya telah menyelam ke dunia bawah dan tidak memiliki cara untuk melarikan diri. Kazuto lantas kembali mencari jalan untuk pulang ke dunianya.

Beberapa anime yang mirip Mahouka Koukou no Rettousei di atas bisa jadi sudah Anda tonton semua, bisa jadi juga belum. Akan tetapi, mereka semua punya jalan cerita yang tidak terlalu berbeda jauh dengan The Irregular at Magic High School. Bila tertarik, tidak ada alasan untuk menunda menontonnya, kan?

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram